cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. purworejo,
Jawa tengah
INDONESIA
SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis
ISSN : 0216938X     EISSN : 26848414     DOI : -
Core Subject : Economy,
Arjuna Subject : -
Articles 453 Documents
PENGARUH BUDAYA ORGANISASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA BADAN LAYANAN UMUM DAERAH PROGRAM PEMBERDAYAAN POTENSI KESEJAHTERAAN SOSIAL MASYARAKAT KABUPATEN PURWOREJO Yudistiro Adi Nugroho
SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 11, No 2C (2015): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis
Publisher : FE Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (118.625 KB) | DOI: 10.37729/sjmb.v11i2C.3986

Abstract

Setiap perusahaan seringkali berhadapan dengan dengan masalah peningkatankinerja karyawannya, salah satu cara adalah dengan meningkatkan budaya organisasidan meningkatkan motivasi kerja. Penelitian ini bertujuan untuk menguji BudayaOrganisasi (X1), Motivasi Kerja (X2), terhadap Kinerja Pegawai (Y) pada Badan LayananUmum Daerah Program Pemberdayaan Potensi Kesejahteraan Sosial MasyarakatKabupaten Purworejo. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan di Badan LayananUmum Daerah Program Pemberdayaan Potensi Kesejahteraan Sosial MasyarakatKabupaten Purworejo Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sampel jenuhdengan sampel sebanyak 68 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakankuesioner dengan skala Likert yang sudah diuji dan telah memenuhi syarat validitas danreliabilitas. Metode analisis yang digunakan adalah regresi linear berganda. Berdasarkanhasil perhitungan dengan menggunakan SPSS diketahui bahwa Budaya Organisasi (X1)secara signifikan berpengaruh positif terhadap Kinerja Pegawai dengan (pvalue) = 0.000< α (0,05). Motivasi Kerja (X2), secara signifikan berpengaruh positif terhadap KinerjaPegawai dengan (pvalue) = 0,000 < α (0,05),. Sehingga penelitian ini memberikan hasilyang mendukung teori bahwa budaya organisasi dan motivasi kerja berpengaruh positifterhadap kinerja pegawai .Kata-kata kunci : Budaya Organisasi, Motivasi Kerja, dan Kinerja Pegawai
PENGARUH ETIKA KERJA ISLAM TERHADAP KOMITMEN ORGANISASI YANG DIMEDIASI OLEH KEPUASAN KERJA (Studi pada Karyawan BMT di Kabupaten Purworejo) Yundi Wahyudi
SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 11, No 2C (2015): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis
Publisher : FE Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (489.756 KB) | DOI: 10.37729/sjmb.v11i2C.3987

Abstract

Kesuksesan dan keberhasilan pekerjaan tergantung pada kerja keras dan komitmen seseorang terhadap pekerjaannya. Komitmen terhadap pekerjaan juga dapat meningkatkan kesejahteraan sosial dan kepuasan kerja. Masalah dapat berkurang jika individu berkomitmen dan menghindari hal-hal tidak etis dalam bekerja.Tujuan dalam penelitian ini adalah, untuk menguji pengaruh Etika Kerja Islam terhadap Komitmen Organisasi; untuk menguji pengaruh Etika Kerja Islam terhadap Kepuasan Kerja; untuk menguji pengaruh Kepuasan Kerja terhadap Komitmen Organisasi; untuk menguji pengaruh Etika Kerja Islam terhadap Komitmen Organisasi dengan Kepuasan Kerja sebagai Mediasi.Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan BMT di Kabupaten Purworejo sebanyak 121 orang yang dijadikan sebagai subjek penelitian. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kuesioner yang sebelumnya telah diujicoba dan telah memenuhi syarat validitas dan reliabilitas, sedangkan untuk analisis data menggunakan analisis linier dan 2SLS (Two-Stage Least Squares)Hasil analisis regresi dengan menggunakan uji regresi 2SLS (Two-Stage Least Squares) menunjukkan nilai signifikansi sebesar 0,000 dengan nilai beta sebesar 1,164 yang artinya bahwa Kepuasan Kerja terbukti memediasi Etika Kerja Islam terhadap Komitmen Organisasi.Kata kunci : Etika Kerja Islam , Komitmen Organisasi, Kepuasan Kerja
ANALISIS PENGARUH BRAND COMMUNITY TERHADAP WORD OF MOUTH (Studi pada Komunitas Jogja Beat Riders di Yogyakarta) Afiyah Afiyah
SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 12, No 2A (2016): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis
Publisher : FE Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (605.212 KB) | DOI: 10.37729/sjmb.v12i2A.3989

