cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Proceeding SENDI_U
Published by Universitas Stikubank
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 1,228 Documents
IMPLEMENTASI METODE DECISION TREE C4.5 DALAM PEMBERIAN SUBSIDI LISTRIK KEPADA MASYARAKAT Nugroho, Afian; Supriyanto, Aji
Proceeding SENDI_U 2020: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Subsidi listrik diberikan dengan tujuan agar ketersediaan listrik dapat terpenuhi bagi pelanggan yangkurang mampu dan masyarakat yang belum terjangkau pelayanan PT. PLN dapat ikut menikmati energilistrik. Subsidi listrik ditengarai lebih banyak dinikmati oleh rumah tangga mampu dari sisi ekonomi. Inidisebabkan kebijakan subsidi listrik saat ini adalah subsidi harga, sehingga semakin besar jumlah konsumsilistriknya semakin besar juga jumlah subsidi listrik yang dinikmati. Penelitian ini membangun aplikasi yangdapat digunakan untuk melakukan klasifikasi masyarakat berdasarkan tingkat kemampuan ekonomimenggunakan algoritma decision tree C4.5 dengan tahapan data mining. Tujuannya dapat menentukanklasifikasi masyarakat yang berhak menerima subsidi listrik atau tidak berhak. Total data yang digunakanpada penelitian adalah sebanyak 220 data. Proses data dibagi menjadi 2 bagian yaitu data latih sebanyak200 data dan data uji sebanyak 20 data dan metode analisis data. Hasil dari pengujian didapatkan dalammelakukan klasifikasi subsidi listrik dengan 200 data latih dan 20 data uji mendapat hasil akurasi sebesar 1atau 100 %.
MENYONGSONG TRANSFORMASI DIGITAL Hadiono, Kristophorus; Santi, Rina Candra Noor
Proceeding SENDI_U 2020: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Transformasi digital merupakan sebuah evolusi radikal yang terjadi dengan melibatkan sumber dayayang dimiliki termasuk memanfaatkan teknologi digital yang ada. Saat situasi berubah menjadi situasi yanglebih menitik beratkan pada pemanfaatan teknologi digital, maka transformasi digital / Digital Transformation(DT) merupakan sebuah fenomena yang tidak dapat dihindari. Siap atau tidak, organisasi harus menyongsongtransformasi digital dengan baik agar dapat bertahan dan bersaing. Artikel ini berusaha untuk sedikitmenyingkap apa itu transformasi digital, apa yang menjadi pendorong dilakukannya transformasi digital, danapa dampak yang ditimbulkan saat transformasi digital dilaksanakan.Bila organisasi memutuskan akan melakukan transformasi digital, maka organisasi harus menyiapkandiri dan strategi dalam menghadapi dampak positif maupun negatifnya. Strategi utama organisasi harusdisesuaikan, sumber daya manusia harus ditingkatkan kemampuannya, infrastruktur yang dimiliki harusdisesuaikan dengan perubahan yang terjadi. Kemampuan digital dan teknologi digital harus dipersiapkandengan baik agar proses transformasi digital berjalan dengan lancar.
METODE FCFS DALAM MENUNJANG SISTEM LAYANAN ANTRIAN PEMBAGIAN DANA PENSIUN STUDI KASUS KANTOR POS BONGSARI Fratiwi, Dian; Mariana, Novita
Proceeding SENDI_U 2020: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Prosesdur antrian pensiun yang selama ini berjalan sering menyebabkan antrian menjadi panjangsehingga membuat semua transaksi tersendat. Akibatnya, terjadi lah kericuhan dan ketidak nyamanan bagi parapensiunan yang lain. Selain itu, sering terjadinya kekurangan dana pada setiap harinya karena tidakterkordinirnya jadwal pengambilan pada setiap harinya. Untuk mengantisipasi hal tersebut dan dengan adanyateknologi informasi pada era ini, maka diharapkan dengan membuat suatu sistem antrian yang dapatmengkoordinir antrian dan penjadwalan. Dimana antrian penjadwalan ini dilakukan dengan menggunakanmetode First Come First Serve (FCFS) dan dengan adanya sistem ini, diharapkan bisa mengurangi jumlahantrian dan bisa memberikan jadwal yang efektif dan dana juga bisa disesuaikan dengan jumlah antrian.
