cover
Contact Name
T Heru Nurgiansah
Contact Email
therunurgiansah@gmail.com
Phone
+6281322551635
Journal Mail Official
therunurgiansah@gmail.com
Editorial Address
Perumahan Puri Nirwana Bangunjiwo No. A-5 Dusun Kenalan Kelurahan Bangunjiwo Kecamatan Kasihan Kabupaten Bantul Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta 55184
Location
Kab. bantul,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Smash: Journal of Social Management Sains and Health
Published by CV. Rayyan Dwi Bharata
ISSN : 30892538     EISSN : 3089252X     DOI : https://doi.org/10.57235
SMASH: Journal of Social Management Sains and Health dengan nomor ISSN terdaftar 3089-2538 (Cetak - Print) dan 3089-252X (Online - Elektronik) adalah jurnal akses terbuka ilmiah yang diterbitkan oleh CV Rayyan Dwi Bharata. SMASH: Journal of Social Management Sains and Health bertujuan untuk mempublikasikan hasil penelitian asli dan review hasil penelitian pada lingkup: 1. Ilmu Sosial, Humaniora 2. Ekonomi, Manajemen, Bisnis, Akuntansi 3. Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika 4. Kesehatan, Kedokteran, Kebidanan SMASH: Journal of Social Management Sains and Health diterbitkan 1 tahun 2 kali terbit pada bulan April dan Oktober
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 25 Documents
Hubungan Keanekaragaman Pangan Terhadap Status Gizi Anak Usia Balita Nirmala Ayu Derryanti; Riri Novayelinda; Jumaini Jumaini
SMASH: Journal of Social Management Sains and Health Vol 2, No 2 (2025): Oktober 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/smash.v2i2.6731

Abstract

Status gizi merupakan faktor krusial yang memengaruhi kualitas sumber daya manusia, terutama pada anak balita yang mengalami pertumbuhan dan perkembangan. Kekurangan gizi pada kelompok usia ini dapat meningkatkan risiko penyakit serta menghambat perkembangan kognitif. Keanekaragaman pangan telah diakui sebagai indikator valid untuk menilai kecukupan asupan gizi anak. Penelitian ini bertujuan menganalisis hubungan keanekaragaman pangan dengan status gizi anak usia balita. Penelitian ini menggunakan desain kuantitatif cross-sectional. Populasi penelitian adalah balita berusia 24-60 bulan di wilayah kerja Puskesmas Payung Sekaki. Sampel penelitian berjumlah 61 balita. Teknik pengambilan sampel ialah Simple Random Sampling. Data dikumpulkan melalui kuesioner Household Dietary Diversity Score (HDDS) dan pengukuran antropometri (berat badan dan tinggi badan). Analisis data dilakukan secara univariat dan bivariat menggunakan uji Chi-Square. Hasil penelitian menunjukkan mayoritas balita di wilayah kerja Puskesmas Payung Sekaki memiliki status gizi normal (44,3%). Distribusi keanekaragaman pangan menunjukkan sebagian besar balita memiliki keanekaragaman pangan tinggi (78,7%). Uji Chi-Square menunjukkan nilai p sebesar 0,000 (p  0,05). Penelitian ini menyimpulkan terdapat hubungan yang signifikan antara keanekaragaman pangan dan status gizi anak balita.
Optimalisasi Pengelolaan Data Kerja Untuk Mendukung Produktivitas SDM dan Efisiensi proses Bisnis pada Divisi Pemeliharaan dan Perbaikan PT PAL Indonesia (Persero) Dwi Margareta
SMASH: Journal of Social Management Sains and Health Vol 2, No 1 (2025): April 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/smash.v2i1.4917

Abstract

Penelitian ini menganalisis optimalisasi pengelolaan data kerja di Divisi Pemeliharaan dan Perbaikan (Harkan) PT PAL Indonesia (Persero) untuk meningkatkan produktivitas SDM dan efisiensi proses bisnis. Metodologi yang digunakan meliputi Analisis Beban Kerja (WLA), Perencanaan Beban Kerja (WLP), dan Perencanaan Tenaga Kerja (MPP). Hasil penelitian menunjukkan peningkatan efisiensi operasional, pengurangan keterlambatan proyek, dan peningkatan akurasi pengambilan keputusan. Solusi yang diusulkan mencakup digitalisasi data dan pelatihan SDM untuk memperkuat kemampuan pengelolaan data. Rekomendasi ini mendukung transformasi digital di industri maritim.
Studi Literatur Riview Pendidikan Kewarganegaraan Tentang Wawasan Kebangsaan Indonesia Rospinta Krisdayanti; Tiara Valentina; Nuraina Nuraina; Leli Andriani; Michelle Karunia
SMASH: Journal of Social Management Sains and Health Vol 2, No 2 (2025): Oktober 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/smash.v2i2.7176

