cover
Contact Name
Fatqu Rizki
Contact Email
indexsasi@apji.org
Phone
+6281269402117
Journal Mail Official
indexsasi@apji.org
Editorial Address
Perum. Bumi Pucang Gading, Jl. Watu Nganten 1 No. 1-6 Desa Batursari Kec. Mranggen, Jawa Tengah
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia
ISSN : 28278488     EISSN : 2827797X     DOI : https://doi.org/10.55606/jikki.v5i3
Core Subject : Health,
Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia (JIKKI), ISSN: 2827-797X online dan ISSN:2827-8488 cetak. Jurnal JIKKI diterbitkan Amik Veteran Porwokerto, terbit setahun Tiga kali (Maret, Juli dan November) menerapkan proses peer-review dalam memilih artikel berkualitas berdasarkan penelitian ilmiah dan teoritis. JIKKI diterbitkan untuk mengembangkan dan memperkaya diskusi ilmiah bagi para sarjana dan penulis yang menaruh minat pada isu-isu sosial-budaya di Indonesia. Redaksi menerima artikel berbasis teori dan penelitian. Cakupan keilmuan Jurnal ini meliputi bidang Kedokteran dan kesehatan yang meliputi: Ilmu kedokteran komunitas Ilmu kedokteran keluarga Ilmu pendidikan kedokteran Ilmu kedokteran klinis Ilmu kedokteran kerja Ilmu kedokteran olahraga Ilmu kedokteran dasar (biomedik) Ilmu keperawatan dan kebidanan Ilmu kesehatan psikologis Ilmu kesehatan masyarakat Ilmu terapi komplementer
Articles 22 Documents
Search results for , issue "Vol. 2 No. 1 (2022): MARET : Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia" : 22 Documents clear
PERSEPSI PETUGAS UTD PMI KABUPATEN KULON PROGO TENTANG KEBIJAKAN PEMERIKSAAN MALARIA DI DAERAH ENDEMIS MALARIA Windadari Murni Hartini; Rudina Azimata Rosyidah; Yuliana Harahap
Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia Vol. 2 No. 1 (2022): MARET : Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia
Publisher : Pusat Riset dan Inovasi Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/jikki.v2i1.420

Abstract

Malaria di dalam donor darah dikategorikan dalam penolakan sementara yaitu 3 tahun untuk orang yang pernah menderita malaria dan tetap asimtomatik pada daerah endemik malaria perlu ditambahkan uji saring terhadap antibodi malaria, di UTD PMI Kulon Progo merupakan daerah endemis namun belum melakukan pemeriksaan malaria. Tujuan penelitian untuk mengetahui persepsi dari petugas tentang adanya kebijakan pemeriksaan malaria untuk daerah endemis malaria. Jenis penelitian yang digunakan pada penelitian ini kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Pengumpulan data penelitian ini menggunakan wawancara mendalam (in-dept interview). Teknik analisis data berupa melakukan coding, transkrip seluruh data, open coding, axilia coding dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian berdasarkan hasil wawancara (in-dept interview) diperoleh bahwa persepsi dari petugas UTD PMI Kabupaten Kulon Progo lima sudah mengetahui diketahui bahwa dari persepsi petugas Kabupaten Kulon Progo tentang adanya kebijakan pemeriksaan malaria, lima dari petugas sudah mengetahui adanya kebijakan pemeriksaan malaria namun, satu dari petugas tidak mengetahui adanya kebijakan pemeriksaan malaria. faktor-faktor yang menjadi hambat adalah kurangnya pengetahuan tentang daerah endemis malaria, tidak adanya biaya, dan kurangnya pelestarian donor darah sukarela.
PENERAPAN TERAPI RENDAM KAKI DENGAN AIR JAHE HANGAT TERHADAP PENURUNAN NYERI PADA PASIEN ARTHRITIS GOUT DI PUSKESMAS MUNGKID KABUPATEN MAGELANG Endro Haksara; Ainnur Rahmanti
Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia Vol. 2 No. 1 (2022): MARET : Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia
Publisher : Pusat Riset dan Inovasi Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/jikki.v2i1.463

