cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Suska Journal of Mathematics Education
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 7, No 1 (2021)" : 8 Documents clear
Pengaruh Scaffolding terhadap Kemampuan Komunikasi Matematis Berdasarkan Kemadirian Belajar Siswa Depi Fitraini; Ira Maisyah Lubis; Annisah Kurniati
Suska Journal of mathematics Education Vol 7, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sjme.v7i1.12353

Abstract

Terdapat banyak faktor yang mempengaruhi keberhasilan proses pembelajaran, salah satunya adalah model pembelajaran yang diterapkan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperoleh informasi mengenai terdapat atau tidaknya perbedaan kemampuan komunikasi matematis pada siswa MTsN 1 Pekanbaru yang belajar menggunakan model scaffolding dengan siswa yang belajar menggunakan pembelajaran langsung, serta untuk memperoleh informasi terdapat atau tidaknya pengaruh interaksi antara model pembelajaran terhadap kemampuan komunikasi matematis berdasarkan kemandirian belajar siswa. Penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan desain faktorial. Populasi dalam penelitian yaitu siswa pada kelas VIII putri dan sampelnya adalah siswa pada kelas VIII.1 putri dan VIII.3 putri. Kelas VIII.1 sebagai kelas eksperimen dan siswa kelas VIII.3 sebagai kelas kontrol. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah cluster random sampling. Instrumen yang digunakan adalah soal posttest yang memuat indikator kemampuan komunikasi matematis dan angket kemadirian belajar siswa. Teknik analisis data menggunakan uji anova dua arah. Pengujian analisis data memberikan hasil bahwa terdapat perbedaan kemampuan komunikasi matematis antara siswa yang menggunakan model scaffolding dengan siswa yang menggunakan pembelajaran langsung dan tidak terdapat pengaruh interaksi antara model pembelajaran dengan kemandirian belajar siswa terhadap kemampuan komunikasi matematis. Guru dapat menjadikan model scaffolding sebagai salah satu alternatif dalam pembelajaran untuk memfasilitasi kemampuan komunikasi matematis. Guru juga perlu meningkatkan kemandirian belajar siswa.
Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Treffinger terhadap Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis Berdasarkan Self Efficacy Siswa Mts Al-Muttaqin Pekanbaru Annisah Kurniati; Diny Marliny; Depriwana Rahmi
Suska Journal of mathematics Education Vol 7, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sjme.v7i1.12893

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan kemampuan pemahaman konsep matematis siswa MTs Al-Muttaqin Pekanbaru yang belajar menggunakan model pembelajaran Treffinger dengan belajar menggunakan pembelajaran langsung, apakah terdapat kontribusi self efficacy terhadap kemampuan pemahaman konsep matematis siswa MTs Al-Muttaqin Pekanbaru, dan apakah terdapat interaksi antara model pembelajaran Treffinger terhadap kemampuan pemahaman konsep matematis siswa berdasarkan self efficacy. Penelitian ini merupakan penelitian Quasi Eksperimen dan desain yang digunakan adalah Posttest only control grup design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII putri MTs Al-Muttaqin Pekanbaru tahun ajaran 2019/2020. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas VII.B sebagai kelas kontrol dan kelas VII.C sebagai kelas eksperimen. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Purposive Sampling. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, tes, angket, dan dokumentasi. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar observasi aktivitas guru dan siswa, soal posttest kemampuan pemahaman konsep matematis, angket self efficacy, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan uji-t, Pearson Product Moment dan anova dua arah. Berdasarkan hasil analisis data, diperoleh kesimpulan bahwa: 1) Terdapat perbedaan kemampuan pemahaman konsep matematis antara siswa yang mengikuti model pembelajaran treffinger dengan siswa yang mengikuti pembelajaran langsung, 2) Terdapat kontribusi self efficacy sebesar 4,9027% yang artinya self efficacy memiliki kontribusi yang lemah, dan 3) Tidak terdapat interaksi antara model pembelajaran Treffinger dengan self efficacy terhadap kemampuan pemahaman konsep matematis siswa.
Bahan Ajar Matematika Terintegrasi Islam untuk Meningkatkan Religiusitas dan Hasil Belajar Siswa Syahratulnisa Syamsuar; Sri Sulasteri; Suharti Suharti; Fitriani Nur
Suska Journal of mathematics Education Vol 7, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sjme.v7i1.10827