Abstract

Perkembangan teknologi otomotif yang semakin pesat berimbas pada persaingan di pasar industri otomotif yang semakin ketat. Perusahaan menerapkan berbagai cara agar dapat mendapatkan dan mempertahankan konsumen. Salah satu cara tersebut ialah dengan meningkatkan word of mouth. Word of mouth adalah komunikasi mengenai produk dan jasa yang dibicarakan oleh orang-orang dan merupakan pusat dari dunia pemasaran dan metode pilihan untuk menjual produk. Word of mouth yang baik juga dapat diperoleh dari komunitas merek yang mendukungnya dari serangan pesaing.Penelitian ini bertujuan untuk menguji analisis pengaruh brand community terhadap word of mouth. Populasi penelitian ini adalah semua anggota komunitas Jogja Beat Riders di Yogyakarta. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 150 orang. Instrumen pengumpulan data menggunakan kuesioner yang dinilai dengan skala Likert yang masing-masing sudah diuji cobakan dan telah memenuhi syarat validitas dan reliabel. Analisis data menggunakan regresi linier bergaanda dan pengujiaan hipotesis.Hasil analisis linier berganda menunjukkan bahwa customer-product relationship, customer-brand relationship, customer-company relationship dan customer-other customer relationship secara parsial dan simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap word of mouth.Kata kunci : customer-product relationship, customer-brand relationship, customer-company relationship, customer-other customer relationship, dan word of mouth.
PENGARUH BRAND COMMUNITY TERHADAP BRAND LOYALTY PADA PENGGUNA YAMAHA BYSON (Survei Pada Komunitas Byonic Wilayah Kedu) Ahmad Firdaus
SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 12, No 2A (2016): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis
Publisher : FE Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (175.981 KB) | DOI: 10.37729/sjmb.v12i2A.3990

Abstract

Brand community mengacu pada kumpulan konsumen atas dasar penggunaanbersama dari satu merek, dalam persaingan industri sepeda motor dipergunakan untukmembedakan pengguna satu merek dengan merek lain. Penelitian ini bertujuan untukmengungkap: pengaruh consciousness of kind terhadap brand loyalty pengguna yamahabyson pada komunitas byonic wilayah Kedu, pengaruh ritual and tradition terhadap brandloyalty pengguna yamaha byson pada komunitas byonic wilayah Kedu dan pengaruhmoral responsibility terhadap brand loyalty pengguna yamaha byson pada komunitasbyonic wilayah Kedu.Populasi penelitian semua komunitas byonic wilayah Kedu berjumlah 206 anggotaresmi. Sampel penelitian berjumlah 136 responden, ditentukan dengan menggunakanrumus slovin. Dari jumlah sample tersebut kemudian ditentukan jumlah sampel padamasing-masing wilayah komunitas byonic wilayah Kedu secara proportional. Pengambilansampel menggunakan teknik Sampling Purposive. Instrumen pengumpulan datamenggunakan angket dengan skala Likert yang masing-masing sudah diuji cobakan dantelah memenuhi syarat validitas dan realiabilitas. Analisis data menggunakan regresi linierberganda.Hasil dari uji validitas dan reliabilitas dalam penelitian ini terbukti valid dan reliabel.Sedangkan hasil analisis regresi linier berganda menunjukkan bahwa variabelconsciusness of kind secara signifikan berpengaruh positif terhadap brand loyalty dengantaraf signifikansi p-value 0,000 (< 0,05) dan dengan nilai b sebesar 0,306. Variabel ritualand tradition secara signifikan berpengaruh positif terhadap brand loyalty dengan tarafsignifikansi p-value 0,000 (< 0,05) dan dengan nilai b sebesar 0,327. Dan variabel moralresponsibility secara signifikan berpengaruh positif terhadap brand loyalty dengan tarafsignifikansi p-value 0,002 (< 0,05) dan dengan nilai b sebesar 0,258. Dengan demikiandapat disimpulkan bahwa variabel consciusness of kind, ritual and tradition dan moralresponsibility secara parsial memiliki pengaruh terhadap brand loyalty.Kata kunci: brand community, consciousness of kind, ritual and tradition, moralresponsibility, dan brand loyalty.
PENGARUH GAYA HIDUP TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN HANDPHONE ANDROID (Studi pada Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Purworejo) Arlian Wijonarko
SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 12, No 2A (2016): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis
Publisher : FE Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (526.218 KB) | DOI: 10.37729/sjmb.v12i2A.3991

