cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota pontianak,
Kalimantan barat
INDONESIA
SEMIRATA 2015
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 89 Documents
Search results for , issue "Prosiding Bidang Kimia" : 89 Documents clear
KARAKTERISTIK EKSTRAKSI FASA PADAT KOBALT(II) DAN NIKEL(II) MENGGUNAKAN BIOMASSA Azolla microphylla-SILIKA DAN ELUEN LARUTAN HCl Darjito, Sri Wardhani, Rachmat Triandi Tjahjanto, Shabrina Adani Putri, Riski Achmad Maula, Danar Pu
SEMIRATA 2015 Prosiding Bidang Kimia
Publisher : SEMIRATA 2015

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (398.438 KB)

Abstract

Penelitian tentang ekstraksi fasa padat kobalt(II) dan nikel(II) menggunakan biomassa Azolla microphylla-silika dan eluen larutan HCl telah dilakukan. Tujuan penelitian ini adalah menentukan kondisi optimum ekstraksi fasa padat kobalt(II) dan nikel(II) menggunakan biomassa A. microphylla-silika, yang meliputi pH adsorpsi, konsentrasi eluen, serta laju alir eluen. pH optimum adsorpsi ditentukan dengan metode batch menggunakan adsorben ukuran 80-100 mesh. Hasil percobaan menunjukkan bahwa pH adsorpsi optimum kobalt(II) dan nikel(II) masing-masing adalah pH 4. Pada percobaan ekstraksi fasa padat, 1,00 g adsorben ukuran 20-40 mesh dikemas dalam kolom mini (cartridge) dengan ukuran diameter 10 mm dan panjang 100 mm. Percobaan adsorpsi dilakukan dengan mengalirkan 50 mL larutan ion logam 0,5 mg/L pH 4 melalui kolom dengan laju alir 1 mL/menit. Ion logam yang tertahan di dalam kolom dielusi menggunakan 5 mL larutan HCl pada berbagai konsentrasi dan laju alir. Percobaan ekstraksi fasa padat juga dilakukan untuk mengkaji pengaruh volume sampel terhadap recovery dan tingkat pemekatan konsentrasi ion logam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kondisi optimum ekstraksi fasa padat kobalt(II) dan nikel(II) menggunakan biomassa A. microphylla-silika terjadi pada penggunaan eluen konsentrasi 1 M dengan laju alir 0,5 mL/menit. Ekstraksi fasa padat pada variasi volume sampel 25-125 mL dengan kandungan ion logam sebesar 0,025 mg menghasilkan recovery ion logam sebesar 98,93-94,78 % untuk kobalt(II) dan 94,08-87,8 % untuk nikel(II), dengan faktor pemekatan terbesar larutan kobal(II) dan nikel(II) masing-masing adalah 23,7 dan 22,09.   Kata kunci: ekstraksi fasa padat, cartridge, kobalt(II),  nikel(II),  Azolla microphylla
ISOLASI SENYAWA FLAVONOID DARI DAUN SALAM (Polyanthi folium) Hasnirwan, Hermansyah, Bustanul Arifin,
SEMIRATA 2015 Prosiding Bidang Kimia
Publisher : SEMIRATA 2015

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (111.475 KB)

Abstract

Senyawa flavonoid dari daun salam (Polyanthi folium) telah diisolasi dengan  metoda maserasi, kromatografi kolom serta dikarakterisasi dengan metode spektroskopi. Uji kromatografi kertas (KKt) dua arah senyawa hasil isolasi menunjukan suatu aglikon dari flavonoid. Karakterisasi struktur dilakukan dengan spektroskopi ultraviolet memberikan serapan maksimum pada panjang gelombang 310 nm sebagai pita I dan 255 nm sebagai pita II. Untuk mengetahui gugus hidroksi digunakan pereaksi geser NaOCH3, AlCl3, HCl, NaOOCCH3 dan H3BO3. Spektrum inframerah senyawa hasil isolasi memberikan serapan pada angka gelombang 3434, 2932, 1710, 1610, 1464, 1054, 1026, 794  cm-1. Berdasarkan data spektrum ultraviolet dan inframerah, disarankan bahwa senyawa hasil isolasi merupakan senyawa flavonoid golongan flavon yang mempunyai gugus hidroksi pada C7. Kata kunci: Polyanthi folium, kolom kromatografi, pereaksi geser, flavonoid
EFEKTIVITAS MEDIA BERBASIS KOMPUTER DENGAN METODE CONTOH DAN NON CONTOH UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI SISWA DALAM PENGAJARAN ASAM-BASA Simanjuntak, Fridayuni
SEMIRATA 2015 Prosiding Bidang Kimia
Publisher : SEMIRATA 2015

