KALPATARU: Jurnal Sejarah dan Pembelajaran Sejarah
Jurnal ini berfokus tentang penelitian dalam pendidikan sejarah, bidang sejarah, sejarah lokal, sejarah nasional dan sejarah global, budaya Indonesia, kearifan lokal dan pendidikan sejarah.
Articles
10 Documents
Search results for
, issue
"Vol 5, No 1 (2019): Kalpataru: Jurnal Sejarah dan Pembelajaran Sejarah"
:
10 Documents
clear
FUNDAMENTALISME DALAM SYAIR PERANG PALEMBANG 1819
Jeki Sepriady
Kalpataru: Jurnal Sejarah dan Pembelajaran Sejarah Vol 5, No 1 (2019): Kalpataru: Jurnal Sejarah dan Pembelajaran Sejarah
Publisher : Universitas PGRI Palembang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31851/kalpataru.v5i1.2936
Fundamentalisme berupa paham yang mengajak orang untuk mengikuti hukum-hukum Islam yang sebenarnya, seperti contoh yang kita ketahui kata Jihad sangat kental hubungannya dengan istilah fundamentalisme, kandungan dari naskah Syair Perang Palembang 1819 ini memiliki nilai fundamentalisme tersebut. Berdasarkan hal tersebut maka permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaiamanakah kandungan nilai fundamentalisme dalam Syair Perang Palembang 1819?. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Naskah Syair Perang Palembang 1819 merupakan salah satu karya terbaik dari Sultah Mahmud Badaruddin II yang masih dikenal sampai dengan sekarang. Di dalam naskah ini banyak terkandung nilai-nilai yang dapat meningkatkan jiwa nasionalisme terhadap tanah air. Salah satu nilai yang terkandung di dalamnya adalah fundamentalisme, banyak ditemukan penulis bahwa sultan menggunakan istilah Islami untuk menggambarkan bagaimana jalannya peperangan tersebut.
SEJARAH PERAN KOMUNITAS ULAMA DALAM PELESTARIAN BUDAYA JAWA SEBAGAI SUMBER PEMBELAJARAN SEJARAH
Eka Susanti;
Ida Suryani
Kalpataru: Jurnal Sejarah dan Pembelajaran Sejarah Vol 5, No 1 (2019): Kalpataru: Jurnal Sejarah dan Pembelajaran Sejarah
Publisher : Universitas PGRI Palembang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31851/kalpataru.v5i1.2942
Sejarah peran komunitas dalam pelestarian budaya Jawa sebagai sumber pembelajaran sejarah yaitu proses terbentuknya komunitas ulama berkaitan erat dengan perkembangan tradisi keilmuan Islam. Perjalanan ulama Jawi utuk menuntut ilmu, menjalin hubungan antar ulama, baik dengan sesama ulama Jawi maupaun ulama daerah lain, ulama berperan sebagai pemimpin dalam kegiatan upacara adat Jawa. Rumusan masalah: nilai sejarah apa saja yang terdapat pada peran komunitas ulama dalam pelestarian budaya Jawa di desa Sidoharjo kecamatan Air Salek kabupaten Banyuasin yang dapat dijadikan sebagai sumber pembelajaran sejarah?. Metode yang digunakan dalam penelitian ini, menggunakan metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang peneliti gunakan adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian tentang sejarah peran komunitas ulama dalam pelestarian budaya Jawa sebagai sumber pembelajaran sejarah yaitu merupakan bagian dari proses masuk dan bekembangya agama dan kebudayaan Islam yang dapat dimanfaatkan sebagai sumber pembelajaran sejarah.