Abstract

Pengaruh Gaya Hidup Terhadap Keputusan Pembelian Handphone Android. Skripsi. Program Studi Manajemen, Universitas Muhammadiyah Purworejo, 2016.Handphone bagi masyarakat saat ini sudah menjadi kebutuhan sehari-hari sehingga mendorong masyarakat menjadi lebih konsumtif. Gaya hidup sebagai aspek terluas dari lingkungan sosial makro dan terdapat dalam faktor pribadi (personal) konsumen tentunya memiliki pengaruh yang kuat pada perilaku pembelian, yang akhirnya menentukan keputusan pembeliannya. Aspek gaya hidup meliputi aktivitas, minat dan opini yang akan menjadi tolak ukur dalam penentuan keputusan pembelian handphone Android.Penelitian ini bertujuan untuk: 1) menguji pengaruh aktivitas terhadap keputusan pembelian konsumen, 2) menguji pengaruh minat terhadap keputusan pembelian konsumen, 3) menguji pengaruh opini terhadap keputusan pembelian konsumen.Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Purworejo. Sedangkan teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling dengan sampel sebanyak 100 responden. Metode analisis yang digunakan adalah regresi berganda. Data yang digunakan adalah data primer yang dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner. Uji instrument yang digunakan adalah product moment dan cronbach alpha untuk menguji validitas dan reliabilitas, menunjukkan bahwa item valid dan reliabel. Analisis data menggunakan uji regresi berganda.Hasil Analisis data menunjukkan bahwa: 1) aktivitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen, 2) minat berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen, 3) opini berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen.Kata kunci: gaya hidup, aktivitas, minat, opini, keputusan pembelian
PENGARUH CITRA MEREK, WORD OF MOUTH DAN IKLAN TERHADAP KEPUTUSAN PERPINDAHAN MEREK (Studi pada Perpindahan Produk Kosmetik dari Merek Pond’s ke Wardah) Asih Pertiwi
SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 12, No 2A (2016): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis
Publisher : FE Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (433.965 KB) | DOI: 10.37729/sjmb.v12i2A.3992

Abstract

Sekarang ini banyak produk kosmetik yang ditawarkan dipasaran sehingga konsumen perlu melakukan pertimbangan dalam memilih kosmetik sesuai dengan kebutuhan dan keingianan mereka. Beberapa kosmetik yang saat ini bersaing dipasaran Pond’s yang diproduksi PT Unilever, Sariayu, Viva, Kerin, Maybelline, Pixi dan Olay. Pada penelitian ini peneliti memfokuskan penelitian pada konsumen menggunakan kosmetik Pond’s (bedak padat) yang berpindah pada kosmetik Wardah.Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pengaruh citra merek, word of mouth dan iklan terhadap keputusan perpindahan merek Pond’s ke Wardah di Kabupaten Purworejo.Populasi dalam penelitian ini adalah semua konsumen yang pernah menggunakan kosmetik Pond’s dan berpindah merek ke kosmetik Wardah. Sampel penelitian ini berjumlah 130 orang. Pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Instrumen pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan skala Likert yang masing-masing sudah diuji dan memenuhi syarat validitas dan reliabilitas. Pengujian hipotesis menggunakan regresi linier berganda.Analisis regresi linier berganda menunjukkan bahwa variabel citra merekberpengaruhpositif dengan nilai b sebesar 0,169 dansignifikan (Pvalue 0,048). Word of mouth berpengaruhpositif dengan nilai b sebesar 0,285 dan signifikan(Pvalue 0,001). Iklan berpengaruhpositif dengan nilai b sebesar 0,176 dansignifikan (Pvalue 0,045). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa variabel yang paling besar mempenaruhi keputusan perpindahan merek adalah word of mouth.Katakunci: citra merek, word of mouth, iklan, perpindahan merek.
Pengaruh Experiential Marketing Terhadap Penggunaan Ulang Jasa Wisata Arung Jeram Dengan Variabel Kepuasan Pelanggan Sebagai Variabel Intervening di PT Citra Elo Riverindo Magelang Bustamil Arifin
SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 12, No 2A (2016): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis
Publisher : FE Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (239.094 KB) | DOI: 10.37729/sjmb.v12i2A.3993

