cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota bandar lampung,
Lampung
INDONESIA
JEE (Jurnal Edukasi Ekobis)
Published by Universitas Lampung
ISSN : 23021373     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) adalah jurnal yang dikkhususkan untuk menampung tulisan hasil penelitian dosen dan mahasiswa program studi Pendidikan Ekonomi. Awal peneribtan JEE pada Juni 2012. JEE mengeluarkan 4 kali terbitan setiap tahunnya.
Arjuna Subject : -
Articles 620 Documents
PENGARUH POTENSI, MOTIVASI, TEMAN SEBAYA TERHADAP MINAT MELANJUTKAN STUDI MELALUI PRESTASI BELAJAR Dian Nurul Fitri; Nurdin Nurdin; Tedi Rusman
JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 7, No 4 (2019): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis)
Publisher : FKIP Unila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study aims to determine how much influence of variable Self Potential, Learning Motivation, and Peer Environment on Interest to Continuing Study to the College through Learning Achievement of 12th Class IPS Students at SMA Gajah Mada Bandar Lampung Academic Year 2017/2018. This research method is explanative research method with ex post facto approach and survey. The population in this study amounted to 46 students. The sample obtained were 46 students and sampling technique is saturated sample. The result of research shows there is influence of Self Potential, Learning Motivation, and Peer Environment on Interest to Continuing Study to the College through Learning Achievement.   Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh variabel Potensi Diri, Motivasi Belajar dan Lingkungan Teman Sebaya terhadap Minat Melanjutkan Studi ke Perguruan Tinggi melalui Prestasi Belajar Siswa Kelas XII IPS SMA Gajah Mada Bandar Lampung Tahun Pelajaran 2017/2018. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif verifikatif dengan pendekatan ex post facto dan survey. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 46 siswa. Sampel yang diperoleh adalah 46 siswa dan teknik pengambilan sampel yaitu sampel jenuh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh Potensi Diri, Motivasi Belajar dan Lingkungan Teman Sebaya terhadap Minat Melanjutkan Studi ke Perguruan Tinggi melalui Prestasi Belajar    Kata Kunci: potensi diri, motivasi belajar, lingkungan teman sebaya, minat melanjutkan studi ke perguruan tinggi, prestasi belajar
PENGARUH PERSEPSI MAHASISWA MEMILIH FKIP, MINAT MENJADI GURU, DAN PERTIMBANGAN PASAR KERJA TERHADAP MOTIVASI MENJADI GURU Indah Novia Dewi; I Komang Winatha; Rahmah Dianti Putri
JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 8, No 1 (2020): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis)
Publisher : FKIP Unila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The research aims to determine the effect of perception students choose Faculty of Teacher Training and Education, interest to be a teacher, and labor market considerations on motivation to be a teacher. The research method used in this research is descriptive verification method with ex post facto and survey approach. The sample in this research is Economic Education Students Unila  of 100 respondents. Analysis techniques using by linier regression and multiple regression. The result showed that there is a significant effect of perception students choose FKIP, interest to be a teacher, and labor market considerations on motivation to be a teacher. That analysis showed Fcount 256.931 Ftable 2.70 with determination is (r2) about 0.889 which means motivation to be a teacher is influenced by any variables of perception students choose faculty of teacher training and education, interest to be a teacher, and labor market considerations of 88.9% and the remaining 11.1% is influenced. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh persepsi mahasiswa memilih FKIP, minat menjadi guru, dan pertimbangan pasar kerja terhadap motivasi menjadi guru. Metode penelitian yang digunakan deskriptif verifikatif, pendekatan ex post facto dan survey. Sampel  pada penelitian ini adalah Mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP Unila dengan jumlah 100 mahasiswa. Teknik analisis regresi liniear sederhana dan regresi linier multiple. Hasil penelitian ini bahwa ada pengaruh persepsi mahasiswa memilih FKIP, minat menjadi guru, dan pertimbangan pasar kerja terhadap motivasi menjadi guru. Berdasarkan analisis data diperoleh Fhitung 256.931 Ftabel 2.70 dengan kadar determinasi (r2) 0.889  yang berarti motivasi menjadi guru dipengaruhi oleh persepsi mahasiswa memilih FKIP, minat menjadi guru, dan pertimbangan pasar kerja sebesar 88.9% dan sisanya 11.1% dipengaruhi oleh faktor lain. Kata Kunci: Minat Menjadi Guru, Motivasi Menjadi Guru, Persepsi Mahasiswa Memilih FKIP, dan Pertimbangan Pasar Kerja
PENGARUH POLA ASUH ORANG TUA, KONTINUITAS DAN FASILITAS TERHADAP HASIL BELAJAR MELALUI MOTIVASI Muhammad Kevin Darel; I Komang Winatha; Tedi Rusman
JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 7, No 5 (2019): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis)
Publisher : FKIP Unila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The purpose of this study was to determine the effect of parenting system, the continuity of learning, learning facilities through  student learning motivation of eighth grade students learning outcomes. The analysis techniques used are linear Regression and Path Analysis. The research method used is descriptive verification with ex post facto approaches and surveys. The population in this study was 242 people, and the sample was 151 people. The sampling technique in this study is probability sampling using simple random sampling. The results showed that there was significant influence of parenting system, the continuity of learning and learning facilities through student learning motivation toward student learning outcomes of the eighth grade students of SMP Negeri 4 Kota Metro with 41.7%.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pola asuh orang tua, kontinuitas belajar, dan fasilitas belajar terhadap hasil belajar melalui motivasi belajar. Teknik analisis menggunakan Regresi Linear dan Path Analysis. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif verifikatif  dengan pendekatan ex post facto and survey. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 242 dan sampel 151 siswa. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah probability sampling dengan menggunakan simple random sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh simultan antara pola asuh orang tua, kontinuitas belajar, fasilitas belajar dan motivasi belajar terhadap hasil belajar pada siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Kota Metro sebesar 41,7%. Kata Kunci: fasilitas belajar, hasil belajar, kontinuitas belajar, motivasi belajar, dan pola asuh orang tua
PENGARUH MARKETING MIX (PRODUCT, PRICE, PLACE, PROMOTION) DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN Rizaldi Noverisman; Yon Rizal; I Komang Winatha
JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 8, No 1 (2020): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis)
Publisher : FKIP Unila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The research aims to determine the effect of Marketing Mix (Product, Price,Place, Promotion) and service quality on the customer satisfaction. This research used experiment and associative method with ex post facto and survey approach. The population in this research is all 350 customers at the Rumah Makan Ibu Diah Bandar Lampung and 78 as the respondents. Data collection samples used was done through observation, documentation, interview, and quistionnaire. Analysis technique by liniear regression and path analysis. The analysis showed that learning result of customer satisfaction integrated subjects is influenced by any variables of 91.7% and the remaining 8.3% is influenced by other factors which are not examined in this research.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Bauran Pemasaran (Produk, Harga, Tempat, Promosi) dan kualitas layanan terhadap kepuasan pelanggan. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dan asosiatif dengan pendekatan ex post facto dan survei. Populasi dalam penelitian ini adalah 350 pelanggan di Rumah Makan Ibu Diah Bandar Lampung dan 78 sebagai responden. Sampel pengumpulan data yang digunakan dilakukan melalui observasi, dokumentasi, wawancara, dan kuesioner. Teknik analisis dengan regresi linier dan analisis jalur. Hasil analisis menunjukkan bahwa hasil belajar subjek terintegrasi kepuasan pelanggan dipengaruhi oleh variabel sebesar 91,7% dan sisanya 8,3% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.Kata Kunci: Harga, kepuasan pelanggan, produk, promosi, tempat
Perbandingan Critical Thinking Skill Mata Pelajaran Ekonomi dengan Menggunakan Model Pembelajaran TTA dan AIR Azka Nahdhiana; Pujiati Pujiati; Rahmah Dianti Putri; Tedi Rusman
JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 7, No 5 (2019): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis)