Abstract

Gouty arthritis is a disease caused by a buildup of uric acid in the joints of the body. Gouty arthritis that is not treated effectively can develop into chronic gout, form tofus, and can lead to severe kidney function impairment, and decreased quality of life. The purpose of the case study was to describe the application of foot soak therapy with warm ginger water to reduce pain in gout arthritis patients at Mungkid Public Health Center, Magelang Regency. This type of research is descriptive using a case study approach. The subjects in this study were two patients diagnosed with gouty arthritis. Data collection was carried out by observing pain scales in patients based on Standard Operating Procedures for measuring patient pain scales before and after warm ginger foot soak therapy. The results of the case study showed that after the implementation of diabetic foot exercises, it was found that there was a decrease in pain levels in subjects I and II. In subject I there was a decrease in the pain scale from a pain scale of 8 (severe) to a mild scale of 3 and in subject II there was a decrease in the pain scale of 7 (moderate) to a scale of 2 (mild). The conclusion of the case study is that the application of foot bath therapy with warm ginger water is effective in reducing pain levels in gouty arthritis patients. Recommendations need to apply foot soak therapy with warm ginger water to reduce pain levels in patients with diabetes arthritis gout.
HUBUNGAN POLA MAKAN DENGAN PENINGKATAN KADAR KOLESTEROL LANSIA DI DESA TENGGELA KECAMATAN TILANGO Hamna Vonny Lasanuddin; Rosmin Ilham; Rianti P. Umani
Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia Vol. 2 No. 1 (2022): MARET : Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia
Publisher : Pusat Riset dan Inovasi Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/jikki.v2i1.566

Abstract

Aging is a process that occurs continuously and causes several changes in the body that will affect functions that can increase cholesterol levels in the body. This research aims to determine whether there is a relationship between diet and cholesterol levels in the elderly in Tenggela Village, Tilango District. The research design used an analytic survey method with a cross sectional approach. The sampling technique used was purposive sampling. The sample was the elderly who lived in the village of Tenggela. Methods of data collection used a questionnaire. The results of the Chi-Square analysis test obtained a p value of 0.000 which is smaller than a value of 0.05, which means that H0 is rejected and Ha is accepted or there is a relationship between diet and the incidence of cholesterol in the elderly in Tenggela Village, Tilango District. Suggestions for the village government It is necessary to improve education in the form of socialization for the elderly or families about how to prevent hypercholesterolemia in the elderly
MUSIK INSTRUMENTALIA TERHADAP PENURUNAN INTENSITAS NYERI PERSALINAN KALA I FASE AKTIF DI PUSKESMAS MONCONGLOE TAHUN 2020 Fadjriah Ohorella; Mirna Mirna
Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia Vol. 2 No. 1 (2022): MARET : Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia
Publisher : Pusat Riset dan Inovasi Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/jikki.v2i1.592

Abstract

Nyeri persalianan dapat dirasakan pada setiap tahap persalinan, yaitu pada kala I hingga kala IV persalinan. Musik dapat memberikan energy dan membawa perintah melalui irama sehingga musik dengan tempo yang tepat membantu wanita mengatur pernapasannya. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Pengaruh terapi music instrumentalia terhadap tingkat nyeri persalinan kala I fase aktif pada ibu bersalin di Puskesmas Moncongloe Makassar tahun 2020 Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adala survey analitik dengan jenis penelitian Quasy Eksprimen, Sampel yang digunakan sebanyak 30 orang. Dengan menggunakan teknik purposive sampling. Analisis data menggunakan Uji Paired T test dengan derajat signifikan  (0,05). Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 30 responden terdapat 13 orang (43,3%) responden yang yang mengalami nyeri berat dan 17 orang (56,7%) responden nyeri sedang sebelun terapi music instrumentalia sedangkan setelah diberikan terapi music instrumentalia terdapat 3 orang (10%) responden yang nyeri ringan, 18 orang(^)%) nyeri sedan dan 9 orang (26,7%) resoinden nyeri berat. Berdasarkan hasil uji statistik dipatkan nilai signifikan (2-tailed) p-value 0.002 < 0.05. Yang berarti Ha di terima Dan Ho ditolak dengan demikian dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara terapi music instrumentalia terhadap tingkat nyeri persalinankala 1 fase aktif di Puskesmas Moncongloe Tahun 2020. Terapi musik merupakan salah satu dari tekhnik distraksi yang bermanfaat. Terapi musik dalam proses persalinan berfungsi untuk mengatasi kecemasan dan mengurangi rasa sakit sehingga dapat di terapkan pada proses persalinan.
FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEBUTUHAN KONTRASEPSI YANG TIDAK TERPENUHI (UNMET NEED KB) PADA PASANGAN USIA SUBUR DI PUSKESMAS DOI-DOI KABUPATEN BARRU Rismawati Rismawati
Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia Vol. 2 No. 1 (2022): MARET : Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia
Publisher : Pusat Riset dan Inovasi Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/jikki.v2i1.602

