cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota tangerang,
Banten
INDONESIA
DeReMa (Development Research of Management) Jurnal Manajemen
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Science,
Arjuna Subject : -
Articles 165 Documents
ORGANIZATIONAL INERTIA AND ORGANIZATIONAL PERFORMANCE: FAMILY BUSINESS CONTEXT IN INDONESIA Intan Ramadania Hartono Putri; Tiffany Angwar; Metta Padmalia; Teofilus Teofilus
DeReMa (Development Research of Management): Jurnal Manajemen Vol 17, No 2 (2022): September
Publisher : Universitas Pelita Harapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19166/derema.v17i2.4995

Abstract

This research focuses on the fast-growing family business in Indonesia. The purpose of this study is to discuss the performance of family companies that are in a state of inertia, where Top Management Team (TMT), namely the executive ranks of the company's leaders is needed to influence the management of cynicism to commitment to move in organizational change. The theory of leadership by comparing the perception of ideal change in organizations is the reference we use, namely the implicit change leadership theory (ICLT). This research method uses a non-probability sampling method where the probability of being selected as a sample is not the same. The sampling technique used was purposive sampling and qualitative analysis of the organizational performance points of 31 family companies in Indonesia. The findings show that the paternalistic attitude of family culture reflects the commitment of TMT to make changes and performance that supports the company's success to move from inertia. The novelty in the article is the relationship of TMT in family businesses that supports the role of change through strong commitment, so that cynicism in family companies does not have a significant effect on organization. Abstrak dalam Bahasa Indonesia. Penelitian ini berfokus pada bisnis keluarga yang berkembang pesat di Indonesia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membahas kinerja perusahaan keluarga yang sedang dalam keadaan inersia, dimana Top Management Team (TMT) yaitu jajaran eksekutif pimpinan perusahaan sangat dibutuhkan untuk mempengaruhi sinisme manajemen terhadap komitmen untuk bergerak di perubahan organisasi. Teori kepemimpinan dengan membandingkan persepsi perubahan ideal dalam organisasi adalah acuan yang kami gunakan, yaitu teori kepemimpinan perubahan implisit (ICLT). Metode penelitian ini menggunakan metode non-probability sampling dimana probabilitas terpilihnya sebagai sampel tidak sama. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling dan analisis kualitatif terhadap poin-poin kinerja organisasi 31 perusahaan keluarga di Indonesia. Temuan menunjukkan bahwa sikap paternalistik budaya keluarga mencerminkan komitmen TMT untuk melakukan perubahan dan kinerja yang mendukung keberhasilan perusahaan untuk beranjak dari inersia. Kebaruan dalam artikel tersebut adalah hubungan TMT dalam bisnis keluarga yang mendukung peran perubahan melalui komitmen yang kuat, sehingga sinisme dalam perusahaan keluarga tidak berpengaruh signifikan terhadap organisasi.
USULAN STRATEGI BERSAING PERUSAHAAN KONTRAKTOR GOLONGAN KECIL [PROPOSED COMPETITIVE STRATEGIES OF SMALL CONTRACTOR COMPANIES] Niken Prawirakusumah; Maria Merry Marianti
DeReMa (Development Research of Management): Jurnal Manajemen Vol 17, No 2 (2022): September
Publisher : Universitas Pelita Harapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19166/derema.v17i2.5277

