Infotech Journal
Infotech Journal is a Scientific Paper published by the Informatics Study Program of the Faculty of Engineering, Majalengka University. The areas of competence covered by Infotech are Information Systems, Programming, Networks, Robotics, Artificial Intelligence and Multimedia
Articles
269 Documents
PERANCANGAN APLIKASI PELAYANAN ADMINISTRASI PADA DESA BALIDA YANG TERINTEGRASI E-KTP BERBASIS WEB
Harun Sujadi;
Nunu Nurdiana;
Ardi Mardiana;
Intan Kusumadewi
INFOTECH journal Vol. 8 No. 2 (2022)
Publisher : Universitas Majalengka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31949/infotech.v8i2.2384
Currently the development of technology is very rapid and has a role to help every human activity. One of the results of technological developments is radio frequency-based technology, RFID (Radio Frequency Identification). Utilization of RFID used on electronic identity cards (e-KTP) is a resident identity card equipped with a chip which is the official identity of the population as proof of self issued by the implementing agency. The administrative service process in most villages still uses conventional methods, one of which is Balida village. The process of administrative services such as making letters, within a week many people apply. so that public dissatisfaction with services arises, causing crowds, considering the covid-19 pandemic has entered Indonesia, people are required to comply with health protocols and avoid crowds. Therefore, the author initiated a system design to serve administrative services in the village of Balida to comply with the health protocol. The programming used for this application is PHP and uses the Laravel framework and MySQL as the database. The purpose of this study is to design an application for administrative services in Balinese villages that is integrated with e-KTP. The development method used is RUP. The result of the application of this administrative service application is that people who have an e-KTP can use it for letter administration.
PERANCANGAN APLIKASI PEMESANAN BARANG ONLINE BERBASIS WEB MENGGUNAKAN RATIONAL UNIFIED PROCEES PADA UMKM USAHA LAKSANA MANDIRI DESA CIHARALANG KABUPATEN CIAMIS
Rian Dwicahya Supriatman;
Maulana Sidiq
INFOTECH journal Vol. 8 No. 2 (2022)
Publisher : Universitas Majalengka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31949/infotech.v8i2.2488
Perkembangan dunia promosi saat ini sudah melaju dengan begitu cepat. Saat ini penggunaan E-Commerce menjadi salah satu terobosan baru yang dapat memberikan layanan tanpa ada batasan waktu, memberikan informasi lebih cepat dan juga menjadi modal daya saing bisnis UMKM yang berada di Desa Ciharalang Kabupaten Ciamis dengan UMKM / penjual lain. Perancangan Aplikasi ini akan dibuat dengan bahasa pemrograman PHP, HTML serta menggunakan MySql sebagai database nya, metodologi pengembangan yang digunakan dalam pembuatan aplikasi ini adalah RUP (Rational Unified Procees). Hasil penelitian ini berupa rancangan sistem website yang dapat membantu pelanggan dalam memilih bentuk, design serta melakukan pemesanan produk.
PERAN PENTING SOCIAL MEDIA DALAM MENINGKATKAN MINAT KREASI MEMASAK KUDAPAN BAGI REMAJA PADA MASA PANDEMI
Nurhalyza Nabila Putri Setiawan
INFOTECH journal Vol. 8 No. 2 (2022)
Publisher : Universitas Majalengka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31949/infotech.v8i2.2604
Memasak adalah kegiatan keseharian yang dilakukan oleh manusia untuk memenuhi kebutuhannya yaitu makan. Seiring perkembangan teknologi yang mulai meluas, manusia dimudahkan untuk mengakses social media menggunakan smartphone. Social media inilah yang berperan dalam segala hal, contohnya dalam hal surat menyurat kita tak perlu lagi susah payah untuk menulis surat manual, namun kita hanya perlu menggunakan aplikasi WhatsApp untuk mengirim pesan. Penelitian ini bertujuan untuk membahas tentang penggunaan social media tersebut dalam meningkatkan kreasi memasak kudapan bagi remaja pada masa pandemi. Para remaja sekarang, sudah mulai mengenali beberapa trend terkini yang marak tersebar di social media. Biasanya makanan yang dibuat itu berupa kudapan dengan teknik yang mudah untuk diikuti oleh remaja. Penelitian ini dilakukan menggunakan metode kuantitatif deskriptif dengan instrument pembuatan survey kuesioner pada remaja, studi kepustakaan dan internet. Dengan demikian, penelitian ini akan mengarahkan remaja pada hal yang positif dan mengukur seberapa minatkah remaja dalam hal memasak kudapan.