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (372.526 KB)

Abstract

Efektivitas media berbasis komputer dengan metode contoh dan non contoh untuk meningkatkan prestasi siswa dalam pengajaran asam-basa dijelaskan dengan metode menggunakan media gambar dalam penyampaian materi pembelajaran dan kecenderungan menggunakan media berbasis komputer dalam pengajaran.Penelitian ini terdiri dari pengembangan berbasis media komputer dengan metode contoh dan non contoh, standarisasi media dan implementasi media dalam proses pengajaran dan pembelajaran. Penelitian ini dilakukan di SMA Markus Medan XI-IPA. Populasi adalah semua XI-IPA 1 dan XI-IPA 2. Penelitian ini dibagi menjadi dua kelas secara acak, kelas eksperimen di XI-IPA 2 dan kelas kontrol dalam XI-IPA 1. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa berprestasi setelah proses mengajar, nilai rata-rata post test untuk kelompok eksperimen adalah (M = 77,14 ± 10,45) sedangkan untuk kelompok kontrol adalah (M = 69,71 ± 14,03) dan kedua kelas berbeda secara signifikan (ttest > ttabel = 2,511 > 1,669). Persentase efektivitas kelas eksperimen dengan kelas kontrol adalah 75 % dikategorikan cukup. Dapat disimpulkan bahwa media komputer telah efektif untuk meningkatkan prestasi siswa dalam pengajaran asam-basa. Katakunci: Efektivitas, Media Berbasis Komputer, Contoh dan Non Contoh , Metode,  Asam-Basa
ADSORPSI Pb (II) MENGGUNAKAN BIOMASSA GENJER (Limnocharis flava) Imelda H.Silalahi, Nurlina, Miftah Husnul, Titin Anita Zahara,
SEMIRATA 2015 Prosiding Bidang Kimia
Publisher : SEMIRATA 2015

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (313.483 KB)

Abstract

Adsorpsi ion Pb (II) menggunakan Limnocharis flava teraktivasi dan Limnocharis flava tanpa aktivasi telah dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan kapasitas adsorpsi maksimum, konstanta kesetimbangan dan energy adsorpsi ion Pb (II) dalam larutan menggunakan adsorben genjer (L. flava). Langkah pertama penelitian ini adalah optimasi pH dan waktu kontak adsorpsi, langkah selanjutnya adalah adsorpsi ion Pb (II) dengan variasi konsentrasi awal pada kondisi optimum. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adsorpsi berlangsung optimum pada pH 4 dan waktu kontak selama 60 menit. Adsorpsi ion Pb (II) menggunakan biomass L. Flava mengikuti isoterm adsorpsi Langmuir dengan kapasitas adsorpsi sebesar 6,94 x 10-5mol/g, konstanta kesetimbangan 5586,59 L/mol dan energi adsorpsi 21,74019 kJ/mol. Kata kunci: adsorpsi, ion timbal (II), genjer (L. flava)  
PEMBUATAN SENYAWA TURUNAN KALIKSARENA UNTUK INHIBITOR KERAK MATERIAL ANORGANIK Buhani, Tugiono, Suharso,
SEMIRATA 2015 Prosiding Bidang Kimia
Publisher : SEMIRATA 2015

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (427.421 KB)

Abstract

Pada penelitian ini telah dilakukan sintesis senyawa yang larut dalam air 5,11,17,23-tetra(dimetilamino)metil-4,6,10,12,16,18,22,24-oktahidroksi-2,8,14,20-tetrametilkaliks[4] arena (TDMACMKR) untuk diaplikasikan sebagai inhibitor kerak pada material anorganik.  Sintesis senyawa ini dilakukan melalui dua tahapan.  Tahap pertama merupakan reaksi antara resorsinol dan asetaldehid untuk mendapatkan senyawa C-metil kaliks[4]resorsinarena atau CMKR yang digunakan sebagai bahan dasar reaksi tahap ke dua untuk mendapatkan senyawa TDMACMKR.  Hasil sintesis dianalisis dengan IR dan 1HNMR untuk dibandingkan dengan hasil penelitian terdahulu.   Katakunci: Kaliksarena, Sintesis, Inhibitor, Kerak
STUDI LOKASI UNTUK PEMBANGUNAN PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA NUKLIR BERBASIS SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS DI KALIMANTAN BARAT M. Rifat, Rachmat Sahputra,
SEMIRATA 2015 Prosiding Bidang Kimia
Publisher : SEMIRATA 2015