Abstract

The construction industry is one such sector that is quite promising with regards to governmental support in this area. The needs of the Indonesian State regarding development are one of the key factors for the improvement of this sector. The construction industry consists of several groups; the small groups are often the target of competitive businesses within the industry, which often creates a negative impact on their expansion and growth. This makes the government support for small construction service providers a crucial stage in enabling them to compete with larger companies; one of which is CV. IWK. This company currently relies upon, and utilizes, the owner's extensive experience within the sector and its overall quality of work. However, the company has yet to focus on its marketing and workforce to fully capitalize on its potential growth, thereby, it tends to find it difficult to meet project targets and obligations. The company needs to maximise its strengths and further its current position in the sector by employing an appropriate strategy to implement continued penetration of the market via internal development. This is reinforced by the results of the QSPM analysis which shows that this strategy is the best choice for the company in moving forward in such a competitive market. To succeed, the main focus for the company is to delegate labor to the marketing function.Abstrak dalam Bahasa Indonesia. Sektor konstruksi menjadi salah satu sektor yang cukup menjanjikan, dukungan pemerintah dan kebutuhan negara Indonesia mengenai pembangunan menjadi salah satu faktor menggeliatnya sektor ini. Sektor konstruksi terdiri dari beberapa golongan, golongan kecil sering menjadi sasaran dampak negatif dari kompetisi antar industri, hal ini yang menjadikan pemerintah mendukung adanya dukungan terhadap penyedia jasa konstruksi kecil salah satunya adalah CV Indobuild Wahana Karya. Perusahaan ini memiliki keunggulan pada pengalaman sang pemilik dan kualitas pekerjaan yang baik. Namun perusahaan masih belum fokus terhadap pemasaran dan tenaga kerjanya sehingga perusahaan masih cenderung sulit memenuhi target proyeknya. Perusahaan berada pada posisi Hold and Maintain sehingga strategi yang sesuai adalah dengan melakukan penetrasi pasar, pengembangan pasar, dan pengembangan produk. Hal ini diperkuat dengan hasil analisis QSPM yang menunjukan bahwa strategi tersebut menjadi strategi terbaik untuk perusahaan. Namun konsekuensi yang harus dilakukan perusahaan adalah perlu mendelegasikan tenaga kerja untuk fungsi pemasaran
PENGARUH KUALITAS PRODUK, CITRA MEREK DAN KEPERCAYAAN MEREK TERHADAP LOYALITAS MEREK DENGAN KEPUASAN PELANGGAN SEBAGAI MEDIASI (STUDI PADA MEREK APPLE) Suci Rahmadhani; Fitri Ayu Nofirda; Sulistyandari Sulistyandari
DeReMa (Development Research of Management): Jurnal Manajemen Vol 17, No 2 (2022): September
Publisher : Universitas Pelita Harapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19166/derema.v17i2.5569

Abstract

This research was conducted to find out in depth the relationship of customer satisfaction which is influenced by product quality, brand image and brand trust on brand loyalty among Apple users in Indonesia. This study uses a quantitative study using the method of distributing questionnaires through Google Form with a minimum sample size of 160 respondents for 1 month collection by obtaining a sample of 420 respondents and all data processed using the structural equation model (SEM) method using the AMOS version 26 program. Based on the results data processing, the results obtained that product quality has a positive and significant effect on customer satisfaction, product quality has a positive and significant influence on brand loyalty, the effect of brand image has a positive and significant influence on customer satisfaction, brand image has a positive and significant influence on brand loyalty, brand image has a positive and significant effect on customer satisfaction, brand image has a positive and significant influence on brand loyalty, customer satisfaction is able to mediate significantly between product quality and brand loyalty, customer satisfaction is able to significantly mediate between brand image and brand loyalty, customer satisfaction is able to significantly mediate between brand trust and brand loyalty. From these results, it can be interpreted that if the customer is satisfied with the Apple merek which is influenced by the good quality of its products, a strong brand image and the customer will believe in the Apple brand, the customer will be loyal to the Apple brand.Abstrak dalam Bahasa Indonesia. Penelitian ini dilakukan guna mengetahui secara mendalam hubungan kepuasan pelanggan yang di pengaruhi oleh kualitas produk, citra merek dan kepercayaan merek terhadap loyalitas merek pada pengguna Apple di Indonesia. Penelitian ini menggunakan studi kuantitatif dengan menggunakan metode penyebaran kuesioner melalui Google Form dengan jumlah sampel minimal 160 responden pengumpulan 1 bulan dengan mendapatkan jumlah sampe 420 responden dan seluruh data diolah dengan menggunakan metode structural equation model (SEM) dengan menggunakan program AMOS versi 26 dikarenakan SEM bertujuan untuk menguji hubungan antar variabel yang ada pada sebuah model. Berdasarkan hasil pengolahan data, di peroleh hasil bahwa kualitas produk memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan, kualitas produk memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas merek, pengaruh citra merek memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan, citra merek memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas merek, kepercayaan merek memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan, kepercayaan merek memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas merek, kepuasan pelanggan mampu memediasi secara signifikan antara kualitas produk terhadap loyalitas merek, kepuasan pelanggan mampu memediasi secara signifikan antara citra merek terhadap loyalitas merek, kepuasan pelanggan mampu memediasi secara signifikan antara kepercayaan merek terhadap loyalitas merek. Dari hasil ini, dapat diartikan apabila customer puas terhadap merek Apple yang dipengaruhi oleh kualitas produknya yang bagus, citra merek yang kuat dan customer akan percaya terhadap merek Apple maka customer akan loyal terhadap merek Apple.
PENGARUH PEMASARAN DIGITAL, KEPERCAYAAN MEREK DAN KEPUASAN PELANGGAN TERHADAP MINAT BELI PRODUK IMPORT PADA PERDAGANGAN ELEKTRONIK ALIEXPRESS Anggun Cahaya Pratiwi; Fitri Ayu Nofirda; Ikhbal Akhmad
DeReMa (Development Research of Management): Jurnal Manajemen Vol 17, No 2 (2022): September
Publisher : Universitas Pelita Harapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19166/derema.v17i2.5282

