cover
Contact Name
Rahmi Mulyasari
Contact Email
rahmi.mulyasari@eng.unila.ac.id
Phone
085266795393
Journal Mail Official
jss.lppm@kpa.unila.ac.id
Editorial Address
Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung Gedung Rektorat Lt. 5 Universitas Lampung Jl. Prof . Soemantri Brodjonegoro No. 1 Bandar Lampung 35145
Location
Kota bandar lampung,
Lampung
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan
Published by Universitas Lampung
ISSN : -     EISSN : 25501089     DOI : http://dx.doi.org/10.23960/jss
Jurnal Sakai Sambayan menyajikan tulisan tentang pelaksanaan dan hasil Pengabdian Kepada Masyarakat sivitas akademik Perguruan Tinggi di Indonesia dalam sosialisasi dan pemberdayaan masyarakat menuju peningkatan kualitas sumber daya manusia. Untuk semua proses dari submisi sampai dengan publikasi online di Jurnal Sakai Sambayan tidak dikenakan biaya apapun.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 656 Documents
BUILDING A COMMUNITY BASED ECOTOURISM WISATA DESA WAY KAMBAS IN BRAJA HARJOSARI: AN INDIRECT TOOL FOR WILDLIFE MITIGATION CONFLICT IN WAY KAMBAS NATIONAL PARK Rustiati, Elly L.
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan Vol. 1 No. 2 (2017): Jurnal Sakai Sambayan
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract Way Kambas National Park is facing human-wildlife conflict due to most of its borderline with settlement areas. Braja Harjosari, one of 37 villages next to the national park, has agricultural damage and economy lost due to wildlife conflict especially sumatran elephant. Braja Harjosari has great landscapes including river, swamp and traditional agriculture; diverse culture and unique social daily life. Indirect approach for wildlife conflict mitigation has been done by exploration and empowerment of its natural potential resources for community based ecotourism program, called Wisata Desa Way Kambas. With the close accompaniment, the ecotourism program gives great alternative income for the local people in Braja Harjosari. This alternative creative economy may serve human-elephant conflict mitigation, and may play an important role for gradually changing local people negative perception on sumatran elephant. Keywords: Conflict mitigation, sumatran elephant, Braja Harjosari, Wisata Desa Way Kambas, ecotourism
PENERAPAN TEKNOLOGI MESIN PENGADUK MEDIA TANAM JAMUR TIRAM PUTIH DI SENTRA JAMUR PONDOK PESANTREN DARUSSALAM LAMPUNG SELATAN Sukmana, Irza
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan Vol. 1 No. 2 (2017): Jurnal Sakai Sambayan
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Pleurotus ostreatus mushroom cultivation is a promising business opportunities in Bandar Lampung, as for one mushroom’s growing media (baglog) may produces for harvesting mushrooms every day up to 4-5 months. However, the success and quality of the mushroom production depends on the quality of mushroom’s growing media (baglog) preparation. Baglog preparation process is done through several steps, starting with preparing and mixing the raw materials to get a homogeneous and optimal dough, then subsequent compression and packaging of growing media in a plastic bag, before sterilizing and placing the oyster mushrooms stem at the top of baglog. In the small-scale mushroom industry, the process of mixing and compression of growing media used to be done manually or by human power. This process may give a low degree of homogeneity and uncompact baglog. The objection of this community service program is to implement an automatic mixer and compression tools for baglog production at oyster mushroom plantation center at Pesantren Darussalam, Banjar Negeri, Natar, South Lampung. Kata kunci: Pleurotus ostreatus mushroom, baglog, mixer machine, compression tool
PENINGKATAN KESEHATAN ITIK DAN AYAM KAMPUNG MELALUI VAKSINASI DAN KADER VAKSINATOR DI DESA SABAH BALAU KECAMATAN TANJUNG BINTANG KABUPATEN LAMPUNG SELATAN Hartono, Madi
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan Vol. 1 No. 2 (2017): Jurnal Sakai Sambayan
