cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
Jurnal Penelitian dan Evaluasi pendidikan
ISSN : 2613957x     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Science, Education,
Jurnal Penelitian dan Evaluasi Pendidikan Indonesia is an interdisciplinary publication of original research and writing on education which publishes papers to international audiences of educational researchers. The JERE aims to provide a forum for scholarly understanding of the field of education and plays an important role in promoting the process that accumulated knowledge, values, and skills are transmitted from one generation to another; and to make methods and contents of evaluation and research in education available to teachers, administrators and research workers. The journal encompasses a variety of topics, including child development, curriculum, reading comprehension, philosophies of education and educational approaches, etc.
Arjuna Subject : -
Articles 404 Documents
PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA PETA TAKTUAL DALAM PEMBELAJARAN TERHADAP MOTIVASI BELAJAR DAN PRESTASI BELAJAR IPS PADA SISWA SMALB DI SLB A NEGERI DENPASAR ., NGAKAN MADE DIRGAYUSA; ., PROF. DR. NYOMAN DANTES; ., PROF.DR.I NYOMAN NATAJAYA, M.Pd.
Jurnal Penelitian dan Evaluasi Pendidikan Indonesia Vol 5, No 1 (2015):
Publisher : UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (380.072 KB) | DOI: 10.23887/jpepi.v5i1.1580

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media peta taktual dalam pembelajaran terhadap motivasi belajar dan prestasi belajar IPS siswa. Subjek penelitian ini adalah seluruh siswa SMALB di SLB A Negeri Denpasar tahun pelajaran 2014/2015 yang jumlahnya 11 siswa. Rancangan dalam penelitian ini adalah one group pre-test post-test design. Data motivasi belajar dikumpulkan dengan kuesioner dan data prestasi belajar dikumpulkan dengan tes. Data dianalisis dengan analisis statistik t-test. Hasil penelitian menunjukan, pertama, terdapat perbedaan antara motivasi belajar sebelum menggunakan media peta taktual dalam pembelajaran dibandingkan dengan motivasi belajar setelah menggunakan media peta taktual dalam pembelajaran. Kedua, terdapat perbedaan antara prestasi belajar sebelum menggunakan media peta taktual dalam pembelajaran dibandingkan dengan prestasi belajar setelah menggunakan media peta taktual dalam pembelajaran.Kata Kunci : Motivasi belajar, peta taktual, prestasi belajar This study aims at investigating the effect of tactual map in teaching learning process on students? learning motivation and learning achievement. The subjects of this study were 11 students at SMALB in SLB A Negeri Denpasar in academic year 2014/2015. The design of this research was one group pre-test post-test design. Data of learning motivation were collected by using questionnaire and data of learning achievement were collected through test. The collected data were analyzed by using t-test statistical analysis. The research finding shows that, first, there is a difference of learning motivation before and after the use of tactual map in teaching learning process. Second, there is a difference of learning achievement before and after the use of tactual map in teaching learning process.keyword : Learning achievement, learning motivation, tactual map
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISIONS DAN BENTUK ASESMEN TERHADAP PRESTASI BELAJAR KEWIRAUSAHAAN PADA SISWA KELAS XII SMK NEGERI 1 MAS - UBUD Virnayanthi, Ni Putu Erna Surim Surim
Jurnal Penelitian dan Evaluasi Pendidikan Indonesia Vol 2, No 2 (2012)
Publisher : UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (67.948 KB) | DOI: 10.23887/jpepi.v2i2.385

