cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
Prosiding Semnastek
ISSN : 24071846     EISSN : 24608416     DOI : -
Core Subject : Science,
Prosiding Seminar Nasional Sains dan Teknologi (SEMNASTEK) merupakan kumpulan paper atau artikel ilmiah yang telah dipresentasikan di acara Seminar Nasional Sains dan Teknologi (SEMNASTEK) yang diadakan secara rutin tiap tahun oleh Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta.
Arjuna Subject : -
Articles 159 Documents
Search results for , issue "PROSIDING SEMNASTEK 2018" : 159 Documents clear
PERANCANGAN MODEL KEPUTUSAN MULTIKRITERIA PEMILIHAN LAYANAN E-COMMERCE UNTUK KEPUASAN PELANGGAN Irnanda Pratiwi; Winny Andalia
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2018
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Indonesia yang saat ini merupakan negara dengan pertumbuhan e-commerce tertinggi di dunia. Dalam beberapa tahun terakhir, perkembangan usaha perdagangan berbasis online ini sangat signifikan. Setidaknya hingga saat ini total jumlah e-commerce di Indonesia mencapai 26.2 juta (Deny, 2016). Tujuan dalam penelitian ini adalah menganalisis dan merancang model multikriteria pemilihan layanan e-commerce untuk kepuasan pelanggan dan meningkatkan daya saing dengan mengetahui kriteria e-commerce seperti apa yang paling diutamakan oleh pelanggan. Sistem pendukung keputusan yang akan dibangun yaitu dengan menggunakan metode Analytic Hierarcy Process . Penilaian kriteria pemilihan layanan e-commerce dengan bobot kriteria yang tertinggi adalah kriteria bebas ongkos kirim dengan nilai bobot adalah 0,33. Sedangkan Penilaian sub kriteria kesesuaian produk terhadap spesifikasi, sub kriteria harga mahal dan sub kriteria ketepatan waktu pengiriman dengan masing – masing nilai bobot 0,59; 0,67 dan 0,53.Alternatif yang dipilih berdasarkan dari kriteria bebas ongkos kirim, kualitas produk, harga produk dan jasa ekspedisi yaitu Shopee dengan bobot nilai tertinggi yaitu 0,34, dilanjutkan dengan Lazada dengan nilai bobot adalah 0,29; Bukalapak dengan nilai bobotnya 0,19 dan Tokopedia dengan nilai bobotnya 0,18.
STUDI SIMULASI DAN EKSPERIMEN PADA KARAKTERISTIK LISTRIK SEL SURYA YANG TERHUBUNG SECARA SERI Haris Isyanto; Fadliondi Fadliondi; Budiyanto Budiyanto
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2018
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Rangkaian seri hanya memiliki sebuah lintasan untuk arus untuk mengalir. Oleh karena itu, semua arus pada rangkaian pasti mengalir melewati semua beban. Pemutusan rangkaian pada sebuah titik akan menyebabkan seluruh rangkaian beroperasi. Ketika menghubungkan sel surya secara seri, tegangannya bertambah, tetapi arusnya tetap sama. Keuntungan dari menghubungkan sel surya secara parallel adalah bisa menghasilkan efisiensi yang lebih tinggi dan biaya lebih rendah. Tujuan penelitian ini adalah mensimulasikan karakteristik listrik sel surya dan mengujinya secara eksperimen. Pada penelitian ini, hasil eksperimen dan simulasi pada sel surya tunggal menghasilkan tegangan sirkuit terbuka sebesar kurang lebih 0,5 volt dan arus sirkuit pendek sebesar 0,4 ampere. Sementara, 5 buah sel surya tunggal yang dihubungkan secara seri menghasilkan tegangan sirkuit terbuka kurang lebih 2,5 volt dan arus sirkuit pendek kurang lebih 0,4 ampere.