Abstract

Penelitian ini merupakan studi literatur review yang bertujuan untuk menganalisis pendidikan kewarganegaraan dalam konteks penguatan wawasan kebangsaan Indonesia. Pendidikan kewarganegaraan dipandang sebagai sarana strategis dalam membangun kesadaran berbangsa, rasa nasionalisme, serta komitmen terhadap nilai-nilai Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945. Melalui kajian literatur dari berbagai penelitian terdahulu, diperoleh pemahaman bahwa wawasan kebangsaan menjadi fondasi penting dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia di tengah dinamika globalisasi, arus informasi, dan tantangan ideologi transnasional. Hasil kajian menunjukkan bahwa integrasi materi wawasan kebangsaan dalam pendidikan kewarganegaraan memiliki kontribusi signifikan terhadap pembentukan sikap cinta tanah air, toleransi, persatuan, dan tanggung jawab sosial di kalangan generasi muda. Dengan demikian, studi ini menegaskan bahwa pendidikan kewarganegaraan tidak hanya berfungsi sebagai transfer pengetahuan, tetapi juga sebagai proses internalisasi nilai dan penguatan identitas kebangsaan.
Penerapan Rendam Kaki Dengan Air Hangat Terhadap Penurunan Suhu Tubuh pada Anak Dengan Hipertermia di Ruang Anggrek Sementara RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau Sofia Yulidar Hafni; Ririn Muthia Zukhra; Mala Hayati
SMASH: Journal of Social Management Sains and Health Vol 2, No 1 (2025): April 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/smash.v2i1.5336

Abstract

Hipertermia merupakan kondisi di mana suhu tubuh melebihi batas normal akibat peningkatan aktivitas pusat pengatur suhu di hipotalamus. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas asuhan keperawatan melalui penerapan rendam kaki dengan air hangat untuk menurunkan suhu tubuh pada pasien dengan hipertermia, khususnya pada anak-anak. Berdasarkan data dari observasi di RSUD Arifin Achmad, terdapat 4 pasien yang mengalami demam dengan berbagai diagnosis medis yang berbeda selama periode 11-12 November 2024. Penelitian ini menggunakan metode Evidence-Based Practice (EBP) dengan intervensi selama 15 menit, di mana suhu tubuh pasien diukur sebelum dan sesudah terapi. Hasil menunjukkan bahwa setelah penerapan terapi, pasien An. M mengalami penurunan suhu dari 38,8°C menjadi 38,0°C (penurunan 0,8°C), sedangkan An. R mengalami penurunan dari 38,0°C menjadi 37,3°C (penurunan 0,7°C). Penerapan rendam kaki dengan air hangat terbukti efektif dalam menurunkan suhu tubuh pasien dengan hipertermia, yang mendukung pentingnya asuhan keperawatan ini dalam praktik klinis. Penelitian ini diharapkan dapat memperkaya informasi dan pengetahuan perawat serta memberikan dasar untuk tindakan aplikatif dalam penatalaksanaan pasien dengan hipertermia. Dengan demikian, hasil penelitian ini dapat menjadi referensi bagi perawat dalam memberikan asuhan keperawatan yang komprehensif dan efektif terhadap pasien anak yang mengalami hipertermia.
Transformasi Sosial: Peran Penting Kesetaraan Gender Dalam Pencapaian Hak Asasi Manusia Zalfa Afifah Zahra; Ratu Shafiyyah Dara Zhafir; Cahya Ramdan Putra Mandayusdi; Hiratul Aprial; T Heru Nurgiansah
SMASH: Journal of Social Management Sains and Health Vol 1, No 1 (2024): November 2024
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/smash.v1i1.4330

Abstract

Gender equality is a fundamental aspect of human rights, and this study aims to analyze it through a human rights lens. Utilizing normative juridical methods, the research examines existing literature, laws, and regulations pertaining to gender equality. The literature review reveals that women's rights are integral to human rights, with women often classified as vulnerable. International conventions and legislation are in place to uphold and safeguard women's rights and promote gender equality. Despite these efforts, achieving gender equality in Indonesia faces challenges. Cultural norms that prioritize women's domestic roles, limited awareness of women's rights, and societal stereotypes portraying women as weak contribute to these obstacles. Gender equality remains a pressing issue due to prevalent cases of gender-based injustice, including in Indonesia.
Peningkatan Hasil Belajar Mekanika Gelombang Mata Pelajaran Fisika Melalui Penggunaan Laboratorium Virtual di SMA Negeri 1 Muara Kabupaten Tapanuli Utara Irene Tampubolon
SMASH: Journal of Social Management Sains and Health Vol 2, No 2 (2025): Oktober 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/smash.v2i2.7079

