cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota manado,
Sulawesi utara
INDONESIA
JURNAL KEDOKTERAN KOMUNITAS DAN TROPIK
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Health,
Arjuna Subject : -
Articles 199 Documents
GAMBARAN KEHILANGAN GIGI SULUNG PADA SISWA MADRASAH IBTIDAIYAH DARUL ISTIQAMAH BAILANG Mamonto, Eka Dewi Indriani; Wowor, Vonny N. S.; Gunawan, Paulina
JURNAL KEDOKTERAN KOMUNITAS DAN TROPIK JKKT Volume 2 Nomor 2 Mei 2014
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Deciduous teeth as the permanent teeth have several functions, among others, as a means of mastication, speech synthesizers,aesthetic. In addition, primary teeth have a special function that is not owned by the permanent teeth. Deciduoustooth can serve as a guide for future permanent teeth to erupt into place so as to maintain the growth of the arch. Loss ofprimary teeth is a normal or physiological processes, but can also be caused by disease and trauma. Caries is a diseasethat most contribute to the deciduous tooth. The research was conducted on the students of Madrasah Darul IbtidayahIstiqamah Bailang students with a background of lower economic level. This study is a descriptive cross sectional method.This study population is all students aged 5-13 years with a total of 90 students. Sampling using total sampling methodthe number of samples that met the inclusion criteria as much as 64 samples. Research instrument used in the examinationform and interview. The results showed that many types of deciduous teeth suffered the loss of two deciduous molarsof the lower jaw (43%); loss of primary teeth is most prevalent at the time before the age of eruption of permanentteeth replacement (90%) for the upper jaw and (66%) for the lower jaw; region of the lower jaw the most (77.4%) whoexperienced a loss of primary teeth; and caries is a cause of loss of primary teeth the most common (86.6%) for the upperjaw and (91.2%) for the lower jaw.Keywords: Loss of primary teeth, Madrasah Students, Age eruption of the permanent teeth.Keywords: Loss of primary teeth, Madrasah Students, Age eruption of the permanent teeth
HUBUNGAN PERILAKU CUCI TANGAN PAKAI SABUN DENGAN KEJADIAN DIARE DI SD ADVENT SARIO KOTA MANADO Djarkoni, Ilham Habib; Lampus, Benedictus S.; Siagian, Iyone E.T.; Kaunang, Wulan P.J.; Palandeng, Henry M.F.
JURNAL KEDOKTERAN KOMUNITAS DAN TROPIK JKKT Volume 2 Nomor 3 (2014)
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Background: Diarrhea is a condition as the passage of three or more loose or liquid stools per day or more frequent passagethan is normal for individual . Research Objective: To analyze the relationship between hand-washing behavior toward theincidence of diarrhea in Manado Advent Sario Elementary School. Methods: This research using cross sectional survey approach.The population in this study were all children who are presence and attending the class and still active as the sixthgrade students. Sampling was done using purpossive random sampling, as many as 31 children were taken as samples.Results: The study shows the number of children who have a good handwashing with soap behavior is 31 children (90.3%),and those who have less behavior is 4 children (9.7%). Elementary school students who have a diarrhea occurence in thelast 6 month is 9 children (29%), while children who do not have any diarrhea incident is 22 children (71%). Conclusion:There is a relationship between the behavior of handwashing with soap toward the occurrence of diarrhea in children ofprimary school age in Manado Advent Sario Elementary School with p = 0.03, this means there is a significant relationshipbetween handwashing with soap and the occurrence of diarrhea.Keywords: washing hands with soap, diarrhea incidence, school children
KARAKTERISTIK PASIEN TUBERKULOSIS PARU DI PUSKESMAS TUMINTING MANADO Laily, Dian Wahyu; Rombot, Dina; Lampus, Benedictus
JURNAL KEDOKTERAN KOMUNITAS DAN TROPIK JKKT Volume 3 Nomor 1 (2015)
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tuberkulosis (TB) paru merupakan penyakit infeksi yang terjadi di seluruh dunia. World Health Organization (WHO) memperkirakan sepertiga penduduk dunia terinfeksi oleh Mycobacterium tuberculosis.Berdasarkan laporan Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) pada tahun 2013, prevalensi TB paru di Indonesia yang terdiagnosis yaitu sebesar 0,4%. Di Sulawesi Utara, prevalensi TB paru yang terdiagnosis ialah sebesar 0,3%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik pasien TB paru di Puskesmas Tuminting Manado dengan menggunakan metode deskriptif.Data dikumpulkan menggunakan rekam medis dengan jumlah sampel sebanyak 196. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pasien TB paru terbanyak terdiri dari 39,8% kelompok umur 26-45 tahun, 55,1% jenis kelamin laki-laki, 54,1% BTA sputum 3+, danseluruh pasien merupakan tipe kasus baru serta menggunakan pengobatan Kategori I. Sebanyak 99% pasien telah berobat teratur, seluruh pasien mencapai pengobatan tahap awal dengan hasil BTA (-) dan 95,4% hasil akhir pengobatan ialah sembuh.