PENGARUH PENAMBAHAN FeCl3 DAN AL2O3 TERHADAP KADAR LIGNIN PADA DELIGNIFIKASI TONGKOL JAGUNG DENGAN PELARUT NaOH MENGGUNAKAN BANTUAN GELOMBANG ULTRASONIK Nufus Kanani; Rahmayetty Rahmayetty; Endarto Yudo Wardhono
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2018
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tongkol jagung merupakan salah satu limbah lignoselulosik yang banyak tersedia di Indonesia salah satunya di Propinsi Banten. Limbah lignoselulosik adalah limbah pertanian yang mengandung selulosa, hemiselulosa, dan lignin. Limbah tongkol jagung, mengandung selulosa (40-60%), hemiselulosa (20-30%) dan lignin (15-30%). Untuk dapat memanfaatkan kandungan selulose yang terkandung pada tongkol jagung secara optimal, maka perlu dipisahkan kandungan lignin yang terdapat pada tongkol jagung tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh penambahan FeCl3 dan AL2O3 pada proses delignifikasi tongkol jangung dengan pelarut NaOH menggunakan bantuan gelombang ultrasonik. Pada penelitian terdahulu, diperoleh kandungan lignin dalam selulosa menggunakan pelarut NaOH dengan bantuan gelombang ultrasonik pada temperatur 60 0C dan frekuensi ultrasonik sebesar 40 KHz yaitu 40%. Oleh karena itu, pada penelitian ini dilakukan proses delignifikasi pada temperatur 60 0C dengan frekuensi ultrasonik sebesar 40 kHz dengan penambahan rasio FeCl3 : NaOH, AL2O3 : NaOH, AL2O3 : FeCl3 dan FeCl3 : AL2O3 masing-masing 0:1 ; 1:1 dan 2:1. Hasil uji dengan menggunakan metode Chesson menunjukkan bahwa kandungan lignin terkecil dalam selulosa adalah 12% pada rasio perbandingan NaOH : AL2O3 1:2.
FAKTOR DOMINAN PENGHAMBAT SERTIFIKASI KOPETENSI DALAM PERSEPSI TENAGA TERAMPIL DI SEKTOR KONSTRUKSI Irika Widiasanti; Agung Fridestu; Anisah Anisah
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2018
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan sertifikasi kompetensi adalah memberikan pengakuan atas kompetensi yang dimiliki oleh tenaga kerja. Namun, pada sektor konstruksi, tenaga kerja konstruksi yang telah memiliki sertifikat kompetensi kerja masih sedikit dibandingkan dengan jumlah total tenaga kerja konstruksi yang ada di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor utama yang menghambat dalam perolehan sertifikasi kompetensi dalam sudut pandang tenaga kerja konstruksi khususnya tenaga terampil. Penelitian ini menggunakan model kuantitatif dengan analisis deskriptif. Penelitian ini dilakukan di tiga proyek bangunan tingkat tinggi, dengan jumlah responden 129 orang. Rancangan penelitian yang digunakan dalam bentuk survey dengan metode pengumpulan data melalui kuisioner, observasi, dan studi kepustakaan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa faktor dominan yang menghambat tenaga terampil pemperoleh sertifikasi kompetensi adalah biaya dalam memperoleh sertifikasi kompetensi kerja.
ANTENA OMNIDIRECTIONAL ULTRA WIDE BAND (UWB) UNTUK APLIKASI ELECTRONIC SUPPORT MEASURE (ESM) Amalina Muthiah; Bambang Setia Nugroho; Yuyu Wahyu
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2018
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Saat ini, semakin banyak negara di dunia yang menyadari keunggulan dari peperangan elektronika (Electronics Warfare=EW) dan kebutuhannya bagi suatu negara, termasuk juga Indonesia. Salah satu aplikasi teknologi yang bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan tersebut adalah sistem radar yang memiliki kemampuan untuk mendeteksi dan mengatur pancaran gelombang elektromagnetik di sekitarnya.Pada penelitian ini, telah dirancang dan direalisasikan antena untuk sistem radar pasif pada teknologi ESM (Electronic Support Measure). Antena ini memiliki prinsip kerja sebagai penerima (receiver) saja. Pada teknologi ini, diperlukan antena yang bekerja pada frekuensi tinggi dan bandwidth yang sangat lebar, memiliki gain yang tepat serta pola pancar yang sesuai. Antena yang dirancang pada penelitian ini memiliki dua bagian, yaitu bagian atas yang merupakan semi-circular ring antenna dan bagian bawah yang merupakan linearized cone antenna. Antena ini memiliki karakteristik Ultra Wide Band (UWB) dan memiliki pola radiasi ke segala arah (omnidirectional). Yang mana karakteristik diatas sesuai dengan kebutuhan antena untuk teknologi ESM. Hasil pengukuran adalah antena memiliki VSWR ≤ 2 pada frekuensi 6-12 GHz dengan gain sebesar 1.19 dBi pada frekuensi 6 GHz dan 1.97 dBi pada frekuensi 9 GHz serta memiliki pola radiasi omnidirectional.
