cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Arjuna Subject : -
Articles 743 Documents
PENERAPAN MODEL KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE (TPS) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA KOMPETENSI DASAR MEMELIHARA SISTEM PENDINGIN Nur Rakhman, Aulia; Basyirun, Basyirun
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 14, No 1 (2014)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian  ini  bertujuan  mengetahui  bagaimana  hasil  belajar  siswa  sebelum  dan  sesudah  penerapan  model kooperatif tipe think pair share serta mengetahuipeningkatan hasil belajar sisswa dan seberapa besar peningkatan hasil belajar siswa setelah penerapan model kooperatif tipe Think Pair Share pada materi sistem pendingin.Populasi yang digunakan adalah seluruh peserta didik kelas XI program keahlian Teknik Mekanik Otomotif SMK Muham- madiyah 1 Muntilan , sedangkan yang dijadikan sebagai obyek penelitian adalah kelas XITMO 4 dan kelas XI TMO 5. Pengumpulan data menggunakan metode tes dan dokumentasi.Hasil analisis data menunjukkan bahwa ada pening- katan hasil belajar siswa tentang sistem pendingin sebelum menerapkan dan setelah menerapkan metode think pair share.Kelas eksperimen memiliki rata-rata pre test sebesar 31,33dan kelas kontrol 34,45. Dari data tersebut terlihat bahwa kemampuan awal dari masing-masing kelas terlihat sama. Hasil belajar siswa setelah pembelajaran dicari melalui posttest dan didapatkan rata-rata kelas eksperimen sebesar 79,27 dan kelas kontrol sebesar 65,58.Dengan kata lain model kooperatif tipe think pair share yang diterapkan pada kelas eksperimen memberikan pengaruh yang lebih baik terhadap hasil belajar peserta didik dibandingkan dengan penerapan metode ceramah yang diterapkan pada kelas kontrol
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA KOMPETENSI MEMPERBAIKI SISTEM BAHAN BAKAR DIESEL Setiyadi, Imron; ., Masugino
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 16, No 1 (2016)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan adakah perbedaan antara model pembelajaran inkuiri terbimbing dan ekspositori pada kompetensi memperbaiki sistem bahan bakar diesel. Jenis penelitian adalah true experiment design dengan pola Pretest-Posttest Control Group Design, menggunakan tes sebagai alat pengumpul data  penelitian. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas XI TKR SMK Palapa Semarang tahun ajaran 2014/2015 dengan jumlah 144 siswa. Sampel diambil dengan metode simple random sampling, sebagai kelompok kontrol yang berjumlah 33 siswa dan kelompok eksperimen yang berjumlah 28 siswa. Kelompok kontrol akan diberikan model pembelajaran ekspositori, sedangkan kelompok eksperimen diberikan model inkuiri terbimbing. Berdasarkan hasil analisis deskriptif didapatkan bahwa nilai rata-rata hasil belajar yang menerapkan model pembelajaran inkuiri terbimbing lebih tinggi daripada nilai yang menerapkan model pembelajaran ekspositori. Hasil uji t menunujukan adanya peningkatan hasil belajar yang signfikan pada siswa yang menggunakan pembelajaran model inkuiri terbimbing dibandingkan dengan pembelajaran model ekspositori. 
PENGEMBANGAN ALAT PERAGA PEMBELAJARAN SISTEM WIPER PADA MATA PELAJARAN PEMELIHARAAN KELISTRIKAN KENDARAAN RINGAN Syafiqi, Audi Norma; Wahyudi, .
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 18, No 2 (2018)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui media pembelajaran pada materi sistem wiper dalam bentuk alat peraga valid dan efektif pada mata pelajaran pemeliharaan kelistrikan kendaraan ringan di SMKN 1 Semarang. Metode penelitian menggunakan metode Research and Development dengan model pengembangan ADDIE yang terdiri dari tahap Analysis, Design, Develop, Implement, dan Evaluate. Hasil penelitian media peraga sistem wiper yang dikembangkan sangat valid dengan hasil analisis penilaian dari validator ahli media dengan jumlah skor total 117 berada pada kriteria sangat valid dan penilaian ahli materi dengan jumlah skor total 165 berada pada kriteria sangat valid. Media peraga sistem wiper juga efektif untuk diterapkan sebagai media peraga dalam pembelajaran dengan rata-rata hasil belajar siswa kelas eksperimen lebih tinggi daripada hasil belajar siswa kelas kontrol yaitu 86,57 banding 79,5. Hal ini terbukti dari hasil uji t bahwa nilai thitung = 4,89 > ttabel = 2,68 maka bisa dikatakan Ha diterima.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI SISTEM PENGAPIAN KONVENSIONAL Ahmad, Awaludin; Hadromi, Hadromi
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 13, No 1 (2013)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan (1) mendesain model pembelajaran kooperatif tipe STAD pada materi sistem pengapian konvensional (2) mengetahui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD dan (3) mengetahui peningkatan hasil belajar siswa menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe STAD. Penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Hasil dari siklus I adalah: (a) keaktifan siswa masih kurang (b) siswa masih kurang terfokus dalam diskusi kelompok (c) rata-rata hasil belajar siswa belum memenuhi KKM 75. Dilanjutkan ke siklus II dengan hasil: (a) keaktifan siswa dalam pembelajaran meningkat dari 52,5% menjadi 88% (b) siswa sudah terfokus dengan kegiatan diskusi kelompok dari 25,9% menjadi 86,1% (c) rata-rata hasil belajar siswa telah me- menuhi KKM dari 69,97 menjadi 81,05. Model pembelajaran kooperatif tipe STAD ini dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas X TKR 1 SMK Negeri 4 kelas X TKR 1 pada materi sistem pengapian konvensional.