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (530.861 KB)

Abstract

Kalimantan Barat berpotensi menjadi lokasi pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (PLTN) dengan kelebihan dalam hal resiko terjadinya gempa dan memiliki batas pantai yang cukup luas dan memiliki wilayah terukur cadangan bahan bakar uranium.  Penelitian ini dimaksudkan untuk menemukan lokasi yang dapat dijadikan tapak pembangunan  PLTN Kalbar. Metoda yang digunakan untuk mencapai tujuan studi ini dengan menganalisis faktor kondisi lingkungan fisika, kimia, biologi dan sosial masyarakat dengan analisis spacial dan pemetaaan menggunakan software GIS (Geografic Information System). Hasil analisis terhadap data yang diperoleh pada wilayah studi Kalimantan Barat dalam mencapai tujuan studi ini telah diperoleh data hasil bahwa terdapat sebagian lokasi-lokasi yang berpeluang untuk dipertimbangkan menjadi wilayah studi lanjutan sebagai potensi utama lokasi tapak PLTN, lokasi-lokasi tersebut antara lain terdapat di kabupaten Sambas, Singkawang, Ketapang dan Kayong utara. Dari matriks analis semua kabupaten diperoleh bahwa kabupaten Ketapang (dan Kayong Utara) dapat dijadikan bahan pertimbangan untuk studi lanjut dalam menentukan lokasi pembangunan PLTN. Kata kunci : Pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN), uranium, lokasi, spasial, GIS (Geografic Information System)
SINTESA ASAM AZELEAT DARI RISINOLEAT MINYAK KASTOR Maysaroh, Marham Sitorus,
SEMIRATA 2015 Prosiding Bidang Kimia
Publisher : SEMIRATA 2015

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (269.12 KB)

Abstract

Telah dilakukan sintesa asam azeleat  dari gliserida  risinoleat yang terkandung dalam minyak kastor. Gliserida aisinoleat dalam  minyak kastor disabunkan dengan KOH, kemudian  dihidrolisis dengan  H2SO4 37 % menghasilkan asam risinoleat.  Selanjutnya   asam risinoleat yang dihasilkan dioksidasi dengan KMnO4 0,6 M dalam suasana basa menghasilkan asam azeleat. Asam azeleat yang dihasilkan adalah bentuk kristal warna putih dengan titik leleh 103 – 106oC. Berdasarkan  hasil pemeriksaan dengan Spektroskopi FTIR mengindikasikan bahwa yang dihasilkan adalah  asam azeleat yaitu serapan 1600 cm-1 dari gugus karbonil (C=O),  serapan lebar pada 3200 – 3500 cm-1 dari  gugus hidroksil         (-OH),  serta   serapan kuat dan tajam pada 1000 – 1300 cm-1 merupakan  rentangan         (C – O).   Kata kunci: sintesa, asam azeleat, risinoleat dan minyak kastor
PERSEPSI DAN STRATEGI GURU DALAM PELAKSANAAN SISTEM BELAJAR TUNTAS PADA MATA PELAJARAN KIMIA DI SMA DI KOTA JAMBI M. Haris Effendi, Choirunnisa Mayara,
SEMIRATA 2015 Prosiding Bidang Kimia
Publisher : SEMIRATA 2015

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (294.136 KB)

