cover
Contact Name
Andi Buanasari
Contact Email
prodi.keperawatan@unsrat.ac.id
Phone
+6282197078983
Journal Mail Official
prodi.keperawatan@unsrat.ac.id
Editorial Address
JL. Kampus Unsrat Bahu, Kleak, Kecamatan Malalayang, Kota Manado, Sulawesi Utara
Location
Kota manado,
Sulawesi utara
INDONESIA
Jurnal Keperawatan
ISSN : -     EISSN : 28082672     DOI : https://doi.org/10.35790/jkp.v8i2
Core Subject : Health,
Jurnal Keperawatan (Jkp) Universitas Sam Ratulangi adalah jurnal yang didirikan oleh Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi. Jurnal ini pertama kali diterbitkan pada tahun 2012 yang berfokus pada publikasi ilmu dan praktik keperawatan. Jurnal ini juga menjadi wadah untuk bertukar dan berbagi informasi tentang perkembangan ilmu keperawatan di seluruh dunia yang menjadi representasi visual untuk proses pertukaran ilmu pengetahuan dalam praktik keperawatan berbasis bukti (Evidence Based Practice). Jurnal ini diterbitkan secara berkala dua kali dalam setahun yaitu periode Februari - Agustus. Jurnal Keperawatan mencakup semua bidang Keperawatan meliputi Penelitian Dasar Keperawatan, Keperawatan Manajemen, Keperawatan Gawat Darurat dan Kritis, Keperawatan Medikal Bedah, Keperawatan Kesehatan Jiwa, Keperawatan Maternitas, Keperawatan Anak, Keperawatan Gerontologi, Keperawatan Komunitas, Keperawatan Keluarga, Pendidikan Keperawatan, Pengobatan Komplementer dan alternatif dalam keperawatan. Jurnal ini menerima Artikel Penelitian Original, Literature Review, dan Case Study, yang menggunakan pendekatan kuantitatif, kualitatif, atau mix method.
Articles 724 Documents
HUBUNGAN LAMA KERJA DENGAN KEPATUHAN PERAWAT DALAM MELAKSANAKAN SOP PEMASANGAN INFUS DI RSU GMIM PANCARAN KASIH MANADO Moniung, Frisilia; Rompas, Sefti; Lolong, Jill
JURNAL KEPERAWATAN Vol 4, No 2 (2016): E-Journal Keperawatan
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jkp.v4i2.14070

Abstract

Abstract: the longer a person works the more them skilled and more experienced in performing work. The performance is in implementing nursing care that have been arranged in accordance with nursing standards were issued by the health departement an institution in the from or standard operating procedures, as the embodiment of the professional attitude of nursing health departement of republic indonesia have imposed their standard operating procedures (SOP). the aim of research is to find out if there are relationship between the length work With the Obedient Nurses in implementing SOP in give an infusion in RSU Pancaran Kasih GMIM Manado. The study design is observasional analytic with cross sectional approach and data were collected using observation sheet. Research results test statistic chi square obtained p = 0,798. Samples were taken with the technique ot talking consecutive sanpling, these are 40 samples. Conclusion there is no Relationship between the lenght work with the obedient nurses in implementing SOP in give an infusion. The suggestion for further research can investigate the factors of nurses in implementing SOP in give an infusion. Key Words : the length work, Obedient Nurses, SOP in give an Infusion. Abstrak: Semakin lama seseorang bekerja maka makin trampil dan makin berpengalaman pula dalam melaksanakan pekerjaan. Kinerja yang dimaksud kinerja dalam melaksanakan asuhan keperawatan tentunya semua tindakan keperawatan yang telah disusun sesuai dengan standar keperawatan yang dikeluarkan kementrian kesehatan maupun instansi dalam bentuk standar operasional prosedur, sebagai perwujudan sikap profesional dari asuhan keperawatan kementrian kesehatan republik indonesia telah memberlakukan adanya standar operasional prosedur (SOP). Tujuan penelitian untuk mengetahui apakah ada Hubungan Lama Kerja Dengan Kepatuhan Perawat dalam Melaksanakan SOP Pemasangan Infus di RSU Pancaran Kasih GMIM Manado. Desain Penelitian yang digunakan adalah obsevasional analitik dengan pendekatan cross sectional dan data dikumpulkan menggunakan lembar observasi. Sampel diambil dengan teknik pengambilan consecutive sampling yaitu 40 sampel. Hasil penelitian uji statistic chi square didapatkan p = 0,798. Kesimpulan tidak terdapat hubungan antara lama kerja dengan kepatuhan perawat dalam melaksanakan SOP pemasangan infus. Saran Diharapkan bagi peneliti selanjutnya dapat meneliti lebih lanjut mengenai faktor – faktor kepatuhan perawat dalam menjalankan SOP pemasangan infus. Kata Kunci : Lama Kerja, Kepatuhan Perawat, SOP Pemasangan Infus
FAKTOR – FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN HYPEREMESIS GRAVIDARUM PADA IBU HAMIL TRIMESTER I Butu, Yosepina Otma; Rottie, Julia; Bataha, Yolanda
JURNAL KEPERAWATAN Vol 7, No 2 (2019): E-Journal Keperawatan
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jkp.v7i2.24476

