cover
Contact Name
-
Contact Email
lppm@umkudus.ac.id
Phone
+6285117477445
Journal Mail Official
lppm@umkudus.ac.id
Editorial Address
https://ejr.umku.ac.id/index.php/ijb/about/editorialTeam
Location
Kab. kudus,
Jawa tengah
INDONESIA
Indonesia Jurnal Kebidanan
ISSN : 25407503     EISSN : 25407538     DOI : doi.org/10.26751/ijb
Core Subject : Health,
Jurnal Ilmu Kebidanan is a peer-reviewed scientific journal that publishes high-quality research and scholarly works in the field of midwifery and maternal–newborn health. The journal serves as a platform for academics, researchers, clinicians, and practitioners to disseminate evidence-based knowledge that contributes to the advancement of midwifery science and practice. Emphasis is placed on research that supports safe, ethical, and woman-centered care across the reproductive life cycle. Aim of the Journal The Journal of Midwifery Science aims to advance knowledge and professional practice in midwifery by publishing original research, reviews, and scholarly articles that strengthen maternal, neonatal, and women’s health care. The journal seeks to support evidence-based midwifery practice, promote scientific innovation, and contribute to the improvement of health outcomes at local, national, and global levels. The journal welcomes manuscripts related to, but not limited to, the following areas: Midwifery care across the life cycle Pregnancy, childbirth, and postpartum care Newborn and infant health Reproductive and sexual health Family planning and contraceptive services Maternal and neonatal complications Community and public health midwifery Women-centered and culturally sensitive care Health promotion and disease prevention in maternal and child health Midwifery education, curriculum development, and learning innovation Professional practice, ethics, and policy in midwifery Evidence-based practice and clinical decision-making in midwifery Digital health, technology, and innovation in maternal care The journal accepts original research articles, systematic or narrative reviews, case studies, and short communications that are relevant to midwifery science and practice.
Articles 98 Documents
KENYAMANAN TERMAL SELAMA PERSALINAN Arum Meiranny
Indonesia Jurnal Kebidanan Vol 1, No 2 (2017): INDONESIA JURNAL KEBIDANAN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26751/ijb.v1i2.354

Abstract

Persalinan adalah waktu yang sangat berharga bagi seorang perempuan. Kualitas yang diberikan oleh penyedia layanan kesehatan bagi ibu bersalin, harus sangat diperhatikan. Salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas adalah meningkatkan kenyamanan ibu bersalin. kenyamanan termal merupakan salah satu komponen penting dalam kenyamanan ibu bersalin. Kenyamanan termal dan kualitas udara dalam ruang bersalin yang baik dapat memberi pengaruh positif tidak hanya pada kondisi fisik ibu bersalin, tetapi juga dapat membantu meningkatkan kepercayaan diri ibu. Penolong persalinan harus menentukan rentang kondisi termal ruang bersalin yang dapat diterima dan kemudian memutuskan bagaimana untuk mempertahankan kondisi tersebut. Ketidakpuasan secara termal yang terasa panas atau dingin dapat diasosiasikan ke dalam stress fisik (secara termal) dan dapat menyebabkan ibu bersalin menjadi cemas dan merasakan nyeri, yang akan berdampak terhadap luaran persalinan. Kata kunci: kenyamanan termal, persalinan, ruang bersalin.
FREKUENSI SENAM HAMIL DENGAN KEJADIAN RUPTUR PERINIUM DIKLINIK NORMA MEDIKA Irawati Indianingrum; Ummi Kulsum; Nasriyah Nasriyah
Indonesia Jurnal Kebidanan Vol 6, No 1 (2022): INDONESIA JURNAL KEBIDANAN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26751/ijb.v6i1.1488