Abstract

Buying interest is one of the important factors that can affect the success of a company. The high consumer buying interest in the company indicates that consumers do not shift their preferences to competitors. This is one of the things that can guarantee the company's success in the future. This study aims to test and analyze whether there is a relationship between pemasaran digital, brand trust, and customer satisfaction on buying interest on Aliexpress e-commerce. In this study, there is a population who are active users of e-commerce AliExpress with a sample of 147 respondents. The research method used in this research is quantitative research using primary data with a questionnaire as a sampling technique. The sampling method used is non-probability sampling using purposive sampling technique. The data were processed using multiple linear regression analysis with the help of SPSS version 22. The results of this study indicate (1) Digital marketing have a positive and significant effect on buying interest; (2) Brand trust variable has a positive and significant effect on buying interest; (3) Customer satisfaction has a positive and significant effect on buying interest.Abstrak dalam Bahasa Indonesia. Minat beli menjadi salah satu faktor penting yang dapat mempengaruhi keberhasilan suatu perusahaan. Tinggi nya tingkat minat beli konsumen terhadap perusahaan menginkasikan bahwa konsumen tidka berpindah preferensinya kekompetitor. Hal ini menjadi salah satu hal yang dapat menjamin kesuksesan perusahaan di masa mendatang. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganilisis apakah ada hubungan antar variabel pemasaran digital, kepercayaan merek, dan kepuasan pelanggan terhadap minat beli pada Perdagangan elektronik Aliexpress. Dalam penelitian ini terdapat populasi yang merupakan pengguna aktiv perdagangan elektronik Aliexpress dengan jumlah sampel 147 responden. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif menggunakan data primer dengan kuesioner sebagai teknik pengambilan sampel. Metode penetapan sampel yang digunakan adalah non-probability sampling dengan memakai teknik purposive sampling. Data diolah menggunakan analisis regresi linear berganda dengan bantuan SPSS versi 22. Hasil penelitian ini menunjukkan (1) Pemasaran digital berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli; (2) Kepercayaan merek berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli; (3) Kepuasan pelanggan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli.
KEPEMIMPINAN DIGITAL: ANALISIS BIBLIOMETRIK [DIGITAL LEADERSHIP: BIBLIOMETRIC ANALYSIS] Ahmad Setiyono; Puspa Devi Maharani; Suyanto -
DeReMa (Development Research of Management): Jurnal Manajemen Vol 18, No 1 (2023): May
Publisher : Universitas Pelita Harapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19166/derema.v18i1.6231

