cover
Contact Name
Andi Buanasari
Contact Email
prodi.keperawatan@unsrat.ac.id
Phone
+6282197078983
Journal Mail Official
prodi.keperawatan@unsrat.ac.id
Editorial Address
JL. Kampus Unsrat Bahu, Kleak, Kecamatan Malalayang, Kota Manado, Sulawesi Utara
Location
Kota manado,
Sulawesi utara
INDONESIA
Jurnal Keperawatan
ISSN : -     EISSN : 28082672     DOI : https://doi.org/10.35790/jkp.v8i2
Core Subject : Health,
Jurnal Keperawatan (Jkp) Universitas Sam Ratulangi adalah jurnal yang didirikan oleh Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi. Jurnal ini pertama kali diterbitkan pada tahun 2012 yang berfokus pada publikasi ilmu dan praktik keperawatan. Jurnal ini juga menjadi wadah untuk bertukar dan berbagi informasi tentang perkembangan ilmu keperawatan di seluruh dunia yang menjadi representasi visual untuk proses pertukaran ilmu pengetahuan dalam praktik keperawatan berbasis bukti (Evidence Based Practice). Jurnal ini diterbitkan secara berkala dua kali dalam setahun yaitu periode Februari - Agustus. Jurnal Keperawatan mencakup semua bidang Keperawatan meliputi Penelitian Dasar Keperawatan, Keperawatan Manajemen, Keperawatan Gawat Darurat dan Kritis, Keperawatan Medikal Bedah, Keperawatan Kesehatan Jiwa, Keperawatan Maternitas, Keperawatan Anak, Keperawatan Gerontologi, Keperawatan Komunitas, Keperawatan Keluarga, Pendidikan Keperawatan, Pengobatan Komplementer dan alternatif dalam keperawatan. Jurnal ini menerima Artikel Penelitian Original, Literature Review, dan Case Study, yang menggunakan pendekatan kuantitatif, kualitatif, atau mix method.
Articles 724 Documents
FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PENINGKATAN BERAT BADAN IBU PENGGUNA ALAT KONTRASEPSI SUNTIK DMPA (DEPO MEDROKSI PROGESTERON ESETAT) DI PUSKESMAS KUMELEMBUAI KABUPATEN MINAHASA SELATAN Liando, Hana; Kundre, Rina; Bataha, Yolanda
JURNAL KEPERAWATAN Vol 3, No 2 (2015): E-Jurnal Keperawatan
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jkp.v3i2.8174

Abstract

Abstrak : Keluarga Berencana (KB) merupakan salah satu pelayanan kesehatan preventif utama bagi wanita. Penambahan berat badan merupakan salah satu efek samping yang sering dikeluhkan akseptor KB suntik. Tujuan penelitian ini menganalisa faktor-faktor yang berhubungan dengan peningkatan berat badan ibu pengguna alat kontrasepsi suntik DMPA (Depo Medroksi Progesteron Asetat) di Puskesmas Kumelembuai Kabupaten Minahasa Selatan. Metode penelitian survey analitik dengan design cross sectional dan uji statistik yang digunakan yaitu uji chi-square. Sampel yaitu akseptor yang aktif menggunakan kontrasepsi suntik DMPA yakni 33 ibu. Hasil penelitian ini menunjukan nilai p dari jangka waktu penggunaan dengan peningkatan berat badan adalah α < 0,05 (p = 0,021), nilai p dari aktivitas fisik dengan peningkatan berat badan adalah α < 0,05 (p = 0,042) dan nilai p pola makan dengan peningkatan berat badan adalah α > 0,05 (p = 0,072). Kesimpulan Terdapat hubungan antara jangka waktu penggunaan dan aktivitas fisik dengan peningkatan berat badan ibu pengguna alat kontrasepsi suntik DMPA. Tidak terdapat hubungan antara pola makan dengan peningkatan berat badan ibu pengguna alat kontrasepsi suntik DMPA. Saran memberikan sosialisasi terlebidahulu mengenai faktor-faktor yang berhubungan dengan peningkatan berat badan dalam penggunaan alat kontrasepsi suntik DMPA dan diharapkan akseptor dapat memahami dan menerapkannya.Kata Kunci : Kontrasepsi, Berat badan
HUBUNGAN OBESITAS DENGAN KEJADIAN DIABETES MELITUS DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS RANOMUT KOTA MANADO Masi, Gresty; Oroh, Wenda
JURNAL KEPERAWATAN Vol 6, No 1 (2018): E-Journal Keperawatan
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jkp.v6i1.25183