GAMBARAN PERILAKU REMAJA TERHADAP SEKS PRANIKAH DI SMA NEGERI 1 MANADO Sinaga, Mardame; Kandou, Grace; Lampus, Benedictus
JURNAL KEDOKTERAN KOMUNITAS DAN TROPIK JKKT Volume 3 Nomor 1 (2015)
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Masalah seksualitas pada remaja karena faktor-faktor perubahan-perubahan hormonal yang meningkat hasrat seksualnya.Tingkat perubahan dalam sikap dan perilaku selama masa remajasejajardengantingkatperubahanfisik.Perilaku seks pra nikah nampaknya menjadi salah satu permasalahan yang terbesar dari berbagai kasus kenakalan remaja.Kasus dari tahun-ketahun menunjukkan peningkatan kejadian seks pra nikah di kalangan remaja.Perilaku-perilaku seks yang terjadi tidak diiringi dengan pengetahuan yang memadai pada diri remaja.Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan gambaran perilaku seks pranikah pada remaja di SMA Negeri 1 Manado.Jenis penelitian ini adalah penelitian deskritif dengan metode survey.Sampel diambil dengan teknik simple random sampling dengan jumlah 96 responden.Instrument yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner. Hasil penelitian mendapatkan bahwa pengetahuan remaja sebagian besar dalam kategori sangat baik (60,4%), sikap remaja sebagian besar adalah sangat baik (99%), dantindakansekspranikahremaja sebagian besar baik (82,3%).
PERILAKU TENTANG ROKOK DARI SISWA SMA NEGERI I MANADO Oeiyano, Jelly; Lampus, Benedictus; Sapulete, Margareth; Ottay, Ronald Immanuel
JURNAL KEDOKTERAN KOMUNITAS DAN TROPIK JKKT Volume 3 Nomor 1 (2015)
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Merokok merupakan kebiasaan yang sangat umum di kalangan masyarakat, bahkan bagi golongan tertentu sudah merupakan gaya hidup. Kebiasaan merokok dapat ditemukan pada berbagai golongan usia. Kebiasaan merokok dianggap dapat memberikan kenikmatan bagi perokok, namun di lain pihak dapat menimbulkan dampak buruk bagi perokok itu sendiri maupun orang-orang yang ada disekitarnya.  Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perilaku tentang rokok dri siswa SMA Negeri I Manado. Penelitian yang dilakukan bersifat deskriptif dengan menggunakan metode survey dan teknik pengambilan data menggunakan teknik systematic random sampling dengan jumlah sampel 85 orang dan menggunakan Absen Siswa sebagai sampling frame. Data diperoleh dari kuesioner yang dibagikan kepada responden yang terpilih kemudian diolah dengan menggunkan metode skoring. Perilaku tingkat pengetahuan siswa SMA Negeri I Manado tentang rokok dikategorikan baik 98,8%. Tingkat sikap siswa SMA Negeri I Manado tentag rokok 96,5% dikategorikan baik. Tingkat tindakan siswa SMA Negeri I Manado tentang rokok dikategorikan baik 88,2% walaupun masih terdapat 11,8% yang termasuk kategori tidak baik.
GAMBARAN PERILAKU KADER KESEHATAN TERHADAP DIABETES MELITUS TIPE 2 DI PUSKESMAS KOTA MANADO Melatunan, Leonard Alen; Siagian, Iyone; Ottay, Ronald Immanuel; Palandeng, Henry M.F.