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achivemens Divisions dan Bentuk asesmen terhadap prestasi belajar kewirausahaan. Penelitian Eksperimen ini  dilaksanakan di kelas XII SMK Negeri 1 Mas - Ubud dengan menggunakan rancangan Post Test Only Control Group Design. Sampel penelitian berjumlah 100 orang yang dipilih dengan menggunakan teknik Random Sampling. Data prestasi belajar kewirausahaan dikumpulkan dengan tes obyektif dan tes esai. Data yang diperoleh diolah dengan menggunakan analisis varians (ANAVA) dua jalur melalui uji F dan dilanjutkan dengan uji Tukey. Hasil penelitiannya diperoleh : (1) secara keseluruhan, prestasi belajar kewirausahaan siswa yang belajar dengan model pembelajaran  kooperatif tipe student teams achievemen division lebih tinggi daripada siswa yang belajar dengan model pembelajaran konvensional ( FA = 6,637; P < 0,05), (2) Prestasi belajar kewirausahaan siswa yang diberikan tes objektif lebih tinggi dibandingkan dengan prestasi belajar siswa yang diberikan tes esai( FB = 5,389 ; P < 0,05), (3) terdapat pengaruh interaksi antara model pembelajaran dengan asesmen terhadap prestasi belajar kewirausahaan siswa (FAB = 15,079 dengan p < 0,05)  (4) untuk siswa yang diberikan tes objektif, prestasi belajar kewirausahaan siswa yang belajar dengan model pembelajaran kooperatif tipe student teams achievement divisions lebih tinggi daripada siswa yang belajar dengan model pembelajaran konvensional (Q =  6,512 dengan P < 0,05), dan (5) untuk siswa yang diberikan tes esai, prestasi belajar kewirausahaan siswa yang belajar dengan model pembelajaran kooperatif tipe student teams achievement divisions lebih rendah daripada siswa yang belajar dengan model pembelajaran konvensional (Q = -1,538 dengan p < 0,05), Dari hasil temuan penelitian, disimpulkan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe student teams achievement division dan bentuk asesmen berpengaruh terhadap prestasi belajar kewirausahaan pada siswa kelas XII SMK Negeri 1 Mas - Ubud. Kata-kata kunci : Kooperatif Tipe STAD, Konvensional, asesmen bentuk  objektif dan esai, prestasi belajar kewirausahaan   ABSTRACT   This study aimed at finding out and analyzing the effect of cooperative teaching and learning model type student teams achievement divisions and the form of assessment on the increase of entrepreneurship learning achievement at. This study was conducted at class XII SMK Negeri 1 Mas - Ubud with Post Test Only Control Group Design. The sample of this study consisted of 100 students  that were selected by using Random Sampling. Data on entrepreneurship learning achievement assessment form were collected with an objective and essay. The data obtained were analyzed by two way Anova (Analysis of Varians) with F test, which was followed by Tukey test. The result of the study show the followings : (1) on the whole, the  achievement of entrepreneurship of the students who studied by cooperative teaching and learning model type student teams achievement divisions was higher than those who studied by conventional (FA obs. of 6,637  at p < 0.05, (2) the centrepreneurship learning achievement of the student who given objective test was higher than the student who given essay test (FB obs. of 5.389 at p < 0.05), (3) there are was an interaction effect between the use of teaching learning model and assessmen form to entrepreneurship teaching and learning achievement of student (FAB obs.  15,079 at  p < 0.05) (4) the student who given the objective test and studied by cooperative teaching and learning model type student teams achievement divisions had higher on entrepreneurship learning achievement  than those who studied by conventional model (Q obs. of  6,512 at p < 0.05), and (5) the student who given the essay test and studied by cooperative teaching and learning model type student teams achievement divisions lower on entrepreneurship learning achievement  than those who studied by conventional model  (Q obs. of -1.538  at p < 0.05), From the result of the study, it can be concluded that the cooperative teaching and learning model type student teams achievement divisions and the form of assessment influential to entrepreneurship learning achievement of student at class XII SMK Negeri 1 Mas - Ubud.   Key Words : cooperative type STAD, conventional, objective and essay  assessment, entrepreneurship learning achievement
PENGARUH METODE PEMBELAJARAN TERSTRUKTUR DENGAN MEDIA PECS UNTUK MENINGKATKAN KOMUNIKASI PADA ANAK AUTIS DI SLB C1 NEGERI DENPASAR TAHUN AJARAN 2014/2015 ., NI NYOMAN SRI SEPTIARI; ., PROF. DR. NI KETUT SUARNI, M.S; ., Dr. I NYOMAN JAMPEL, M.Pd.
Jurnal Penelitian dan Evaluasi Pendidikan Indonesia Vol 5, No 1 (2015):
Publisher : UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (424.822 KB) | DOI: 10.23887/jpepi.v5i1.1585

