cover
Contact Name
Ir. Gigih Forda Nama, S.T., M.T.I., IPM.
Contact Email
gigih@eng.unila.ac.id
Phone
+6285289774152
Journal Mail Official
jitet@eng.unila.ac.id
Editorial Address
Jl. Prof. Soemantri Brojonegoro No. 1 Bandar Lampung 35145
Location
Kota bandar lampung,
Lampung
INDONESIA
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan
Published by Universitas Lampung
ISSN : 23030577     EISSN : 28307062     DOI : DOI: 10.23960/jitet
Core Subject : Science,
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan (JITET) merupakan jurnal nasional yang dikelola oleh Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik (FT), Universitas Lampung (Unila), sejak tahun 2013. JITET memuat artikel hasil-hasil penelitian di bidang Informatika dan Teknik Elektro. JITET berkomitmen untuk menjadi jurnal nasional terbaik dengan mempublikasikan artikel berbahasa Indonesia yang berkualitas dan menjadi rujukan utama para peneliti.
Articles 166 Documents
Search results for , issue "Vol 13, No 2 (2025)" : 166 Documents clear
IMPLEMENTASI SISTEM DETEKSI AKTIVITAS UMPAN DAN PENGUKURAN BERAT IKAN PADA ALAT PANCING BERBASIS IOT Zaky, Muhammad; Nuraji, Diaz; Sholihah, Ratih Mar'atus
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol 13, No 2 (2025)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v13i2.6385

Abstract

Fishing requires continuous monitoring to avoid missing the moment when a fish bites the bait. However, this traditional method is inefficient and exhausting. Therefore, this research develops an IoT-based smart fishing rod capable of automatically detecting bait activity and measuring the weight of caught fish. The system utilizes a Load Cell sensor and HX711 module to detect weight changes caused by fish bites and ESP8266 to send real-time notifications via Telegram Bot. Additionally, Fuzzy Logic Mamdani is implemented to determine the fish bite status based on weight changes and bite duration. System testing evaluates fish detection accuracy, notification transmission speed, and automatic fish weight-to-price conversion. The results indicate that the system can accurately detect fish bites, send notifications in under 3 seconds, and calculate fish prices with minimal error. With this system, anglers can efficiently monitor their fishing activity and determine their catch value automatically.
PERANCANGAN APLIKASI ASET MANAJEMEN MENGGUNAKAN FRAMEWORK LARAVEL DI PT DIRGANTARA INDONESIA (IAe) Effendri, Adrian; Ma’sum, Hadiansyah
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol 13, No 2 (2025)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v13i2.6405

Abstract

Pengelolaan aset yang efektif berperan penting dalam mendukung operasional perusahaan, terutama di sektor manufaktur. PT Dirgantara Indonesia masih menerapkan sistem pencatatan dan peminjaman aset secara manual, yang berpotensi menyebabkan keterlambatan pencatatan, kesalahan data akibat faktor manusia, serta kesulitan dalam pemantauan aset secara real-time. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengembangkan sistem manajemen aset berbasis web menggunakan framework Laravel. Metode penelitian yang diterapkan mencakup analisis kebutuhan sistem, perancangan aplikasi, implementasi fitur, serta pengujian guna memastikan sistem berfungsi secara optimal. Aplikasi ini memiliki dua jenis pengguna utama, yaitu admin dan head office, dengan fitur utama berupa pencatatan aset, peminjaman, pemantauan status aset, serta pembuatan laporan digital peminjaman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem yang dikembangkan mampu mengurangi kesalahan pencatatan, mempercepat proses peminjaman, serta meningkatkan kemudahan akses informasi aset secara real-time. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan sistem berbasis web dapat meningkatkan efisiensi dan akurasi dalam pengelolaan aset, serta berkontribusi terhadap optimalisasi kinerja perusahaan secara keseluruhan. 
KLASIFIKASI PERUBAHAN PEMILIKAN TANAH MENGGUNAKAN ALGORITMA C4.5 PADA KANTOR PERTANAHAN KOTA PALOPO Soang, Irbin Olvianus; Suppa, Rinto; Mukramin, Mukramin
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol 13, No 2 (2025)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v13i2.6082