ANALISA RISIKO PADA TAHAP KONTRUKSI PEMBANGUNAN PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA MINIHIDRO (PLTM) PONGKOR Tahir Ahmad; Nurul Cahyati
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2018
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

PT.Aneka Tambang (ANTAM) merupakan salah satu industri tambang (BUMN) terbesar di Indonesia yang menerapkan tata kelola perusahaan yang baik dan memproduksi berbagai hasil jenis tambang, untuk menjalankan semua kegiatan produksi diperlukan sumber daya yang sangat besar baik itu sumber daya manusia, sumber daya alam maupun energi, PT. ANTAM tersebut Berencana untuk membangun pembangkit listrik tenaga minihidro (PLTM). Berada dalam lingkungan Unit Bisnis Pertambangan Emas (UBPE) pongkor, di desa Bantarkaret, kecamatan Nanggung, kabupaten Bogor. Pembangunan pembangkit listrik tenaga minihidro (PLTM) menjadi salah satu energi listrik PT. ANTAM, yang dapat bersaing dengan tarif daya listrik per kWh PLN, untuk menghindari segala bentuk risiko yang akan terjadi baik secara alami atau ketenagakerjaan. Tujuan dari penelitian ini untuk mengidentifikasi dan mendapatkan solusi risiko yang mungkin terjadi pada tahap kontruksi PLTM Pongkor. Metode yang digunakan studi pustaka tentang manajemen risiko pada konstruksi Pembangunan Listrik Tenaga Minihidro (PLTM), mengacu pada teori-teori yang relevan dan diperlukannya pendekatan umum terhadap manajemen risiko adalah “three-tiered process” yang mengandung identifikasi risiko, evaluasi atau penilaian risiko, dan prosedur untuk kesepakatan. untuk mengoptimalkan tingkat investasi, serta menyatakan faktor faktor risiko. Dari hasil penelitian ini dapat diharapkan solusi atau penilaian risiko untuk menhindari biaya, mutu atau kualitas yang mungkin terjadi pada tahap konstruksi PLTM Pongkor.
PERANCANGAN POMPA SENTRIFUGAL UNTUK WATER TREATMENT PLANT KAPASITAS 0.25 M3/S PADA KAWASAN INDUSTRI KARAWANG Sorimuda Harahap; Muhammad Iqbal Fakhrudin
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2018
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perancangan pompa sentrifugal ini dilakukan untuk kebutuhan penyaluran air baku pada Water Treatment Plant kawasan industry Karawang yang akan diolah menjadi air bersih dengan kapasitas 0,25m3/s yang berjarak dari Tarum Barat sampai lokasi WTP sejauh kurang lebih 6 km. Penyaluran air baku ke WTP membutuhkan spesifikasi pompa yang sesuai. Pemilihan pompa yang sesuai dilakukan dengan perhitungan yang akurat sesuai dengan data yang ada serta survey lapangan. Analisa yang dilakukan meliputi total head pompa, daya pompa, pemilihan jenis impeller, serta diameter pipa yang akan digunakan. Spesifikasi pompa intake ini akan didapat sesuai dengan kebutuhan apabila perancangannya dilakukan dengan cermat dan tepat. Hasil dari perancangan pompa ini dengan kapasitas Q = 0,25 m3/s dan H= 90m serta menggunakan putaran motor 1450 rpm, menghasilkan diameter pipa yang digunakan 0,416m, dengan jenis aliran air dalam pipa bersifat turbulen, jenis pompa yang digunakan menggunakan pompa tingkat 2 karna pompa yang digunakan untuk pengoperasian dengan jangka waktu yang panjang, dengan daya poros sebesar 245,25 kW diameter min.poros 80mm, serta jumlah sudu yang digunakan untuk impeller pompa sebanyak 9 sudu dengan tebal sudu 13,1mm, lebar roda b1=60mm, serta lebar roda b2= 40mm.