POLA TATA RUANG DESA TEGUR WANGI SEBAGAI SUMBER PEMBELAJARAN IPS TERPADU (SEJARAH) DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 1 MUARA ENIM
Safitri Wulan Dari
Kalpataru: Jurnal Sejarah dan Pembelajaran Sejarah Vol 5, No 1 (2019): Kalpataru: Jurnal Sejarah dan Pembelajaran Sejarah
Publisher : Universitas PGRI Palembang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31851/kalpataru.v5i1.2937
Latar belakang dari penelitian ini ialah belum dimanfaatkannya pola tata ruang desa Tegur Wangi sebagai sumber pembelajaran sejarah di Sekoah Menengah Pertama Negeri 1 Muara Enim. Rumusan masalah dari penelitian ini adalah bagaimanakah pola tata ruang desa Tegur Wangi sebagai sumber pembelajaran IPS Terpadu (Sejarah) di Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Muara Enim. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui latar belakang pola tata ruang desa Tegur Wangi, untuk meningkatkan pengetahuan pelaksanaan pola tata ruang yang ada pada desa Tegur Wangi dan hasil penelitian ini dijadikan sebagai sumber pembelajaran IPS Terpadu (Sejarah) di Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Muara Enim. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode deskriftif kualitatif. Keabsahan data dari penelitian ini adalah triangulasi sumber dan triangulasi metode. Pola tata ruang desa Tegur Wangi pusat desa berada pada tengah-tengah desa dan sekililing desa di kelilingi oleh sistem perekonomian. Terdapat berbagai macam komunitas perekonomian di desa Tegur Wangi. Sedangkan sistem pemerintahannya mereka menggunakan sistem pemerintahan modern dan tradisional, serta di desa Tegur Wangi terdapat jalan raya dan ganggang serta jembatan.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN VIDEO TUTORIAL PEMBUATAN REFLIKA ARCA DI SMA NURUL IMAN PALEMBANG
Hikmawati Hikmawati;
Sukardi Sukardi
Kalpataru: Jurnal Sejarah dan Pembelajaran Sejarah Vol 5, No 1 (2019): Kalpataru: Jurnal Sejarah dan Pembelajaran Sejarah
Publisher : Universitas PGRI Palembang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31851/kalpataru.v5i1.2943
Video tutorial pembuatan reflika arca adalah media pembelajaran yang menyampaikan pesan kepada siswa berupa audio dan visual yang terdapat materi di dalamnya dan dapat membangun motivasi serta rasa ingin tahu bagi peserta didik. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimanakah pengembangan media pembelajaran video tutorial pembuatan reflika arca di Sekolah Menengah Atas Nurul Iman Palembang?. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengembangan media pembelajaran video tutorial pembuatan reflika arca di Sekolah Menengah Atas Nurul Iman Palembang. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah metode penelitian dan pengembangan (Research and Development). Hasil penelitian dari hasil uji penggunaan oleh ahli validasi media mendapatkan rata-rata total penilaian 81,2% hasil tersebut menunjukkan masuk ke dalam kategori “sangat baik” untuk digunakan, dan hasil penilaian dari siswa mendapatkan nilai rata-rata total penilaian 86,25% yang menunjukkan masuk ke dalam kategori “sangat baik” untuk digunakan. Dari hasil uji lapangan yang dilakukan oleh ahli media dan siswa dapat disimpulkan bahwa pengembangan video tutorial pembuatan reflika arca dalam penelitian ini layak untuk digunakan sebagai media pembelajaran.