Abstract

Faktor yang memengaruhi tingginya unmet need antara lain pengetahuan, efek samping, dukungan suami, pendidikan, umur, paritas, serta banyak lagi faktor lain yang membuat pasangan usia subur masih banyak yang belum terpenuhi sepenuhnya dalam penggunaan alat KB yang mencerminkan rendahnya kualitas pelayanan KB. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mencari faktor – faktor yang berhubungan dengan unmet need KB pada pasangan usia subur di Puskesmas Doi-Doi Kabupaten Barru Tahun 2017. Jenis penelitian yang digunakan adalah Cross Sectional Study. Populasi pada penelitian ini adalah semua Pasangan Usia Subur (PUS) yang berkunjung di Puskesmas Doi-Doi Kabupaten Barru periode April – Juni Tahun 2017. Sampel pada penelitian ini adalah 30 responden pada bulan April - Juni Tahun 2017 didasarkan pada pendapat yang dikemukakan oleh Gay dan Dhiel (1992) dengan tehnik Systematis random sampling dan menggunakan analisis uji Chi- Square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara efek samping dengan kebutuhan kontrasepsi yang tidak terpenuhi (Unmet Need KB) pada pasangan usia subur dengan nilai p = 0,006. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara dukungan suami dengan kebutuhan kontrasepsi yang tidak terpenuhi (Unmet Need KB) pada pasangan usia subur dengan nilai p = 0,028. Diharapkan kepada seluruh petugas kesehatan untuk memberikan konseling sebelum memberikan kontrasepsi dan kepada bidan yang bertugas di bagian poli KB agar lebih meningkatkan kinerja serta perhatiannya dalam memberikan penyuluhan khususnya mengenai kebutuhan kontrasepsi yang tidak terpenuhi (Unmet Need KB) pada pasangan usia subur.
HUBUNGAN STATUS GIZI DENGAN ANEMIA PADA IBU HAMIL DI PUSKESMAS TAMPAPADANG TAHUN 2021 Susanti Susanti
Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia Vol. 2 No. 1 (2022): MARET : Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia
Publisher : Pusat Riset dan Inovasi Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/jikki.v2i1.638

Abstract

Anemia adalah kondisi dimana sel darah merah menurun atau menurunya kadar hemoglobin, sehingga kapasitas daya angkut oksigen untuk kebutuhan organ-organ vital pada ibu dan janin menjadi berkurang. Dampak anemia pada ibu hamil yaitu meningkatkan angka kesakitan dan perdarahan, risiko terjadinya bayi berat lahir rendah (BBLR),dan merupakan salah satu penyebab utama kematian maternal yang bersumber pada anemia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan status gizi dengan anemia pada ibu hamil di Puskesmas Tampapadang. Penelitian ini merupakan penelitian studi analitik korelasional dengan pendekatan Cross Sectional. Sampel dengan menggunakan purposive sampling berjumlah 30 responden, analisa data yang digunakan adalah analisa Univariat dan Bivariat dengan uji statistic Chi Square. Hasil uji statistic diketahui ada hubungan yang bermakna antara status gizi dengan anemia pada ibu hamil di Puskesmas Tampapadang dengan nilai 0.002 (ρ<0.005). Pentingnya dilaksanakan edukasi kesehatan tentang pemenuhan kebutuhan gizi dan pencegahan anemia pada ibu hamil sehingga tidak terjadi komplikasi pasca kehamilan.
Kompres Jahe Merah Dan Sereh Terhadap Intensitas Nyeri Pada Lansia Dengan Arthritis Rhematoid Hirza Ainin Nur
Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia Vol. 2 No. 1 (2022): MARET : Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia
Publisher : Pusat Riset dan Inovasi Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/jikki.v2i1.639