SISTEM PEMBUAT MINUMAN JELLY BERBASIS SISTEM ARDUINO MEGA DAN SISTEM ANDROID Firmansyah, Ardani; Irawan, Irawan
Proceeding SENDI_U 2020: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penggunaan teknologi oleh manusia sering kali dimanfaatkan sebagai sarana untuk menyediakan alat-alatsederhana yang diperlukan bagi kelangsungan dan kenyamanan hidup manusia. Teknologi sudah banyakdigunakan dalam dunia usaha, salah satunya di bidang minuman. Tujuan dalam penelitian ini adalah untukmerancang alat pembuat minuman jelly menggunakan arduino dengan kontrol melalui android yang diharapkanbisa meringankan pekerjaan manusia terutama dalam bidang usaha minuman ini. Untuk merancang alat tersebutdibutuhkan mikrokontroller Arduino yang merupakan sebuah perangkat lunak untuk memprogram intruksi darialat yang akan di rancang. Selain perangkat lunak, dalam perancangan alat ini juga dibutuhkan perangkat kerassebagai komponen elektronika pendukungnya misalnya (board Arduino, sensor Infra Merah, LCD, pneumatic,driver motor dc, motor dc, bluetooth module, dan juga smarthphone berbasis android)
PERANCANGAN PENDETEKSI KEBOCORAN GAS LPG MENGGUNAKAN SENSOR MQ2 BERBASIS WEMOS ESP 8266 MELALUI WHATSAPP SEBAGAI MEDIA INFORMASI Saefullah, Asep; Arisantoso, Arisantoso; Samantha, Handri
Proceeding SENDI_U 2020: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Gas Liquid Petroleum Gas (LPG) saat ini sangat dibutuhkan sehari-hari oleh masyarakat di Indonesia.Sering terdengar di media mengenai kebakaran akibat meledaknya tabung gas LPG. Dengan terjadinyakebakaran tentunya memberi dampak yang merugikan warga sekitar. Perlu adanya suatu tindakan untukpencegahan agar tidak terjadi kebakaran akibat dari meledaknya tabung LPG. Meledaknya tabung gas biasanyaakibat dari bocornya selang atau regulator yang tidak berfungsi dengan benar. Pada saat terjadi kebocoran baikpada selang maupun regulator akan tercium bau gas yang menyengat, cairan gas tersebut akan meledak jika adasulutan atau percikan listrik, api atau rokok. Kejadian meledaknya gas LPG dapat dihindari jika terdapatpenanganan dini saat gas keluar atau pada saat kebocoran gas terjadi. Hasil dari penelitian ini akan merancangsebuah alat pendeteksi kebocoran gas LPG dengan memanfaatkan sensor gas MQ2. Pada saat sensor MQ2mendeteksi bau gas maka rangkaian pendeteksi gas LPG akan mengaktifkan buzzer sebagai simulasi penanganandini dan menyalakan lampu indikator adanya gas LPG yang bocor, selanjutnya dihubungkan ke handphone untukmemberi informasi berupa media WhatsApp (WA) bahwa kondisi gas terdeteksi bocor kepada nomor kontaktelepon yang ditetapkan. Simpulan penelitian ini adalah sensor MQ-2 dapat bekerja dengan baik sesuai hasilukur dan sensor MQ-2 bekerja pada range 3.99 – 4.01 volt