Abstract

Abstrak Ruptur Perineum merupakan sobekan yang terjadi saat bayi lahir baik secara spontan ataupun dengan alat atau tindakan. Ruptur perineum menjadi penyebab perdarahan ibu postpartum. Salah satu hal untuk mencegah terjadinya robekan perineum yaitu dengan menjaga keelastisitas perineum dapat dilakukan dengan senam hamil senam hamil adalah suatu bentuk latihan guna memperkuat dan mempertahankan elastisitas otot-otot dinding perut ligament-ligamen, otot dasar panggul yang berhubungan dengan proses persalinan. Metode penelitian: Penelitian yang digunakan adalah korelasi, Populasi yaitu sebanyak 40 orang. Sampel penelitian ini sebanyak 40 responden (Total Sampling). Hasil: menunjukkan bahwa nilai p = 0,000 (p0,05) maka dapat disimpulkan ada hubungan senam hamil dengan rupture perineum. Nilai koefisien korelasi 0,739 yang berarti mempunyai hubungan kuat dan arah korelasi negatif atau berlawanan arah yang berarti semakin sering melakukan senam hamil akan menurunkan terjadinya rupture perineum.
HUBUNGAN ANTARA PENGGUNAAN GADGET DENGAN PERKEMBNGAN BALITA Sulistya Oktaviani; Juhrotun Nisa; Umi Baroroh
Indonesia Jurnal Kebidanan Vol 3, No 2 (2019): INDONESIA JURNAL KEBIDANAN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26751/ijb.v3i2.738

Abstract

Penggunaan gadget pada anak akan berdampak negatif karena dapat menurunkan daya konsentrasi dan meningkatkan ketergantungan anak untuk dapat mengerjakan berbagai hal yang semestinya dapat mereka lakukan sendiri. Perkembangan anak meliputi aspek kemandirian, kemampuan bersosialisasi, dan berinteraksi dengan lingkungan sekitar merupkan hal yang penting untuk dimiliki anak. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara penggunaan gadget dengan perkembangan balita di desa pendawa kecamatan lebaksiu kabupaten tegal.Jenis penelitian ini adalah survey analitik, dengan pendekatan cross sectional. Sampel adalah seluruh anak balita umur 2-5 tahun di desapendawakecamatanlebaksiukaabupatentegal yang berjumlah 45 balita. Pengumpulan data menggunakn KPSP. Analisis data menggunakanchi square.Hasilpenelitianmenunjukkankarakteristiktingkatpendidikanibusebagianbesartingkatpendidikan SD (37,8%), umuranaksebagianbesarumur 0-48 bulan (51,1%), karakteristikberdasarkanjeniskelaminananaksebagianbesaradalahlaki-laki (51,1%), karakteristikberdasarkanpenggunaangadgetsebagianbesarmenggunakan (55,6%), karakteristikberdasarkanjumlahaplikasi yang digunakansebagianbesarmenggunakan 1 aplikasi (72,0%), danperkembangananakpadabalitasebagianbesarmengalamiperkembangan normal (44,4%). Ada hubunganantarapenggunaangadget denganperkembanganbalita (X2hitung=45,000 danp value=0,000), anak yang menggunakangadgetakanmempengaruhiperkembangananak. Anak yang menggunakangadgetmakaakanmempengaruhiperkembangananakbalita di DesaPendawaKecamatanLebaksiuKabupatenTegal. Orang tua agar tidakmemberikangadget padaanaknyasupayaanaklebihbanyakbersosialisasidengantemansebanyanya di lingkungansekitarnya. Kata Kunci : Balita, gadget, pertumbuhan
HUBUNGAN ANTARA UMUR IBU DENGAN KLASIFIKASI LABIOSCHISIS DI RSUD Prof. Dr. MARGONO SOEKARJO PURWOKERTO Artathi Eka Suryandari
Indonesia Jurnal Kebidanan Vol 1, No 1 (2017): INDONESIA JURNAL KEBIDANAN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26751/ijb.v1i1.245

Abstract

Labio palatoshcisis cleft lip or palate is a congenital defect such as a crack in the upper lip, gums, jaw and palate. Congenital abnormalities is ranked third highest based on a survey conducted in 13 major hospitals in Indonesia. The purpose of this study was to analyze the relationship between maternal age with labioschisis classification. This study used cross sectional retrospective design, data extracted from medical records during the period January , 2010 to December, 2016. Total sample of 42 respondents, the data were analyzed using chi squaretest with significance level ρ value of 0.005. The results showed that most respondents had labioschisis at 57%, while 43% of respondents experienced labiopalatoschisis and labiognatopalatoschisis. The lives of most mothers with children experiencing labioschisis is 20-35 years old ie 67%. There was no relationship between the mother's age with classification labioschisis (ρvalue 0.186).
ANALISA FAKTOR-FAKTOR KEBERHASILAN ZIDOVUDIN TERHADAP PENCEGAHAN VIRUS HIV PADA BAYI IBU HIV DI RSUD GENTENG Yayuk Mundriyastutik; Sukarmin Sukarmin; Sulikanah Sulikanah
Indonesia Jurnal Kebidanan Vol 4, No 2 (2020): INDONESIA JURNAL KEBIDANAN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26751/ijb.v4i2.1364