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk Untuk mengklasifikasi perubahan pemilikan tanah pada Kantor Pertanahan Kota Palopo dan untuk menggunakan aplikasi RapidMiner dengan menggunakan metode algoritma C4.5 untuk menyelesaikan permasalahan dalam mengelola dan menganalisis data perubahan pemilikan tanah, termasuk ketidakpastian data, kesulitan identifikasi dan keterbatasan sumber daya. Algoritma C4.5 di Kantor Pertanahan diharapkan dapat meningkatkan efisiensi operasional melalui otomatisasi proses klasifikasi perubahan pemilikan tanah. Dengan demikian, dapat diharapkan akurasi data yang lebih tinggi dan pengambilan Keputusan yang lebih tepat. Penelitian ini dilaksanakan di Kantor Pertanahan Kota Palopo. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif. Metode pengumpulan data yang terdiri dari metode observasi langsung ke tempat lokasi penelitian, wawancara salah satu staf kantor, studi Pustaka dan dokumentasi observasi. Penelitian ini menggunakan aplikasi RapidMiner dan Microsoft excel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa algoritma C4.5 mampu menghasilkan model yang akurat untuk mengklasifikasikan perubahan pemilikan tanah dengan tingkat akurasi yang memadai.
PENERAPAN METODE ANALISIS KLASTER DALAM PENGELOMPOKKAN DESA DI KECAMATAN PARIAMAN TIMUR BERDASARKAN INDEKS DESA MEMBANGUN 2023 Izamahendra, Yusril
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol 13, No 2 (2025)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v13i2.6138

Abstract

Pengelompokan desa di Kecamatan Pariaman Timur perlu dilakukan sebagai bahan perencanaan dan evaluasi sasaran program pemerintah. Tujuannya untuk mengetahui penetapan status pembangunan desa berdasarkan indikator indeks desa pembangunan dan agar kebijakan program yang dilakukan pemerintah lebih terarah sesuai karakteristik hasil dari pengelompokkan desa. Oleh karena itu perlu dilakukan analisis terkait klasterisasi terhadap indikator indeks desa yang dibangun. Analisis yang dapat digunakan untuk mengelompokkan suatu desa berdasarkan karakteristik-karakteristik yang dimilikinya adalah analisis klaster. Metode analisis klaster yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode complete linkage dan metode average linkage . Sebanyak 16 desa yang digunakan sebagai unit pengamatan. Metode terbaik dalam mengelompokkan desa-desa di Kecamatan Pariaman Timur berdasarkan indikator indeks desa membangun tahun 2023 adalah metode average linkage dengan 4 klaster. Pada klaster ke-1 terdapat 2 desa, klaster ke-2 terdapat 3 desa, klaster ke-3 terdapat 6 desa, klaster ke-4 terdapat 2 desa.
ANALISIS PENGALAMAN PENGGUNA PADA PROTOTIPE APLIKASI MOBILE CRYPTO WALLET TOROGRIZZ MENGGUNAKAN METODE SYSTEM USABILITY SCALE (SUS) Prakoso, Galih Yuniar
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol 13, No 2 (2025)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v13i2.6452

Abstract

Abstrak. Penelitian ini menganalisis pengalaman pengguna pada aplikasi mobile crypto wallet ToroGrizz melalui metode pengujian System Usability Scale (SUS). Studi fokus pada evaluasi antarmuka pengguna meliputi enam fitur utama: pembuatan dompet, impor dompet, beranda, pertukaran token, riwayat transaksi, dan pengaturan. Pengujian dilakukan terhadap 6 responden dengan menggunakan kuesioner standar SUS. Hasil penelitian menunjukkan skor rata-rata 58.1, mengindikasikan tingkat kegunaan cukup untuk antarmuka dalam manajemen aset digital.
TRAINER PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA SURYA BERBASIS IOT PADA MATA PELAJARAN INSTALASI PENERANGAN LISTRIK DI SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN Febriyan, Repdhi; Fatkhurrokhman, Mohammad; Irwanto, Irwanto
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol 13, No 2 (2025)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v13i2.6217