Abstract

The purpose of this study is to provide a literature review with an extensive bibliometric analysis of digital leadership developments so far, the main streams, which channels are most influential, and research network models in digital leadership studies. Search and collect articles using the Scopus Database with the keyword "Digital leadership". The search results get 1298 articles. This bibliometric analysis uses VOSViewer software. The clustering process is assisted by the VOSViewer software by matching the words that appear frequently in each group. Each of these groups represents an area of digital leadership research. The eight clusters generated through the VOSViewer software provide an overview and research flow on digital leadership. Finally, researchers and practitioners need to pay attention to trends and research areas in digital leadership to enhance digital leadership development.Abstrak dalam Bahasa Indonesia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memberikan tinjauan literatur dengan analisis bibliometrik yang luas tentang kepemimpinan digital perkembangannya sejauh ini, aliran utama, saluran mana yang paling berpengaruh dan model jejaring penelitian dalam kajian kepemimpinan digital. Pencarian dan pengumpulan artikel dengan menggunakan Database Scopus dengan kata kunci “Kepemimpinan digital”. Hasil pencarian mendapatkan 1298 artikel. Analisis bibliometrik ini menggunakan perangkat lunak VOSViewer. Proses clustering dibantu oleh software VOSViewer dengan cara mencocokkan kata-kata yang sering muncul pada setiap kelompok. Masing-masing kelompok ini menujukkan area penelitian kepemimpinan digital. Delapan klaster yang dihasilkan melalui perangkat lunak VOSViewer memberikan gambaran umum dan aliran penelitian tentang kepemimpinan digital. Akhirnya peneliti dan praktisi perlu memperhatikan tren dan bidang penelitian dalam kepemimpinan digital untuk meningkatkan pengembangan kepemimpinan digital.
Testing MKTOR in Tanzania Universities [Pengujian MKTOR di Universitas Tanzania] Ramadhani Kitwana Dau; Huda Ahmed Yussuf
DeReMa (Development Research of Management): Jurnal Manajemen Vol 18, No 1 (2023): May
Publisher : Universitas Pelita Harapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19166/derema.v18i1.5947

Abstract

The objective of the study was to determine the extent to which market orientation (MO) is related to university performance. The study was based on 212 respondents from private and public universities across Tanzania. Market orientation was measured by MKTOR. Structural Equation Model (AMOS 22) and SPSS were deployed for data analysis. Tests for reliability and validity showed that the measures have sound psychometric properties. Two hypotheses were tested and both were supported. This is the first study in Tanzania which is pan territorial drawing its sample from both public as well as private universities, notwithstanding the relatively low representation by private universities. This study is cross sectional. A longitudinal study would have provided a more appropriate explanation on underlying relationships over a period of time. Furthermore, in view of complexity of high education industry, mediating variables would have shaded more light on the relationship between the two constructs under different set of circumstances. Obvious practical implication is that universities should design programs that address wider customer needs which will make them a “go to” universities and in the process increase their reputation. High reputation will attract funding from different sources thereby giving the universities ability to offer scholarships to students. This will lead to increased access to university education and hence help the Government to solve some of social problems.Abstrak dalam Bahasa Indonesia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui sejauh mana orientasi pasar (MO) terkait dengan kinerja universitas. Studi ini didasarkan pada 212 responden dari universitas swasta dan negeri di seluruh Tanzania. Orientasi pasar diukur dengan MKTOR. Model Persamaan Struktural (AMOS 22) dan SPSS digunakan untuk analisis data. Uji reliabilitas dan validitas menunjukkan bahwa langkah-langkah tersebut memiliki sifat psikometrik yang baik. Dua hipotesis diuji dan keduanya didukung. Ini adalah studi pertama di Tanzania yang merupakan pan teritorial yang mengambil sampelnya dari universitas negeri maupun swasta, meskipun perwakilan universitas swasta relatif rendah. Penelitian ini bersifat cross sectional. Studi longitudinal akan memberikan penjelasan yang lebih tepat tentang hubungan yang mendasari selama periode waktu tertentu. Selain itu, mengingat kompleksitas industri pendidikan tinggi, variabel mediasi akan lebih memperjelas hubungan antara dua konstruksi dalam keadaan yang berbeda. Implikasi praktis yang jelas adalah bahwa universitas harus merancang program yang menjawab kebutuhan pelanggan yang lebih luas yang akan membuat mereka menjadi universitas “go to” dan dalam proses meningkatkan reputasi mereka. Reputasi tinggi akan menarik pendanaan dari berbagai sumber sehingga memberikan kemampuan universitas untuk menawarkan beasiswa kepada mahasiswa. Hal ini akan mengarah pada peningkatan akses ke pendidikan universitas dan karenanya membantu Pemerintah untuk memecahkan beberapa masalah sosial.
IDENTIFIKASI BULL AND BEAR MARKET DI PASAR MODAL SYARIAH INDONESIA: PENDEKATAN MARKOV-SWITCHING [IDENTIFICATION OF THE BULL AND BEAR MARKET IN THE INDONESIAN SHARIA CAPITAL MARKET: THE MARKOV-SWITCHING APPROACH] Arief Surya Lesmana
DeReMa (Development Research of Management): Jurnal Manajemen Vol 18, No 1 (2023): May
Publisher : Universitas Pelita Harapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19166/derema.v18i1.6643