Abstract

Rheumatoid arthritis adalah suatu penyakit autoimun dimana pada lapisan persendian mengalami peradangan sehingga menyebabkan rasa nyeri, kekakuan dan kelemahan. Serangan  rheumatoid arthritis akan menimbulkan rasa nyeri. Manajemen penatalaksanaan nyeri biasanya dilakukan dengan cara farmakologis dan nonfarmakologis. Manajemen Farmakologis nyeri dapat diberikan dengan obat-obatan medis dan manajemen non farmakologi dapat dilakukan dengan kompres jahe merah dan kompres sereh. Kompres jahe merah merupakan kompres yang dilakukan dengan mengunakan tumbukan jahe merah, sedangkan kompres sereh merupakan kompres yang dilakukan dengan  menggunakan rebusan air sereh. Jahe merah dan sereh memiliki kandungan minyak atsiri dimana didalam minyak atsiri tersebut bersifat pedas dan panas sehingga mampu menembus pori-pori kulit sehingga nyeri menjadi berkurang. Tujuan dari penelitian ini yaitu mengetahui studi literatur tentang perbedaan kompres jahe merah dan sereh terhadap penurunan intensitas nyeri pada lansia dengan rheumatoid arthritis. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian dengan menggunkan studi literatur. Penulis mengumpulkan, mengkomplikasi, menganalisa dari data sekunder yang didapat dari beberapa artikel jurnalpenelitian yang dipublikasikan melalui data base elektronik. Berdasarkan 4 jurnal yang dianalisa dan dikompilasi 2 jurnal menunjukkan bahwa kompres jahe merah lebih efektif untuk menurunkan skala nyeri dibandingkan dengan kompres sereh karena kandungan minyak atsiri pada jahe merah lebih banyak dibandingkan sereh, sedangkan 2 jurnal menunjukkan jahe merah dan sereh sama-sama dapat menurunkan skala nyeri.      
PENGARUH PELATIHAN MIDWIFERY UPDATE DENGAN METODE DARING DIMASA PANDEMI COVID 19 TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN DAN KOMPETENSI BIDAN DI IBI CABANG KOTA SURAKARTA Munaaya Fitriyya; Wijayanti
Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia Vol. 2 No. 1 (2022): MARET : Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia
Publisher : Pusat Riset dan Inovasi Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/jikki.v2i1.647

Abstract

Latar Belakang: Pemerintah mengeluarkan kebijakan pembatasan sosial atau social distancing untuk mengurangi penyebaran Covid-19. Salah satunya adalah dengan menerapkan work from home (WFH). Salah satu kegiatan yang mengalami pergeseran pelaksanaan adalah penyelenggaraan pelatihan secara daring (online training) untuk para tenaga kesehatan dalam rangka meningkatkan kompetensi sumber daya manusia (SDM) dan memaksimalkan potensi yang ada. Pelatihan Midwifery Update adalah meningkatkan pelayanan kebidanan yang bermutu. Tujuan penelitian mengetahui pengaruh pelatihan dengan metode daring terhadap kompetensi bidan di IBI Cabang Surakarta. Metodologi Penelitian: Penelitian ini merupakan penelitian experimental dengan metode one group pre-post test desain. untuk mengetahui pengaruh pelatihan Midwifery Update metode daring terhadap peningkatan pengetahuan bidan IBI Cabang Surakarta dengan menggunakan uji pair t test, karena data penelitian ini memenuhi asumsi normalitas. Tehnik pengambilan sampling Non Probability Sampling ( tidak secara acak) dengan metode quota sampling. Populasi penelitian ini adalah Peserta Pelatihan Midwifery Update IBI Cabang Surakarta sejumlah 50 orang. Hasil : terdapat peningkatan skor pengetahuan Bidan sesudah pelatihan Midwifery update metode daring sebesar 11,36 (95%CI8,53-14,19) dan nilai p=<0.001(p<0,05), yang berarti bahwa pelatihan Midwifery Update metode daring berpengaruh signifikan terhadap peningkatan pengetahuan bidan IBI Cabang Surakarta, dimana pelatihan Midwifery update metode daring mampu meningkatkan skor pengetahui bidan sebesar 11,36 atau 19,8%. Kesimpulan: Pelatihan Midwifery Update metode daring berpengaruh signifikan terhadap peningkatan pengetahuan bidan IBI Cabang Surakarta
Hubungan Kehamilan Usia Dini Dengan Kesiapan Dalam Menghadapi Persalinan Di Puskesmas Banyuanyar Surakarta Sulastri; Sri Mintarsih; Yuni Dwi Rahayu
Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia Vol. 2 No. 1 (2022): MARET : Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia
Publisher : Pusat Riset dan Inovasi Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/jikki.v2i1.735