Abstract

Abstract : Obesity is a condition in which a person's body has a high level of fat. A high level of fat in the body can cause many health problems. One of the risks of people with obesity is a disease called Diabetes Mellitus. Because Diabetes Mellitus will impact the quality of human resources and will increase health costs substantially, government as well as the society should take part in controlling diabetes mellitus, especially in lowering the high rates of obesity. The purpose of this research is to find out the correlation between obesity and the incidences of diabetes mellitus in the Ranomut Health Center Manado. The Design of this research used an anatytical survey with cross sectional approach. The sampling technique is total sampling with a total sample of 59 people. The Chi-square pearson statistic result with a 95% confidence level (α = 0,05) obtained a result of p value 0,000 <0,05. The Conclusion is that there is a correlation between Obesity and incidences of Diabetes Mellitus in the Ranomut Health Center Manado.Keywords : Obesity, Incidence of Diabetes MellitusAbstrak : Obesitas merupakan suatu kondisi dimana tubuh seseorang memiliki kadar lemak yang terlalu tinggi. Kadar lemak yang terlalu tinggi dalam tubuh dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan. Salah satu resiko yang dihadapi oleh orang yang obesitas adalah penyakit Diabetes Melitus. Mengingat bahwa Diabetes Melitus akan memberikan dampak terhadap kualitas sumber daya manusia dan peningkatan biaya kesehatan yang cukup besar oleh karena itu bagi semua pihak, baik masyarakat maupun pemerintah, seharusnya ikut serta dalam usaha penanggulangan Diabetes Melitus, khususnya dalam upaya pencegahan angka obesitas. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Hubungan Obesitas dengan Kejadian Diabetes Melitus di wilayah kerja Puskesmas Ranomut kota Manado. Desain penelitian menggunakan survei analitik dengan pendekatan Cross Sectional. Teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling dengan jumlah sampel sebanyak 59 orang. Hasil uji statistik Pearson chi-square dengan tingkat kepercayaan 95 % (α = 0,05 ) diperoleh hasil p value 0,000 < 0,05. Simpulan yaitu ada Hubungan Obesitas dengan Kejadian Diabetes Melitus di wilayah kerja Puskesmas Ranomut kota Manado.Kata Kunci : Obesitas, Kejadian Diabetes Melitus
ANALISA RIWAYAT ORANG TUA SEBAGAI FAKTOR RESIKO OBESITAS PADA ANAK SD DI KOTA MANADO Permatasari, Ika R.I.; Mayulu, Nelly; Hamel, Rivelino
JURNAL KEPERAWATAN Vol 1, No 1 (1): E-Jurnal Keperawatan
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jkp.v1i1.2189

