Claim Missing Document
Check
Articles

Found 14 Documents
Search

Analisis Strategi Penempatan Kerja dan Latar Belakang Pendidikan Untuk Meningkatkan Kinerja Karyawan pada PT Citra Baru Perkasa Jakarta Barat Abdillah, Dace; Priadi, Andri
Jurnal Ilmiah Swara MaNajemen (Swara Mahasiswa Manajemen) Vol. 4 No. 4 (2024): Jurnal Ilmiah Swara MaNajemen (Swara Mahasiswa Manajemen)
Publisher : UNPAM PRESS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/jism.v4i4.45228

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis proses penempatan kerja dan latar belakang pendidikan pada PT Citra Baru Perkasa dalam meningkatkan kinerja karyawan. Dengan judul Analisis Strategi Penempatan Kerja Dan Latar Belakang Pendidikan Untuk Meningkatkan Kinerja Karyawan Pada PT. Citra Baru Perkasa Jakarta Barat. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Metode penggumpulan data yang digunakan adalah wawacara mendalam dengan informan dan key informan, observasi dan dokumentasi. Data yang terkumpul dianalisis secara deskriptif dengan alur: (1) Pengumpulan data, (2) Analisis SWOT (3) Reduction, (4) Display data (5) Conclusion Drawing. Agar memperoleh keabsahan data dilakukan analisis melalui Analisi SWOT. Dari hasil penelitian ini dapat di simpulkan bahwa, PT Citra Baru Perkasa menempatkan beberapa karyawannya dalam penempatan kerja yang tidak sesuai dengan latar belakang pendidikannya. Namun meskipun karyawan PT Citra Baru Perkasa di tempatkan pada penempatan kerja yang tidak sesuai dengan latar belakang pendidikannya mereka masih tetap bisa menyesuaikan diri dan memahami tugas serta tanggung jawabnya.
Pengaruh Lingkungan Kerja Fisik dan Budaya Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada PT Lancar Wiguna Sejahtera Cabang Semanan Tangerang Sitanggang, Sinta Monica; Priadi, Andri
Jurnal Ilmiah Swara MaNajemen (Swara Mahasiswa Manajemen) Vol. 5 No. 1 (2025): Jurnal Ilmiah Swara MaNajemen (Swara Mahasiswa Manajemen)
Publisher : UNPAM PRESS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/jism.v5i1.47830

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja fisik dan budaya kerja terhadap kinerja karyawan di PT. Lancar Wiguna Sejahtera Cabang Semanan Tangerang. Sampel yang digunakan adalah seluruh karyawan berjumlah 101 orang dengan teknik pengambilan sampel sensus. Data dikumpulkan melalui data primer dan sekunder, kemudian dianalisis dengan menggunakan analisis deskriptif, uji validitas, reliabilitas, normalitas, multikolinieritas, heteroskedastisitas, autokorelasi, regresi linier sederhana, regresi linier berganda, koefisien korelasi, koefisien determinasi, uji t, dan uji F. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Lingkungan kerja fisik berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan dengan persamaan regresi Y=15,507+0,616X₁, nilai thitung 2,283 > ttabel 1,660, dan signifikansi 0,025 < 0,05. (2) Budaya kerja juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan dengan persamaan Y=6,405+1,848X₂, nilai thitung 8,301 > ttabel 1,660, dan signifikansi 0,000 < 0,05. (3) Secara bersama-sama, lingkungan kerja fisik dan budaya kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, dengan persamaan regresi Y = 6,545 + 0,155X₁ + 0,663X₂, nilai korelasi 0,873, dan koefisien determinasi 76,23%. Uji F menunjukkan nilai 157,159 > 3,089 dengan signifikansi 0,000 < 0,05.
PENGARUH KECERDASAN INTELEKTUAL, KECERDASAN EMOSIONAL DAN KECERDASAN SPIRITUAL TERHADAP KINERJA GURU ( Priadi, Andri
JURNAL SeMaRaK Vol. 1 No. 3 (2018): Jurnal SeMaRaK
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/smk.v1i3.2260

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa dan mencari pengaruh kecerdasan intelektual terhadap kinerja guru, kecerdasan emosional pada kinerja guru, kecerdasan spiritual pada kinerja guru dan variabel bebas secara bersamaan terhadap ariabel terikat. Dalam hal ini, penulis memakai cara penelitian yang digunakan menggunakan metode deskriftif korelasional yang bersifat meneliti hubungan antara variabel-variabel yang diteliti. Metode penelitian ini dipilih terutama karena terbatasnya waktu, biaya dan tenaga yang penulis miliki, sehingga masalah ini penulis berharap dapat meneliti aspekaspek spesifik dari suatu keadaan sosial secara mendalam. Hasil nilai determinasi yaitu 0,266. Ini memperlihatkan bahwa kemampuan ketiga bebas menjelaskan pengaruhnya terhadap variabel terikat adalah sebesar 26,6%. Sedangkan 73,4% dari variabel yang tidak diteliti. Nilai F-Hitung 12,744, dan nilai F-tabel adalah 2,68 dengan keakuratan 95% atau α = 0,05. Dengan demikian, nilai akhir penelitian menolak Ho dan menerima Ha. Jadi, ketiga ariabel bebas berpengaruh secara signifikan terhadap variabel dan persamaan Y = 12,097 + 0,313X1 + 0,026X2 + 0,362X3 artinya ada persamaan tersebut dapat dilihat bahwa ketiga variabel bebas memiliki kemampuan untuk memengaruhi variabel terikat kinerja. Kata kunci : kecerdasan intelektual, kecerdasan spiritual, kecerdasan spiritual dan kinerja guru
Pengaruh Motivasi Dan Kompensasi Terhadap Kinerja Guru MI Kecamatan Penawangan Kabupaten Grobogan Utomo, Styo Budi; Priadi, Andri
JURNAL SeMaRaK Vol. 6 No. 1 (2023): JURNAL SEMARAK
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/smk.v6i1.32260

Abstract

Sebuah peneltian dalam jenis penelitian kaututaif guna mengetahui adanya pengaruh padasebuah variable motivasi dan kompensasi terhạdap Kἱnerja Guru MI Kec. Penawangan. Obyekpenelitian yakni guru MI di kecamatan Penawangan. Adapun metodenya adalah kuantitatif dansampel sebanyak 32 guru sebagại responden. Dalam menganalisis data peneliti menggnakananalisis regresi, uji asumsi klasik, uji hipotesis dan koefisien determinasi. Dari hasil penelitasdiatas maka terdapat pengaruh motivasi dan kompensasi tehadap kinerja. Adapun hasilpengujian dari variable motivasi seebasar 0,165. Sedangkan variable kompensasi sebesar0.740. dengan hasil tersebut dapat dikattan mempunyai pengaruh secara bersama-sama antaraX1 dan X2 terhadap Y.Kata Kunci: Motivasi, Kompensasi dan Kinerja