Abstract

ABSTRAKPenularan HIV kepada anak yang secara teori di kontribusikan dari proses penularan dari ibu ke anak. Penggunaan zidovudin dalam terapi HIV/AIDS cukup banyak digunakan. Menurut WHO, lini pertama penatalaksanaan HIV/AIDS adalah kombinasi satu macam Non-nucleoside Reverse Transcriptase Inhibitor (NNRTI) dan dua macam Nucleoside Reverse Transcriptase Inhibitor (NRTI), satu diantaranya haruslah zidovudin.Desain penelitian yang digunakan adalah analitik korelasi, menggunakan pendekatan cross sectional, pada penelitian ini populasinya adalah bayi dengan ibu HIV pada tahun 2020 di Rumah Sakit Genteng sebanyak 28 pasien, dengan menggunakan teknik Accidental sampling, untuk mengetahui hubungan antara kedua variabel dilakukan uji statistik Chi Square dengan tingkat signifikansi 0,05.Hasil penelitian yang diperoleh hasil hubungan antara umur lahir bayi mendapatkan hasil nilai Chi Square hitung 11.667 3.841 Chi Square tabel. berat badan lahir bayi mendapatkan hasil nilai Chi Square hitung 2.263 3.841 Chi Square tabel. Kepatuhan minum obat Zidovudine mendapatkan hasil nilai Chi Square hitung 18.200 5.991 Chi Square tabel dengan keberhasilan terapi Zidovudine pada bayi ibu HIV di RSUD Genteng. Sehingga dapat disimpulkan terdapat hubungan antara umur bayi dan kepatuhan minum obat Zidovudine dengan keberhasilan terapi Zidovudine, dan tidak terdapat hubungan berat badan lahir bayi dengan keberhasilan terapi Zidovudine. Sedangkan faktor yang peling berpengaruh adalah faktor kepatuhan dalam minum obat Zidovudine dengan hasil Chi Square hitung paling besar.Pada dasarnya penularan HIV dari ibu dapat dicegah dengan obat Zidovudine. Namun keberhasilan juga dipengaruhi oleh faktor lain diantaranya umur lahir bayi dengan kepatuhan minum obat Zidovudine.
KEPUASAN PASIEN BPJS DI RUANG NIFAS KELAS III RSU AISYIYAH KUDUS Ika Tristanti
Indonesia Jurnal Kebidanan Vol 2, No 2 (2018): Indonesia Jurnal Kebidanan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26751/ijb.v2i2.567

Abstract

Kebutuhan dasar manusia yang paling hakiki adalah kesehatan, karena dengan kesehatan manusia dapat hidup layak dan produktif. Pemerintah ikut bertanggungjawab dalam menjaga dan mengelola status kesehatan warganya. Cara menjamin status kesehatan warga dapat dilakukan melalui banyak cara, salah satunya dengan menyelenggarakan jaminan kesehatan untuk seluruh warga. Pandangan masyarakat terhadap pelayanan rumah sakit yang bekerjasama dengan BPJS masih banyak yang menganggap mutunya kurang baik, Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kepuasan pasien BPJS di ruang nifas kelas III RSU Aisyiyah Kudus. Metode penelitian menggunakan diskriptif kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah pasien di ruang nifas pengguna BPJS kelas III di Rumah Sakit Aisyiyah Kudus sejumlah 120 pasien dengan sampel sebanyak 54 responden yang didapat dengan tehnik random sampling. Penelitian ini, instrumen yang digunakan adalah kuesioner. Data pada penelitian ini dianalisis menggunakan analisa univariat. Analisa univariat dilakukan pada variabel kepuasan pasien BPJS kelas III. Hasil penelitian Kepuasan pasien BPJS kelas III di RS Aisyiyah Kudus Tahun 2017 di dapatkan hasil 36 orang responden (66,7%) merasa puas. Untuk meningkatkan kepuasan pasien BPJS di ruang nifas kelas III RSU Aisyiyah Kudus perlu diadakan perbaikan dan  rehabilitasi rutin pada fasilitas perawatan. Pengadaan dan perawatan alat-alat yang digunakan untuk pelayanan juga harus selalu dilakukan. Pengembangan sumber daya manusia terkait kompetensi, hardskill dan soft skill tetap menjadi prioritas utama dalam menjaga kepuasan pasien. 
EFEKTIVITAS KONSELING TERHADAP MOTIVASI IBU DALAM PEMBERIAN ASI Lailatul Fithtriyyah; Fania Nurul Khoirunnisa; Ummi Kulsum
Indonesia Jurnal Kebidanan Vol 9, No 1 (2025): INDONESIA JURNAL KEBIDANAN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26751/ijb.v9i1.2916