Abstract

Abstrak: Obesity is generally defined as an illness experienced by a person when the calories he ate far more than the calories burned Obesity can also be accompanied by a state of insulin resistance, which in turn will lead to the occurrence of diabetes mellitus This study aims to analyze the history of the parents as a risk factor obesity in elementary school children in the city of Manado with analytical survey method using a cross sectional design (cross-sectional) 136 samples using the chi-square test (x2), at the 95% significance level (α 0.05). Results showed that there is a relationship between parental history obese with obesity in elementary school children in the city of Manado conclusion obesity prevalence in primary school children in the city of Manado in 2013 were 44 males (32.4%) and 24 women (17.6%) prevalence obesity in the elderly respondents in 2013 was the father of 27 people (19.9%) and 31 women (22.8%) History of the parents is a risk factor for obesity in primary school children in the city of Manado advice provides information about obesity and more planning Scaling back about obesita monitoring the nutritional status of school children, especially elementary students to monitor the growth and development of nutritional status. Keywords: elderly, obese Abstrak: Obesitas secara umum didefinisikan sebagai sebuah penyakit yang dialami oleh seseorang saat kalori yang dia makan jauh lebih banyak dibandingkan dengan kalori yang dibakar Obesitas juga dapat disertai keadaan resistensi insulin yang pada akhirnya akan menyebabkan terjadinya diabetes mellitus Penelitian ini bertujuan menganalisis riwayat orang tua sebagai faktor risiko terjadinya obesitas pada  anak SD di kota Manado dengan metode penelitian survei analitik dengan menggunakan  rancangan Cross sectional (potong lintang) sampel 136 menggunakan uji chi-square (x2), pada tingkat kemaknaan 95%   (α 0,05).Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat hubungan antara riwayat orang tua yang obes dengan kejadian obesitas pada anak SD di kota Manado kesimpulan Prevalensi Obesitas pada anak SD di Kota Manado pada tahun 2013 adalah laki-laki 44 orang (32,4%)  dan perempuan 24 orang (17,6%) Prevalensi Obesitas pada orang tua responden pada tahun 2013 adalah ayah 27 orang (19,9%)  dan perempuan 31 orang (22,8%) Riwayat orang tua  merupakan faktor risiko terjadinya obesitas pada anak SD di Kota Manado saran memberikan informasi tentang obesitas dan perencanaan lebih lanjut mengenai obesita Menggiatkan kembali monitoring status gizi anak sekolah terutama siswa SD untuk memantau pertumbuhan dan perkembangan status gizinya Kata kunci : orang tua, obesitas
HUBUNGAN PENERAPAN METODE TIM DENGAN KINERJA PERAWAT PELAKSANA DI IRINA C RSUP PROF. DR. R. D. KANDOU MANADO Mogopa, Cindy Putriyani; Pondaag, Linnie; Hamel, Rivelino
JURNAL KEPERAWATAN Vol 5, No 1 (2017): E-Journal Keperawatan
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jkp.v5i1.14704

Abstract

Abstract: Performance nurse is a nurse acts committed within an organization in accordance with the powers and responsibilities of each, where a good performance can give satisfaction to the users of services and also improve the quality of nursing care. To improve and realize the quality of nursing service, hospitals should implement nursing care system process in the ward using the Professional Nursing Practice Model (PNPM). The team's method is a method in which the nursing care professional nurse led a group of nursing staff in providing nursing care to a group of clients through cooperative and collaborative efforts. The purpose of this study was to determine the relationship between the application of the method performing team nurse in the department of Irina C RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou Manado. The study design used is observational analytic with cross sectional approach. The sampling technique is by using Simple Random Sampling in accordance with the inclusion criteria with a total sample of 38 people. The results using chi-square statistic test obtained value ñ = 0,020 <á = 0,05. Conclusion the results of this study has shown there is a relationship between the application of the method performing team nurse of Irina C RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou Manado. Keywords : Method Implementation Team, Implementing Nurse Performance. Abstrak: Kinerja perawat merupakan tindakan yang dilakukan seorang perawat dalam suatu organisasi sesuai dengan wewenang dan tanggung jawabnya masing-masing, dimana kinerja yang baik dapat memberikan kepuasan pada pengguna jasa dan juga meningkatkan mutu pelayanan keperawatan. Untuk meningkatkan dan mewujudkan mutu pelayanan keperawatan, rumah sakit harus menerapkan proses sistem asuhan keperawatan pada ruang rawat dengan menggunakan Model Praktik Keperawatan Profesional (MPKP). Metode tim merupakan metode pemberian asuhan keperawatan dimana seorang perawat profesional memimpin sekelompok tenaga keperawatan dalam memberikan asuhan keperawatan pada sekelompok klien melalui upaya kooperatif dan kolaboratif. Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara penerapan metode tim dengan kinerja perawat pelaksana di Irina C RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou Manado. Desain Penelitian yang digunakan yaitu observasional analitik dengan menggunakan pendekatan cross sectional. Teknik pengambilan sampel yaitu dengan menggunakan Simple Random Sampling sesuai dengan kriteria inklusi dengan jumlah sampel 38 orang. Hasil Penelitin menggunakan uji statistik chi-square didapatkan nilai ñ = 0,020 < á = 0,05. Kesimpulan hasil penelitian ini menunjukkan terdapat hubungan antara penerapan metode tim dengan kinerja perawat pelaksana di Irina C RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou Manado. Kata Kunci : Penerapan Metode Tim, Kinerja Perawat Pelaksana.
KEBIASAAN MAKAN MAKANAN TINGGI PURIN DENGAN KADAR ASAM URAT DI PUSKESMAS Kussoy, Veronica Flaurensia Magdalena; Kundre, Rina; Wowiling, Ferdinand
JURNAL KEPERAWATAN Vol 7, No 2 (2019): E-Journal Keperawatan
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jkp.v7i2.27476