Abstract

Media pembelajaran merupakan salah satu media yang efisien untuk menyampaikan materi dalam proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menguji tingkat kelayakan serta efektivitas media pembelajaran dan jobsheet instalasi penerangan listrik menggunakan PLTS berbasis IoT di SMK Negeri 4 Kota Serang. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D) dengan model ADDIE, yang meliputi lima tahap: Analyze, Design, Development, Implementation, dan Evaluation.Produk akhir yang dihasilkan berupa media trainer dan jobsheet pembelajaran instalasi penerangan listrik menggunakan PLTS berbasis IoT yang diuji tingkat kelayakannya oleh lima ahli media dan ahli materi, serta produk diuji coba kepada 24 peserta didik kelas XI TITL 2 sebagai pengguna. Metode pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan tes pengetahuan awal peserta didik.Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kelayakan media trainer dan jobsheet pembelajaran instalasi penerangan listrik menggunakan PLTS berbasis IoT dinilai sangat layak digunakan. Hasil penilaian yang didapatkan dari ahli media memperoleh nilai rata-rata sebesar 92,3, dengan rentang skor x ≥ 78, pada kategori "Sangat Layak". Hasil tingkat kelayakan jobsheet pembelajaran oleh ahli materi memperoleh nilai rata-rata sebesar 101, dengan rentang skor x ≥ 84, pada kategori "Sangat Layak". Penilaian dari peserta didik didapatkan hasil nilai rata-rata keseluruhan 90,45 untuk media trainer dan jobsheet pembelajaran, dengan rentang skor x ≥ 81, dengan kategori "Sangat Layak". Tingkat efektivitas media trainer dan jobsheet diuji menggunakan metode n-gain. Hasil tingkat efektivitas media dan jobsheet memperoleh nilai sebesar 0,7073, yang berada pada interval n-gain > 0,70, atau tergolong dalam kategori "Efektivitas Tinggi".
IMPLEMENTASI ALGORITMA FP-GROWTH UNTUK MENINGKATKAN PEMASARAN PRODUK MINUMAN BOBA BERBASIS PYTHON (STUDI KASUS: KEDAI NGENYOD'S DESA BOGOR INDRAMAYU) Erpian, Soni; Astuti, Rini; Prihartono, Willy; Hamonangan, Ryan
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol 13, No 2 (2025)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v13i2.6341

Abstract

Penelitian ini menganalisis pola pembelian produk di Kedai "Ngenyod'S", dengan menggunakan algoritma FP-Growth untuk meningkatkan strategi pemasaranPola pembelian pelanggan sangat penting untuk membuat strategi promosi yang lebih baik dan mengelola stok.  Salah satu masalah yang dihadapi adalah tidak memanfaatkan data transaksi secara efektif saat menentukan strategi pemasaran.  Akibatnya, tujuan penelitian ini adalah menerapkan algoritma FP-Growth untuk menemukan itemsets sering dan pola asosiasi yang dapat digunakan dalam strategi bisnis berbasis data.  Proses penelitian ini terdiri dari beberapa langkah: pengumpulan data transaksi, preprocessing data, penerapan algoritma FP-Growth, dan analisis hasil dengan mempertimbangkan nilai dukungan dan kepercayaan tertentu. Dataset yang digunakan mencakup 508 penjualan dengan atribut seperti tanggal penjualan, nama produk, jumlah penjualan, harga satuan, dan pendapatan total.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa beberapa produk, seperti Milo Milk dan Milo Ori, memiliki pola pembelian yang kuat dengan keyakinan sebesar 70%. Pola ini memberikan wawasan untuk strategi pemasaran, seperti menerapkan promosi bundling atau diskon untuk produk terkait.  Selain itu, penelitian ini menemukan bahwa algoritma FP-Growth lebih efisien dalam analisis data transaksi dibandingkan dengan metode konvensional. Kesimpulannya adalah bahwa penggunaan algoritma FP-Growth dapat membantu bisnis menemukan pola pembelian pelanggan, meningkatkan efisiensi pemasaran, dan mengoptimalkan manajemen stok. Studi ini membantu mengembangkan sistem rekomendasi berbasis pola pembelian yang dapat digunakan dalam bisnis ritel, terutama usaha kecil dan menengah.  Memperluas atribut dataset dan menggabungkan teknik lain seperti algoritma Apriori untuk mendapatkan hasil yang lebih lengkap adalah saran untuk penelitian lanjutan. Model serupa juga dapat diterapkan untuk meningkatkan efisiensi pemasaran berbasis data di berbagai industri bisnis lain.
PEMANTAUAN MUSANG PANDAN MENGGUNAKAN METODE COMPUTER VISION DENGAN MODEL YOLOV11 Fajar, Muhammad; Siahaan, Muhammad Donni Lesmana; Juliandri, Juliandri
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol 13, No 2 (2025)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v13i2.6251