PENGGUNAAN ALAT PERAGA UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN MAHASISWA TENTANG SISTEM KELISTRIKAN BODI SEPEDA MOTOR SUPRA PGM FI {PRO¬GRAMMED FUEL INJECTION Sanjoyo, Verawati; -, Karnowo
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 11, No 1 (2011)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan pemahaman sistem kelistrikan bodi sepeda motor dengan pembelajaran menggunakan alat peraga PGM-FI (Programmed Fuel Injection). Desain penelitian menggunakan True Experimental Design dengan pola pre-test post-test control group design. Populasi dalam penelitian adalah mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Mesin Universitas Negeri Semarang yang mengikuti perkuliahan praktik sepeda motor dan motor kecil tahun ajaran 2010/2011. Sebagai sampel sebanyak 24 mahasiswa sebagai kelompok kontrol dan kelompok eksperimen sebanyak 24 mahasiswa. Metode pengumpulan datanya menggunakan metode dokumentasi dan metode test Teknik analisis datanya menggunakan uji normalitas, uji homogenitas dan analisa t-test Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan pemahaman bag! mahasiswa yang mendapat pembelajaran dengan metode ceramah disertai dengan alat peraga sepeda motor Supra PGM FI dibandingkan dengan mahasiswa yang mendapat pembelajaran hanya dengan ceramah saja pada materi sistem kelistrikan bodi sepeda motor. Kata Kunci: peningkatan pemahaman, alat peraga, sistem kelistrikan bodi   The goal of the research was to identify the increase of understanding about motor cycle body electrical system using visual aid PGM-FI (Programmed Fuel Injection). The design of research was True Experimental Design with pattern pre-test post-test control group design. The population of it was the students from Mechanical Engineering Department, Semarang State University joining Motor Cycle and Small Motor Practice subject year 2010/2011. As the sample of the research, there were 24 students as the control group and 24 other students as the experiment one. The methods for collecting data were documentation and test The techniques for analyzing data were normality test homogentty test, and the analysis of T-test The result of the research showed that there was increase of student understanding if the learning process was supported by visual aid, in this case was Supra PGM-FI (Programmed Fuel Injection). This result had been compared to students who faced the learning process with the material about motor cycle body electrical system only. Keywords: the increase of understanding, visual aid, body electrical system
MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KOMPETENSI DASAR MEMELIHARA KOMPONEN SISTEM KARBURATOR MENGGUNAKAN VIDEO INTERAKTIF Irawan, Fajar; Rahardjo, Winarno Dwi
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 16, No 2 (2016)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan menerapkan media video interaktif untuk meningkatan nilai siswa pada pembelajaran kompetensi memelihara komponen sistem karburator. Penelitian ini menggunakan model eksperimen semu dengan pola Pre-test - Post-test Control Group Design, menggunakan tes sebagai alat pengumpul data penelitian.  Populasi penelitian adalah peserta didik kelas XI TKR SMK Muhammadiyah Salatiga tahun ajaran 2014/2015 berjumlah 103 siswa. Sampel diambil dengan metode purposive sample, kemudian diperoleh 2 kelas, 1 kelas sebagai kelompok kontrol dan 1 kelas sebagai kelompok eksperimen yang berjumlah 34 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya peningkatan hasil belajar peserta didik, dimana hasil belajar peserta didik kelas eksperimen mengalami peningkatan sebesar 22,06 dengan skor rata-rata pre-test sebesar 56,07 meningkat menjadi 78,13. Hasil belajar peserta didik yang menggunakan ceramah biasa mengalami peningkatan sebesar 12,26 dengan skor ratarata pretest sebesar 57,54 meningkat menjadi 69,80. Sehingga dapat disimpulkan bahwa hasil belajar peserta didik antara kelompok eksperimen maupun kontrol mengalami kenaikan yang signifikan, tetapi kenaikan kelompok eksperimen lebih tinggi. 