Abstract

Abstract: Hyperemesis gravidarum is a condition of excessive nausea and vomiting duringpregnancy. Thepurpose of this study is to knowsomefactor that associated with the incidenceof Hyperemesis Gravidarum in first trimester pregnant women atPuskesmasBahu Manado,and in this study, three factors were taken,There are age, parity status, and employment.Themethod of this study uses a quantitative method with a cross sectional design. Thesample of this study was amounted to 30 people using total sampling method. The Resultsofthis study, using the chi-square test, obtained the value of Asymp. Sig on the age variable is0.964; on the parity variable 0.092; and the employment variable is 0.374. These resultsindicate that this value is> 0.05, which means there is significant relationship between age,parity and employment with the incidence of hyperemesis gravidarum. Conclusion from theresearch conducted based on the relationship of factor related to the incidence ofhyperemesis gravidarum,general,parity,and work there is a meaningful relationship.Keywords: Hyperemesis GravidarumAbstrak: Hyperemesis gravidarum adalah keadaan mual dan muntah berlebihan selama masakehamilan. Tujuan studi untuk melihat faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadianHyperemesis Gravidarum pada ibu hamil trimester I di Puskesmas Bahu Manado, dan dalampenelitian ini, diambil 3 faktor, yaitu umur, status paritas, dan pekerjaan ibu. Metode studi inimenggunakan metode kuantitatif dengan desain cross sectional. Sampel studi ini berjumlah30 orang dengan menggunakan metode pengambilan sampel total sampling.Hasil daripenelitian ini, dengan menggunakan uji chi – square didapatkan bahwa nilai Asymp.Sig padavariabel umur adalah 0,964; pada variabel paritas 0,092; dan pada variabel pekerjaan sebesar0,374. Hasil ini menunjukkan bahwa Nilai ini > 0,05, yang berarti ada hubungan yangbermakna antara umur, paritas dan pekerjaan dengan kejadian hyperemesis gravidarum.Simpulan dari penelitian yang dilakukan berdasarkan hubungan faktor-faktor yangberhubungan dengan kejadian hyperemesis garavidarum,Umur Paritas dan Pekerjaan adalahada hubungan yang bermakna.Kata kunci :Hyperemesis Gravidarum
HUBUNGAN PENGETAHUAN IBU TENTANG MANFAAT BERMAIN DENGAN PERKEMBANGAN ANAK USIA PRASEKOLAH DI TAMAN KANAK-KANAK ANUGERAH TUMARATAS DUA KECAMATAN LANGOWAN BARAT Semet, Tirsa Grace; Sarimin, Sisfiani; Ismanto, Amatus Yudi
JURNAL KEPERAWATAN Vol 2, No 2 (2014): E-Jurnal Keperawatan
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jkp.v2i2.5226