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar mekanika gelombang mapel fisika melalui penggunaan laboratorium virtual di SMA Negeri 1 Muara Kabupaten Tapanuli Utara, dengan hipotesis penelitian yaitu: “hasil belajar mekanika gelombang meningkat dan dapat memuaskan proses pembelajaran siswa kelas XI SMA Negeri 1 Muara kabupaten Tapanuli Utara tahun pelajaran 2024/2025 dengan penggunaan laboratorium virtual”. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian pre-eksperimental dengan bentuk desain “Pretest and Postest Group Desain”, dengan populasi berjumlah 136 orang dan sampel sebanyak 35 orang menggunakan teknik purposive sampling. Instrumen penelitian yang digunakan berupa angket dan test yang terdiri dari pretest dan posttest. Data dikumpulkan dengan angket tertutup sebanyak 12 item dan test sebanyak 20 item melalui pretest, 20 item melalui post test. Uji coba angket dan test dilakukan kepada 35 siswa yang bukan responden penelitian di kelas XI IPA 2 SMA Negeri 1 Muara, dan telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Hasil analisis data menunjukkan bahwa terdapat peningkatan hasil belajar mekanika gelombang mapel fisika melalui penggunaan laboratorium virtual di SMA Negeri 1 Muara Kabupaten Tapanuli Utara dengan uji hubungan melalui pretest maupun posttest rhitung rtabel, melalui pretest sebesar 0,390 0,334 dan melalui post test sebesar 0,507 0,334 koefisien determinasi r2 = 15,2% dan uji signifikansi pengaruh diperoleh thitungttabel sebesar 2,431 2,042 melalui pre test dan r2 = 25,7% dan uji signifikansi pengaruh diperoleh thitungttabel sebesar 3,376 2,042 melalui post test, artinya H0 ditolak dan Ha diterima.
Analisis Efektivitas Sistem Pelayanan Dinas Kesehatan dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat Angel Putri Kinanti; Desyana Pratiwi; Fauzi Pratista Virgiawan; Ridha Nur Septiany; Andre Ariesmansyah
SMASH: Journal of Social Management Sains and Health Vol 2, No 1 (2025): April 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/smash.v2i1.5165

Abstract

Efektivitas sistem pelayanan kesehatan yang dijalankan oleh Dinas Kesehatan sangat mempengaruhi kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat. Sistem pelayanan kesehatan yang baik dapat mengurangi angka kesakitan dan kematian serta meningkatkan akses masyarakat terhadap layanan medis yang diperlukan. Penilaian terhadap efektivitas sistem ini penting untuk mengetahui sejauh mana upaya pemerintah dalam meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas sistem pelayanan yang dikelola oleh Dinas Kesehatan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Fokus utama adalah mengevaluasi implementasi kebijakan pelayanan kesehatan dan dampaknya terhadap peningkatan kualitas hidup serta aksesibilitas layanan kesehatan bagi masyarakat. Penelitian ini menggunakan metode tinjauan pustaka, dengan mengumpulkan dan menganalisis literatur yang relevan tentang sistem pelayanan kesehatan, kebijakan kesehatan, serta faktor-faktor yang mempengaruhi efektivitas pelayanan kesehatan di Indonesia. Sumber-sumber pustaka yang digunakan meliputi jurnal, buku, laporan pemerintah, serta dokumen kebijakan yang berhubungan dengan pelayanan kesehatan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun ada upaya yang signifikan dari Dinas Kesehatan untuk meningkatkan akses dan kualitas pelayanan kesehatan, masih terdapat beberapa tantangan utama. Kendala seperti keterbatasan tenaga medis, fasilitas yang belum merata, serta kurangnya pemahaman masyarakat tentang layanan yang tersedia menghambat efektivitas sistem pelayanan. Meskipun demikian, beberapa kebijakan seperti program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dan peningkatan distribusi fasilitas kesehatan telah menunjukkan hasil positif dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Efektivitas sistem pelayanan kesehatan yang diterapkan oleh Dinas Kesehatan memiliki dampak langsung terhadap kesejahteraan masyarakat. Namun, untuk mencapai hasil yang optimal, diperlukan peningkatan kualitas sumber daya manusia, pemerataan fasilitas kesehatan, serta sosialisasi yang lebih intensif mengenai layanan yang tersedia. Evaluasi dan perbaikan terus-menerus akan sangat penting untuk memastikan sistem pelayanan kesehatan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat secara efisien dan merata.
Mengenal Teks Akademik: Ciri, Fungsi, dan Perannya dalam Dunia Pendidikan Ika Oktarina Br Kaban; Senia Mariana Sinaga; Muhammad Fadli Boang Manalu; Mutia Mutia; Rudy Kharunia Harahap; Frekdi Alosius Manik; Badriatha Wafianto
SMASH: Journal of Social Management Sains and Health Vol 2, No 2 (2025): Oktober 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/smash.v2i2.7177