Abstract

Air Susu Ibu (ASI) merupakan nutrisi terbaik bagi bayi karena mengandung komposisi gizi lengkap dan antibodi yang mendukung pertumbuhan dan perkembangan bayi. Pada tahun 2024, di Desa Wonosalam, Kabupaten Demak, angka pemberian ASI mencapai 53,49%. WHO merekomendasikan pemberian ASI hingga 6 bulan dan dilanjutkan hingga 2 tahun, namun faktor seperti kesibukan kerja, kurangnya pengetahuan, dan minimnya dukungan sering menjadi hambatan. Tujuan penelitian ini adalah untuk konseling dan edukasi kesehatan menjadi kunci untuk meningkatkan motivasi ibu dalam memberikan ASI. Faktor-faktor seperti kurangnya motivasi dan kesadaran ibu menjadi penghambat utama. Metode penelitian yang digunakan adalah quasi-experiment dengan desain one group pretest-posttest. Teknik pengumpulan sampel dengan menggunakan rumus Lemeshow yang terdiri dari 70 responden yaitu, ibu menyusui yang dipilih secara purposive sampling. Data dikumpulkan melalui kuesioner dan observasi, dengan uji validitas Product Moment Test dan uji reliabilitas Cronbach’s Alpha. instrumen penelitian ini adalah dengan kuesioner motivasi dalam pemberian ASI dan kuesioner sikap dengan menggunakan kuesioner dari Lowa Infant Feeding Attitude Scale (IIFAS). Kemudian data dianalisis menggunakan uji Paired Sample t-Test untuk melihat perbedaan motivasi sebelum dan sesudah konseling. Hasil penelitian di RSI NU Demak menunjukkan bahwa konseling ASI cukup efektif dalam meningkatkan pemahaman dan motivasi ibu. Rata-rata peningkatan pemahaman mencapai 21,54%, dengan mayoritas responden berada pada usia produktif (21–35 tahun), berpendidikan tinggi, dan tidak bekerja, yang mendukung kesiapan menerima informasi. Tingkat motivasi ibu meningkat dari 66,57 sebelum konseling menjadi 70,63 setelahnya, dan pemahaman tentang manfaat ASI juga meningkat secara signifikan (p 0,001).
PERBEDAAN PENGGUNAAN PEMBALUT DAN PANTYLINER JENIS BIASA, HERBAL, DAN KAIN DENGAN KEJADIAN KEPUTIHAN Eka Mei Susanti; Prawiti Sugeng Wijaya
Indonesia Jurnal Kebidanan Vol 2, No 1 (2018): INDONESIA JURNAL KEBIDANAN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26751/ijb.v2i1.427

Abstract

75% wanita di dunia pernah mengalami fluor albus (keputihan) paling tidak sekali dalam hidup dan 45% diantaranya mengalami fluor albus 2 kali atau lebih ( Persia, 2015). Penyebab tersering fluor albus (keputihan) patologis adalah infeksi ( Maya, 2011). Pembalut Herbal menggunakan pewangi yang bisa membunuh bakteri baik dan  dan memicu berkembangnya bakteri jahat sehingga bisa memicu infeksi bakteri ( Shabrina, 2016). Pemakaian Pantyliner merupakan salah satu faktor predisposisi timbulnya keputihan (Persia, 2015). Tujuan Penelitian untuk mengetahui Perbedaan Penggunaan Pembalut Dan Pantyliner Jenis Biasa, Herbal Dan Kain Dengan Kejadian Keputihan. Penelitian ini merupakan penelitian non eksperimental dengan pendekatan cross sectional. Pengambilan kesimpulan menggunakan analitik komparatif. Teknik pengumpulan data menggunakan data primer berupa lembar observasi yang dibagikan ke responden. Analisis data menggunakan analisis univariat dan bivariat menggunakan chi square dan koefisien kontingensi untuk mengetahui kekuatan perbedaannya. Hasil Penelitian menunjukkan tidak ada perbedaan antara Penggunaan Pembalut Dan Pantyliner Jenis Biasa, Herbal Dan Kain Dengan Kejadian Keputihan pada Mahasiswa prodi D III Kebidanan Stikes Paguwarmas. Kata Kunci     : Perbedaan, Pembalut, Keputihan 
UPAYA MENURUNKAN KEPALA JANIN SAAT PERSALINAN DENGAN DANCE LABOR ATAUPUN REBOZO. Nor Asiyah; Irawati Indianingrum; Ning Nabila; Fania Nurul Khoirun Nisak
Indonesia Jurnal Kebidanan Vol 7, No 2 (2023): INDONESIA JURNAL KEBIDANAN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26751/ijb.v7i2.2224