Publisher : FKIP Unila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The objective of this research was to find out the comparison of critical thinking skill which used time token arends and auditory intellectually repetition (AIR). This research using experimental experience. The population of this research was XI grade as the main samples which were taken by random sampling. The hypothesis testing of this research was analysed by using two independent samples t-test formula and N-Gain. The result of the data analysis showed that there was a difference of critical thinking skill between the students who were taught by time token arends and students who were taught by AIR in economic subject. The statement supported by the result of hypothesis testing of 2 methods which could be assumed that AIR was more affective to improve students’ critical thinking instead of time token arends. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perbedaan critical thinking skill yang menggunakan model pembelajaran time token arends dan model pembelajaran auditory, intellectually, repetition (AIR). Metode yang di gunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan pendekatan komparatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas XI dengan jumlah sampel sama diambil dengan teknik sampel jenuh. Pengujian hipotesis menggunakan rumus t-test dua sampel independen dan N-Gain. Hasil analisis data menunjukkan ada perbedaan critical thinking skill antara siswa yang diajarkan dengan model pembelajaran time token arends dibandingkan dengan siswa yang diajarkan dengan model pembelajaran AIR pada mata pelajaran ekonomi. Diperkuat dengan hasil pengujian hipotesis 2 yaitu model pembelajaran AIR lebih efektif untuk meningkatkan critical thinking skill siswa dibandingkan dengan model pembelajaran time token arends.Kata kunci : Auditory Intellectually Repetition (AIR), Critical Thinking Skill, Time Token Arends
Pengaruh Pondok Pesantren Daarul Ulya Iring Mulyo Metro Timur Terhadap Lingkungan Masyarakat Sekitar Ananda Bagus Wahyudi; Diah Awalia Saidah; Siti Mualimah; Atik Purwasih
JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 7, No 5 (2019): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis)
Publisher : FKIP Unila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pondok pesantren merupakan wadah atau lembaga pendidikan tertua dan terpenting ditengah  masyarakat. peranannya dalam menetaskan para generasi islam serta bertanggung jawab secara vertikal maupun horizontal dalam melahirkan serta membesarkan Indonesia, membekali santri sebelum terjun da lam lingkungan masyarakat dan  pencarian makna kehidupan yang lebih dalam dalam hubungan-hubungan sosial dimasyarakat. Adanya pondok pesantren diharapkan mampu memberikan pengaruh yang lebih baik di dalam masyarakat sehingga ajaran-ajaran islam yang di ajarkan pondok pesantren dapat dikatan berhasil dalam penerapannya. Tujuan dari penelitian  ini adalah untuk mengetahui seberapa banyak pengaruh yang di diberikan oleh pondok pesantren Daarul ulya kepada masyarakat di lingkungan sekitarnya. Metode penelitian yang digunakan merupakan merupakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat beberapa pengaruh yang diberikan dari adanya pondok pesantren Daarul Ulya kepada lingkungan masyarakat sekitar, yaitu diantaranya dalam aspek sosial, dan aspek ekonomi.Kata kunci : Pengaruh, Pesantren, Masyarakat.
PENGARUH MOTIVASI, STATUS EKONOMI, INFORMASI PERGURUAN TINGGI TERHADAP MINAT S2 MELALUI PRESTASI Aini Aziza; Yon Rizal; Albet Maydiantoro
JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 7, No 4 (2019): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis)
Publisher : FKIP Unila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The purpose of this study was to determine the effect of learning motivation, socio-economic status of parents and college information on the interest of continuing studies S2 through student learning achievement in Economics Education 2015 FKIP force Lampung University academic year 2018/2019. The method used is descriptive verification with ex post facto approach and survey. The population in this study were students of Economic Education in 2015 FKIP force Lampung University totaling 84 students with the amount of sample was 69 students. The sampling technique used is the probability sampling with simple random sampling. The results showed that there was a significant effect of learning motivation, parents' socio-economic status and college information on the interest in continuing S2 studies through learning achievement in 2015 class of Economics Education students at the Teacher Training and Education Faculty of Lampung University academic year 2018/2019 by 55% Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh motivasi belajar, status sosial ekonomi orang tua dan informasi perguruan tinggi terhadap minat melanjutkan studi S2 melalui prestasi belajar pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi angkatan 2015 FKIP Universitas Lampung tahun akademik 2018/2019. Metode yang digunakan adalah deskriptif verifikatif dengan pendekatan ex post facto and survey. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa Pendidikan Ekonomi angkatan 2015 FKIP Universitas Lampung yang berjumlah 84 mahasiswa dengan jumlah sampel berjumlah 69 mahasiswa. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu probability sampling dengan simple random sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan motivasi belajar, status sosial ekonomi orang tua dan informasi perguruan tinggi terhadap minat melanjutkan studi S2 melalui prestasi belajar pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi angkatan 2015 FKIP Universitas Lampung tahun akademik 2018/2019 sebesar 55%.Kata kunci : motivasi, status, informasi, prestasi, minat 
