cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Arjuna Subject : -
Articles 743 Documents
PENINGKATAN HASIL BELAJAR CNC MENGGUNAKAN VIDEO TUTORIAL SWANSOFT Fadly, Misbakhul; ., Murdani
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 17, No 2 (2017)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan hasil belajar materi simulasi pengoperasian mesin bubut CNC dengan software swansoft yang diberi pembelajaran dengan menggunakan media video tutorial swanosft, dengan pembelajaran sebelumnya menggunakan media visual swansoft. Metode penelitian menggunakan True Experimental Design. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa Pendidikan Teknik Mesin Unnes pada mata kuliah CNC lanjut tahun pelajaran 2014/2015.Hasil penelitian ini menunjukan ada peningkatan hasil belajar pada kelas eksperimen sebesar 74,30% dengan rata-rata hasil belajar sebesar 81.35 dengan presentase ketuntasan belajar 85.41%, sedangkan pada kelas kontrol terjadi peningkatan sebesar 52.69% dengan rata-rata hasil belajar 72.45 dengan presentase ketuntasan belajar sebesar 55,32%. perhitungan rata-rata peningkatan dengan menggunakan uji gain pada kelas eksperimen sebesar 0,64 dan pada kelas kontrol 0,48 sehingga masuk dalam kategori sedang.
PERBANDINGAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN MEDIA PEMBELAJARAN AUDIO VISUAL DAN DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA KONVENSIONAL Septianova, Brian Selvi Feliciano; ., Rusiyanto
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 17, No 2 (2017)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran yang kreatif dan inovatif pada materi menjelaskan komponen/elemen mesin dan pengoperasian mesin bubut untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Pembuatan media pembelajaran ini menggunakan perangkat lunak ulead audio visual studio 11, perangkat keras laptop serta materi komponen/elemen mesin dan pengoperasian mesin bubut. Metode penelitian menggunakan metode Quasi-Experimental. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, dokumentasi dan tes. Terdapat dua kelas dalam penelitian ini yaitu kelas ekperimen yang diberikan pembelajaran menggunakan media konvensional dan audio visual dan kelas kontrol hanya menggunakan media konvensional. Hasil penelitian menunjukan adanya peningkatan hasil belajar siswa kelas eksperimen dengan peningkatan rata-rata hasil belajar sebesar 5,47 dengan nilai hasil belajar awal sebesar 10,31 meningkat menjadi 15,78 dan kelompok kontrol mengalami peningkatan rata-rata hasil belajar sebesar 4,38 dengan nilai hasil belajar sebesar 10,28 meningkat menjadi 14,66.
MEDIA PEMBELAJARAN ALAT UJI PERUBAHAN PROPERTIS UAP JENUH YANG MENGALIR MELALUI NOZZEL Firdos, Muhammad Helmi; ., Karnowo
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 17, No 2 (2017)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui perbedaan propertis uap jenuhsebelum dan sesudah melewati nozzel, untuk mengukur tingkat kelayakan media pembelajaran dari ahli media dan ahli materi  dan mengukur tingkat kelayakan media pembelajaran.Metode yang digunakan penelitian dan pengembangan (Research and Development) dengan desain penelitian ADDIE (Analisys, Design, Development, Implementation,  Evaluation).  Subjek penelitian adalah ahli media pembelajaran, ahli materi Termodinamika danmahasiswa mata kuliah Termodinamika Jurusan Teknik Mesin Universitas Negeri Semarang yang menjadi penilai atas kelayakan media pembelajaran yang dikembangkan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah penilaian pree test dan post test. Hasil validasi para ahli dan tes yang diajukan pada mahasiswa dianalisis dengan teknik skala persentase dan dijabarkan dengan teknik deskriptif.Hasil penelitian menunjukan adanya perbedaan propertis uap jenuh sebelum  dan  setelah  melalui  nozzel.  Persentase  kelayakan  dari  ahli  mediadiperoleh 88% tergolong dalam kriteria “sangat layak”, dari ahli materi diperoleh65% dan tergolong dalam kriteria layak, sedangkan dari penilaian mahasiswa diperoleh  dalam kriteria sedang.
MEDIA PEMBELAJARAN ALAT UJI PERUBAHAN PROPERTIS UAP KERING YANG MENGALIR MELALUI ORIFICE Anas, Fahrudin; Anis, Samsudin
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 17, No 2 (2017)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan media pembelajaran alat uji perubahan propertis uap kering yang melalui orifice, mengetahui kelayakan media menurut ahli media, mengetahui kelayakan media menurut ahli materi, dan mengetahui tanggapan mahasiswa tentang media pembelajaran pada mata kuliah termodinamika. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian dan pengembangan atau Research and Development (R and D) dengan desain penelitian ADDIE (Analisys, Design, Development, Implementation, Evaluation). Hasil penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran alat uji perubahan propertis uap kering yang melalui orifice telah didesain dan dibuat. Presentase kelayakan dari ahli media diperoleh 85% dan  masuk dalam kriteria “sangat baik”. Presentase kelayakan dari ahli materi diperoleh 88% dan masuk dalam kriteria “baik”. Penilaian mahasiswa diperoleh 79% dan masuk dalam kriteria “baik”. Secara umum dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran alat uji perubahan propertis uap kering melalui orifice yang telah dikembangkan, layak digunakan sebagai media pembelajaran mata kuliah termodinamika.
PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TUTOR SEBAYA DAN INVESTIGASI KELOMPOK PADA MATA KULIAH PRAKTIK CASIS DAN PEMINDAH DAYA Muqorrobin, Ahmad; Budiyono, Aris
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 14, No 2 (2014)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe Tutor Sebaya dan  Investigasi Kelompok, dan untuk mengetahui seberapa besar peningkatan hasil belajar dan keterampilan mahasiswa praktikan setelah penerapan model tersebut. Penelitian ini menggunakan model Penelitian Tindakan Kelas (PTK), dengan mengambil model PTK Kurt Lewin. Subjek penelitian yaitu mahasiswa prodi TMD, angkatan 2011 jurusan Teknik Mesin, FT, UNNES yang berjumlah 16 orang dalam 1 rombel mata kuliah Praktik Casis dan Pemindah Daya. Pengumpulan data menggunakan metode instrumen cek lis ujian praktikum, metode dokumentasi, dan metode angket tanggapan mengenai model pembelajaran. Analisa data menggunakan penghitungan rata-ratadan presentase ketuntasan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran ini dapat meningkatkan keterampilan dan hasil belajar praktikum mahasiswa. Terbukti dari naiknya hasil belajar pada tiapsiklus, dan terpenuhinya standar ketuntasan belajar pada akhir siklus II. Selain itu juga model pembelajaran ini mendapatkan tanggapan yang sangat positif dari mahasiswa, dilihat dari hasil perhitungan angket tanggapan mahasiswa.
PENGEMBANGAN MULTIMEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF SISTEM BAHAN BAKAR PGM-FI BERBASIS LECTORA INSPIRE Puspitasari, Dewi Mega; Wijaya, M. Burhan Rubai
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 18, No 1 (2018)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji kevalidan dan keefektifan multimedia pembelajaran interaktif sistem bahan bakar PGM-FI berbasis Lectora Inspire yang dijadikan media pembelajaran pada mata pelajaran Teknik Dasar Otomotif kompetensi mengidentifikasi komponen sistem bahan bakar injeksi Programmed Fuel Injection (PGM-FI). Penelitian ini menggunakan model ADDIE, yaitu Analyze, Design, Develop, Implement, and Evaluate. Teknik pengambilan data dilakukan dengan instrumen angket untuk penilaian kelayakan multimedia pembelajaran interaktif dan instrumen tes menggunakan desain one grup pretest-posttest design untuk mengetahui tingkat pemahaman siswa. Analisis terhadap instrumen tes yang dilakukan adalah dengan membandingkan hasil tes awal atau pre-test dan tes akhir atau post-test. Hasil penelitian didapatkan bahwa multimedia pembelajaran interaktif sistem bahan bakar Programmed Fuel Injection (PGM-FI) tersebut memenuhi kriteria sangat valid atau layak dari penilaian ahli, sehingga dapat digunakan sebagai multimedia interaktif untuk pembelajaran. Analisis hasil belajar menunjukkan pembelajaran dengan menggunakan multimedia pembelajaran interaktif sistem bahan bakar PGM-FI terjadi peningkatan hasil belajar pada kelas eksperimen.
PENGGUNAAN PANEL PERAGA DAN WIRING DIAGRAM SISTEM PENERANGAN MOBIL PADA PEMBELAJARAN KELISTRIKAN OTOMOTIF Arisno, Tio; Supraptono, Supraptono
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 12, No 1 (2012)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuat desain panel peraga dan wiring diagram sistem penerangan luar mobil dan mengetahui peningkatan hasil belajar siswa sebelum dan sesudah menggunakan perangkat tersebut. Penelitian ini menggunakan desain eksperimen jenis pretests - posttest control group design, yaitu adanya pre test pada kelompok eksperimen dan kontrol. Hasil analisis data menunjukkan bahwa ada peningkatan antara hasil belajar kelistrikan otomotif sebelum dan setelah menggunakan panel peraga dan wiring diagram. Hal itu terlihat pada hasil nilai rata-rata kelompok eksperimen sebelum menggunakan panel peraga dan wiring diagram (pre test) sebesar 40,28 dan nilai rata-rata kelompok eksperimen setelah menggunakan panel peraga dan wiring diagram (post test) sebesar 75,14. Sehingga penggunaan panel peraga dan wiring diagram telah berjalan dengan baik kare- na kualitas belajar siswa mengalami peningkatan 34,86 dari sebelum menggunakan panel peraga dan wiring dia- gram dan persentase hasil belajar kelompok eksperimen lebih meningkat 15 % dari pada kelompok kontrol.
PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN PERBAIKAN SISTEM REM SEPEDA MOTOR Maqsudi, Ajib; Masugino, Masugino
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 13, No 2 (2013)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perangkat pembelajaran adalah sarana dan prasarana meteri kurikulum pendidikan dalam menyusun perencanaan pembelajaran, serangkaian perangkat pembelajaran yang harus dipersiapkan dan digunakan oleh guru dalam pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan perangkat pembelajaran perbaikan sistem rem yang telah dikembangkan dan mengetahui tanggapan guru terhadap perangkat pembelajaran yang telah dikembangkan. Metode yang digunakan adalah research and development (R & D). Penelitian pengembangan ini merupakan penelitian yang menghasilkan produk tertentu dan menguji kevalidan produk tersebut. Berdasarkan hasil validasi dari validator perangkat pembelajaran perbaikan sistem rem sepeda motor telah valid dengan ratarata nilai total (RTV) silabus=4,3; rata-rata nilai total (RTV) RPP=4,0; rata-rata nilai total (RTV) modul=4,0; ratarata nilai total (RTV)) video = 4,1; dan rata-rata nilai total (RTV)) video = 4,1. Perangkat pembelajaran juga mendapatkan respon yang baik dari guru dengan rata-rata skor angket guru=40,0.
PEMBELAJARAN DENGAN LEMBAR KERJA SISWA DAN MEDIA MODEL UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KOMPETENSI MEMBUAT GAMBAR POTONGAN -, Sudiyono; Khumaedi, M.; -, Hadromi
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 11, No 2 (2011)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian lni bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar pada kompetensi membuat gambar potongan menggunakan pembelajaran ceramah yang dllengkapi LKS dan media model. Metode yang digunakan adalah eksperlmen dengan Randomized Control Group Pretest-Posttest Design. Populasi penelitian adalah maha­siswa Pendldikan Teknik Mesin Universitas Negeri Semarang angkatan 2010 peserta mate kuliah Gambar Mesin yang terdiri dari 4 kelas. Sampel diambil dengan metode random sampling untuk menentukan kelompok kontrol dan kelompok eksperlmen. Rata-rata hasil belajar kelompok kontrol menlngkat dari 57,41 menjadi 64,81 atau meningkat 12,89%. Kelompok eksperlmen mengalami kenaikan nilai rata-rata dari 58,15 menjadi 77,78, atau 33,76%. Kata Kunci: LKS, media model, hasil belajar, gambar potongan.   This research was aimed to identify learning result increase in the competence of making section using lecture learning completed by LKS and modeling media The method was experiment by using Randomized Control Group Pretest-Posttest Design. The population of the research was the students of Mechanical Engineering Education study program, Semarang State University year 2010 joining Machine Drawing subject divided into 4 classes. The sample was taken at random using random sampling to be control and experiment group. The average learning result of the control group Increased from 57,41 to be 64,81 or increased 12,89%. Meanwhile, the one of the experiment group increased from 58,15 to be 77,78 or increased 33,76%. Keywords: LKS, media model, learning result section drawing
PENGGUNAAN MODUL SISTEM PENDINGIN UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KOMPETENSI MEMELIHARA SISTEM PENDINGIN DAN KOMPONEN-KOMPONENNYA Purwanto, Ari; Suharmanto, Agus
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 15, No 2 (2015)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar siswa yang memanfaatkan dan tanpa memanfaatkan modul Sistem Pendingin serta efek pemanfaatan modul ini terhadap hasil belajar Kompetensi Memelihara/Servis Sistem Pendingin siswa kelas XI SMK N 10 Semarang. Penelitian ini menggunakan desain eksperimen jenis control group pre test-post test. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI TKR SMK N 10 Semarang yang terbagi dalam tiga kelas yaitu XI TKR 1, XI TKR 2 dan XI TKR 3. Penelitian yang dilakukan hanya dua kelas yang diambil secara acak dan didapat siswa kelas XI TKR 2 sejumlah 32 siswa sebagai kelas eksperimen dan siswa kelas XI TKR 1 sejumlah 30 siswa sebagai kelas kontrol. Hasil analisis data mendapatkan bahwa penggunaan modul sistem pendingin dapat meningkatkan hasil belajar dibandingkan tanpa menggunakan modul sistem pendingin, dan terdapat perbedaan hasil belajar yang signifikan antara peserta didik yang menggunakan modul pembelajaran sistem pendingin ini dengan peserta didik yang tidak menggunakannya atau tanpa modul. Jumlah peserta didik pada kelas eksperimen yang mendapatkan nilai memenuhi KKM sebesar 81,3%. Sedangkan jumlah peserta didik pada kelas kontrol yang mendapatkan nilai memenuhi KKM hanya 40%. Sehingga dapat dikatakan kelas eksperimen lebih unggul 41,3% dibandingkan kelas kontrol.