SISTEM REKOMENDASI TEMPAT WISATA KOTA PADANG DENGAN HAVERSINE Putri, Ela Puspita Eka; Februariyanti, Herny
Proceeding SENDI_U 2020: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ndustri pariwisata di kota Padang berkembang pesat, terbukti dengan banyaknya wisatawanmancanegara yang berkunjung dan juga banyaknya tempat wisata baru.Tempat wisata yang baru muncultersebut biasanya menjadi tren baik di sosial media maupun media cetak untuk saat itu, namun kemudianmuncul tempat wisata yang lebih baru dan lebih populer dan wisatawan mulai meninggalkan tempat wisata yanglama. Hal ini menyebabkan wisatawan berwisata ke sebuah tempat wisata berdasarkan tren saja dan tidakberdasarkan ketertarikannya terhadap tempat wisata. Oleh karena itu dibutuhkan suatu sistem yang bisamemberikan rekomendasi alternatif objek wisata. Metode pengembangan sistem pada penelitian ini adalahprototype dengan tahapan analisa, desain menggunakan UML, buat prototipe dengan menggunakan PHP danMySQL, evaluasi dan perbaikan dan hasil. Metode pengkuran jarak antara lokasi pengguna dengan lokasitempat wisata menggunakan metode Haversine. Sistem rekomendasi tempat wisata kota Padang terdekatmenggunakan metode Haversine dapat memberikan 2 rekomendasi tempat wisata kota Padang terdekat darilokasi pengguna yang dipilih dan detail informasi pada sistem rekomendasi tempat wisata kota Padang terdekatmenggunakan metode Haversine akan menampilkan nama tempat wisata kota Padang, jarak dari lokasipengguna dengan tempat wisata kota Padang, alamat, nomor telepon, hotel terdekat, restoran terdekat dandeskripsi tempat wisata kota Padang yang dipilih
PRINCIPAL COMPONENT ANALYSIS SUPPORT VECTOR MACHINE (PCA-SVM) UNTUK KLASIFIKASI KESEJAHTERAAN RUMAH TANGGA DI KABUPATEN BREBES Utami, Tiani Wahyu; Arianti, Irma
Proceeding SENDI_U 2020: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kesejahteraan merupakan berbagai tindakan yang dilakukan manusia untuk mencapai tingkat kehidupanmasyarakat yang lebih baik. Kesejahteraan masyarakat dapat diukur dari terpenuhinya kebutuhan dasarmanusia. Rumah tangga yang tidak mampu dalam pemenuhan kebutuhan dasarnya, maka dikategorikan dalamkemiskinan. Berdasarkan PPLS 2008, terdapat 13 indikator dalam penentuan kemiskinan yang diperoleh darihasil Survei Sosial Ekonomi Nasional yang laksanakan oleh Badan Pusat Statistik. Penelitian ini menggunakanmetode kombinasi Principal Component Analysis (PCA) dan Support Vector Machine (SVM) untukmengklasifikasikan kesejahteraan rumah tangga di Kabupaten Brebes tahun 2018 dengan kategori miskin. PCAdigunakan untuk mereduksi data dan data terbaru diproses menggunakan SVM untuk diklasifikasikan. Hasilklasifikasi kesejahteraan rumah tangga di Kabupaten Brebes tahun 2018 menggunakan PCA-SVM secarakeseluruhan lebih baik daripada menggunakan SVM.