Abstract

Abstract: Unhealthy community eating patterns by consuming high protein foods that contain high purine levels causes the incidence of hyperuricemia to increase. Consuming high purine foods will increase uric acid levels in the blood, which predisposes to gouty arthritis. The aim was to determine the Corelation between high purine food eating habits with uric acid levels in the working area of Remboken Community Health Center. The research design used descriptive analytic with Cross Sectional Study approach. A sample of 51 respondents was obtained using the Total Sampling technique. The results of statistical test studies using the Fisher’s Exact Test at a significance level of 95%, obtained a significant value ρ = 0.034 <α (0.05). The conclusion is that there is a relationship between eating habits of high purine foods with uric acid levels.Keywords : Purines, Gout, Eating habitsAbstrak : Pola makan masyarakat yang tidak sehat dengan mengkonsumsi makanan berprotein tinggi yang mengandung kadar purin tinggi menyebabkan kejadian hiperurisemia semakin meningkat. Mengkonsumsi makanan tinggi purin akan meningkatkan kadar asam urat dalam darah, yang merupakan predisposisi terjadinya gout arthritis. Tujuan untuk mengetahui hubungan kebiasaan makan makanan tinggi purin dengan kadar asam urat di wilayah kerja puskesmas remboken. Desain penelitian yang digunakan yaitu Deskriptif Analitik dengan pendekatan Cross Sectional Study. Sampel berjumlah 51 responden yang didapat dengan menggunakan tehnik Total Sampling. Hasil penelitian uji statistik menggunakan uji Fisher’s Exact Test pada tingkat kemaknaan 95%, didapatkan nilai signifikan ρ = 0,034 < α (0,05). Kesimpulan ada hubungan antara kebiasaan makan makanan tinggi purin dengan kadar asam urat.Kata kunci : Purin, Asam Urat, Kebiasaan makan
PENGARUH TINDAKAN PENGHISAPAN LENDIR ENDOTRAKEAL TUBE (ETT) TERHADAP KADAR SATURASI OKSIGEN PADA PASIEN YANG DIRAWAT DI RUANG ICU RSUP PROF. DR. R. D. KANDOU MANADO Kitong, Berty Irwin; Mulyadi, Ns; Malara, Reginus
JURNAL KEPERAWATAN Vol 2, No 2 (2014): E-Jurnal Keperawatan
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jkp.v2i2.5275