Abstract

Religiusitas merupakan aspek penting yang harus diperhatikan dalam proses belajar mengajar. Aspek ini telah dimuat dalam kurikulum 2013 begitupun dengan peningkatan hasil belajar. Proses belajar mengajar harus direncanakan dengan membuat bahan ajar yang dapat meningkatkan religiusitas dan hasil belajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan bahan ajar berupa RPP dan modul matematika terintegrasi islam untuk meningkatkan religiusitas dan hasil belajar siswa kelas VII SMP Negeri 3 Sungguminasa yang valid, praktis dan efektif. Jenis penelitian ini adalah Research and Development (R&D) dengan model pengembangan ADDIE. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket, observasi dan tes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahan ajar yang dikembangan valid, praktis dan efektif. Guru dan siswa memberikan respon positif ketika menggunakan bahan ajar. Tes hasil belajar dan religiusitas siswa berada pada kategori tinggi. Ketuntasan belajar siswa lebih dari 60% atau berada pada kategori baik. Bahan ajar terintegrasi islam ini dapat digunakan untuk meningkatkan sikap religious dan hasil belajar siswa.
Penggunaan Teknologi Digital Pada Perkuliahan Matematika Dasar Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Mahasiswa Eyus Sudihartinih; Mimi Nur Hajizah; Marzuki Marzuki
Suska Journal of mathematics Education Vol 7, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sjme.v7i1.11723

Abstract

Tujuan artikel ini adalah untuk mempresentasikan kegiatan pembelajaran mahasiswa berbantuan teknologi digital untuk memahami konsep dan mampu menyelesaikan masalah dalam perkuliahan matematika dasar. Penelitian ini adalah pre-eksperimental yang melibatkan 90 mahasiswa dalam satu kelas di salah satu STIKES di Jawa Barat. Teknologi digital yang digunakan adalah video online, game online, dan simulasi konsep matematika online. Instrumen yang digunakan adalah tes uraian singkat dan angket. Selanjutnya data dianalisis menggunakan model Rasch berbantuan software Winstep. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata peningkatan hasil belajar matematika adalah kategori sedang dan lebih dari setengah jumlah mahasiswa memiliki sikap yang positif terhadap pembelajaran matematika. Oleh karena itu perlunya penelitian lebih lanjut tentang kompetensi peserta didik melalui pembelajaran digital.
Studi Etnomatematika: Eksplorasi Konsep Matematika pada Permainan Tradisional Provinsi Lampung Pika Merliza
Suska Journal of mathematics Education Vol 7, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sjme.v7i1.12537

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah mengeksplorasi konsep matematia yang terdapat pada permainan tradisional masyarakat Lampung. Penelitian ini merupakan penelitian eksploratif dengan pendekatan etnografi. Teknik pengumpulan data yang digunakan yakni observasi, wawancara dan studi pustaka. Permainan tradisional yang dieksplorasi ialah ketekhan, bedil betung, bedil locok, arul, min sundung khulah, bledukan dan taplak. Hasil penelitian menunjukan bahwa pada permainan tradisional masyarakat Lampung ditemukan konsep-konsep matematika diantaranya konsep bilangan, bangun datar, bangun ruang, peluang, jarak dan kecepatan. Permainan tradisional tidak hanya memberikan kesempatan peserta didik untuk bermain dengan bebas dan gembira, juga dapat dijadikan konteks pembelajaran sebagai jembatan pemahaman mengenai konsep matematika
Pengaruh Model Pembelajaran Berbasis Masalah Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa di MTs Ahliyah 1 Palembang Heri Setiawan; Tutut Handayani; Muslimahayati Muslimahayati
Suska Journal of mathematics Education Vol 7, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sjme.v7i1.9231