Abstract

The development of the Indonesian Islamic capital market cannot be separated from the bullish and bearish phenomena. Bullish and bearish conditions need special attention because they will affect investors’ decisions in buying, holding, or selling shares. This study aims to identify bullish and bearish conditions in the Indonesian Islamic capital market based on ISSI and JII data from January 2012 to December 2022. This study uses a quantitative approach with the Markov-Switching model technique. The result shows that in bullish conditions, ISSI can provide a return of 1.21% with a risk of 0.02%, while in bearish conditions ISSI can provide a return of -1.49% with a risk of 0.12%. Identification results on the ISSI data show that there were 101 bullish months with an expected duration of 9.5 months and 31 bearish months with an expected duration of 4.02 months. In addition, in bullish conditions, JII is able to provide a return of 0.17% with a risk of 0.02%, while in bearish conditions, JII can provide a return of -1.65% with a risk of 0.13%. Identification results on the JII data show that there were 90 bullish months with an expected duration of 5.93 months and 42 bearish months with an expected duration of 3.98 months.Abstrak dalam Bahasa Indonesia. Perkembangan pasar modal syariah Indonesia tidak terlepas dari fenomena bullish dan bearish. Kondisi bullish dan bearish perlu mendapat perhatian khusus karena dapat mempengaruhi keputusan investor dalam pembelian, penahanan, atau penjualan saham. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi kondisi bullish dan bearish di pasar modal syariah Indonesia berdasarkan data ISSI dan JII periode Januari 2012 hingga Desember 2022. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan Markov-Switching Model. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada kondisi bullish ISSI dapat memberikan tingkat pengembalian 1,21% dengan risiko 0,02%, sedangkan pada kondisi bearish ISSI dapat memberikan tingkat pengembalian -1,49% dengan risiko 0,12%. Pada data ISSI ditemukan 101 bulan bullish dengan rata-rata durasi 9,5 bulan dan 31 bulan bearish dengan rata-rata durasi 4,02 bulan. Selain itu pada kondisi bullish JII mampu memberikan tingkat pengembalian 0,17% dengan risiko 0,02%, sedangkan pada kondisi bearish, JII mampu memberikan tingkat pengembalian -1,65% dengan risiko 0,13%. Pada data JII ditemukan 90 bulan bullish dengan rata-rata durasi 5,93 bulan dan 42 bulan bearish dengan rata-rata durasi 3,98 bulan.
PENGARUH KONTEN BUATAN PENGGUNA (UGC) DAN KONTEN BUATAN PERUSAHAAN (FGC) TERHADAP LOYALITAS MEREK SMARTPHONE DI INDONESIA DENGAN KEPERCAYAAN MEREK SEBAGAI VARIABEL MEDIASI [THE INFLUENCE OF USER-PRODUCED CONTENT (UGC) AND COMPANY-PRODUCED CONTENT (FGC) ON SMARTPHONE BRAND LOYALTY IN INDONESIA WITH BRAND TRUST AS A MEDIATION VARIABLE] Richard Wisianto; Keni Keni
DeReMa (Development Research of Management): Jurnal Manajemen Vol 18, No 1 (2023): May
Publisher : Universitas Pelita Harapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19166/derema.v18i1.6464