SPASIAL CLUSTERING POTENSI PETERNAKAN UNGGAS DENGAN METODE K-MEANS BERBASIS WEBGIS
Eka Triyani;
Sahid Agustian Hudjimartsu;
Dewi Primasari
INFOTECH journal Vol. 8 No. 2 (2022)
Publisher : Universitas Majalengka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31949/infotech.v8i2.2627
Kabupaten Bogor merupakan salah satu wilayah di Provinsi Jawa Barat yang memiliki banyak peternakan. Peternakan besar mencakup sapi perah dan sapi potong; peternakan kecil mencakup kambing dan domba; dan peternakan unggas mencakup diantaranya ayam pedaging, dan ayam petelur. Keberadaan peternakan di Kabupaten Bogor tersebar di banyak kecamatan, tetapi masyarakat kurang mendapatkan informasi terkait wilayah-wilayah dengan tingkat potensi peternakan ungags, khususnya yang jumlah produksinya tinggi/meningkat. Melihat situasi di Kabupaten Bogor dengan tingkat potensi yang semakin meningkat maka diperlukan Sistem Informasi Geografis berbasis WebGIS untuk membantu pencarian data informasi potensi peternakan unggas pada suatu wilayah. Adapun analisis potensi pada penelitian ini menggunakan K-Means clustering dengan menghasilkan 3 cluster dengan kategori potensi cukup, kurang, dan lebih. Pada tahun 2018, potensi lebih peternakan unggas berada di kecamatan Nanggung, sedangkan pada tahun 2019 terdapat potensi lebih peternakan unggas di 12 kecamatan.
DETEKSI OBJEK DAN JENIS BURUNG MENGGUNAKAN CONVOLUTIONAL NEURAL NETWORK DENGAN ARSITEKTUR INCEPTION RESNET-V2
Prima Nugraha;
Agus Komarudin;
Edvin Ramadhan
INFOTECH journal Vol. 8 No. 2 (2022)
Publisher : Universitas Majalengka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31949/infotech.v8i2.2889
Banyaknya spesies burung membuat kita kesulitan untuk mengenali jenis burung dan diperlukannya pemahaman yang lebih khususnya dalam bidang zoologi. mengenali spesies burung secara manual merupakan tugas berat, di perlukannya SDM yang besar untuk mengidentitifikasi spesies burung apalagi jumlah yang akan akan di identifikasi begitu banyak dan juga memakan banyak waktu. Pada penelitian ini membuat sebuah sistem yang dapat mengenali spesies burung menggunakan citra gambar secara otomatis dengan menggunakan salah satu Arsitektur dari Convolutional Neural Network yaitu Inception Resnet V2, sehingga data citra tersebut dapat diekstraksi kemudian dapat mengenali spesies dari jenis burung. Yang bertujuan untuk melakukan pemantauan satwa khususnya burung dengan mengidentifikasi spesies burung secara otomatis, kemudian diharapkan masyarakat dengan mudah untuk mengenali jenis burung dan juga meningkatkan kemampuan kita untuk mempelajari dan melestarikan ekosistem khususnya ekosistem burung.
SISTEM INFORMASI PERSEDIAAN BARANG GUDANG PADA TEWANGI INDONESIA
Hans Atanta Ginting;
Hermansyah
INFOTECH journal Vol. 8 No. 2 (2022)
Publisher : Universitas Majalengka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31949/infotech.v8i2.2838
Sistem Informasi Persediaan Barang Gudang merupakan hal yang penting untuk dimiliki oleh penggiat usaha. Penerapan informasi persediaan barang gudang digunakan juga oleh Tewangi Indonesia yang memanfaatkan website sebagai wadah untuk menyediakan informasi mengenai pergerakan masuk dan keluarnya barang. Sistem ini dibuat untuk memudahkan pengelolaan terhadap input maupun output barang yang tersedia di gudang penyimpanan. Sistem penelitian yang digunakanan dalam penelitian ini adalah metodologi Waterfall yang mana dalam proses pengerjaannya digunakan bahasa pemrograman PHP sedangkan untuk bahasa desain yang digunakan adalah CSS untuk memperindah tampilan antarmuka. Dalam penelitian ini, database yang digunakan dalam sistem adalah MySQL. Pengujian dari penelitian ini akan menggunakan metode black box testing atau yang lumrah disebut dengan pengujian kotak hitam yang dimana pengujiannya terbatas pada fungsi sistem secara keseluruhan.
Penentuan Lokasi Kantor Cabang Baru Perusahaan Logistik Menggunakan AHP dan SIG (Studi Kasus: Kota Balikpapan)
Nisa Hanum Harani
INFOTECH journal Vol. 8 No. 2 (2022)
Publisher : Universitas Majalengka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31949/infotech.v8i2.2855
Penelitian ini dilakukan di Kota Balikpapan yang merupakan kota kecil yang berada di Kalimantan Timur. Perusahaan Logistik akan membangun kantor cabang baru di Kota Balikpapan, namun Informasi spasial mengenai perusahaan di Kota Balikpapan terbilang kurang terinformasikan dengan baik.Dalam menentukan lokasi yang strategis diperlukan Sistem Pendukung Keputusan (SPK) dan memerlukan beberapa kriteria atau parameter yang digunakan yaitu Mitra, Jasa Kauagan , Kurir Logistik, Jalan Utama, Layanan POS, Fasilitas Kesehatan dan Sarana Ibadah. Kriteria tersebut diolah dengan menggunakan metode Analytical Hirarki Process(AHP) dan di Integerasikan dengan Sistem Informasi Geografis (SIG).Dari hasil pengolahan data didapatkan bahwa bobot tertinggi dalam penentuan Kantor Cabang baru Perusahaan Logistik di Kota Balikpapan adalah kriteria Jalan Utama yaitu 40% prioritas kedua Prioritas Kedua yaitu Mitra dengan bobot nilai 29% lalu Prioritas ketiga yaitu Kompetitor dalam bidang Keuangan dan Kurir dengan masing-masing bobot 8% setelah itu Fasilitas Kesehatan bobot nilainya 7% , Layanan Pos 5% dan Sarana Ibadah 3%.
