Claim Missing Document
Check
Articles

Found 24 Documents
Search

KAJIAN KUAT LEKAT SAMBUNGAN ANGKUR PADA BETON YANG DIPERKUAT BAHAN ADHESIVE (SIKA ANCHORFIX-2) dandy prasetiya; Dadang Iskandar; Chica Oktavia
JUMATISI: Jurnal Mahasiswa Teknik Sipil Vol 5 No 1 (2024): JUMATISI: Jurnal Mahasiswa Teknik Sipil
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/jumatisi.v5i1.6221

Abstract

Besi tulangan merupakan besi yang digunakan untuk kontruksi beton atau yang lebih dikenal dengan beton bertulang. Kuat lekat adalah kemampuan besi tulangan dan beton yang menyelimuti dalam menahan gaya dari luar. Tegangan lekat memegang peranan penting dalam mencegah beton tergelincir (slip). Dalam praktek, metode desain yang akan digunakan adalah metode eksperimental laboratorium. Dengan benda uji masing-masing berjumlah 4 buah dengan variasi setiap 5 sampel deteliti pada umur 28 hari. Dimana mutu beton yang digunakan f’c 20 MPa. sampel untuk kontrol mutu beton, Sampel uji kuat lekat beton tanpa kait dan kait 135° metode cast in place, dan tanpa kait metode post installed. Setelah dilakukan penelitian didapatkan hasil pengujian pull-out test pada beton umur 28 hari metode (post installed) dengan lubang grouting 16 mm sedalam 150 mm yang diperkuat Sika Anchorfix-2 menggunakan besi tulangan D10 didapat nilai kuat lekat rata- rata sebesar 6.752 Mpa. Metode (cast in place) tanpa kait didapat nilai rata-rata sebesar 8.493 Mpa dan kait 135° didapat nilai rata-rata sebesar 8.747 Mpa. Pada metode (post installed) mengalami pengaruh pada lubang grouting yang halus sehingga tidak terjadi kerjasama antara bahan Sika Anchorfix-2 pada beton, kegagalan terjadi berupa tulangan tercabut beton utuh. Dari hasil pengujian metode (cast in place) menggunakan kait 135° mengalami kenaikan sebesar 3% terhadap kuat lekat besi tanpa kait.
PENGARUH MODEL PROJECT BASED LEARNING (PJBL) BERBANTUAN MEDIA WORDWALL TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN IPAS Lia Rosilianti; Dadang Iskandar; Acep Roni Hamdani
Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi Vol. 2 No. 6 (2025): Jurnal Resit Multidisiplin Edukasi (Edisi Juni 2025)
Publisher : PT. Hasba Edukasi Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71282/jurmie.v2i6.525

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan model Project Based Learning (PjBL) berbantuan media wordwall terhadap hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran IPAS. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian quasi experiment, dan desain penelitian nonequivalent control group design. Penelitian ini dilaksanakan di kelas V SDN Cilisung 01, yang dilatar belakangi karena rendahnya hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran IPAS. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan uji normalitas, uji homogenitas, uji hipotesis, uji effect size dan uji n-gain. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari uji hipotesis diperoleh Sig. (2-tailed) sebesar 0,000<0,05, artinya terdapat perbedaan hasil belajar peserta didik di kelas eksperimen dengan peserta didik di kelas kontrol, dengan nilai rata-rata kelas eksperimen 89,4 > nilai rata-rata kelas kontrol 78,4. Berdasarkan hasil effect size, model Project Based Learning (PjBL) berbantuan media wordwall memiliki pengaruh sebesar 1,4 terhadap hasil belajar peserta didik yang termasuk dalam kategori besar. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan model Project Based Learning (PjBL) berbantuan media wordwall dapat berpengaruh terhadap hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran IPAS.
PENGARUH MODEL PROJECT BASED LEARNING BERBANTUAN MEDIA SMART BOX TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF IPAS  PESERTA DIDIK DI KELAS V SEKOLAH DASAR Syifa Annisa; Dadang Iskandar; Nurul Fazriyah
Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi Vol. 2 No. 6 (2025): Jurnal Resit Multidisiplin Edukasi (Edisi Juni 2025)
Publisher : PT. Hasba Edukasi Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71282/jurmie.v2i6.526

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model Project based learning berbantuan media Smart Box terhadap kemampuan berpikir kreatif IPAS Peserta Didik di Kelas V di Sekolah Dasar.  Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain penelitian yaitu quasi experimental design. Teknik pengumpulan data melalui Pretest dan Posttest. Sampel dalam penelitian yang digunakan adalah kelas V. Penelitian dilakukan karena kemampuan berpikir kreatif IPAS peserta didik masih rendah. Peneliti menggunakan uji Independent Sample T-test untuk melihat pengaruhnya. Hasil uji Independent Sample T-test yaitu 0.002 < 0.05 dan hasil pada uji effect size memperoleh nilai sebesar 1.13 yang berkategori besar, artinya terdapat pengaruh secara signifikan terhadap kemampuan berpikir kreatif IPAS peserta didik, sesuai dengan pengambilan keputusan bahwa Ho ditolak dan Ha diterima. Sehingga, terdapat pengaruh yang signifikan dan berpengaruh besar terhadap model Project based learning Berbantuan Media Smart Box Terhadap Kemampuan Berpikir Kreatif IPAS Peserta Didik di kelas V Sekolah Dasar.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAM GAMES TOURNAMENT BERBANTUAN APLIKASI BAAMBOOZLE TERHADAP KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP IPA PESERTA DIDIK SD Nabillah Putri Adinda Fahra; Dadang Iskandar; Nurul Fazriyah
Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi Vol. 2 No. 6 (2025): Jurnal Resit Multidisiplin Edukasi (Edisi Juni 2025)
Publisher : PT. Hasba Edukasi Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71282/jurmie.v2i6.527

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan pemahaman konsep IPA melalui model pembelajaran Team GamesTournament (TGT) berbantuan aplikasi Baamboozle dalam pembelajaran IPAS. Penelitian dilaksanakan menggunakan pendekatan kuantitatif metode kuasi eksperimen dengan desain penelitian Non Equivalent Control Group. Penelitian ini dilaksanakan di kelas V SDN 188 Bandung Baru Kota Bandung, karena pemahaman konsep IPA peserta didik yang masih rendah, hasil ulangan harian mayoritas peserta didik dibawah KKTP. Penelitian ini menggunakan uji deskriptif, uji normalitas, homogenitas dan hipotesis untuk mengetahui perbedaan rata-rata nilai peserta didik dan uji effect size dalam mengukur pengaruh penggunaan model TGT berbantuan aplikasi Baamboozle terhadap pemahaman konsep IPA. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat nilai rata-rata kelas eksperimen 82,31 > rata rata kelas kontrol 66,00 dengan besar perbedaan 16,31%. Selain itu, pengaruh model pembelajaran TGT berbantuan aplikasi Baamboozle terhadap kemampuan pemahaman konsep IPA yaitu sebesar 2.16 berkategori sangat besar. Berdasarkan hasil tersebut, penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe Team Games Tournament berbantuan aplikasi Baamboozle berpengaruh pada pemahaman konsep IPA dan dapat dijadikan salah satu model serta media pembelajaran untuk diterapkan pada pembelajaran IPAS di Sekolah Dasar.