Abstract

Abstract: Knowledge and mother’s roles are very useful for child development thoroughly because parents could recognize the excess of child development process earlier and possibly to give stimulate to child growth including physically, mentally and social. The purpose of this study was to determine the relationship of mother's knowledge about the benefits of playing with the development of preschool childrens in Anugerah Kindergarten Tumaratas Two District of West langowan. The design of this study used cross sectional method. The population in this study were all mothers and children in the Anugerah Kindergarten Tumaratas Two District west Langowan, who have met the inclusion criteria. The sampling technique used is Saturated Samples. Instrument used was a questionnaire. The conclusion is that knowledge of mothers about the benefits of playing with the child's development have gained value (p =0.004<α 0.05). Good knowledge of parents about the benefits of play for childrens can affect the development of children so that children achieve optimal development of the appropriate age. Advice through research that the mothers can apply the benefits of play to childrens in accordance with the age of the child. Keywords: Knowledge, the benefits of play, child development Abstrak: Pengetahuan dan peranan ibu sangat bermanfaat bagi perkembangan anak secara keseluruhan karena orang tua dapat segera mengenali kelebihan proses perkembangan anaknya secara dini mungkin memberikan stimulasi pada tumbuh kembang anak yang menyeluruh dalam aspek fisik, mental, dan sosial.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan pengetahuan ibu tentang manfaat bermain dengan perkembangan anak usia prasekolah di Taman Kanak-Kanak Anugerah Tumaratas Dua Kecamatan Langowan Barat. Metode penelitian metode Cross Sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah 30 anak seluruh ibu dan anak yang ada di Taman Kanak-Kanak Anugerah Tumaratas Dua Kecamatan langowan barat, yang telah memenuhi kriteria inklusi. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah Sampel Jenuh. Instrument yang digunakan adalah kuesioner.Simpulan ialah pengetahuan ibu tentang manfaat bermain dengan perkembangan anak mempunyai hubungan diperoleh nilai (p = 0,004 < α 0,05). Pengetahuan orang tua yang baik tentang manfaat bermain bagi anak dapat mempengaruhi terhadap perkembangan anak sehingga anak mencapai perkembangan optimal sesuai usianya. Saran melalui penelitian yaitu ibu dapat menerapkan manfaat bermain kepada anak sesuai dengan umur anak. Kata kunci : Pengetahuan, manfaat bermain, perkembangan anak.
HUBUNGAN USIA IBU BERSALIN DENGAN KEJADIAN BAYI BERAT LAHIR RENDAH DI RUMAH SAKIT PANCARAN KASIH GMIM MANADO Rantung, Feibi Almira; Kundre, Rina; Lolong, Jill
JURNAL KEPERAWATAN Vol 3, No 3 (2015): E-Journal Keperawatan
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jkp.v3i3.8646

Abstract

Abstrack : Old age is a time of life or existing since birth or held, while maternal age is the age of the mother obtained through charging kuesioner.WHO stated, that all newborns whose weight is less than or equal to 2500 grams called low birth weight infant (baby weight Low birth, low birth weight). LBW including a major factor in increased mortality, morbidity, disability neonates, infants, and children, and provide long-term impact on his life in the future. Objective to investigate the relationship between age with Genesis LBW Mother Maternity Hospital Arc of Love GMIM Manado period from January to December 2014. The study design using retrospective descriptive analytic approach. The entire population of babies born from January to December 2014 amounted to childbirth 264. Sampling purposive sampling to 59 respondents. Results There was a relationship Mother Maternity age with LBW period January to December 2014 in the Hospital Arc of Love GMIM Manado, with p value 0.002. Conclusion No Age Mother Maternity relationship with Genesis LBW in hospital Arc of Love GMIM Manado. Keywords : Age, LBW Abstrak : Usia adalah lama waktu hidup atau ada sejak dilahirkan atau diadakan, sedangkan usia ibu hamil adalah usia ibu yang diperoleh melalui pengisian kuesioner.WHO menyatakan, bahwa semua bayi baru lahir yang berat badannya kurang atau sama dengan 2500 gram disebut low birth weight infant (bayi berat lahir rendah, BBLR). BBLR termasuk faktor utama dalam peningkatan mortalitas, morbiditas, disabilitas neonatus, bayi, dan anak serta memberikan dampak jangka panjang terhadap kehidupannya di masa depan. Tujuan Penelitian untuk mengetahui hubungan antara Usia Ibu Bersalin dengan Kejadian BBLR di Rumah Sakit Pancaran Kasih GMIM Manado periode Januari sampai Desember 2014. Desain penelitian menggunakan metode deskriptif analitik dengan pendekatan retrospektif. Populasi seluruh bayi yang lahir dari bulan Januari sampai bulan Desember 2014 berjumlah persalinan 264. Pengambilan sampel diambil secara purposive sampling menjadi 59 responden. Hasil Penelitian Ada hubungan usia Ibu Bersalin dengan kejadian BBLR Periode Januari sampai Desember 2014 di Rumah Sakit Pancaran Kasih Gmim Manado, menggunakan uji chi-square dengan p value 0.002. Kesimpulan ada hubungan Usia Ibu Bersalin dengan Kejadian BBLR di Rumah sakit Pancaran Kasih GMIM Manado. Kata Kunci : Usia, BBLR
HUBUNGAN KEBIASAAN MENONTON TELEVISI DENGAN OBESITAS PADA REMAJA DI SMA NEGERI 1 TOMBARIRI KABUPATEN MINAHASA Bidjuni, Hendro; Kallo, Vandri
JURNAL KEPERAWATAN Vol 6, No 1 (2018): E-Journal Keperawatan
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jkp.v6i1.25171