Abstract

ABSTRACT : Success of the treatment in patients with respiratory failure isn’t only depends of early detection, but also understanding the cause of the mechanism. One of the conditions that can lead to respiratory failure is obstruction of the airway, including obstruction of the endotracheal tube (ETT). An easy way to know of hypoxemia by monitoring of the oxygen saturation levels (SpO2). This study aims to determine the effect of Endotracheal Tube (ETT ) slime suction action against Oxygen Saturation Levels In Patients treated at ICU department of Prof. Dr. R. D. Kandou Hospital Manado. This research uses a method of pre experiments using research design One - Group Pretest - Posttest Design. The samples done by purposive sampling, with a total sample of 16 people. Data analysis was performed using t - test with 95% confidence interval and the value of α = 0.05. The results obtained from this study showed a difference in oxygen saturation levels before and after the slime suction action where there is a difference in value of the oxygen saturation level of 5.174 % and p-value = 0.000 (α < 0.05). The conclusion, there is the influence of the ETT slime suction action of the oxygen saturation levels. Suggestions, for health personnel in order to ETT slime suction action done with the standard, For Health Institutions need for supervision of nursing personnel in doing the implementation with the standards and need an inhouse and exhouse training for the nurses to hone skills and update the new health sciences. Keywords : ETT Suction, oxygen saturation. ABSTRAK : Keberhasilan pengobatan pada penderita dengan gagal nafas tidak hanya tergantung pada deteksi sejak dini, tetapi juga dari pemahaman akan mekanisme penyebabnya. Salah satu kondisi yang dapat menyebabkan gagal nafas adalah obstruksi jalan nafas, termasuk obstruksi pada Endotrakeal Tube (ETT). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Pengaruh Tindakan Penghisapan Lendir ETT terhadap kadar saturasi oksigen pada pasien yang dirawat di ruang ICU RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou Manado. Jenis penelitian ini menggunakan Metode Pre Eksperimen dengan menggunakan rancangan penelitian One-Group Pretest-Posttest Design. Penentuan sampel dilakukan dengan cara purposive sampling, dengan jumlah sampel sebanyak 16 orang. Analisis data dilakukan dengan menggunakan uji t-Test dengan confidence interval 95% dan nilai α = 0,05. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini menunjukkan adanya perbedaan kadar saturasi oksigen sebelum dan sesudah diberikan tindakan penghisapan lender dimana terdapat selisih nilai kadar saturasi oksigen sebesar 5,174 % dan nilai p-value =0,000 (α< 0.05). Kesimpulan, ada pengaruh tindakan penghisapan lendir ETT terhadap kadar saturasi oksigen. Saran, bagi tenaga kesehatan agar tindakan penghisapan lendir ETT dilakukan sesuai dengan standar, Bagi Institusi Kesehatan perlunya pengawasan terhadap kepatuhan tenaga perawat dalam melaksanakan tindakan sesuai dengan standard dan perlu diberikan pelatihan baik inhouse maupun exhouse training bagi perawat agar dapat terus mengasah ketrampilan dan bisa mengupdate ilmu-ilmu kesehatan terbaru. Kata kunci : Suction ETT, saturasi oksigen.
FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN MINAT IBU TERHADAP PENGGUNAAN ALAT KONTRASEPSI DALAM RAHIM ( AKDR) DI PUSKESMAS TUMINTING KOTA MANADO Marikar, Ayu Putri K; Kundre, Rina; Bataha, Yolanda
JURNAL KEPERAWATAN Vol 3, No 2 (2015): E-Jurnal Keperawatan
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jkp.v3i2.9948