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa melalui penerapan model pembelajaran berbasis masalah. Penelitian ini merupakan  true experimental, dengan desain postest-only control. Teknik pemilihan sampel yang digunakan adalah cluster random sampling. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas IXA yang berjumlah 26 siswa sebagai kelompok eksperimen yang diberikan model pembelajaran berbasis masalah, dan kelas IXB sebagai kelompo kontrol yang menggunakan model pembelajaran konvensional sebanyak 26 siswa. Penelitian ini dilaksanakan pada semester ganjil tahun pelajaran 2019/2020. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes. Instrumen penelitian terdiri dari 4 soal tes kemampuan pemecahan maslaah matematis dalam bentuk uraian. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji-t dengan tingkat kesalahan 5 %. Hasil penelitian dan analisis data dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran berbasis masalah dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa di MTs Ahliyah 1 Palembang. Model pembelajaran berbasis masalah dapat menjadi pilihan guru sebagai pembelajaran untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa.
Peningkatan Keaktifan dan Kemandirian Belajar Matematika Siswa dalam Jaringan Synchronous Menggunakan Media Crossword Puzzle Iwan Setiadi
Suska Journal of mathematics Education Vol 7, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sjme.v7i1.11938

Abstract

Keaktifan dan kemandirian belajar adalah hal penting yang harus dimiliki siswa selama masa pembelajaran jarak jauh. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah media crossword puzzle dapat meningkatkan keaktifan dan kemandirian belajar matematika pada materi Matriks melalui pembelajaran dalam jaringan synchronous. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas. Kriteria keberhasilan tindakan adalah rerata peningkatan keaktifan dan kemandirian belajar siswa sampai pada kategori baik atau di atas 60%. Penelitian dilaksanakan pada semester ganjil tahun ajaran 2020/2021 di kelas XI-MIA. Media crossword puzzle dibuat menggunakan bantuan aplikasi Puzzlemaker. Data keaktifan dan kemandirian belajar diperoleh melalui pengamatan menggunakan lembar pengamatan dan wawancara menggunakan google form. Hasil penelitian diperoleh sebagai berikut: 1) Siklus pertama, keaktifan dan kemandirian belajar matematika siswa dalam jaringan synchronous menggunakan media crossword puzzle masuk dalam kategori cukup, dengan rerata masing-masing 56,55% dan 44,76%. 2) Siklus kedua, untuk keaktifan belajar siswa dalam jaringan synchronous menggunakan media crossword puzzle mengalami peningkatan rerata menjadi 69,64% dan masuk kategori baik. Sedangkan kemandirian belajar siswa dalam jaringan synchronous menggunakan media crossword puzzle, meningkat dengan rerata 58,57% tetapi masih tergolong dalam kategori cukup. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa pembelajaran matematika dalam jaringan synchronous pada materi Matriks dengan menggunakan media crossword puzzle dapat meningkatkan keaktifan dan kemandirian belajar siswa.
Analisis Kesulitan Siswa dalam Menyelesaikan Soal Peluang Ditinjau dari Koneksi Matematis M Zainudin; Anita Dewi Utami; Sa’in Noviana
Suska Journal of mathematics Education Vol 7, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sjme.v7i1.12382

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan koneksi matematis siswa dalam menyelesaikan soal peluang  yang diperoleh dari siswa kelas XI MAN 1 Bojonegoro. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif.  Subjek penelitian ini adalah 2 siswa kelas XI MAN 1 Bojonegoro. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes dan wawancara. Hasil data menunjukan bahwa kesalahan yang dilakukan oleh siswa dalam mengerjakan soal materi peluang ialah: (1) kesalahan yang berhubungan dengan konsep kombinasi diantaranya kesalahan dalam menggunakan dan menerapkan rumus, penyebabnya adalah siswa tidak teliti dan tidak dapat memahami maksud soal, (2) kesalahan dalam menentukan nilai kombinasi, penyebabnya adalah karena siswa tidak paham dan lupa konsep kombinasi karena kemiripan konsep permutasi dan kombinasi, (3) kesalahan dalam menghitung. Guru perlu meningkatkan upayanya dalam meningkatkan pemahaman siswa mengenai materi peluang.

Page 1 of 1 | Total Record : 8