Abstract

Abstract: Obesity is a disorder or disease that is characterized by excesstive accumulation of body fat in the body. Watching television is a habit that is often done by everyone but most people do not understand the correct way of watching television that does not interfere their health conditions. The purpose of this study was to determine the relation between the habit of watching television with obesity in adolescence age in Kabupaten Minahasa Kecamatan Tombariri 1st Senior High school. The research design is using retrospective approach. The sample of the study was 60 correspondents, devided into 30 correspondents as case group, and 30 correspondents as control group. The date that were collected using observation sheets of television viewing frequency and body mass index observation sheet. The results of the statitical chi square test relation betweeen the habit of wathing television with obesity 95%(α≤0,05) and the results optained p value 0,004. The conclusion that there is a relation between the habit of watching television with obesity in adolescence in Kabupaten Minahasa Kecamatan Tombariri 1st Senior High School.Keywoards : The habit of watching television, obesity.Abstrak: Obesitas adalah suatu kelainan atau penyakit yang ditandai oleh penimbunan jaringan lemak dalam tubuh secara berlebihan. Menonton televisi adalah kebiasaan yang sering dilakukan oleh setiap orang tetapi sebagian besar orang tidak memahami bagaimana cara menonton televisi yang tidak akan merugikan kesehatan. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan kebiasaan menonton televisi dengan obesitas pada remaja di SMA Negeri 1 Tombariri Kabupaten Minahasa. Desain Penelitian yaitu menggunakan Deskriptif Analitik, dengan menggunakan pendekatan Retrospektif. Sampel sebanyak 60 responden dimana 30 responden sebagai kelompok Kasus dan 30 responden sebagai kelompok Kontrol. Data dikumpulkan dengan menggunakan lembar observasi frekuensi menonton televisi dan lembar observasi indeks massa tubuh. Hasil Uji Statistik Chi Square hubungan kebiasaan menonton televisi dengan obesitas 95% (α<0,05) dan hasil diperoleh p value 0,004. Kesimpulan yaitu terdapat hubungan antara kebiasaan menonton televisi dengan obesitas pada remaja di SMA Negeri 1 Tombariri Kabupaten Minahasa.Kata Kunci : Kebiasaan menonton televisi, obesitas.
PERBEDAAN KADAR GULA DARAH ANTARA ANAK SD DENGAN OBESITAS DAN TIDAK OBESITAS PADASISWA SD DI KOTA MANADO Sege, Marchella; Mayulu, Nelly; Masi, Gresty
JURNAL KEPERAWATAN Vol 1, No 1 (1): E-Jurnal Keperawatan
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jkp.v1i1.2198