Abstract

Abstract : IntraUterine Devices (IUD) is one method of contraception that is safe and the most recommended in the national family planning program in Indonesia. Some factors that may associated with mother interest towards the use of an IntraUterine Devices (IUD) are knowledge, education, age, employment, economic, information and husband support. The purpose to find out the factors related to the interestof the use of IntraUterine Devices (IUD) in Community Health Centre Tuminting Manado City. Design cross sectional. Population is the mother who use IntraUterine Device (IUD). The sample was 84 respondents. Result statistical test Chi Square test at the significance level 95% (α = 0.05), show that there is relationship between age and use of IUD with p value = 0,034, economic and the use of IUD with p value = 0,026, while education is not to associated with of IUD with p value = 0,0294. The conclusion of this study are relationship between age and the economic with the use of IUD with p value < α = 0.05 and there is no relationship between aducation and the use of IUD with p value > α = 0.05. Suggestions Community Health Centre in order to enhance the role of nurses in particular maternity nurses in the implementation of family planning programs by providing information about IntraUterine Devices (IUD).Key words: IUD, Age, Economic, EducationReference : 17 Books (2005-2013), 9 Journals (2009-2012)Abstrak:Alat Kontrasepsi Dalam Rahim (AKDR) merupakan salah satu metode kontrasepsi yang cukup aman dan paling dianjurkan dalam Program Nasional Keluarga Berencana di Indonesia. Beberapa faktor yang berhubungan dengan minat ibu terhadap penggunaan Alat Kontrasepsi Dalam Rahim (AKDR) antara lain pengetahuan, pendidikan, umur, pekerjaan, informasi, ekonomi dan persetujuan pasangan. Tujuan Penelitian untuk mengetahui faktor-faktor apakah yang berhubungan dengan minat ibu terhadap penggunaan Alat Kontrasepsi Dalam Rahim (AKDR) di Puskesmas Tuminting Kota Manado. Desain Penelitian Cross Sectional. Populasi adalah ibu yang menggunakan Alat Kontrasepsi Dalam Rahim (AKDR). Sampel penelitian adalah 84 responden. Hasil Penelitian uji statistik uji Chi Square pada tingkat kemaknaan 95% (α=0,05), menunjukkan bahwa ada hubungan antara usia dengan penggunaan AKDR dengan nilai p value = 0,034, ekonomi dengan penggunaan AKDR dengan nilai p value = 0,026, sedangkan pendidikan tidak ada hubungan dengan penggunaan AKDR dengan nilai p value= 0,294. Kesimpulan dalam penelitian ini ada hubungan antara usia dan ekonomi dengan penggunaan AKDR dengan nilai p value < α=0,05 dan tidak ada hubungan antara pendidikan dengan penggunaan AKDR dengan nilai p value > α=0,05. Saran bagi Puskesmas Tuminting agar meningkatkan peran perawat khususnya perawat maternitas dalam pelaksanaan program keluarga berencana dengan memberikan informasi tentang Alat Kontrasepsi Dalam Rahim (AKDR).Kata Kunci: AKDR, Usia, Ekonomi, PendidikanDaftar Pustaka : 17 Buku (2005-2013), 9 Jurnal (2009-2012)
HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN HARGA DIRI PASIEN KANKER PAYUDARA YANG MENJALANI KEMOTERAPI DI RUANG DELIMA RSUP PROF. DR. R.D. KANDOU MANADO Makisake, Juwita; Rompas, Sefty; Kundre, Rina
JURNAL KEPERAWATAN Vol 6, No 1 (2018): E-Journal Keperawatan
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jkp.v6i1.19531

Abstract

Abstrack : Introduction: Family support is a support that is beneficial to the individual gainedfrom his family and self-esteem is the result of an assessment of individual acceptance orrejection of himself. Purpose: This study aims to identify the relationship of family support tothe self-esteem of breast cancer patients undergoing chemotherapy in the Pomegranate RoomRSUP.Prof.Dr.R.D. Kandou Manado. Sample: This study was conducted to 52 breast cancerpatients who underwent chemotherapy. Research Design: This research is cross-sectionalresearch which is descriptive correlative, with slovin technique. Results Conclution: Theresearch instrument is a questionnaire that includes demographic data and statementsregarding family support and self-esteem. Data collection took place during March until April2018. The correlation test used in this research is Chi Square correlation test. The results ofthe study showed that family support had significant relation with self-esteem of breast cancerpatients who underwent chemotherapy in the Pomegranate Room of RSUP. Prof.Dr.R.D.Kandou Manado, the strength of good relationship and positive pattern (p = 0,000).Conclusion: It can be concluded that the higher the family support the higher the self-esteemof breast cancer patients undergoing chemotherapy in the Pomegranate Room of RSUP.Prof.Dr.R.D. Kandou Manado.Key Words : Family Support, Self-Esteem, Breast Cancer , ChemotherapyAbstrak : Pendahuluan: Dukungan keluarga adalah suatu dukungan yang bermanfaat bagiindividu yang diperoleh dari keluarganya dan harga diri merupakan hasil penilaian berupapenerimaan atau penolakan individu terhadap dirinya sendiri. Tujuan: Penelitian ini bertujuanuntuk mengidentifikasi hubungan dukungan keluarga dengan harga diri pasien kanker payudarayang menjalani kemoterapi di Ruang Delima RSUP.Prof.Dr.R.D. Kandou Manado. Jumlahsampel: Penelitian ini dilakukan kepada 52 pasien kanker payudara yang menjalani kemoterapi .Desain Penelitian: Penelitian ini adalah penelitian cross-sectional yang bersifat deskriptifkorelatif. Hasil Penelitian: Uji korelasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji korelasiChi Square. Hasil penelitian menunjukan nilai (p=0,000) yang berarti Ha diterima atau adahubungan dukungan keluarga yang signifikan dengan harga diri pasien kanker payudara yangmenjalani kemoterapi di Ruang Delima RSUP. Prof.Dr.R.D. Kandou Manado, kekuatanhubungan baik dan berpola positif (p= 0,000 ). Simpulan: Dapat disimpulkan bahwa semakintinggi dukungan keluarga maka semakin tinggi harga diri pasien kanker payudara yangmenjalani kemoterapi di Ruang Delima RSUP. Prof.Dr.R.D. Kandou Manado.Kata kunci : Dukungan keluarga, harga diri, kanker Payudara, Kemoterapi
HUBUNGAN STATUS GIZI DENGAN KEJADIAN ANEMIA PADA IBU HAMIL DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TUMINTING KEC. TUMINTING KOTA MANADO Marlapan, Sandrayayuk; Wantouw, Benny; Sambeka, Jolie
JURNAL KEPERAWATAN Vol 1, No 1 (1): E-Jurnal Keperawatan
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jkp.v1i1.2232