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji secara mendalam mengenai teks akademik dengan fokus pada ciri-ciri, fungsi, serta perannya dalam dunia pendidikan. Metode penelitian yang digunakan adalah studi literatur, yaitu dengan menelaah berbagai sumber ilmiah seperti buku, jurnal, dan artikel akademik yang relevan. Hasil kajian menunjukkan bahwa teks akademik memiliki ciri utama berupa penggunaan bahasa baku, struktur sistematis, objektivitas, dan keberpihakan pada argumentasi logis. Fungsi teks akademik tidak hanya sebagai media komunikasi ilmiah, tetapi juga sebagai sarana pengembangan pengetahuan, keterampilan berpikir kritis, serta pembentukan identitas akademik peserta didik maupun peneliti. Dalam konteks pendidikan, teks akademik berperan penting dalam menunjang proses belajar mengajar, memperkuat budaya literasi, serta meningkatkan kualitas penelitian dan publikasi ilmiah di lingkungan akademik. Dengan demikian, pemahaman yang komprehensif terhadap teks akademik menjadi langkah fundamental dalam membangun kompetensi literasi ilmiah, khususnya di dunia pendidikan yang semakin menuntut kemampuan berpikir kritis dan analitis.
Gambaran Pengetahuan Remaja Putri Tentang Pelecehan Seksual Utari Dwisilvana; Jumaini Jumaini; Widia Lestari
SMASH: Journal of Social Management Sains and Health Vol 2, No 1 (2025): April 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/smash.v2i1.5386

Abstract

Pendahuluan: Pelecehan seksual merupakan permasalahan serius yang mengkhawatirkan bagi remaja sehingga diperlukan pengetahuan yang baik tentang pelecehan seksual untuk upaya pencegahan pelecehan seksual pada remaja putri. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui gambaran pengetahuan remaja putri tentang pelecehan seksual. Metode: Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan desain deskriptif. Pengumpulan data menggunakan kuesioner yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya  terlebih dahulu. Analisis data menggunakan analisis data univariat. Sampel  penelitian ini melibatkan 77 remaja putri menggunakan teknik stratified random sampling. Hasil: Gambaran pengetahuan remaja putri tentang pelecehan seksual mayoritas dalam kategori baik (97,4%), yaitu tentang pengertian (92,3%), bentuk (100%), dampak  (96,1%) dan upaya pencegahan (66,2%). Kesimpulan: Sebagian besar remaja putri memiliki pengetahuan yang baik tentang pelecehan seksual, namun masih ada yang memiliki pengetahuan kurang khusunya pada aspek upaya pencegahan pelecehan seksual. Diharapkan kepada remaja putri untuk memperbanyak membaca literatur mengenai upaya pencegahan pelecehan seksual. Instansi pendidikan dapat meningkatkan perlindungan tehadap remaja dari ancaman pelecehan seksual. Melalui berbagai upaya pencegahan seperti penyuluhan, pendidikan seksual dini, intervensi berbasis komunitas dan promosi kesehatan dapat meningkatkan kesadaran remaja terhadap pelecehan seksual dan dapat meningkatkan perlindungan diri dari berbagai ancaman.
Tawuran Suporter Sepak Bola Dalam Bingkai Sila Persatuan Indonesia Yuka Hutami
SMASH: Journal of Social Management Sains and Health Vol 1, No 1 (2024): November 2024
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/smash.v1i1.4331

Abstract

Di Daerah Istimewa Yogyakarta terdapat 3 klub sepakbola yang terkenal, yaitu PSIM Yogyakarta, PS Sleman dan Persiba Bantul. Ketiganya memiliki basis supporter yang besar dan loyal, namun rivalitas antar supporter terkadang diluar akal sehat manusia. Saling menjelekkan satu sama lain menjadi hal yang lumrah didunia supporter sepakbola pada umumnya. Bahkan terjadi juga bentrokan yang mengakibatkan korban jiwa. Pada penelitian ini, saya mencoba untuk menelusuri penyebab penyebab pecahnya tawuran, hal hal yang dapat memicu tawuran, serta pengaruh internal dan eksternal.

Page 2 of 3 | Total Record : 25