Abstract

Abstract: Obesity is a condition in which excess body fat accumulation, so that one's weight is well above normal and can endanger the health of overweight and obesity in children may lead to diabetes or type 2 diabetes known as a disease characterized by the inability of insulin to control sugar levels dara within the normal range study aimed to determine differences in blood sugar levels among elementary school children dengaan obesity and obesity in elementary school children in the city of Manado with analytic survey research design using a cross sectional design. 136 samples using t-test, at the 95% significance level (α 0,05). The results there are different levels of blood sugar and obesity among elementary school children are not obese in Manado City For readers advice that can be references for the development of materials keperawatan.Bagi adolescents to pay attention to diet seta healthy foods that can prevent, increase sugar levels blood as early as possible For further research in order to examine the levels of LDL cholesterol, HDL and fasting blood sugar levels (GDP) as well as other factors that can affect blood sugar levels in children Keywords: blood sugar levels, obesity Abstrak: Obesitas adalah suatu keadaan penumpukan lemak tubuh yang berlebih, sehingga berat badan seseorang jauh di atas normal dan dapat membahayakan kesehatan Kegemukan dan obesitas pada anak dapat menyebabkan DM tipe 2 atau disebut juga kencing manis merupakan penyakit yang ditandai dengan ketidak mampuan hormon insulin mengontrol kadar gula dara dalam batas normal penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kadar gula darah antara anak SD dengaan obesitas dan tidak obesitas pada anak SD di Kota Manado dengan desain penelitian survei analitik dengan menggunakan rancangan Cross sectional. Sampel 136 dengan menggunakan uji t-test, pada tingkat kemaknaan 95% (α 0,05). Hasil penelitian terdapat perbedaan kadar Gula Darah antara anak SD obesitas dan tidak obesitas di Kota Manado saran Bagi para pembaca agar dapat menjadi bahan refrensi bagi perkembangan ilmu keperawatan. Bagi para remaja agar dapat memperhatikan pola makan seta makanan yang sehat sehingga dapat mencegah, peningkatan kadar gula darah sedini mungkin Bagi peneliti selanjutnya agar dapat meneliti kadar kolesterol LDL, HDL dan kadar gula darah Puasa (GDP) serta faktor-faktor lain yang dapat mempengaruhi peningkatan kadar gula darah pada anak. Kata kunci :  kadar gula darah, obesitas
HUBUNGAN KONFLIK PERAN GANDA PERAWAT WANITA SEBAGAI CARE GIVER DENGAN STRES KERJA DI RUANGAN RAWAT INAP RUMAH SAKIT JIWA PROF. DR.V. L. RATUMBUYSANG PROVINSI SULAWESI UTARA Kalendesang, Monique P; Bidjuni, Hendro; Malara, Reginus
JURNAL KEPERAWATAN Vol 5, No 1 (2017): E-Journal Keperawatan
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jkp.v5i1.14721

Abstract

Abstract : conflict dual role of nurses a form is work-family conflict. In women who work them faced with many choices posed by the changing role that also have a role as a woman who must work to support the family finances, which carried the dual role as a nurse in the ward nursing care giver often lead to conflict. The research objective is to identify the conflict of dual role in female nurses as care giver, Work stress on the nurses, and the dual role of relationship conflict and work stress on female nurses in Psychiatric Hospital Prof. Dr. V. L. Ratumbuysang North Sulawesi province. The research design was observational Analytical, using cross sectional approach. The sampling technique used purposive sampling, with a sample of 44 nurses. The results using the Fisher exact test found significant value is 0,001 with 1,800 eustress opportunities. Conclusions The results showed no relationship conflicts dual role as a care giver female nurses with work stress in Psychiatric Hospital Prof. Dr. V. L. Ratumbuysang. Suggestion The result is expected to be split between the nurse's work problems with family problems by not bringing work home problems and also did not bring up problems at home into the workplace. Keywords : Conflict Of Dual Role Of Nurses, Role As A Care Giver, Work Of Stress Abstrak : Konflik peran ganda perawat wanita adalah bentuk konflik peran pekerjaan-keluarga. Pada perempuan yang bekerja mereka dihadapkan pada banyak pilihan yang ditimbulkan oleh perubahan peran yang juga harus berperan sebagai wanita yang harus bekerja untuk menyokong keuangan keluarga, Peran ganda yang disandang perawat sebagai care giver dalam bangsal keperawatan seringkali mengakibatkan konflik. Tujuan penelitian ini teridentifikasi konflik peran ganda pada perawat wanita sebagai care giver, stres Kerja pada Perawat, dan hubungan konflik peran ganda dan stres kerja pada perawat wanita di Rumah Sakit Jiwa Prof. Dr. V. L. Ratumbuysang Provinsi Sulawesi Utara. Desain Penelitian yang digunakan adalah Observasional Analitik, dengan menggunakan pendekatan Cross Sectional. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling, dengan jumlah sampel 44 orang perawat. Hasil penelitian menggunakan uji fisher Exact didapatkan nilai signifikansi yaitu 0,001 dengan peluang eustress 1,800 Kesimpulan Hasil penelitian menujukan ada hubungan konflik peran ganda perawat wanita sebagai care giver dengan stres kerja di Rumah Sakit Jiwa Prof. Dr. V. L. Ratumbuysang. Saran Hasil penelitian ini diharapkan perawat bisa memisahkan antara masalah pekerjaan dengan masalah keluarga dengan tidak membawa permasalahan pekerjaan ke rumah dan sebaliknya tidak membawa permasalahan di rumah ke tempat kerja. Kata Kunci : Konflik Peran Ganda Perawat, Peran sebagai care giver, Stres Kerja
HUBUNGAN PERSONAL HYGIENE SAAT MENSTRUASI DENGAN KEJADIAN PRURITUS VULVAE PADA REMAJA DI SMA NEGERI 7 MANADO Pandelaki, Lingkan G. E. K.; Rompas, Sefti; Bidjuni, Hendro
JURNAL KEPERAWATAN Vol 8, No 1 (2020): E-JOURNAL KEPERAWATAN
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jkp.v8i1.28413