Abstract

Abstract : Nutritional status is a body condition as food consumption consequence and using of nutrient substances which can be different by malnutrition, under nutrition and nutrition good. (Almatsier. 2009). Nutritional diet for pregnant women optimally programmed during pregnancy in order to reach adequate nutritional status until give brith a baby with good potential physically and mentally. Vitamin and mineral are nutrient subtance wich are very important during pregnancy. According to Dewi (2013) deficiency of mineral including zinc causes anaemia (Hb < 11 gr%). Objective : This research ait to find out relationship between nutritional status with Anaemia of Pregnat women in Community Health Center Territorial Job of Tuminting District of Tuminting Manado City”. Metods : This research metods was case control design with purposive sampling. There were 116 respondent devided into 58 respondents are case and 58 respondents are control. Result : Non anemia prevalence with nutrional status non CED risk are 38 cases (32.8%) and with CED risk are 20 cases (17.2%). Anemia prevalence of pregnat women with status nutrional non CED risk are 22 cases (19,0%) and CED risk are 36 cases (31.0%). Chi squre statistic test result P = 0.005 (P < 0.05). OR = 3.109 wich means pregnant women with CED risk 3 times as much at risk of aneamia than who doesn’t. Conclusion : There was relathionship between nutritional status with Anaemia of Pregnat women in Community Health Center Territorial Job of Tuminting District of Tuminting Manado City Keywords : Nutritional status, anaemia, pregnant mother. Abstrak : Status gizi adalah keadaan tubuh sebagai akibat konsumsi makanan dan penggunaan zat-zat gizi dapat dibedakan antara gizi buruk, kurang baik dan lebih. (Almatsier. 2009). Selama hamil di programkan penatalakasanaan gizi ibu hamil yang bertujuan untuk mencapai status gizi ibu yang optimal sehingga ibu menjalani kehamilan yang aman, melahirkan bayi dengan potensi fisik dan mental yang baik. Salah satu zat gizi yang dibutuhkan selama kehamilan adalah tambahan gizi dalam bentuk vitamin dan mineral yang sangat diperlukan. Menurut Dewi (2013) mengatakan bahwa kebutuhan gizi yang tidak terpenuhi seperti kebutuhan mineral yang salah satuya adalah zat besi akan mengalami anemia (Hb < 11 gr%). Tujuan : Untuk mengetahui apakah ada hubungan status gizi dengan kejadian anemia pada ibu hamil di wiayah kerja Puskesmas Tuminting Kec, Tumnting Kota Manado. Metode : Penelitian ini mggunakan desain case control dengan teknik pengambilan sampel  Purposive Sampling. Jumlah sampel adalah 116 yang terbagi dalam 58 responden kasus dan 58 responden kontrol. Hasil Penelitian : Ibu hamil yang tidak mengalami anemia dengan status gizi tidak resiko KEK sebanyak 38 kasus ( 32,8%) dan yang resiko KEK sebanayak 20 kasus ( 17,2%). Ibu hamil yang mengalami anemia dengan status gizi tidak resiko KEK sebanyak 22 kasus (19,0%) dan yang tidak resiko KEK sebanyak 36 kasus (31,0%). Dari hasil uji statistic chi square didapatkan nilai p=0,005 (nilai p lebih kecil dari = 0,05). Nilai OR = 3,109, yang artinya ibu hamil dengan status gizi beresiko KEK 3 kali lipat lebih beresiko terkena anemia daripada ibu hamil dengan status gizi yang tidak beresiko KEK. Kesimpulan : Terdapat hubungan status gizi dengan kejadian anemia pada ibu hamil di wilayah Kerja Puskesmas Tuminting Kec. Tuminting Kota Manado. Kata Kunci : status gizi, anemia, ibu hamil
HUBUNGAN MEKANISME KOPING DENGAN REGULASI EMOSI PADA MAHASISWI SEMESTER V YANG MENGALAMI DISMENORE DI PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS SAM RATULANGI Rumampuk, Jimmy; Kundre, Rina
JURNAL KEPERAWATAN Vol 5, No 1 (2017): E-Journal Keperawatan
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jkp.v5i1.25152