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Berdasarkan laporan kepala desa terjadi banyak kematian itik dan ayam pada setiap musim pancaroba sehingga perkembangan ternak itik dan ayam kampung di Desa Sabah Balau tidak berjalan mulus sesuai harapan masyarakat. Setelah dilakukan survei pendahuluan ternyata hampir setiap pergantian musim terjadi wabah penyakit yang dapat mengakibatkan penurunan produktivitas serta kematian itik dan ayam kampung. Penyakit yaitu Avian Influenza (AI) dan Newcastle Disease (ND). Sasaran yang menjadi target dalam kegiatan ini adalah masyarakat peternak pemilik itik dan ayam kampung serta pemuda di Desa Sabah Balau, Kecamatan Tanjung Bintang, Kabupaten Lampung Selatan. Kegiatan pengabdian ini dilakukan dengan metode: (1) Penyuluhan tentang vaksinasi ayam kampong dan itik; (2) Pembentukan kader vaksinator. Kegiatan pengabdian berupa penyuluhan dilaksanakan pada Sabtu, 27 Agustus 2016 di Dusun II dihadiri peternak sebanyak 30 orang. Pada Minggu 4 September 2016 dilakukan pembentukan kader vaksinator yang dihadiri 13 Pemuda. Setelah dilakukan pemilihan dipilih 5 orang sebagai kader vaksinator. Kegiatan pengabdian tentang “Peningkatan Kesehatan Itik dan Ayam Kampung melalui Vaksinasi dan Kader Vaksinator Di Desa Sabah Balau Kecamatan Tanjung Bintang Kabupaten Lampung Selatan” telah meningkatkan pengetahuan peternak tentang vaksinasi dari kategori sedang (60,29) menjadi kategori tinggi (80,58) serta membentuk 5 orang kader vaksinasi. Kata kunci: Kesehatan itik dan ayam, vaksinasi, kader vaksinator
PENINGKATAN KUALITAS PELAYANAN PUBLIK BAGI LAYANAN ADMINISTRASI PEMERINTAHAN DESA KECAMATAN JATI AGUNG KABUPATEN LAMPUNG SELATAN Hutagalung, Simon S.
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan Vol. 1 No. 2 (2017): Jurnal Sakai Sambayan
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Kegiatan ini berhubungan dengan transfer pengetahuan, khususnya yang berkaitan dengan aktivitas pokok pemerintahan desa maka kegiatan ini dilaksanakan dengan metode tutorial, yang dalam hal ini dilakukan dengan cara mempraktekkan secara langsung terhadap poin-poin utama dari substansi materi. Selain itu juga melalui diskusi/ tanya jawab, digunakan secara bersamaan dengan aktivitas tutorial sehingga aparatur desa dapat secara langsung mendapat pemahaman yang memadai saat mengalami kendala. Berdasarkan analisis terhadap kegiatan yang dilakukan, maka dapat diperoleh kesimpulan telah dipahaminya: (1) Konsep manajemen layanan administrasi desa yang sesuai juga dengan dalam Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa oleh para Sekretaris Desa di Kecamatan Jati Agung, Kabupaten Lampung Selatan, (2) Proses dan mekanisme pengelolaan Manajemen Layanan Administrasi Desa yang terkandung di dalam dalam Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa oleh para Sekretaris Desa di Kecamatan Jati Agung, Kabupaten Lampung Selatan, (3) Peran aktif aparatur desa dalam pengelolaan Manajemen Layanan Administrasi Desa dalam Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa oleh para Sekretaris Desa di Kecamatan Jati Agung, Kabupaten Lampung Selatan. Berdasarkan hal tersebut maka dapat disimpulkan jika telah tercapai peningkatan pengetahuan dan pemahaman para Sekretaris Desa dalam hal layanan administrasi desa yang berdasarkan kepada muatan Undang Undang Nomor 6 Tahun 2014 Tentang Desa. Kata kunci: Administrasi Desa, Layanan Publik, Sistem Informasi Desa.
PENINGKATAN KETERAMPILAN GURU DALAM PEMBELAJARAN TEMATIK TERPADU MELALUI MODEL LESSON STUDY BERBASIS SEKOLAH Suana, Wayan
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan Vol. 1 No. 3 (2017): Jurnal Sakai Sambayan
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan para guru SDN 1 Sukabumi Kota Bandar Lampung mengenai pembelajaran tematik terpadu. Metode yang digunakan yaitu melalui model lesson study berbasis sekolah (LSBS). Implementasi model LSBS terdiri dari tiga tahapan yang bersifat siklis, yaitu merencanakan pembelajaran (plan), melaksanakan pembelajaran dan melakukan observasi (do), dan melakukan refleksi (see) dengan jumlah total lima siklus. Data pada penelitian ini dikumpulkan melalui tes tertulis dan pengamatan. Hasil yang diperoleh yaitu penerapan model LSBS dapat meningkatkan pemahaman para guru mengenai pembelajaran tematik terpadu, keterampilan para guru mengenai penyusunan rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP), dan keterampilan para guru dalam melakukan pembelajaran tematik terpadu. Abstract The purpose of this study was to improve the understanding and skills of teachers of SDN 1 Sukabumi Bandar Lampung on integrated thematic learning. The method used is by school-based lesson study (LSBS). The LSBS model consists of three cyclical stages: planning a lesson, doing learning and observation, and doing reflection with five cycles in total. Data collected by using test and observation. The results indicated that implementing LSBS model could improve teachers’ understanding on integrated thematic learning, skill of developing lesson plan, and skills of teaching integrated thematic learning.