Abstract

This study aims to determine the mediating role of brand trust in the influence of user generated content and firm generated content on smartphone X brand loyalty in Indonesia. In previous studies, there were different results related to the influence of user generated content and firm generated content, so this study was conducted to review these two variables in influencing brand loyalty to the X smartphone brand. Data were collected cross-sectionally using a digitally distributed questionnaire to 175 respondents who are customers of smartphone brand X. Sample selection by purposive sampling. Furthermore, the data was analyzed using Partial Least Squares-Structural Equation Modeling (PLS-SEM) through the SmartPLS software. This study shows that user generated content (UGC) and firm generated content (FGC) have a positive and significant effect on brand trust and brand loyalty. However, brand trust did not significantly mediate the effect of UGC on brand loyalty, but was able to significantly mediate the effect of FGC on brand loyalty. These results imply that when customers trust a smartphone brand X, this trust is based on promotional content created by smartphone companies which can then increase customer loyalty to that brand.Abstrak dalam Bahasa Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran mediasi kepercayaan merek pada pengaruh konten yang dibuat oleh pengguna dan konten yang dibuat oleh perusahaan  terhadap loyalitas merek smartphone X di Indonesia. Dalam penelitian sebelumnya menunjukan terdapat hasil yang berbeda terkait pengaruh konten buatan pengguna dan konten buatan perusahaan, sehingga penelitian ini dilakukan untuk meninjau kedua variabel tersebut dalam mempengaruhi loyalitas merek pada merek smartphone X. Data dikumpulkan secara cross sectional dengan menggunakan kuesioner yang disebarkan secara digital kepada 175 responden yang merupakan pelanggan merek smartphone X. Pemilihan sampel dengan purposive sampling. Selanjutnya, data tersebut dianalisis dengan menggunakan Partial Least Squares-Structural Equation Modeling (PLS-SEM) melalui software SmartPLS. Penelitian ini menunjukkan bahwa konten buatan pengguna (UGC) dan konten buatan perusahaan (FGC) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepercayaan merek dan loyalitas merek. Namun, kepercayaan merek tidak memediasi secara signifikan pengaruh UGC terhadap loyalitas merek, tetapi mampu memediasi secara signifikan pengaruh FGC terhadap loyalitas merek. Hasil tersebut mengimplikasikan bahwa ketika pelanggan percaya dengan suatu merek smartphone X, kepercayaan tersebut didasari oleh konten promosi yang dibuat oleh perusahaan smartphone yang kemudian dapat meningkatkan kesetiaan pelanggan terhadap merek tersebut.
DETERMINASI KEADILAN PROSEDURAL, KEADILAN INTERAKSIONAL, KEADILAN DISTRIBUTIF DENGAN MOTIVASI KERJA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN DI RSUD RAJA AHMAD TABIB [DETERMINATION OF PROCEDURAL JUSTICE, INTERACTIONAL JUSTICE, DISTRIBUTIVE JUSTICE WITH WORK MOTIVATION AS AN INTERVENING VARIABLE ON EMPLOYEE JOB SATISFACTION AT RAJA AHMAD TABIB HOSPITAL] Putry Andriani; Elli Widia; Shine Pintor Siolemba Patiro
DeReMa (Development Research of Management): Jurnal Manajemen Vol 18, No 1 (2023): May
Publisher : Universitas Pelita Harapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19166/derema.v18i1.6574