PENERAPAN METODE TOPSIS PADA PENENTUAN BONUS DI PT. SEMARANG GARMENT Safitri, Renni Arum; Diartono, Dwi Agus
Proceeding SENDI_U 2020: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada umumnya sebuah perusahaan selain memberikan gaji sebagai hasil kompensasi atas kinerjakaryawan juga akan memberikan penghargaan berupa bonus kepada karyawan agar semangat kerjameningkat. Begitu pula pada PT. Semarang Garment yang merupakan salah satu perusahaan manufaktur yangbergerak di bidang pakaian olahraga. Pada perusahaan ini jumlah karyawan terbanyak adalah bagian sewingyang terbagi menjadi 27 line produksi sehingga perlu adanya pemberian bonus bagi line yang memenuhikriteria agar daya saing antar line produksi tinggi sehingga produktifitas semakin meningkat.Tujuan daripenelitian ini adalah merancang sebuah sistem penentuan bonus berdasarkan banyak kriteria menggunakanmetode TOPSIS.Perancangan sistem pendukung keputusan pemberian bonus dengan menggunakan metode TOPSIS inidibuat dengan menggunakan bahasa pemrogaman PHP dan software xampp.Sistem pendukung keputusan pemberian bonus bagian sewing menggunakan metode TOPSIS ini dapatmenghasilkan perhitungan bonus multi kriteria. laporan hasil perhitungan dapat diunduh dalam format file.pdf
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN DENGAN METODE PROFIL MATCHING UNTUK SELEKSI PEMAIN FUTSAL (STUDI KASUS DI ASOSIASI FUTSAL KOTA U-19 JEPARA) Damara, Muhammad Danu; Anwar, Sariyun Naja
Proceeding SENDI_U 2020: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Seleksi pemain futsal adalah salah satu cara untuk mendapatkan pemain berkualitas yang diinginkan.Penelitian ini bertujuan untuk membantu tim pelatih dalam menyeleksi pemain futsal dengan merancang sistempendukung keputusan. Metode yang digunakan yaitu Profile Matching, secara umum kerja dari metode ini yaitumembandingkan selisih nilai antara profil pemain dengan profil yang diinginkan. Sedangkan Metodologi yangdigunakan yaitu waterfall dengan memiliki proses yang urut dan terperinci. Penilaian pemain futsal AFK U-19Jepara meliputi kriteria taktikal dan kriteria individu yang masing masing tes terdapat beberapa sub kriteria.Untuk kriteria taktikal memiliki 5 sub kriteria dan kriteria individu 6 sub kriteria. Dari proses perancangansistem dihasilkan sistem pengelolaan pemain dan seleksi pemain yang dapat membantu tim pelatih untukmerekomendasikan pemain terbaik
SISTEM DESKTOP UNTUK SINKRONISASI JADWAL PERKULIAHAN KE SISTEM E-LEARNING BERBASIS MOODLE Chandra, Joko Christian
Proceeding SENDI_U 2020: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Universitas Budi Luhur menerapkan pembelajaran berbasis blended learning. Learning ManagementSystem (LMS) yang dipilih adalah Moodle (DBMS MySql). Agar LMS dapat digunakan dengan baik, dataoperasional akademik mencakup data dosen, mahasiswa, kelas yang dibuka dan enrollment (keikutsertaan dosen& mahasiswa) perlu disinkronisasikan antara sistem akademik perkuliahan dengan LMS. Data yang dimaksudmencakup proses bisnis akademik multi unit otonom dengan struktur data yang bervariasi. Pada awalnya prosessinkronisasi dilakukan oleh Direktorat Digitalisasi Pembelajaran (DDP) secara semi manual menggunakanspreadsheet. Hal ini terpaksa dilakukan karena opsi untuk mengubah atau menambah fitur pada legacy systemtidak tersedia /tidak boleh dilakukan, sehingga data harus diambil langsung dari DBMS Oracle. Tingginyafrekuensi perubahan data memerlukan solusi sinkronisasi yang lebih cepat dan mendukung sifat unik dari masingmasing struktur data yang menjadi sumber data. DBMS Oracle yang hanya boleh diakses menggunakan SQLQuery pada jaringan LAN internal (kebijakan keamanan), dan tertutupnya opsi untuk menggunakan web service,maka solusi yang akan dikembangkan adalah sistem berbasis desktop untuk menjembatani proses sinkronisasiantara DBMS Oracle dengan LMS Moodle. Metodologi penelitian yang akan dipakai adalah waterfalldevelopment karena requirement bersifat konstan. Hasil dari penelitian ini sudah digunakan pada prosessinkronisasi jadwal perkuliahan Universitas Budi Luhur. sehingga menjadi lebih cepat dan mengurangi humanerror.

Page 92 of 123 | Total Record : 1228