Abstract

Latar Belakang : Kehamilan usia dini adalah ibu yang mengalami kehamilan pada usia masih dibawah 20 tahun. Kesiapan dalam menghadapi persalinan perlu dilakukan oleh ibu hamil usia dini untuk mendapatkan pelayanan yang sesuai dan tepat waktu. Tujuan : Mengetahui hubungan kehamilan usia dini dengan kesiapan dalam menghadapi persalinan. Metode Penelitian : Penelitian menggunakan korelasi dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ibu hamil yang memeriksakan kandungan di Puskesmas Banyuanyar dengan teknik purposive sampling sejumlah 6 responden. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner. Analisis data yang digunakan berupa pearson correlation. Hasil : Di dapatkan usia ibu hamil mayoritas berumur 19 tahun (50%) dan kesiapan dalam menghadapi persalinan dalam kategori siap (66.7%). Tidak ada hubungan antara kehamilan usia dini dengan kesiapan dalam menghadapi persalinan dengan nilai p : 0.412 dan nilai r : 0.416. Kesimpulan : Tidak ada hubungan yang antara kehamilan usia dini dan kesiapan dalam menghadapi persalinan
Analisis Hubungan Karakteristik Rumah Tangga Dengan Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat Di Dusun Tinanurui Kecamatan Kairatu Kabupaten Seram Bagian Barat Ety Dusra; Epi Dusra; Maryam Lihi
Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia Vol. 2 No. 1 (2022): MARET : Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia
Publisher : Pusat Riset dan Inovasi Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/jikki.v2i1.787

Abstract

Pola Hidup Bersih Dan Sehat (PHBS) rumah tangga merupakan tatanana awal dari pelaksanaan Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat (PHBS). PHBS adalah seperangkat perilaku yang dipraktikkan secara sadar sebagai hasil dari pembelajaran, yang membuat individu atau keluarga dapat membantu diri mereka sendiri di bidang kesehatan dan mampu berperan aktif dalam program kesehatan masyarakat, Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan karakteristik (umur, pendidikan , pekerjaan, pendapatan) rumah tangga dengan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS). Jenis penelitian ini adalah deskriptif analitik dengan menggunakan pendekatan cross sectional. Sampel menggunakan total sampling adalah rumah tangga di Dusun Tinanurui Kecamatan Kairatu Kabupaten Seram Bagian Barat. Hasil penelitian ini menggunankan Uji Chi-Squarae, Hasil penelitian menunjukan bahwa ada hubungan dan antara karakteristik rumah tangga dengan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) yaitu pendidikan p=0,000, dan pendapatan p=0,008, sedangkan yang tidak memiliki hubungan yaitu umur p=1,000, dan pekerjaan p=1,000. Pusat kesekatan masyarakat perlu mempersiapkan sosialisasi penerapan PHBS secara lengkap dan mempraktekkannya agar dapat mendorong rumah tangga dalam kehidupan sehari-hari di masyarakat.

Page 1 of 3 | Total Record : 22