JURNAL KEDOKTERAN KOMUNITAS DAN TROPIK JKKT Volume 3 Nomor 1 (2015)
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Diabetes Melitus tipe 2 adalah penyakit metabolik terbanyak yang dikarakteristik oleh hiperglikemia sebagai akibat dari gangguan sekresi insulin. Dibutuhkan sukarelawan seperti kader kesehatan untuk membantu tenaga medis. Penanganan kasus Diabetes Melitus tipe 2 sangat penting sehingga diharapkan kader kesehatan harus memiliki pengetahuan, sikap dan tindakan yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran perilaku kader kesehatan terhadap Diabetes tipe 2 di puskesmas Kota Manado. Penelitian ini bersifat deskriptif. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh kader kesehatan di Kota Manado yang berjumlah 410 orang. Jumlah responden yaitu 5 kader kesehatan di tiap 15 puskesmas dengan jumlah 75 responden. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan dari 75 responden, semua responden memiliki pengetahuan, sikap dan tindakan yang baik. Kata Kunci : kader kesehatan, diabetes melitus tipe 2, puskesmas
GAMBARAN PENGETAHUAN TENAGA KESEHATAN TENTANG DIABETES MELITUS DI PUSKESMAS KOTA MANADO Baharutan, Ivana Esther; Siagian, Iyone; Lampus, Benedictus; Palandeng, Henry M.F.
JURNAL KEDOKTERAN KOMUNITAS DAN TROPIK JKKT Volume 3 Nomor 1 (2015)
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Diabetes melitus memberikan dampak terhadap kualitas hidup manusia, semua pihak terutama tenaga kesehatan wajib memiliki pengetahuan dalam memelihara dan meningkatkan kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran umur, jenis kelamin, pengetahuan tenaga kesehatan tentang kadar normal glukosa darah puasa, 2 tipe diabetes melitus, penyebab, faktor resiko, gejala-gejala, dan pencegahan diabetes melitus. Penelitian ini bersifat deskriptif. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 75 orang tenaga kesehatan. Data di kumpulkan melalui kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan umur responden sebagian besar 25-36 tahun sebanyak 42 responden (54,7%), jenis kelamin sebagian besar perempuan sebanyak 67 responden (89,3%), sebanyak 100% responden mengetahui tentang kadar normal pemeriksaan glukosa darah puasa, sebanyak 96% responden mengetahui tentang 2 tipe diabetes melitus, sebanyak 97,3% responden mengetahui tentang penyebab diabetes melitus, sebanyak 97,3% responden mengetahui tentang faktor resiko diabetes melitus, sebanyak 98,7% responden mengetahui tentang gejala-gejala diabetes melitus, sebanyak 97,3% responden mengetahui tentang pencegahan diabetes melitus. Tenaga kesehatan diharapkan dapat mencegah dan mengurangi kejadian diabetes melitus di masyarakat. Kata Kunci: tenaga kesehatan, diabetes melitus, pengetahuan.
PEMETAAN KASUS TUBERKULOSIS PARU DI KECAMATAN TUMINTING TAHUN 2013 Bagali, Alvina Carolina; Kandou, Grace; Palandeng, Henry M.F.
JURNAL KEDOKTERAN KOMUNITAS DAN TROPIK JKKT Volume 3 Nomor 1 (2015)
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tuberkulosis paru adalah penyakit yang disebabkan oleh mycobacterium tuberculosis dan merupakan masalah kesehatan global dimana jutaan orang setiap tahun terinfeksi. Tuberkulosis merupakan peringkat kedua penyebab kematian di dunia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kasus tuberkulosis di Kecamatan Tuminting tahun 2013. Penelitian ini menggunakan metode bersifat deskriptif dengan menggunakan data sekunder kasus tuberkulosis dari puskesmas Tuminting. Populasi yang diambil adalah semua penderita dugaan tuberkulosis yang tercatat di puskesmas Tuminting dan sampel yaitu penderita tuberkulosis dengan pemeriksaan BTA (+) yang ditemukan di puskesmas Tuminting.  Hasil penelitian ini disajikan dalam bentuk pemetaan sebaran penderita tuberkulosis dengan menggunakan GIS. Kesimpulan dari penelitian ini adalah sebaran terbanyak berada di Kelurahan Sindulang I dan terendah berada di Kelurahan Tumumpa II. Terjadi penurunan jumlah kasus tuberkulosis BTA(+) sebanyak 3,25% pada tahun 2013 dibanding tahun 2013.   Kata Kunci : tuberkulosis paru, pemetaan