KUALITAS PELAYANAN DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KEPUASAAN KONSUMEN MELALUI KINERJA KOPERASI KARYAWAN Francisca Margaretta; Yon Rizal; Tedi Rusman
JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 8, No 2 (2021): Jurnal Edukasi Ekobis (JEE)
Publisher : FKIP Unila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Service quality will be good, when the service have a good quality in service. One of the factor that impact the employees quality is motivation of work. The employess have different motivation. Then, when they give the good perfomance in all of their job, it will make customer satisfied. In Koperasi Karyawan PT. Gula Putih Mataram. This research proved that there is an impact of service quality and motivation of work to customer satisfation, when the employees do their work with good performance. This research used path analysis, test T and test F to prove impact and correlation of three variables.The rsesult of this research are F hitung 78.994 and Ftabel 3.924 with significance level 0.000 0.05. Determination of three variables are 0.664 or 66.4% it means that customer satisfation had influenced by service quality, motivation of work and performance of the employess and 33.6% by other things.Kualitas Pelayanan dipersepsikan baik dan memuaskan, jika jasa yang diterima melampaui harapan konsumen. Salah satu faktor yang mempengaruhi kualitas karyawan adalah motivasi kerja masing-masing karyawan yang mampu meningkatkan produktivitas kinerja karyawan. Semakin baik produktivitas kinerja karyawan, mempengaruhi kepuasaan konsumen pada Koperasi Karyawan PT.Gula Putih Mataram. Penelitian ini membuktikan pengaruh kualitas pelayanan dan motivasi kerja terhadap kepuasaan konsumen melalui kinerja karyawan terbukti adanya. penelitian ini menggunakan analisis jalur, uji T dan uji F. Hasil dalam penelitian ini didapat F hitung sebesar 78,994 dengan F tabel sebesar 3,924 dan nilai signifikansi sebesar 0,000 0,05. Kadar determinasi sebesar 0,664 atau 66,4%, dengan demikian kepuasaan konsumen dipengaruhi oleh variabel kualitas pelayanan, motivasi kerja dan kinerja karyawan sebesar 66,4% sisanya 33,6% dipengaruhi faktor lain.Kata kunci: karyawan, kualitas pelayanan, motivasi kerja, kinerja, kepuasaan konsumen.
STUDI PERBANDINGAN MORALITAS MENGGUNAKAN MODEL TC DAN NHT DENGAN MEMPERHATIKAN KONSEP DIRI Astika Kusni Wendhari; edi purnomo; yon rizal
JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 9, No 1 (2022): JEE (Jurnal Ekonomi Ekobis)
Publisher : FKIP Unila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

A problem in this research was low morality of students in the lessons integrated social class grade students oddVIIIthe first half of the public junior high schools 2 pesawaran.The research results show: ( 1 ) there is a difference in morality of students in learning integrated social class between the student with a model ly and nht, ( 2 ) morality of students in learning where social class integrated model ly higher than the nht on self-concept students a positive ( 3 ) morality of students in learning integrated social class where ly lower than nht on self-concept students negative ( 4 ) there are the influence of an interaction between kind of classroom with self-concept students on integrated learning social class and, ( 5 ) there is a difference in the average the results of morality between students who have self-concept positive and self-concept negative.Masalah dalam penelitian ini adalah rendahnya moralitas siswa pada pelajaran IPS Terpadu siswa kelas VIII Semester ganjil SMP Negeri 2 Pesawaran. Hasil penelitian menunjukkan: (1) ada perbedaan moralitas siswa dalam pembelajaran IPS Terpadu antara siswa dengan model TC dan NHT, (2) moralitas siswa dalam pembelajaran IPS Terpadu dimana model TC lebih tinggi dibandingkan dengan NHT pada konsep diri siswa yang positif, (3) moralitas siswa dalam pembelajaran Ips Terpadu dimana TC lebih rendah dibandingkan NHT pada konsep diri siswa negatif , (4) ada pengaruh interaksi antara model pembelajaran dengan konsep diri siswa pada pembelajaran IPS Terpadu dan , (5) Ada perbedaan rata-rata hasil moralitas antara siswa yang memiliki konsep diri positif dan konsep diri negatif.Kata kunci: moralitas, konsep diri, TC,
Pengaruh Insentif, Pelatihan, Lingkungan, Disiplin Terhadap Kinerja Karyawan PT. Adira Multi Finance Bandar Jaya Ana Andrizanah; I Komang Winatha; Yon Rizal
JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 8, No 2 (2021): Jurnal Edukasi Ekobis (JEE)