AKTUALISASI NILAI-NILAI PERJUANGAN KEMERDEKAAN INDONESIA DI KECAMATAN ILIR BARAT I KOTA PALEMBANG
Dimas Setiawan;
Ahmad Zamhari
Kalpataru: Jurnal Sejarah dan Pembelajaran Sejarah Vol 5, No 1 (2019): Kalpataru: Jurnal Sejarah dan Pembelajaran Sejarah
Publisher : Universitas PGRI Palembang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31851/kalpataru.v5i1.2939
Masa kemerdekaan adalah masa paling penting dalam perkembangan kota Palembang. Pendekatan penelitian menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yaitu dokumentasi, wawancara dan observasi. Hasil penelitian adalah perjuangan kemerdekaan Indonesia membutuhkan waktu yang sangat lama hingga mencapai kemerdekaan pada tanggal 17 Agustus 1945. Perjuangan kemerdekaan di kota Palembang berlangsung sangat heroik dan puncaknya pada Perang Lima Hari Lima Malam dalam usaha mempertahankan negara. Nilai-nilai perjuangan kemerdekaan Indonesia tersebut diaktualisasikan dalam bentuk penamaan jalan, tempat dan bangunan di kecamatan Ilir Barat I Palembang seperti Jalan Sumpah Pemuda, Jalan Angkatan ’45, Jalan Alamsyah Ratu Prawiranegara, Brimob Polda Sumsel, SMA Negeri 1 Palembang dan Universitas Sriwijaya yang memiliki nilai-nilai kebangsaan yang patut diteladani seperti nilai perjuangan, nilai nasionalisme, nilai keadilan, nilai persatuan bangsa, nilai kesatuan wilayah dan nilai gotong royong yang dapat diakui dan selalu diingat masyarakat sebagai bentuk perjuangan bangsa.
NILAI SEJARAH GEREJA SILOAM DALAM PENYEBARAN AGAMA KRISTEN DI KOTA PALEMBANG SEBAGAI SUMBER PEMBELAJARAN SEJARAH
Otty Nindi Kesuma;
Kabib Sholeh
Kalpataru: Jurnal Sejarah dan Pembelajaran Sejarah Vol 5, No 1 (2019): Kalpataru: Jurnal Sejarah dan Pembelajaran Sejarah
Publisher : Universitas PGRI Palembang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31851/kalpataru.v5i1.2944
Gereja Kristen Sumatera Bagian Selatan (GKSBS) Palembang “Siloam” pertama kali berdiri di Palembang pada tahun 1933 oleh Belanda. Gereja Siloam salah satu bentuk perkembanganya agama Kristen di Palembang, hingga sekarang Gereja ini masih digunakan sebagai tempah beribadah bagi agama Kristen. Permasalahan dalam penelitian ini adalah nilai sejarah apakah pada Gereja Kristen Sumatera Bagian Selatan Palembang “Siloam” yang dapat dijadikan sebagai sumber pembelajaran sejarah di sekolah menengah atas? Tujuan penelitian ini untuk mengetahui nilai sejarah Gereja Kristen Sumatera Bagian Selatan Palembang “Siloam” yang dapat dimanfaatkkan sebagai sumber pembelajaran sejarah di sekolah menengah atas. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan dokumentasi, observasi, dan wawancara. Teknik analisis data dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa Gereja Siloam didirikan pada tahun 1933 di kawasan jalan Talang Semut yang memiliki nama Belanda Gereja Gereformeerd. Gereja ini merupakan hasil dari peninggalan kolonialisme dari bangsa Belanda, Gereja ini juga memiliki peran besar dalam perkembangan agama Kristen di kota Palembang. Dengan dijadikanya nilai sejarah Gereja Siloam dalam penyebaran agama Kristen di kota Palembang sebagai sumber pembelajaran sejarah di SMA Negeri 2 Palembang, maka dapat membantu siswa mengetahui dan belajar hasil bangunan yang ditinggalkan para penjajah dari Belanda di kota Palembang sehingga dapat menumbuhkan rasa nasionalisme dalam diri siswa.