PENGUATAN KELEMBAGAAN PENGELOLA HUTAN DESA DI SEKITAR GUNUNG RAJABASA LAMPUNG Qurniati, Rommy; Duryat, Duryat; Kaskoyo, Hari
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan Vol. 1 No. 3 (2017): Jurnal Sakai Sambayan
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract Management of forest area could not be separated from the communities who are living surrounding and their depending on the forest area and its products. As a manifestation of social responsibility, Lampung University has been conducting a program of KKN-PPM in order to increase the community welfare at once keep maintaining the forest function. The activity intended to increase capacity of Forest Village Admninistrator Agency (LPHD) and village officials in terms of institutional ability administration and group dynamics. A method of lecture and discussion, followed by practice demonstration and 40 days accompaniment were employed as training method. The result showed that the training has proven to be very effective in improving the ability of participants cognitively, affectively and psychometrically in terms of administrative definition, types of administrative tools, characteristics and functions of group dynamics, communication, leadership and groups synergies, as well as factors influence the quality of relationships within a group. Therefore, the efforts to strengthened LPHD should be implemented continuously to create a dynamic group where the members were actively involved, responsible and skilled to work in the group. This training was also very effective to be a means of capacity building of the community and students. Keywords: forest village, Forest Village Admninistrator Agency, institution straighten Abstrak Pengelolaan wilayah hutan, tidak dapat dilepaskan dari masyarakat sekitar yang menggantungkan hidup dari kawasan dan hasil hutan. Sebagai wujud dari tanggungjawab sosial perguruan tinggi, Universitas Lampung dengan program KKN-PPM melaksanakan kegiatan dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan tetap menjaga kelestarian fungsi hutan. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas pengurus LPHD dan aparat desa dalam hal kemampuan administrasi kelembagaan dan dinamika kelompok. Kegiatan ini dilaksanakan dengan metode ceramah dan diskusi, diikuti dengan demonstrasi praktek, dan kemudian pendampingan masyarakat selama 40 hari. Kegiatan ini terbukti sangat efektif untuk meningkatkan kemampuan peserta baik dari segi kognitif, afektif dan psikomorik dalam hal pengertian administrasi, jenis-jenis perangkat administrasi, ciri-ciri dan fungsi dinamika kelompok, komunikasi, kepemimipinan dan sinergi dalam kelompok, serta faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas hubungan di dalam suatu kelompok. Oleh karena itu upaya penguatan kelembagaan LPHD perlu terus digalakkan agar terwujud lembaga yang dinamis dengan anggota yang terlibat aktif, bertanggungjawab dan terampil dalam bekerjasama. Kegiatan pelatihan ini juga sangat efektif menjadi sarana belajar bersama bagi peningkatan kapasitas masyarakat dan mahasiwa. Kata kunci: hutan desa, LPHD, penguatan kelembagaan
IbM Pembuatan Keripik Jamur Tiram Dengan Teknologi Vakum Di Desa Sidosari, Lampung Selatan Hermida, Lilis; Agustian, Joni; Kesuma, Yunita
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan Vol. 1 No. 3 (2017): Jurnal Sakai Sambayan
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak —Permasalahan utama yang dihadapi oleh petani jamur di desa Sidosari dan desa Sinar Harapan propinsi Lampung adalah sulitnya penanganan paska panen jamur tiram karena jamur tiram mudah rusak dan cepat membusuk. Sehingga harga jamur tersebut relatif rendah dan jangkauan pemasarannya terbatas, terutama pada musim hujan. Adapun solusi yang ditawarkan adalah sosialisasi/demonstasi pengolahan jamur tiram menjadi keripik jamur tiram dengan menggunakan mesin vacuum frying dan sosialisasi desain kemasan yang baik. Teknologi vakum dioperasikan pada suhu dan tekanan yang lebih rendah dibandingkan dengan penggorengan biasa