Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI

Desain Pengembangan Kurikulum PAI di Sekolah Dasar Citra, Desy Eka; Pangesty, Nurul
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 2 (2024)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kurikulum sebagai pedoman dalam mencapai tujuan pendidikan, memiliki kedudukan sentral sebagai penentu proses dan sebagai evaluasi pelaksanaan pendidikan. Pengembangan kurikulum (Curriculum development/Curriculum design) sebagai tahap lanjutan dari pembinaan, yakni kegiatan yang mengacu untuk menghasilkan suatu kurikulum baru. Kurikulum pendidikan Islam tidak terlepas dari keterkaitannya dengan dasar dan tujuan pendidikan Islam. Beberapa bagian materi kurikulum dapat dikembangkan sesuai dengan tuntutan zaman dan lingkungan hidup manusia, tetapi dipertimbangkan bahwa kurikulum pendidikan Islam harus terkait secara substansif dengan tujuan pendidikan Islam. Desain kurikulum merupakan kerangka dalam menyusun organisasi kurikulum dan merupakan penyiapan dari salah satu komponen kurikulum yakni isi materi kurikulum. Penelitian ini menggunakan penelitian pustaka dengan menganalisis data-data, dokumen yang terkait pembahasan dan dianalisa secara sistematis. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dalam memahami suatu fenomena yang dialami subjek atau objek penelitian, dengan metode deskriptif dalam bentuk kata-kata dan bahasa. Adapun tujuan penelitian ini untuk mengetahui bentuk desain kurikulum PAI di Sekolah Dasar. Pada penerapannya, desain pengembangan kurikulum khususnya Pendidikan Agama Islam di lingkup Sekolah Dasar mengalami perubahan-perubahan paradigma. Kurikulum didesain dan dikembangkan berdasarkan kebutuhan, minat, dan bakat siswa, dengan memperhatikan aspek psikologis peserta didik. Oleh karena itu, desain kurikulum Pendidikan Agama Islam harus didesain dan diterapkan seefektif mungkin untuk mempermudah peserta didik dalam pembelajaran.