Abstract

Pada era kompetisi yang semakin ketat ini keberhasilan menciptakan persepsi positif dibenak pelanggan merupakan faktor penting dalam kesuksesan suatu produk, keunggulan kompetitif dalam fungsi teknis produk adalah penting, tetapi akhirnya yang menentukan produk dapat berhasil dipasar adalah pelanggan. Untuk memenangkan persaingan pasar yang semakin kompetitif, perusahaan harus memunculkan keunggulan produknya dan perlu disampaikan atau dikomunikasikan kepada konsumen lebih erat dan menyentuh sisi emosional dari konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh experiential marketing terhadap Penggunaan Ulang Dengan Kepuasan Pelanggan Sebagai Variabel Intervening di PT Citra Elo Riverindo Magelang.Populasi dalam penelitian ini adalah semua pengunjung dan pengguna jasa wisata PT Citra Elo Riverindo Magelang. dengan jumlah sampel sebanyak 150 orang. Teknik pengambilan sempel menggunakan non probability sampling yaitu purposive sampling. Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan kuesioner dengan menggunakan skala Likert. Kuesioner telah diujicobakan dan telah memenuhi syarat validitas dan reliabilitas. Untuk membuktikan hipotesis penelitian digunakan alat analisis regresi hirarki.Berdasarkan hasil perhitungan dengan menggunakan SPSS diketahui bahwa experiential marketing berpengaruh positif dan signifikan terhadap penggunaan ulang dengan kepuasan pelenggan sebagai variabel intervening (partially mediated). Sehingga penelitian ini memberikan hasil yang mendukung teori experiential marketing berpengaruh positif dan signifikan terhadap penggunaan ulang dengan kepuasan pelenggan sebagai variabel intervening.Kata-kata kunci : experiential marketing, kepuasan pelanggan, penggunaan ulang
PERCEIVED QUALITY, PERCEIVED VALUE, PERCEIVED SACRIFICE DAN PENGARUHNYA TERHADAP CUSTOMER SATISFACTION (Survei Pada Pengguna Jasa Bus Efisiensi) Deny Kurnianto
SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 12, No 2A (2016): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis
Publisher : FE Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (414.426 KB) | DOI: 10.37729/sjmb.v12i2A.3994

Abstract

Transportasi merupakan salah satu elemen yang sangat penting bagi kebutuhanmanusia untuk menunjang kehidupan perekonomian di masyarakat, baik dalam bentukperkembangan dan pertumbuhannya. Saat ini bus sudah menjadi alat transportasi yangsangat dibutuhkan karena bus merupakan angkutan massal yang tarifnya terjangkau. Selainitu, bus juga lebih fleksibel dalam hal pelayanan karena sangat mungkin untuk mengubahtujuan atau mengubah haluan ditengah perjalanan, pencapaian secara langsung ketempattujuan dan rentangannya luas dalam hal pengangkutan barang yang dapat menanganiukuran barang yang besarPenelitian ini bertujuan untuk menguji perceived quality, perceived value, perceivedsacrifice, dan pengaruhnya terhadap customer satisfaction. Populasi penelitian ini adalahsemua pengguna jasa Bus Efisiensi di Purworejo. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 135orang. Instrumen pengumpulan data menggunakan kuesioner yang dinilai dengan skalaLikert yang masing-masing sudah diujicobakan dan telah memenuhi syarat validitas danreliabilitas. Analisis data menggunakan regresi linier berganda dan pengujian hipotesis.Hasil analisis linier berganda menunjukkan bahwa perceived quality dan perceivedvalue secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap customer satisfaction.Sedangkan, perceived sacrifice secara parsial berpengaruh negatif dan signifikan terhadapcustomer satisfaction. Semua hipotesis yang diajukan terdukung.Kata kunci: perceived quality, perceived value, perceived sacrifice, dan customersatisfaction.
PENGARUH SHOPPING LIFESTYLE, FASHION INVOLVEMENT, DAN HEDONIC SHOPPING VALUE TERHADAP IMPULSE BUYING BEHAVIOR PELANGGAN JOGJA CITY MALL YOGYAKARTA Dewi Mustikasari
SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 12, No 2A (2016): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis
Publisher : FE Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (428.365 KB) | DOI: 10.37729/sjmb.v12i2A.3995

Abstract

Seiring dengan perkembangan jaman yang semakin modern menyebabkan banyaknya pembangunan mall atau shopping centre. Kehadiran mall di Yogyakarta telah mengukuhkan jati diri sebagai kota besar. Selain itu, dengan kehadiran mall diharapkan dapat menjadi daya tarik wisata. Kini Yogyakarta telah memiliki banyak shopping mall dan diperkirakan akan terus bertambah pada setiap tahunnya.Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh shopping lifestyle, fashion involvement, dan hedonic shopping value terhadap impulse buying behavior pelanggan Jogja City Mall Yogyakarta. Populasi penelitian ini adalah konsumen yang pernah datang dan berbelanja di Jogja City Mall Yogyakarta. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 100 orang. Instrumen pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan skala Likert yang masing-masing sudah di uji cobakan dan telah memenuhi syarat validitas dan reliabilitas. Analisis data menggunakan regresi linier berganda.Hasil analisis regresi linier berganda menunjukkan bahwa shopping lifestyle, fashion involvement, dan hedonic shopping value berpengaruh positif terhadap impulse buying behavior pelanggan Jogja City Mall Yogyakarta.Kata kunci : shopping lifestyle, fashion involvement, hedonic shopping value, impulse buying behavior
PENGARUH FAKTOR GAYA HIDUP TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN (Studi Pada Pengguna Produk Elektronik di Purworejo) EKA FITRIYADIN
SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 12, No 2B (2016): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis
Publisher : FE Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (546.687 KB) | DOI: 10.37729/sjmb.v12i2B.3997