Abstract

Dysmenorrhea is pain before, during or after menstruation. One of the common physical symptoms that occur during the women menstruate is dysmenorrhea. In the menstrual period occur that encourage emotional changes. The most obvious emotional changes take place at beginning in release ovum. The women usually tend to be lazy, irritability and hypersensitivity. So that needed to coping mechanisms that every effort directed at managing stress, including efforts to resolve the problems. Purposethe relationship of coping mechanisms with emotion regulation in fifth levels studentdysmenorrhea that at Scientific Study Nursing at Medical Faculty of Sam Ratulangi University. Design Research use cross sectional analytical survey. Sampel using total sampling with 51 sampels.Result of StatisticChi Square test with a confidence level of 95% (α = 0.05) and obtained 0,000 p value <0.05. Conclusionresult of this research there is relationship of coping mechanisms with emotion regulation in fifth levels student that dysmenorrhea at Study Nursing at Medical Faculty of Sam Ratulangi University.Keyword : Coping Mechanisms, Emotion Regulation, DysmenorrheaDismenore merupakan nyeri sebelum, sewaktu atau sesudah haid. Salah satu gejala fisik yang umum terjadi selama wanita mengalami menstruasi adalah dismenore . Pada masa menstruasiterjadi perubahan-perubahan yang mendorong terjadinya perubahan emosional. Perubahan emosi yang paling nyata berlangsung diawal pelepasan sel telur. Biasanya wanita tersebut cenderung malas melakukan aktivitas, mudah marah dan hipersensitif. Sehingga diperlukan mekanisme koping yaitu tiap upaya yang diarahkan pada penatalaksanaan stress, termasuk upaya penyelesaian masalah yang sedang dialami.Tujuan Penelitian ini adalah diketahui hubungan mekanisme koping dengan regulasi emosi pada mahasiswi semester V yang mengalami dismenore di Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi. Desain Penelitian ini menggunakan survey analitik cross sectional. Teknik pengambilan Sampel menggunakan total sampling dengan jumlah sampel 51 orang. Hasil Uji Statistik Chi Squaredengan tingkat kepercayaan 95% (α=0,05) dan diperoleh p value 0,000 < 0,05. Kesimpulan yaitu terdapat hubungan mekanisme koping dengan regulasi emosi pada mahasiswi semester V yang mengalami dismenore di Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi.Kata Kunci : Mekanisme Koping, Regulasi Emosi, dan Dismenore