Publisher : FKIP Unila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The purpose of this study is to determine the effect of the influence of incentives, training, work environment and work discipline on the employee’s performance. The research method used in this research is descriptive method verification with ex post facto approach and survey. The population in this study is that all employees of PT. Adira Multi Finance Bandar Jaya Branch, Central Lampung and a sample of 38 respondents are determined by saturated sampling techniques. Data collection is done using a questionnaire. The collected data is processed by simple linear regression test and mulitple linear regression test. The results of the data analysis shows that there is insignificant influences on incentives, training, work environment and work discipline on employee performance.

Filter by Year

2013 2022


Filter By Issues
All Issue Vol 9, No 2 (2022): JEE (Jurnal Ekonomi Ekobis) Vol 9, No 1 (2022): JEE (Jurnal Ekonomi Ekobis) Vol 8, No 2 (2021): Jurnal Edukasi Ekobis (JEE) Vol 8, No 1 (2021): Jurnal Edukasi Ekobis (JEE) Vol 8, No 1 (2020): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 7, No 5 (2019): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 7, No 4 (2019): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 7, No 3 (2019): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 7, No 2 (2019): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 7, No 1 (2019): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 6, No 9 (2018): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 6, No 8 (2018): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 6, No 7 (2018): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 6, No 6 (2018): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 6, No 5 (2018): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 6, No 4 (2018): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 6, No 3 (2018): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 6, No 2 (2018): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 6, No 1 (2018): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 5, No 9 (2017): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 5, No 8 (2017): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 5, No 7 (2017): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 5, No 6 (2017): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 5, No 5 (2017): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 5, No 4 (2017): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 5, No 3 (2017): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 5, No 2 (2017): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 5, No 1 (2017): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 4, No 8 (2016): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 4, No 7 (2016): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 4, No 6 (2016): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 4, No 5 (2016): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 4, No 4 (2016): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 4, No 3 (2016): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 4, No 2 (2016): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 4, No 1 (2016): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 3, No 10 (2015): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 3, No 9 (2015): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 3, No 8 (2015): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 3, No 7 (2015): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 3, No 6 (2015): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 3, No 5 (2015): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 3, No 4 (2015): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 3, No 3 (2015): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 3, No 2 (2015): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 3, No 1 (2015): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 2, No 8 (2014): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 2, No 7 (2014): JEE (Junal Edukasi Ekobis) Vol 2, No 6 (2014): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 2, No 5 (2014): JEE (jurnal Edukasi Ekobis) Vol 2, No 4 (2014): JEE (jurnal Edukasi Ekobis) Vol 2, No 3 (2014): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 2, No 2 (2014): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 2, No 1 (2014): JEE (jurnal Edukasi Ekobis) Vol 1, No 8 (2013): JEE (jurnal Edukasi Ekobis) Vol 1, No 7 (2013): JEE (jurnal Edukasi Ekobis) Vol 1, No 6 (2013): JEE (jurnal Edukasi Ekobis) Vol 1, No 5 (2013): JEE (jurnal Edukasi Ekobis) Vol 1, No 4 (2013): JEE (jurnal Edukasi Ekobis) Vol 1, No 3 (2013): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 1, No 2 (2013): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) Vol 1, No 1 (2013): JEE (Jurnal Edukasi Ekobis) More Issue