Abstract

AbstrackBackground : Cleanliness of genetal areas (Personal Hygiene) especially when menstruation is often neglected by adolescents, if they do not maintain genetal hygiene properly, then in a moist condition, fungi and bacteria that are in the genetal area will flourish, causing itching (Pruritus Vulvae) and infection in the area. The purpose of this research was to determine the corelation between Personal Hygiene and the incidence of pruritus vulvae in adolescents in Public Senior High School 7 Manado. This research method used a descriptive analytic research design with Cross Sectional Study approach. A sample of 148 respondents were obtained using the Simple Rondom Sampling technique. The test results showed the relationship between Personal Hygiene During Menstruation with the incidence of Pruritus Vulvae with the incidence of pruritus vulvae in adolescents in the moderate category of 65 respondents (66.3%). The conclusion is that there is a relationship between Personal Hygiene and the incidence of pruritus vulvae in adolescents in Manado's 7th Middle School.Keywords: Personal Hygiene, Pruritus Vulvae, Menstruation.AbstrakLatar Belakang Kebersihan daerah genetalia (Personal Hygiene) terutama ketika menstruasi sering diabaikan oleh remaja, jika tidak menjaga kebersihan genetalia dengan benar, maka dalam keadaan lembab, jamur dan bakteri yang berada di daerah genetalia akan tumbuh subur sehingga menyebabkan rasa gatal (Pruritus Vulvae) dan infeksi pada daerah tersebut. Tujuan untuk mengetahui hubungan Personal Hygiene dengan Kejadian Pruritus Vulvae Pada Remaja di Sekolah Menengah Atas Negeri 7 Manado. Metode penelitian ini menggunakan desain penelitian yaitu Deskriptif Analitik dengan pendekatan Cross Sectional Study. Sampel berjumlah 148 responden yang didapat dengan menggunakan tehnik Simple Rondom Sampling. Hasil uji didapatkan hasil hubungan antara Personal Hygiene Saat Menstruasi dengan Kejadian Pruritus Vulvae dengan kejadian pruritus vulvae pada remaja dalam kategori sedang sebanyak 65 orang responden (66,3%).Kesimpulan ada hubungan antara Personal Hygiene dengan Kejadian Pruritus Vulvae Pada Remaja di Sekolah Menegah Atas Negeri 7 Manado.Kata kunci : Personal Hygiene, Pruritus Vulvae, Menstruasi.
HUBUNGAN PENGETAHUAN TENTANG KEBERSIHAN PERINEAL DENGAN KEJADIAN KEPUTIHAN PADA SISWA PUTRI DI SMA NEGERI 1 PINELENG Sondakh, Enggar Atmadja; Kundre, Rina; Bataha, Yolanda
JURNAL KEPERAWATAN Vol 2, No 2 (2014): E-Jurnal Keperawatan
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jkp.v2i2.5607