Abstract

Latar Belakang: Banyak cara alami dilakukan untuk mencegah persalinan lama di antaranya dengan Dance Labor dan Rebozo. Dance Labor telah terbukti bisa mengurangi rasa sakit dan lama persalinan, Usaha lain yang bisa dilakukan yaitu dengan Rebozo. Rebozo membuat ruang panggul lebih luas sehingga janin lebih mudah melewatinya. Dance Labor dan Rebozo menjadi alternative karena bisa melenturkan dan merelaksasikan otot dasar panggul sehingga kepala janin bisa dengan mudah melewati jalan lahir. Tujuan: Membandingkan antara Dance Labor dan Rebozo terhadap penurunan kepala janin. Metode: Jenis penelitian menggunakan penelitian kwantitatif dengan rancangan Quasy-experiment (Eksperimen semu) dengan desain post-test with control group dengan jumlah sampel 32 data yang di peroleh di lakukan uji normalitas data dengan dengan Shapiro-Wilk, alat uji bivariate menggunakan uji Mann-Whitney. Hasil: Hasil uji normalitas data untuk Dance Labor menunjukkan nilai 0,035 sedangkan pada kelompok Rebozo menunjukkan nilai 0,023 di mana nilai p 0,05 sehingga dapat disimpulkan bahwa kedua kelompok berdistribusi tidak normal. Setelah di dapatkan nilai rata-rata untuk dance labor sebesar 1,25 sedangkan yang senan rebozo sebesar 2,31. Uji Mann-Whitney diperoleh nilai p value selisih antara kedua kelompok  sebesar 0,041 0,05 maka Ha di terima.  Kesimpulan: Ada perbedaan efektifitas kelompok Dance labor dan kelompok Rebozo.
PENGARUH PENYULUHAN KESEHATAN TENTANG SADARI UNTUK DETEKSI DINI KANKER PAYUDARA TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP REMAJA PUTRI KELAS XI MAN JENEPONTO TAHUN 2021 Kasmira Kasmira; Suriani Suriani; Wirawati Amin
Indonesia Jurnal Kebidanan Vol 5, No 2 (2021): INDONESIA JURNAL KEBIDANAN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26751/ijb.v5i2.1181

Abstract

Pemeriksaan payudara sendiri (SADARI) adalah pemeriksaan payudara oleh diri sendiri untuk mendeteksi segala kelainan yang ada pada payudara. Dilakukannya SADARI dapat mendeteksi dini ketidaknormalan atau perubahan yang terjadi pada payudara, serta untuk mengetahui benjolan yang memungkinkan adanya kanker payudara karena penemuan secara dini adalah kunci menyelamatkan hidup. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh  penyuluhan  kesehatan tentang SADARI untuk deteksi dini kanker payudara terhadap pengetahuan dan sikap remaja putri kelas XI MAN  Jeneponto. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian Quasi Eksperimen dengan rancangan penelitian “One Group Pre-test Post-test” dan pengambilan sampel menggunakan teknik Quota Sampling sebanyak 58 orang. Penelitian dilakukan bulan Februari-Mei 2021 menggunakan format pengumpulan data. Dianalisis secara bivariat menggunakan uji Wilcoxon α = 0,05. Kesimpulan bahwa ada pengaruh pemberian penyuluhan  kesehatan tentang SADARI terhadap peningkatan pengetahuan dan sikap remaja putri kelas XI MAN  Jeneponto tahun 2021.

Page 4 of 10 | Total Record : 98