PENGARUH PENDEKATAN KONSTEKSTUAL DAN MODEL PEMBELAJARAN KELILING KELOMPOK TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPS TERPADU (SEJARAH) DI KELAS VII SMP NEGERI 2 MUARA ENIM TAHUN AJARAN 2017/2018
Fenni Eka Fitriani
Kalpataru: Jurnal Sejarah dan Pembelajaran Sejarah Vol 5, No 1 (2019): Kalpataru: Jurnal Sejarah dan Pembelajaran Sejarah
Publisher : Universitas PGRI Palembang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31851/kalpataru.v5i1.2934
Permasalahan yang terdapat di penelitian ini adalah ketika dalam kegiatan pembelajaran berlangsung siswa kelihatan pasif atau kurang aktif, ribut, monoton dan akhirnya siswa tidak memperhatikan guru yang sedang mengajar di depan kelas, akibatnya hasil nilai siswa pun rendah. Untuk mengatasi pemasalahan tersebut ini, maka guru harus mencari pendekatan dan model pembelajaran yang bisa membuat siswa aktif dan tidak rebut, salah satunya dengan menggunakan pendekatan konstektual dan model pembelajaran keliling kelompok. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh pendekatan konstekstual dalam model pembelajaran keliling kelompok terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS (Sejarah) di Sekolah Menengah Pertama Negeri 2 Muara Enim. Metode yang dipakai pun yaitu metode deskriptif kuantitatif dengan menggunakan teknik pengumpulan data melalui, observasi, tes soal dan dokumentasi. Berdasarkan hasil dari penelitian dan analisis data, hal ini biasa dilihat bahwa kelas eksperimen yang diberikan perlakuan pendekatan konstektual dan model keliling kelompok memiliki rata-rata 87,63 lebih tinggi dibandingkan dengan kelas kontrol yang diberikan perlakuan dengan menggunakan model ceramah dengan memiliki rata-rata 85,33 dan hasil perhitungan uji-t paired sample t-test yang menggunakan SPSS 22 diperoleh sig. (2-tailed) 0,000 < (α = 0,005) karena 0,000 < 0,005 maka H0 ditolak, dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan yang sangat signifikan pada hasil belajar siswa yang memperoleh pembelajaran pendekatan konstektual dan model keliling kelompok serta siswa yang memperoleh pembelajaran dengan menggunakan model ceramah di kelas VII SMP Negeri 2 Muara Enim.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN PETA MASUKNYA BANGSA EROPA KE INDONESIA DENGAN MEMANFAATKAN LIMBAH DAUN BAMBU
M. Al Qurbah;
Aan Suriadi
Kalpataru: Jurnal Sejarah dan Pembelajaran Sejarah Vol 5, No 1 (2019): Kalpataru: Jurnal Sejarah dan Pembelajaran Sejarah
Publisher : Universitas PGRI Palembang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31851/kalpataru.v5i1.2940
Pengembangan media pembelajaran peta masuknya bagsa Eropa dengan memanfaatkan limbah daun bambu adalah pembuatan media pembelajaran peta yang dikembangkan dengan limbah daun bambu sebagai bahan utama dalam pembuatan. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah hasil dari produk pengembangan media pembelajaran peta dengan memanfaatkan limbah daun bambu. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui hasil dan pengaruh penggunaan media pembelajaran peta masuknya bangsa Eropa dengan memanfaatkan limbah daun bambu. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian dan pengembangan (Research and Develoment) adalah metode penelitian yang digunakan untuk menghasilkan produk tertentu, dan mengkaji keefektifan produk tersebut. Hasil uji penggunaan oleh ahli validasi media mendapatkan rata-rata total penilaian sebesar 72,5 % yang menunjukan hasil tersebut masuk dalam kategori “Baik” untuk digunakan sebagai media pembelajaran, dan hasil penilaian media pembelajaran oleh siswa mendapatkan hasil rata-rata total penilaian 80,3% yang menunjukkan media tersebut masuk dalam kategori “Sangat Baik” untuk digunakan sebagai media pembelajaran. Dari hasil uji penggunaan media oleh ahli media dan siswa dapat disimpulkan bahwa media peta yang dikembangkan dalam penelitian ini layak untuk digunakan sebagai media pembelajaran.
PENINGKATAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN SEJARAH MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE MAKE A MACTH DI KELAS XI MIPA 5 SMA NEGERI 18 UNGGULAN PALEMBANG
Weni Erita
Kalpataru: Jurnal Sejarah dan Pembelajaran Sejarah Vol 5, No 1 (2019): Kalpataru: Jurnal Sejarah dan Pembelajaran Sejarah
Publisher : Universitas PGRI Palembang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31851/kalpataru.v5i1.2935
Permasalahan dalam penelitian ini yakni apakah penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe make a macth dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran sejarah wajib di kelas XI MIPA 5 SMA Negeri 18 Unggulan Palembang. Berdasarkan masalah tersebut, maka penelitian merumuskan tujuan masalah dalam penelitian ini yakni untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik dalam belajar sejarah wajib melalui penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe make a macth di kelas XI MIPA 5 SMA Negeri 18 Unggulan Palembang. Subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas XI MIPA 5 SMA Negeri 18 Unggulan Palembang. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui tes dan observasi. Pelaksanaan proses belajar mengajar sejarah dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe make a match pada siklus I dan II telah berjalan dengan efektif dan mampu meningkatkan hasil belajar peserta didik. Hal ini dapat dilihat dari peningkatan hasil belajar yang dicapai peserta didik mulai dari siklus I telah menunjukkan persentase ketuntasan klasikal 68.75% dengan rata-rata nilai tes 76.23 dan pada siklus II telah menunjukkan kembali persentase ketuntasan klasikal 91.43% dengan rata-rata nilai tes 78.97 yang dikategorikan sedang dan tinggi. Dengan demikian hasil belajar peserta didik telah mencapai indikator keberhasilan sesuai KKM klasikal mata pelajaran sejarah.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN AUDIO VISUAL PADA MATERI SEJARAH PENYEBARAN ISLAM DI KECAMATAN SIRAH PULAU PADANG
Apsa Dora;
Muhamad Idris
Kalpataru: Jurnal Sejarah dan Pembelajaran Sejarah Vol 5, No 1 (2019): Kalpataru: Jurnal Sejarah dan Pembelajaran Sejarah
Publisher : Universitas PGRI Palembang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31851/kalpataru.v5i1.2941
Media audio visual merupakan media kombinasi antara audio dan visual yang dapat dinikmati dengan indra pendengaran dan penglihatan. Media ini menggerakkan indra pendengaran dan penglihatan secara bersamaan yang dapat membuat siswa mampu memperoleh pengetahuan, keterampilan, atau sikap yang lebih baik lagi. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah hasil pengembangan media pembelajaran audio visual pada materi sejarah penyebaran Islam di kecamatan Sirah Pulau Padang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimanakah sejarah penyebaran Islam di kecamatan Sirah Pulau Padang dan untuk mengetahui ada atau tidak pengaruh penggunaan media pembelajaran audio visual pada materi sejarah penyebaran Islam di kecamatan Sirah Pulau Padang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan (research and develoment) oleh Brog and Gall. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner (angket), observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan menggunakan deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian ini adalah media pembelajaran audio visual. Pengembangan media pembelajaran dinyatakan layak digunakan berdasarkan dilakukannya uji kelayakan. Menurut dari validator 1 ahli media dan materi, kualitas media sebesar 87,5 % dinyatakan sangat baik untuk digunakan dan kualitas materi sebesar 75 % dinyatakan baik untuk digunakan. Hasil validasi validator 2 ahli media dan materi, kualitas media sebesar 80,3 % dinyatakan sangat baik untuk digunakan dan kualitas materi sebesar 80 % dinyatakan sangat baik untuk digunakan. Sedangkan hasil validasi guru mata pelajaran sejarah kualitas media sebesar 87,5 % dinyatakan sangat baik untuk digunakan dan kualitas materi sebesar 85 % dinyatakan baik untuk digunakan. Penilaian siswa terhadap media pembelajaran tersebut sebesar 83,6 % dari 15 siswa, dan dinyatakan sangat baik untuk digunakan. Dari hasil uji penggunaan media oleh ahli media dan siswa dapat disimpulkan bahwa media peta yang dikembangkan dalam penelitian ini layak untuk digunakan sebagai media pembelajaran.