Abstract

The Asian palm civet (Paradoxurus hermaphroditus) plays a crucial role in the ecosystem as a seed disperser and has economic value in the civet coffee industry. However, monitoring civet activity in captivity is still conducted manually, which is time-consuming and prone to human error. This study aims to develop an automatic monitoring system based on Computer Vision using the YOLOv8 method with the Python programming language. The system can detect civet activities such as eating, drinking, moving, and sleeping through surveillance cameras in real time. The model was trained using a specialized dataset collected from civet enclosures under various lighting conditions and camera angles. Evaluation results show that the model achieved a mean Average Precision (mAP) of 99.5%, precision of 100%, and recall of 99.3%, indicating excellent detection capability. The implementation of this system is expected to assist captive management in monitoring efficiently, reducing reliance on manual supervision, and improving animal welfare through more accurate observation. Furthermore, this system has the potential to be further developed for real-time video-based monitoring and applied to other animal species. Thus, this study not only contributes to the efficiency of Asian palm civet monitoring but also opens opportunities for the application of Computer Vision technology in conservation and wildlife-based industries.
ANALISIS SENTIMEN PENGGUNA X MENGENAI OPINI MASYARAKAT TENTANG DINASTI POLITIK MENGGUNAKAN ALGORITMA NAÏVE BAYES Andini, Selvi; Kurniawan, Rudi; Anwar, Saeful
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol 13, No 2 (2025)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v13i2.6299

Abstract

Fenomena dinasti politik di Indonesia sering memicu perdebatan, terutama terkait dampaknya terhadap demokrasi dan representasi rakyat. Media sosial, seperti X, menjadi wadah utama bagi masyarakat untuk mengekspresikan opini mereka mengenai isu ini. Namun, analisis sentimen terhadap opini publik di media sosial menghadapi tantangan, terutama karena data teks yang tidak terstruktur dan mengandung noise. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi kata-kata yang sering muncul dalam sentimen terkait dinasti politik, mengevaluasi akurasi algoritma Naïve Bayes dalam analisis sentimen, serta menentukan teknik sampling yang paling optimal untuk meningkatkan akurasi model. Metode yang digunakan adalah Knowledge Discovery in Database (KDD) dengan algoritma Naïve Bayes sebagai model klasifikasi sentimen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kata-kata seperti “politik,” “dinasti,” “banten,” “rakyat,” dan “keluarga” sering muncul dalam sentimen terkait dinasti politik. Teknik linear sampling memberikan akurasi tertinggi sebesar 77.78%, dengan precision 76.19% dan recall 84.21%. Penelitian ini menunjukkan bahwa distribusi data yang seimbang dan teknik sampling yang tepat berpengaruh signifikan terhadap performa model.
RANCANG BANGUN PENDETEKSI CUACA MENGGUNAKAN LORA (LONG RANGE) BERBASIS MIKROKONTROLER ESP32 Muhaimin, Moch Yahya
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol 13, No 2 (2025)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v13i2.6335

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengembangkan sistem pemantauan cuaca berbasis teknologi LoRa (Long Range) dan mikrokontroler ESP32 untuk mendeteksi parameter cuaca seperti suhu, kelembapan, arah angin, kecepatan angin, serta curah hujan secara real-time. Sistem ini terdiri atas dua komponen utama, yaitu pemancar (transmitter) dan penerima (receiver). Pemancar menggunakan sensor dan Arduino Nano untuk memproses data cuaca dan mengirimkannya melalui modul LoRa. Data tersebut diterima oleh mikrokontroler ESP32 pada penerima, kemudian ditampilkan pada layar LCD TFT dan platform IoT berbasis aplikasi Kodular. Penggunaan komunikasi LoRa memungkinkan jangkauan hingga 15 km dengan konsumsi daya rendah, menjadikan sistem ini ideal untuk aplikasi di wilayah maritim yang sulit dijangkau oleh jaringan konvensional. Hasil pengujian menunjukkan bahwa alat ini bekerja dengan baik dalam mendeteksi cuaca secara akurat dan efisien, serta memberikan keunggulan berupa biaya rendah, kemampuan jaringan, dan kompatibilitas. Sistem ini berpotensi digunakan dalam industri maritim untuk memberikan informasi cuaca yang lebih presisi, membantu nelayan dan pelaut membuat keputusan navigasi, serta memberikan peringatan dini terhadap cuaca ekstrem. Secara keseluruhan, inovasi ini merupakan solusi hemat biaya dan berkelanjutan untuk memantau cuaca di wilayah laut maupun darat secara efektif.