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode pembelajaran terstruktur dengan media PECS dalam meningkatkan komunikasi pada anak autis di SLB C1 Negeri Denpasar Tahun Ajaran 2014/2015. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen subjek tunggal (Single Subject Research). Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, dan teknik analisis menggunakan statistik deskriptif dan hasilnya ditampilkan dalam bentuk grafik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi peningkatan kemampuan komunikasi menggunakan metode pembelajaran terstruktur dengan media PECS. Sehingga dapat disimpulkan bahwa metode pembelajaran terstruktur dengan media PECS dapat meningkatkan kencenderungan komunikasi yang positif pada anak autis di SLB C1 Negeri Denpasar tahun ajaran 2014/2015.Kata Kunci : anak autis, komunikasi, media PECS, dan metode pembelajaran terstruktur. This research aims at investigating the effect of structured teaching method assisted with PECS media to improve communication of autistic children in SLB C1 Negeri Denpasar in academic year 2014/2015. This is a single subject research. The data of this research were collected through observation and analyzed by using descriptive statistic technique and the results are displayed in graphical form. The data analysis shows that there is an improvement of communication competence by using structured teaching method assisted with PECS media. Therefore, it can be concluded that the structured teaching method assisted with PECS media is able to trigger the improvement of positive communication tendency on autistic children in SLB C1 Negeri Denpasar in academic year 2014/2015. keyword : autistic children, communication, PECS media, and structured teaching method.
PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI ASESMEN PORTOFOLIO PADA MATA PELAJARANPEMBERIAN OBAT DAN NUTRISI DI KELAS XI SMK KESEHATAN VIDIA USADHA SINGARAJA Rusmayani, Lia; Marhaeni, AAIN; Dantes, nyoman
Jurnal Penelitian dan Evaluasi Pendidikan Indonesia Vol 9, No 2 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (130.656 KB) | DOI: 10.23887/jpepi.v9i2.2937

Abstract

ABSTRAKTujuan penelitian ini adalah merancang mengimplementasikan asesmen portofolio pada mata pelajaran pemberian obat dan nutrisi di SMK Kesehatan Vidia Usadha Singaraja. Subyek perancangan pada penelitian ini adalah guru mata pelajaran pemberian obat dan nutrisi berjumlah 2 (dua) orang guru yang diimplementasikan kepada 46 (empat puluh enam) orang siswa di kelas XI yang masing-masing berjumlah 23 (dua puluh tiga) orang siswa di kelas XI.1 dan kelas XI.2. Penelitian ini dirancang dalam wujud penelitian dan pengembangan ( Research and Development) dengan model 4-D. Analisis data dilakukan melalui tahapan: analisis kebutuhan diperoleh informasi semua kompetensi dasar yang terdapat pada mata pelajaran pemberian obat dan nutrisi di semester II membutuhkan asesmen portofolio serta bentuk dari asesmen portofolio, menganalisis silabus mata pelajaran pemberian obat dan nutrisi sesuai dengan bentuk asesmen portofolio, membuat kisi-kisi instrument yang terdiri dari 7 (tujuh) butir, melakukan uji validitas isi semua butir yang hasilnya dinyatakan valid, hasil uji validitas isi yang dianalisis menggunakan formula Gregory diperoleh validitas hitung sebesar 1,00, sedangkan data uji coba validitas empiris dianalisis menggunakan formula korelasi Product Moment sehingga diperoleh koefisien korelasi sebesar 0,7577. Berdasarkan analisis tersebut diinterpretasikan bahwa instrument memiliki nilai koefisien korelasi antara variabel X1 dan variabel X2. Dua variabel dikorelasikan bergerak antara 0,600 sampai dengan 0,800 sehingga dapat disimpulkan instrument yang sudah dirancang memiliki kategori tinggi. Kata-kata Kunci :  Kata Kunci: Asesmen Portofolio, Pemberian Obat dan Nutrisi