PENGEMBANGAN EDUCATION GAME UNTUK PEMBELAJARAN PERBAIKAN SISTEM PENGISIAN DAN IDENTIFIKASI KOMPONEN-KOMPONENNYA Budiyanto, Budiyanto; Widjanarko, Dwi; Pramono, Pramono
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 14, No 2 (2014)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kelayakan media pembelajaran education game dan mengetahui peningkatan prestasi siswa kelas XI TKR SMK N 1 Puring, Kebumen pada pembelajaran sistem pengisian dan identifikasi komponen-komponennya yang menggunakan education game. Penelitian ini merupakan jenis penelitian pengembangan. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, lembar tes validasi dan soal(pretest-posttest). Teknik analisis data dilakukan dengan deskriptif kualitatif dan membandingkan hasil uji penerapan pretest-posttest antara kelas yang menggunakan media education game dan kelas yang tidak menggunakan media education game. Pendekatan penelitian pengembangan yang meliputi beberapa tahap yaitu dengan model ADDIE (Analysis-Design-Develop-Implement-Evaluate). Hasil penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran dinyatakan layak berdasarkan uji kelayakan produk dengan persentase kelayakan: 79,83% menurut ahli media, 88,46% menururt ahli materi, 92,45% menurut guru, dan 83,22% menurut siswa. Media pembelajaran dengan education game telah teruji keefektifannya dengan hasil nilai rata-rata kelas dengan media education game lebih tinggi dibanding kelas yang tidak menggunakannya.
PENGEMBANGAN JOB SHEET REINFORCEMENT LAB WORK BASED PROBLEM SOLVING UNTUK MENINGKATKAN KEAHLIAN PRAKTIK SISWA PADA KOMPETENSI DASAR MEMERIKSA DAN MEMELIHARA SISTEM KEMUDI MANUAL Setyaarum, Unik; ., Supraptono
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 18, No 1 (2018)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kelayakan job sheet reinforcement lab work based problem solving pada kompetensi dasar memeriksa dan memelihara sistem kemudi manual, serta mengetahui apakah terjadi peningkatan keahlian praktik siswa setelah menggunakan job sheet reinforcement lab work based problem solving.Penelitian ini menggunakan metode pengembangan, dengan pendekatan kuantitatif dan desain eksperimen dengan tipe one group pretest-posttest design.Hasil Penelitian yang diperoleh menunjukkan bahwa pengembangan job sheet ini layak diggunakan untuk pembelajaran. Untuk rata-rata job sheet yang divalidasi oleh ahli materi sebesar 78,6%, dan rata-rata nilai oleh ahi bahsa sebesar 87,5%. Serta Keahlian praktik siswa menigkat sebesar 0,12 yang termasuk dalam kategori sedang.
PENGARUH KELENGKAPAN PERALATAN PRAKTIK DAN PENERAPAN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) TERHADAP HASIL BELAJAR KOMPETENSI PERBAIKAN KOPLING Amin, Ridwan; Pramono, Pramono
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 13, No 2 (2013)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh kelengkapan peralatan praktik dan penerapan keselamatan dan kesehatan kerja terhadap hasil belajar kompetensi perbaikan kopling di SMK N 1 Adiwerna Kabupaten Tegal menurut persepsi siswa. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 70 siswa diambil menggunakan teknik total sampling. Metode pengambilan data menggunakan angket (kuesioner) yang telah diuji validitas reliabilitasnya. Metode analisis data dan hipotesis menggunakan analisis regresi dua prediktor. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kelengkapan peralatan praktik dan penerapan keselamatan dan kesehatan kerja secara bersama-sama memberikan pengaruh terhadap hasil belajar kompetensi perbaikan kopling di SMKN 1 Adiwerna Kabupaten Tegal. Disarankan kepada sekolah untuk meningkatkan kelengkapan peralatan praktiknya dan guru untuk selalu mengawasi siswa pada saat pembelajaran praktik berlangsung agar siswa terkontrol jika ada siswa yang tidak menerapkan keselamatan dan kesehatan kerja.
PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN DRILL UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA STANDAR KOMPETENSI MENGUKUR Efendi Yusuf, Mohammad; Suharmanto, Agus; Murdani, Murdani
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 14, No 1 (2014)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini  bertujuan mengetahui  nilai standar kompetensi mengukur menggunakan alat ukur  dengan metode pembelajaran demonstrasi dan metode pembelajaran drill. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan desain Pre test-Post test Control Group Design, menggunakan Tes pilihan ganda sebagai alat pengumpul data penelitian. Populasi penelitian adalah siswa kelas X Teknik Pemesinan SMK Negeri 1 Kota Semarang terdiri dari 108 siswa dan diambil 72 siswa sebagai sampel. Hasil analisis data diperoleh rata-rata post-test kelas eksperimen adalah 81,70 dan rata-rata kelas kontrol adalah 72,70. Kedua kelas berdistribusi normal dan mempunyai dua varians yang sama. Pada uji perbedaan dua rata-rata diperoleh thitung= 4,66. Untuk α = 5% dan dk = (36+36-2) = 70 diperoleh t(0,95)(70)  = 1,99, karena thitung  ≥ t (0,95)(70)  maka H0  ditolak, hal ini berarti ada perbedaan hasil belajar secara signifikan antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol atau dengan kata lain hasil belajar kelas eksperimen lebih baik daripada kelas kontrol.