sehingga keripik jamur tiram yang dihasilkan lebih renyah dan lebih bernutrisi. Sebelum sosialisasi, serangkaian percobaan dilakukan untuk mengetahui kondisi operasi terbaik mesin vacuum frying untuk menggoreng 1 kg jamur tiram segar. Pada percobaan tersebut, mesin vacuum frying dijalankan pada suhu 70 dan 80 oC sementara waktu penggorengan yang diamati adalah dari 20 hingga 50 menit. Dari hasil percobaan tersebut diketahui bahwa suhu 80 oC dan waktu penggorengan 40 menit adalah kondisi operasi yang terbaik mesin vacuum frying untuk menghasilkan keripik jamur. Setelah sosialisasi/demonstrasi penggunaan mesin vacuum frying tersebut, petani jamur berhasil menggoreng 1 kg jamur tiram segar dengan pendampingan. Kata kunci — Keripik jamur tiram, Desa Sidosari, Vacuum frying Abstract — The main problem faced by oyster mushroom farmers in Sidosari village and Sinar Harapan village in Lampung province was the difficulty of post-harvest handling of fresh oyster mushrooms because they are easily damaged and quickly decay. As such, the mushroom price was relatively low and its marketing scope was limited, especially in rainy seasons. The solution offered were the socialization/demonstration of processing of fresh oyster mushroom into oyster mushroom crisps by using a vacuum frying machine and socialization of a good packing design. The vacuum technology was operated at lower temperature and pressure compared to use conventional atmospheric frying so that oyster mushroom crisps produced were more crispiness and nutritious. Before the socialiation was held, several experiments were carried out to obtain the best operation condition of vacuum frying machine to fry 1 kg of fresh oyster mushrooms. In the experiments, vacuum frying was run at 70 and 80 oC, while the frying times observed were from 20 to 50 minutes. It was found that temperature of 80 oC and frying time of 40 minutes were the best conditions of the vacuum frying to produce mushroom crisps. After the socialization/demonstration of the vacuum frying uses, the farmers successfully fried 1 kg of raw oyster mushrooms under guidance. Keywords—— Oyster mushroom crisps, Sidosari village, Vacuum frying
MOBILE APPLICATION CINTABAHARI SEBAGAI SARANA PROMOS POKDARWIS PULAU PAHAWANG LAMPUNG Mardiana, Mardiana
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan Vol. 1 No. 3 (2017): Jurnal Sakai Sambayan
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) adalah kelembagaan informal yang dibentuk oleh anggota masyarakat dan merupakan salah satu unsur pemangku kepentingan yang memiliki peran dalam mengembangkan dan mewujudkan Sadar Wisata dan Sapta Pesona di daerahnya. Pokdarwis Cinta Bahari dibentuk oleh aparat Desa Pulau Pahawang Lampung pada tahun 2013. Akan tetapi rendahnya tingkat pendidikan anggota Pokdarwis membuat mereka sangat sulit untuk dapat mengembangkan potensi wisata pulau Pahawang secara optimal hingga saat ini. Solusi yang ditawarkan oleh Tim Pengabdian Masyarakat Unila, Program Kemitraan Masyarakat (PKM) adalah Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dalam bentuk aplikasi mobile (mobile application) memberikan ruang baru dalam menjangkau calon wisatawan. Perangkat aplikasi ini dikembangkan dan dimanfaatkan untuk menampilkan informasi secara interaktif sehingga memungkinkan masyarakat calon wisatawan dapat mengakses informasi secara langsung dengan lebih mudah, tepat guna, dan sesuai kebutuhan. Selain itu Tim PKM juga memberikan pelatihan dan praktek tentang penggunaan aplikasi mobile tersebut, bagaimana cara membuat konten/ mengelola konten aplikasi agar selalu update dan terpelihara. Pelatihan lain yang diberikan adalah berupa ketrampilan berkomunikasi dan melakukan pemasaran yang effektif kepada wisatawan dengan menggunakan alat bantu promosi. Hasil yang diperoleh dari kegiatan PKM adalah berupa adanya aplikasi mobile CintaBahari, adanya alat bantu promosi seperti video profile, brosur, iklan yang dapat digunakan untuk promosi pariwisata. Selain itu bagi Pokdarwis Pulau Pahawang, adanya peningkatan pengetahuan pengelolaan konten aplikasi, pengetahuan cara membuat alat bantu promosi dan pengetahuan teknik berkomunikasi. Dari data kunjungan wisatawan yang diperoleh selama satu bulan setelah adanya aplikasi dan alat bantu promosi lainnya, terdapat peningkatan kunjungan wisatawan walaupun belum cukup tinggi (hanya 5%). Namun demikian terdapat potensi peningkatan kunjungan wisatawan yang lebih tinggi lagi dengan ketersediaan alat bantu promosi ini yang diharapkan berdampak langsung pada peningkatan omzet bagi Pokdarwis. Kata kunci: Aplikasi mobile, CintaBahari, Pokdarwis, Pahawang, Wisata Bahari