Abstract

Elektronik, bukanlah produk baru bagi masyarakat Indonesia. Sebagian besar masyarakat Indonesia sudah menggunakannya dalam kehidupan sehari-harinya. Jual beli produk elektronik sangat menjanjikan berkaitan dengan terus meningkatnya pengguna produk elektronik di Indonesia. Hal ini menjadikan perusahaan/produsen produk elektronik berlomba-lomba untuk meningkatkan keputusan pembelian konsumen produk elektronik, diantaranya dengan memperhatikan aktivitas, minat, dan opini masyarakat mengenai produk elektronik.Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh aktivitas, minat, dan opini terhadap keputusan pembelian konsumen. Populasi penelitian ini adalah semua pengguna produk elektronik di Purworejo. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 130 orang. Instrumen pengumpulan data menggunakan kuesioner yang dinilai dengan skala Likert yang masing-masing sudah diuji cobakan dan telah memenuhi syarat validitas dan reliabilitas. Analisis data menggunakan regresi linier berganda dan pengujian hipotesis.Hasil analisis linier berganda menunjukkan bahwa aktivitas, minat, dan opini berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen pada pengguna produk elektronik di Purworejo.Kata kunci: aktivitas, minat, opini, keputusan pembelian

Filter by Year

2005 2025


Filter By Issues
All Issue Vol 21, No 2 (2025): SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 21, No 1 (2025): SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 20, No 2 (2024): SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 20, No 1 (2024): SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 19, No 2 (2023): SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 19, No 1 (2023): SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 18, No 2 (2022): SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 18, No 1 (2022): SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 17, No 3 (2021): SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 17, No 2 (2021): SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 17, No 1 (2021): SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 16, No 3 (2020): SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 16, No 2 (2020): SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 16, No 1 (2020): SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 15, No 2 (2019): SEGMEN - Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 15, No 1 (2019): SEGMEN - Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 14, No 2 (2018): SEGMEN - Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 14, No 1 (2018): SEGMEN - Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 13, No 2 (2017): SEGMEN - Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 13, No 1 (2017): SEGMEN - Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 12, No 2B (2016): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 12, No 2A (2016): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 12, No 2C (2016): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 12, No 1C (2016): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 12, No 1B (2016): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 12, No 1 (2016): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 12, No 1D (2016): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 12, No 1A (2016): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 11, No 3 (2015): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 11, No 2A (2015): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 11, No 2 (2015): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 11, No 2B (2015): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 11, No 2C (2015): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 11, No 1A (2015): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 11, No 1 (2015): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 11, No 1B (2015): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 11, No 1c (2014): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 10, No 2a (2014): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 10, No 2c (2014): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 10, No 2 (2014): SEGMEN Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 10, No 2b (2014): SEGMEN-Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 10, No 1.a (2014): SEGMEN - Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 10, No 1 (2014): SEGMEN - Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 9, No 1 (2013): J u r n a l M a n a j e m e n & B i s n i s Vol 8, No 2.a (2012): Jurnal Manajemen & Bisnis Vol 7, No 1 (2011): J u r n a l M a n a j e m e n & B i s n i s No 2 (2010): J u r n a l M a n a j e m e n & B i s n i s No 1 (2010): J u r n a l M a n a j e m e n & B i s n i s No 2 (2009): J u r n a l M a n a j e m e n & B i s n i s No 1 (2009): J u r n a l M a n a j e m e n & B i s n i s No 2 (2008): J u r n a l M a n a j e m e n & B i s n i s No 1 (2008): J u r n a l M a n a j e m e n & B i s n i s No 2 (2007): J u r n a l M a n a j e m e n & B i s n i s No 2 (2006): J u r n a l M a n a j e m e n & B i s n i s No 1 (2006): J u r n a l M a n a j e m e n & B i s n i s No 1 (2005): Jurnal Manajemen & Bisnis More Issue