PENGEMBANGAN METODE UJI KESESUAIAN PERILAKU KARTU CERDAS TERHADAP KTP ELEKTRONIK Dwidharma Priyasta
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2018
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Makalah ini melaporkan hasil pengembangan sebuah metode uji untuk mengukur kesesuaian perilaku sebuah kartu cerdas (smart card) terhadap KTP Elektronik. Tujuannya adalah untuk memastikan kemampuan dari kartu cerdas tersebut sebagai tempat bagi aplikasi KTP Elektronik. Metode uji ini memuat skenario-skenario pengujian yang menerapkan standar-standar ISO/IEC 7816-4, ICAO Doc 9303 dan ISO/IEC 9797-1. Metode uji ini telah diterapkan pada sebuah sistem sederhana yang terdiri dari sebuah pembaca kartu cerdas (smart card reader) dan program aplikasi komputer yang kemudian dicobakan ke blangko KTP Elektronik dan ke produk-produk kartu cerdas lainnya. Hasil uji coba memperlihatkan bahwa metode uji ini 100% akurat dan andal.
IMPLEMENTASI SELEKSI FITUR MENGGUNAKAN ALGORITMA FVBRM UNTUK KLASIFIKASI SERANGAN PADA INTRUSION DETECTION SYSTEM (IDS) Jupriyadi Jupriyadi
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2018
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Seleksi fitur merupakan salah satu fokus penelitian pada data mining untuk dataset yang memiliki atribut yang relatif banyak. Dengan menghilangkan beberapa atribut yang tidak relevan terhadap kelas label akan dapat meningkatkan kinerja algoritma klasifikasi. Algoritma FVBRM merupakan salah satu algoritma untuk mencari fitur yang tidak relevan terhadap kelas label. Algoritma ini menggunakan teknik wrapper untuk menghilangkan atribut yang tidak relevan. Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan seleksi fitur menggunakan algoritma FVBRM terhadap dataset deteksi intrusi NSL KDD yang memiliki jumlah atribut relative banyak. Dataset dengan atribut terpilih akan diuji menggunakan algoritma klasifikasi naive bayes. Evaluasi dilakukan dengan melihat tingkat akurasi klasifikasi yang dihasilkan tanpa seleksi fitur dengan akurasi klasifikasi yang dihasilkan setelah implementasi seleksi fitur. Eksperimen klasifikasi dilakukan dengan dua cara yaitu binary classification (serangan atau bukan serangan) dan lima kelas klasifikasi yaitu dos, r2l, u2r, probe dan normal. Eksperimen dilakukan menggunakan library data mining dilingkungan Weka menggunakan 10 fold validation. Hasil eksperimen menunjukkan bahwa dengan implementasi seleksi fitur menggunakan algoritma FVBRM dapat meningkatkan akurasi klasifikasi menjadi 90,81% untuk dataset dengan 2 kelas label dan 86,55% untuk dataset dengan 5 kelas label.
PENGARUH KECEPATAN SENTRIFUGASI TERHADAP KARAKTERISTIK EKSTRAK ALOE CHINENSIS BAKER Agus Priyanto; Tri Yuni Hendrawati
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2018
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Aloe vera jenis Aloe Chinensis Baker dapat dimanfaatkan untuk kosmetik dan obat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kecepatan sentrifugasi dan evaporasi terhadap karakteristik ekstrak Aloe vera dan melakukan analisis terhadap formulasi ekstrak aloe vera yang dihasilkan. Metode yang dilakukan adalah sentrifugasi, yaitu memisahkan air dan ekstrak gel lidah buaya. Metode sentrifugasi ini dilakukan dengan variasi kecepatan, yaitu pada kecepatan 4000 rpm (Speed 4), kecepatan 6000 rpm (Speed 6), kecepatan 8000 rpm (Speed 8) dan kecepatan 10000 rpm (Speed 10) selama 30 menit. Evaporasi vakum dengan menggunakan alat Vacuum Rotary Evaporator untuk memekatkan ekstrak gel Aloe vera yang didapatkan. Setelah itu, dilakukan analisis terhadap karakteristik ekstrak gel Aloe vera yang telah dibuat meliputi pH, densitas, viskositas, saponin, indeks bias, vitamin C, dan protein. Hasil rendemen sentrifugasi ekstrak gel Aloe Vera terbaik adalah 99,22% pada kecepatan sentrifugasi 10000 rpm (Speed 10) dengan durasi waktu 30 menit dengan karakteristik nilai indeks bias 1,567, densitas 1,01 gram/ml, viskositas 21,24 cP, pH 5,00, tinggi saponin 0,5 cm, protein 0,09%, dan vitamin C 0,5 ml (0,44 mg). Dengan pemilihan kecepatan sentrifugasi pada 10000 rpm (Speed 10) maka hasil gel ekstrak Aloe vera yang didapatkan akan lebih baik.

Page 3 of 16 | Total Record : 159