Abstract

Artikel ini melaporkan hasil penelitian yang berkaitan dengan persepsi guru kimia mengenai pelaksanaan sistem belajar tuntas di Kota Jambi. Kendala yang mempengaruhi pelaksanaan kegiatan remedial serta strategi yang guru gunakan ketika melakukan kegiatan remedial tersebut juga akan dilaporkan. Metode deskriptif kualitatif telah digunakan pada penelitian ini. Data dari tujuh orang responden yang direkrut secara convenient sampling dikumpulkan menggunakan metode wawancara. Selanjutnya, data dianalisis menggunakan metode kualitatif Miles danHuberman. Hasil analisis menunjukkan bahwa semua responden setuju terhadap pelaksanaan sistem belajar tuntas yang mengharuskan siswa menguasai materi sebelum melanjutkan ketahap berikutnya. Namun hasil penelitian menunjukkan bahwa masih ada guru yang belum melaksanakan kegiatan remedial karena hambatan waktu. Sementara itu, beberapa guru telah melaksanakan kegiatan remedial dengan menerapkan strategi yang meliputi pemberian tugas, pengajaran ulang, dan pelaksanaan kegiatan belajar tutor sebaya. Temuan ini mengindikasikan bahwa pelaksanaan sistem belajar tuntas di Kota Jambi problematis dan belum berjalan sebagaimana yang direkomendasikan oleh kurikulum. Hasil ini menstimulasi untuk dilakukannya kegiatan penelitian lanjutan dalam rangka mengeksplorasi strategi yang efisien bagi guru untuk dapat dilaksanakan pada kegiatan remedial dimaksud. Kata Kunci : Persepsi Guru, Mata Pelajaran Kimia, Sistem Belajar Tuntas, Kegiatan Remedial
KESAN SISWA PADA PEMBELAJARAN KIMIA DENGAN MENGGUNAKAN MODEL LESSON STUDY DI SMA MUHAMMADIYAH 1 KOTA PALEMBANG L., Muhammad Hadeli
SEMIRATA 2015 Prosiding Bidang Kimia
Publisher : SEMIRATA 2015

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (136.682 KB)

Abstract

Model Pembelajaran Lesson Study dengan menggunakan motode diskusi kelompok pada Mata pelajaran Kimia, siswa kelas X dan kelas XI di SMA Muhammadiyah 1 Palembang telah dilakukan. Pelaksanaan Lesson Study dilakukan sebanyak dua siklus dimana setiap siklus dimulai dari plan, kemudian do dan dilanjutkan dengan see. Dari dua siklus tersebut terjadi peningkatan aktivitas siswa dalam belajar, hal ini terlihat dari semakin aktif dan antusiasnya siswa dalam mengikuti pelajaran. Hasil wawancara dan angket yang diberikan kepada siswa,  97% merasa senang dengan model pembelajaran lesson study ;  97% menyenangi mata pelajaran  kimia; 88,7% menyatakan model lesson study tidak membosankan; 100%  senang dengan model pembelajaran diskusi kelompok kecil; 85,5% menyatakan lebih semangat belajarnya dengan model lesson study ; dan  93,6%  menyatakan lebih mudah belajar dengan model lesson study. Model Lesson Study dalam pembelajaran kimia dapat terus dikembangkan sehingga siswa senang dalam belajar dan guru  menjadi lebih profesional dalam proses pembelajaran. Kata kunci : Kesan, Lesson Stud
DEPOSISI NANOPARTIKEL PLATINUM DALAM MEMBRAN NATA DE COCO SECARA IN SITU Cynthia Linaya Radiman, Djulia Onggo, Intan Syahbanu,
SEMIRATA 2015 Prosiding Bidang Kimia
Publisher : SEMIRATA 2015

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (335.86 KB)

Abstract

Platinum (Pt) merupakan salah satu material dengan aplikasi yang luas.  Efektifitas platinum dapat ditingkatkan melalui desain ukuran partikel hingga berada dalam orde 1-100 nm. Nanopartikel platinum telah berhasil dideposisikan pada matriks nata de coco secara in situ menggunakan larutan prekursor kalium tetrakloroplatinat (K2PtCl4) dengan metode sonikasi.  Komposit Pt/nata de coco diperoleh setelah melalui tahapan reduksi oleh natrium borohidrida (NaBH4) dan gas hidrogen.  Konsentrasi larutan prekursor yang digunakan adalah 2 mM, 5 mM dan 10 mM.  Hasil penelitian dianalisis dengan SEM-EDS menunjukkan nanopartikel Pt telah berhasil dideposisi dengan  % berat unsur Pt di dalam nata de coco untuk masing-masing konsentrasi prekursor adalah 1,96%, 3,17% dan 5,46%.  Analisis dengan Spektrofotometer UV-Visible menunjukkan massa Pt yang terdeposisi di dalam matriks nata de coco  berturut-turut adalah 22,6 mg/cm2, 66,4 mg/cm2, 146,3 mg/cm2.  Ukuran rata-rata partikel yang terdeposisi pada matriks nata de coco adalah 40 nm. Penelitian dan pengembangan lebih lanjut masih perlu dilakukan untuk mengoptimalkan komposit Pt/nata de coco yang dihasilkan. Katakunci: nata de coco, kalium tetrakloroplatinat, nanopartikel platinum