Abstract

Based on the report on the results of the community satisfaction survey in 2020, it is known that the community is still not satisfied with the services provided by the employees of Raja Ahmad Tabib Hospital. Among them is the attitude of employees who are not friendly, don't smile, and don't care. Several studies in the field of organizational justice show that perceptions of fairness have an important influence on organizational commitment, job satisfaction, intention to leave work, organizational behavior, and performance. It is recognized that considerations of fairness can cause emotional responses, especially in times of injustice. Unsatisfactory service can be suspected because employees do not get justice in the organization which affects their performance in providing services. The population in this study were employees and sampling was carried out purposively (purposive sampling). The results showed that distributive justice had no effect on employee motivation with a value of 0.104 > 0.05, procedural justice had an effect on employee motivation with a value of 0.003 <0.05, and interactional justice had an effect on work motivation with a value of 0.000 <0.05. In addition, work motivation is not able to mediate the relationship between distributive justice and job satisfaction. Meanwhile, work motivation can mediate the relationship between procedural and interactional justice on the job satisfaction of Raja Ahmad Tabib Hospital employees.Abstrak dalam Bahasa Indonesia. Berdasarkan laporan hasil dari survey kepuasan masyarakat pada tahun 2020 diketahui bahwa masyarakat masih belum puas terhadap pelayanan yang diberikan karyawan RSUD Raja Ahmad Tabib. Diantaranya sikap karyawan tidak ramah, kurang senyum dan tidak peduli. Beberapa penelitian di bidang keadilan organisasi menunjukkan bahwa persepsi keadilan memiliki pengaruh penting pada komitmen organisasi, kepuasan kerja, niat untuk berhenti bekerja, perilaku organisasi, dan kinerja. Diakui bahwa pertimbangan keadilan dapat menyebabkan respons emosional, terutama pada saat terjadinya ketidakadilan. Pelayanan yang kurang memuaskan bisa diduga karena karyawan yang tidak memperoleh keadilan dalam organisasi sehingga berpengaruh pada kinerjanya dalam memberikan pelayanan. Hal ini menjadi dasar peneliti untuk melakukan penelitian mengenai pengaruh keadilan Organisasi terhadap motivasi kerja yang berdampak pada kepuasan kerja karyawan di RSUD Raja Ahmad Tabib. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh keadilan distributif, keadilan prosedural, keadilan interaksi terhadap motivasi karyawan dan pengaruh motivasi kerja terhadap kepuasan kerja karyawan RSUD Raja Ahmad Tabib. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keadilan distributif tidak berpengaruh pada motivasi kerja karyawan dengan nilai 0.104 > 0.05, keadilan prosedural berpengaruh terhadap motivasi kerja karyawan dengan nilai 0.003 < 0.05 dan keadilan interaksional berpengaruh terhadap motivasi kerja dengan nilai 0.000 < 0.05. Selain itu, motivasi kerja tidak mampu memediasi hubungan antara keadilan distributif terhadap kepuasan kerja. Sedangkan motivasi kerja mampu memediasi hubungan keadilan prosedural dan interaksional terhadap kepuasan kerja karyawan RSUD Raja Ahmad Tabib.
PENGARUH MANAJEMEN HUBUNGAN MASYARAKAT DAN ORIENTASI PEMASARAN HUBUNGAN TERHADAP LOYALITAS MEREK DENGAN KETERLIBATAN PELANGGAN DAN KEPERCAYAAN MEREK SEBAGAI VARIABEL MEDIASI [THE INFLUENCE OF PUBLIC RELATIONS MANAGEMENT AND RELATIONSHIP MARKETING ORIENTATION ON BRAND LOYALTY WITH CUSTOMER INVOLVEMENT AND BRAND TRUST AS MEDIATION VARIABLES] Andrean Steviano; Sabrina Oktaria Sihombing
DeReMa (Development Research of Management): Jurnal Manajemen Vol 18, No 2 (2023): September
Publisher : Universitas Pelita Harapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19166/derema.v18i2.6808