PENINGKATAN PENDAPATAN MASYARAKAT DESA SEI KEPAYANG TENGAH MELALUI PEMANFAATAN LIMBAH TEMPURUNG KELAPA Dalimunthe, Muhammad Bukhori
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan Vol. 1 No. 3 (2017): Jurnal Sakai Sambayan
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Tujuan khusus kegiatan untuk memanfaatkan tempurung kelapa agar dapat dimanfaatkan sepenuhnya untuk kegiatan produktif yang dapat meningkatkan pendapatan kelompok usaha petani kelapa sekaligus menciptakan wirausaha yang mandiri secara ekonomi. Target dalam kegiatan pengabdian dihasilkannya; 1) produk olahan kelapa dari tempurung seperti arang dan briket; 2) alat pembuat arang dan briket; 3) laporan keuangan usaha kecil. Metode yang digunakan untuk mencapai tujuan tersebut dengan metode pendidikan, penyuluhan, pelatihan produksi, pelatihan manajemen usaha terdiri dari teknik pemasaran dan penyusunan laporan keuangan, rancang bangun, pendampingan, monitoring, dan evaluasi. Kegiatan dilaksanakan pada tanggal 11 Mei 2017 di Balai Desa Sei Kepayang Tengah Kabupaten Asahan. Pemilihan lokasi ini dikarenakan kelapa yang banyak tersebar, melimpahnya limbah tempurung kelapa dan belum optimalnya pemanfaatan produksi olahan tempurung di desa tersebut. Hasil capaian kegiatan yang diperoleh masyarakat berupa pengetahuan dan keterampilan dalam mengolah limbah tempurung kelapa menjadi barang-barang ekonomis. Kata kunci: peningkatan pendapatan, limbah tempurung kelapa.
Peningkatan Kualitas Lulusan Siswa Melalui Pelatihan Komputer Akuntansi Dasar Berbasiskan Accurate Djashan, Indra Arifin
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan Vol. 1 No. 3 (2017): Jurnal Sakai Sambayan
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract : The purpose of community service is to improve the quality of graduate students through basic computer accounting training based on accounting accurate software. The challenges of globalization and the level of soft skills and demographic bonuses are not to be ignored in today's workplace demands. Method of implementation is done by way of identification, analysis, design and implementation. SMART as a tool in measuring the performance and evaluation of the whole section of the work plan, making this program a challenge in the face of an increasingly complex employment industry. Accounting accurate software is one of the solutions in providing debriefing to students who deepen the field of accounting science further. Keywords: accurate, software accounting, SMART, Specific, Measurable, Achiveable, Relevance, Timely Abstrak: Tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah untuk meningkatkan kualitas lulusan siswa melalui pelatihan komputer akuntansi dasar berbasiskan software accounting accurate. Tantangan globalisasi dan tingkatan soft skill serta bonus demografi merupakan hal yang tidak boleh diabaikan dalam tuntutan dunia kerja disaat ini. Metode pelaksanaan dilakukan dengan cara identifikasi, analisa, perancangan dan implementasi. SMART sebagai alat dalam mengukur kinerja dan evaluasi keseluruhan bagian dalam perencanaan kerja, menjadikan program ini menjadi tantangan dalam menghadapi industri lapangan kerja yang semakin kompleks. Software accounting accurate merupakan salah satu solusi dalam memberikan pembekalan kepada siswa-siswi yang mendalami bidang ilmu akuntansi lebih lanjut. Kata kunci: accurate, software accounting, SMART, Specific, Measurable, Achiveable, Relevance, Timely