Abstract

Abstract: Vaginal discharge is one of the clinical disorder that is often complained by all womwn. Indifference to external genetalia hygiene can cause the pathological of vaginal discharge. If this problem is not treated early will have a negative impact in the future. In women, perineal care is done by clearing the area of external genetalia in the bath The purpose of this study incidence of vaginal discharge of female students in SMA Negeri 1 Pineleng. The methods in this study was using cross sectional. The sampling technique according to inclusion criteria with purposive sampling. The population in this study are all the female students in SMA Negeri 1 Pineleng. The Sample in this study are the as many as 59 people. Statistical test using chi-square with significant level 95% = á 0,05. The Study result shows that knowledge about perineal hygiene with the incidence of vaginal discharge obtained value p = 0,047. The conclusions obtained knowledge about perineal hygiene with the incidence of vaginal discharge of female students has a significants correlation, with value of (p = 0,047 á 0,05).Keywords : Knowledge, Perineal Hygiene, Incidence of Vaginal Discharge. Reference : Book 40 (2000 – 2013), 5 journals.Abstrak: Keputihan merupakan salah satu gangguan klinis yang sering dikeluhkan oleh semua wanita. Ketidakpedulian akan kebersihan genitalia eksterna dapat memicu terjadinya keputihan patologis. Bila masalah ini tidak ditangani sejak dini akan berdampak negatif dikemudian hari. Pada wanita, perawatan perineum dilakukukan dengan membersihkan area genitalia eksterna pada saat mandi.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan pengetahuan tentang kebersihan perineal dengan kejadian keputihan pada siswa putri di SMA Negeri 1 Pineleng.Metode penelitian menggunakan metode Cross Sectional.Teknik pengambilan sampel yaitu sesuai kriteria inklusi secara Purposive Sampling Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa putri di SMA Negeri 1 Pineleng. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 59 orang Uji statistik menggunakanuji Chi-Squaredengan tingkat kemaknaan 95% = á 0,05. Hasil penelitian menunjukan bahwa pengetahuan tentang kebersihan perineal dengan kejadian keputihan mendapatkan nilai p = 0,047. Kesimpulan di peroleh hasil hubungan pengetahuan tentang kebersihan perineal dengan kejadian keputihan siswa putri mempunyai hubungan yang signifikan, dengan nilai yang diperoleh (p = 0,047 á 0,05).Kata Kunci : Pengetahuan, Kebersihan Perineal, Kejadian Keputihan. Daftar Pustaka : 40 Buku (2000 – 2013), 5 Jurnal
HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DENGAN KECERDASAN MORAL PADA ANAK USIA 12-15 TAHUN DI SMP NEGERI 1 TABUKAN SELATAN KABUPATEN KEPULAUAN SANGIHE Karendehi, Celsita E.D; Rottie, Julia; Karundeng, Michael Y
JURNAL KEPERAWATAN Vol 4, No 1 (2016): E-Journal Keperawatan
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jkp.v4i1.10795

Abstract

Abstract :Parenting style is parental behavior when interacting with children, including rule establishment, and value or norm teaching. Moral intelligence is an ability to appreciating what is right and what is wrong by means of a strong ethical belief and acting based on that belief. This study aim for finding out parenting style association with moral intelligence of childrens between 12-15 years. This is an analytical study with cross-sectional approach using Purposive Sampling technique of 41 respondents. Data were collected using questionnaires. Study result based on Pearson Chi Square test there are significant association between parenting style with moral intelligence (p=0,004). Conclusion from this study showed that there are parenting style association with children’s moral intelligence aged 12-15 years in South Tabukan State Junior High School 1. Suggestion for further study to using this study as reference for numbers of further study about parenting style and children’s moral intelligence in family, school, and communities. Keyword :parenting style, moral intelligence Abstrak :Pola asuh orang tua adalah cara sikap atau perilaku orang tua saat berinteraksi dengan anak, termasuk cara penerapan aturan, mengajarkan nilai atau norma. Kecerdasan moral (moral intelligence) adalah kemampuan memahami hal yang benar dan yang salah dengan keyakinan etika yang kuat dan bertindak berdasarkan keyakinannya tersebut dengan sikap yang benar serta perilaku yang terhormat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pola asuh orang tua dengan kecerdasan moral anak usia 12-15 tahun. Penelitian ini bersifat analitik dengan pendekatan cross sectional menggunakan teknik Purposive Sampling dengan 41 responden.Pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner.Hasil Penelitian berdasarkan ujiPearson Chi Square terdapat hubungan bermakna antara pola asuh orang tua dengan kecerdasan moral (p=0,004).Kesimpulan dari penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan pola asuh orang tua dengan kecerdasan moral anak usia 12-15 tahun di SMP Negeri 1 Tabukan Selatan. Saran untuk penelitian selanjutnya diharapkan penelitian ini menjadi rujukan untuk banyak lagi penelitian tentang pola asuh orang tua dan kecerdasan moral anak-anak di tengah-tengah keluarga, sekolah, masyarakat. Kata Kunci: Pola Asuh Orang Tua dan Kecerdasan Moral