Diagnosis Penyakit Saluran Pencernaan Berbasis Android Menggunakan Metode Fuzzy Inference System Tsukamoto
Andreyan Rizky Baskara;
Eka Setya Wijaya;
Taufiq Abrory
INFOTECH journal Vol. 8 No. 2 (2022)
Publisher : Universitas Majalengka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31949/infotech.v8i2.2882
Penyakit saluran merupakan penyakit yang mempengaruhi saluran pencernaan seperti kerongkongan, lambung, usus kecil, usus besar, dan rektum. Salah satu cara untuk mengetahui penyakit saluran pencernaan yang diderita seseorang yaitu dengan melakukan konsultasi ke tenaga kesehatan seperti dokter maupun perawat. Namun dengan terbatasnya waktu, tenaga, dan jumlah tenaga kesehatan dapat membuat penderita mengalami keterlambatan dalam menangani penyakitnya. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk membangun sebuah aplikasi mobile yang dapat mendiagnosis penyakit saluran pencernaan yang bisa dilakukan tanpa bantuan seorang tenaga kesehatan seperti dokter maupun perawat. Metode yang digunakan pada aplikasi ini yaitu metode fuzzy inference system Tsukamoto,menentukan penyakit pencernaan apa yang dialami oleh pengguna. Berdasarkan pengujian yang telah dilakukan, tingkat akurasi sistem sebesar 80%, yang berarti ini dapat mendiagnosis penyakit saluran pencernaan umum yang diderita oleh pengguna.
PENERAPAN NODEJS DAN POSTGRESQL SEBAGAI BACKEND PADA APLIKASI ECOMMERCE LOCALLA
M Barokah;
Siti Sauda
INFOTECH journal Vol. 8 No. 2 (2022)
Publisher : Universitas Majalengka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31949/infotech.v8i2.2944
Perkembangan teknologi di era serba digital ini sangat berpengaruh untuk kegiatan jual beli. Salah satunya ialah ecommerce, kemudahan dan kenyamanan berbelanja dari ecommerce dimanfaatkan hampir semua kalangan terutama pelaku usaha. Dari sisi pelaku usaha, ecommerce sangat efisien dari segi waktu, pencarian informasi produk dan transaksi dapat lebih cepat dan akurat, tidak perlu membuka toko fisik serta bisa memasarkan produknya dari mana saja. Localla merupakan sebuah nama aplikasi yang akan dikembangkan dalam penelitian ini. Localla berfokus pada penjualan produk lokal atau produk buatan dalam negeri. Tujuan dari penelitian adalah mengembangkan aplikasi ecommerce pada sisi backend menggunakan Nodejs dan PostgreSQL. Hasil dan kesimpulan dari penelitian ini adalah backend berhasil dibangun dengan baik dan REST API dapat dikonsumsi oleh frontend.
IMPLEMENTASI ALGORTIMA GENETIKA DALAM SISTEM PENJADWALAN MATA PELAJARAN PADA SMP NEGERI 3 PEMULUTAN BERBASIS WEB
M Shahib Arkan;
Jemakmun
INFOTECH journal Vol. 8 No. 2 (2022)
Publisher : Universitas Majalengka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31949/infotech.v8i2.3097
Penjadwalan sangatlah penting untuk mengelola kegiatan, terutama didalam dunia pendidikan. Seperti hal nya pada proses penjadwalan di sekolahan dimana pembuatan jadwalnya masih kurang efektif, dimana dalam membuat jadwal pelajaran di SMP Negeri 3 Pemulutan masih penyusunan jadwal secara manual yang berisi komponen seperti guru, mata pelajaran, waktu dan kelas, sehingga masih sering terjadi bentrok .Untuk mengatasi hal tersebut, peneliti memiliki solusi yaitu membuat penjadwalan sekolahan secara otomatis sesuai yang diinginkan oleh guru dan siswa, metode yang digunakan yaitu dengan menggunakan algoritma genetika. Algoritma genetika merupakan salah satu algoritma yang paling cocok untuk memecahkan masalah optimasi kompleks yang sulit diselesaikan dengan metode konvensional. Diharapkan algoritma ini dapat digunakan untuk mencari solusi jadwal untuk masalah optimisasi dan masalah pencarian penjadwalan mengajar pada SMP Negeri 3 Pemulutan. Dengan sistem aplikasi penjadwalan ini siswa dan guru dapat melihat jadwal secara langsung dan pihak sekolah akan dengan mudah dalam mengelola dan mengoptimalkan data jadwal.