Abstract

The development of the food and beverage industry, especially the cafe business, is classified as fast growing. Cafes are a type of business that is rapidly growing along with changes in people's lifestyles. Cafes are not only a place to enjoy food and drinks, but a place for mixing cultures and subcultures for social communities which are places to socialize. This research was conducted to determine the effect of public relations management and relationship marketing orientation on brand loyalty with customer involvement and brand trust as mediating variables. This study uses quantitative methods and data collection techniques by distributing electronic questionnaires using non-probability sampling methods, namely purposive sampling. The samples taken for this study were 188 respondents. Data were analyzed using Structured Equation Modeling-Partial Least Squares (PLS-SEM) with SmartPLS3 software. In this study there are ten hypotheses and supported and four unsupported hypotheses. The results of this study indicate that there is a positive influence between community relationship management and customer engagement and brand trust. There is a positive influence between relationship marketing orientation and customer engagement and brand loyalty. There is a positive influence between customer engagement with brand trust and brand loyalty. There is a positive influence between brand trust and brand loyalty. There is a positive influence between relationship marketing orientation and brand loyalty mediated by customer engagement. There is a positive influence between relationship marketing orientation and brand loyalty mediated by brand trust. There is a positive influence between customer engagement and brand loyalty mediated by brand trust. Then, there is no positive influence between community relationship management and brand loyalty. There is no positive influence between relationship marketing orientation and brand trust. There is no positive influence between community relationship management and brand loyalty mediated by customer engagement. There is no positive influence between community relationship management and brand loyalty mediated by brand trust. This study provides theoretical implications, managerial implications, and recommendations for further research.Abstrak dalam Bahasa Indonesia. Kafe merupakan salah satu jenis usaha yang cepat bertumbuh seiring dengan perubahan gaya hidup masyarakat. Kafe tidak hanya menjadi tempat untuk menikmati makanan dan minuman, namun menjadi tempat percampuran budaya dan subkultur bagi komunitas sosial yang menjadi tempat untuk bersosialisasi. Penelitian ini dilaksanakan untuk mengetahui pengaruh manajemen hubungan masyarakat dan orientasi pemasaran hubungan terhadap loyalitas merek dengan keterlibatan pelanggan dan kepercayaan merek sebagai mediator. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dan teknik pengumpulan data menggunakan Google form dengan menggunakan metode sampling non probabilitas yaitu, sampling bertujuan. Sampel yang diambil untuk penelitian ini adalah 188 responden. Data dianalisis menggunakan Structured Equation Modelling- Partial Least Square (PLS-SEM). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif manajemen hubungan masyarakat dengan keterlibatan pelanggan, dan kepercayaan merek. Terdapat pengaruh positif orientasi pemasaran hubungan dengan keterlibatan pelanggan dan loyalitas merek. Terdapat pengaruh positif keterlibatan pelanggan dengan kepercayaan merek dan loyalitas merek. Terdapat pengaruh positif kepercayaan merek dengan loyalitas merek. Terdapat pengaruh positif orientasi pemasaran hubungan dengan loyalitas merek yang di mediasi oleh keterlibatan pelanggan. Terdapat pengaruh positif orientasi pemasaran hubungan dengan loyalitas merek yang di mediasi oleh kepercayaan merek. Terdapat pengaruh positif keterlibatan pelanggan dengan loyalitas merek yang di mediasi oleh kepercayaan merek. Kemudian tidak terdapat pengaruh positif manajemen hubungan masyarakat dengan loyalitas merek. Tidak terdapat pengaruh positif orientasi pemasaran hubungan dengan kepercayaan merek. Tidak terdapat pengaruh positif manajemen hubungan masyarakat dengan loyalitas merek yang di mediasi oleh keterlibatan pelanggan. Tidak terdapat pengaruh positif manajemen hubungan masyarakat dengan loyalitas merek yang di mediasi oleh kepercayaan merek.