GAMBARAN PERILAKU MASYARAKAT TERHADAP PENGELOLAAN SAMPAH PADAT DI KELURAHAN MALALAYANG II KECAMATAN MALALAYANG KOTA MANADO Hutabarat, Besth To Frynce; Ottay, Ronald Immanuel; Siagian, Iyone
JURNAL KEDOKTERAN KOMUNITAS DAN TROPIK JKKT Volume 3 Nomor 1 (2015)
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Permasalahan sampah padat merupakan fakta yang dihadapi oleh masyarakat terutama di kawasan permukiman perkotaan. Demikian pula dengan Kelurahan Malalayang II Kecamatan Malalayang Kota Manado yang menghasilkan lebih dari 2,3 ton sampah padat setiap hari. Terbatasnya jumlah tempat penampungan sementara (TPS) di setiap lingkungan semakin memperburuk keadaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran perilaku masyarakat terhadap pengelolaan sampah padat. Jenis penelitian ini adalah survei deskriptif-analitik. Penelitian ini dilakukan di Kelurahan Malalayang II Kecamatan Malalayang Kota Manado. Populasi berjumlah 2.016 kepala keluarga dan sampel berjumlah 96 kepala keluarga. Pemilihan sampel dilakukan secara proportional random sampling. Alat pengambilan data dengan menggunakan kuisioner. Hasil penelitian ini menunjukkan dari 96 responden, 54,2% memiliki pengetahuan yang baik, 37,5% memiliki pengetahuan yang cukup, dan 8,3% memiliki pengetahuan yang kurang terhadap pengelolaan sampah padat, 87,5% memiliki sikap yang baik, 10,4% memiliki sikap yang cukup, dan 2,1% memiliki sikap yang kurang terhadap pengelolaan sampah padat, 18,7% memiliki tindakan yang baik, 64,6% memiliki tindakan yang cukup, 16,7% memiliki tindakan yang kurang terhadap pengelolaan sampah padat sehingga disimpulkan bahwa pengetahuan dan sikap masyarakat Kelurahan Malalayang II Kecamatan Malalayang Kota Manado terhadap pengelolaan sampah padat berada pada kategori baik tetapi tindakan berada pada kategori cukup.   Kata kunci : pengetahuan, sikap, tindakan, pengelolaan sampah padat.
GAMBARAN AUTOPSI VERBAL PASIEN YANG MENINGGAL KARENA TUBERKULOSIS DI KOTA MANADO Rumanga, Wenny; Rombot, Dina; Palandeng, Henry M.F.
JURNAL KEDOKTERAN KOMUNITAS DAN TROPIK JKKT Volume 3 Nomor 1 (2015)
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penyakit tuberculosis (TB)  merupakan masalah kesehatan global dan penyebab kematian ke dua setelah infeksi Human Immunodeficiency Virus (HIV). Indonesia termasuk dalam high burden countries, menempati urutan kelima beban penyakit TB dunia.Dan Kota Manado pada tahun 2013 diperkirakan 1.198 orang terdiagnosis TB. Angka kematian karena TB dan prevalensi TB merupakan salah satu indikator penyakit menular yang diukur untuk menilai kemajuan pengobatan agar mencapai target Milenium Developmen Gold (MDG). Sementara untuk penyebab kematian yang terjadi di Negara berkembang catatan resmitidak konsistentersedia, sehingga penilaian kemajuan pengobatan dan target MDG’s kurang dapat dievaluasi. Sehingga autopsi verbal dibutuhkan sebagai suatu registrasi vital kematian yang valid dan reliable di masyarakat. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan pendekatan sampel total pupulasi. Sampel  penelitian ialah 15 pasien yang memenuhi kriteria inklusi dari populasi  pasien yang telah meninggal karena TB di Kota Manado tahun 2013-2014. Data dikumpulkan melalui kuesioner AV 5+. Hasil penelitian didapatkan sebagian besar sampel yaitu laki-laki (73%) dan paling banyak berumur > 65 tahun (34%). Sebagian besar dari caregivers mengaku bahwa sampel mengalami gejala demam (60%), sesak nafas (60%) , dan batuk > 2 minggu (86,7%). Mayoritas sampel juga diketahui telah melakukan pemeriksaan dahak (80%) dan foto rontgen paru (86,6%). Penyebab kematian sampel secara keseluruhan adalah TB Paru tunggal  (60%) dan TB paru disertai penyakit lainya (40%). Data menunjukan bahwa sebagian besar pasien tidak melakukan pengobatan secara teratur dan lengkap (60%). Dinas Kesehatan Kota Manado diharapkan dapat bekerja sama dengan tenaga kesehatan dan keluarga pasien dalam menyikapi kejadian TB terutama dalam melakukan tindakan prefentif dan evaluasi kejadian di masyarakat. Kata Kunci: tuberkulosis, registrasi kematian, autopsi verbal.

Page 5 of 20 | Total Record : 199