Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : Kajian Sastra Nusantara Linggau ( KASTRAL)

Modul Analisis Unsur Intrinsik Novel berbasis Kearifan Lokal : (Pengembangan Bahan Ajar Sastra pada Siswa Kelas XI SMK Negeri 2 Musi Rawas) Sri Widiawati Ningsih; Nugroho, Agung; Lazuardi, Dian Ramadan
Kajian Sastra Nusantara Linggau Vol. 1 No. 2 (2021): Jurnal Kastral
Publisher : LP3MKIL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (814.637 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan modul menganalis unsur intrinsik novel berbasis kearifan lokal yang sesuai dengan kebutuhan siswa kelas XI SMK Negeri 2 Musirawas. Metode Penelitian ini merupakan jenis Research and development (R&D) dari Dick and Carey yang meliputi analisis kebutuhan, analisis pembelajaran, analisis siswa dan konteks, merumuskan tujuan performansi, mengembangkan instrumen, mengembangkan strategi pembelajaran, mengembangkan dan memilih bahan pembelajaran, evaluasi formatif dan revisi. Sampel penelitian yaitu kelas XI RPL 2 SMK N 2 Musi Rawas dengan jumlah siswa 35 orang. Teknik pengumpulan data dengan melakukan wawancara, kuesioner/angket. Teknik analisis data menggunakan skala likert, uji validitas. Hasil validasi desain dikategorikan valid dengan jumlah persentase 76%. Validasi kebahasaan dengan kategori cukup valid persentase 60%. Validasi materi valid dengan jumlah persentase 74%. Jumlah keseluruhan hasil validasi sebesar 70,8% dikategorikan valid, sehingga bahan ajar telah efektif digunakan. Hasil uji coba one to one dengan kategori praktis jumlah persentase 77%, uji coba kelompok kecil sebesar 75,3%. Berdasarkan hasil penelitian modul menganalisis unsur intrinsik berbasis kearifan lokal telah praktis.
ANALISIS STRUKTUR TEKS PADA KARANGAN EKSPOSISI MAHASISWA SEMESTER I STKIP PGRI LUBUKLINGGAU Sri Murti; Lazuardi, Dian Ramadan
Kajian Sastra Nusantara Linggau Vol. 2 No. 2 (2022): Jurnal Kastral
Publisher : LP3MKIL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (489.398 KB) | DOI: 10.55526/kastral.v2i2.312

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui struktur dan kaidah kebahasaan teks eksposisi pada karangan Mahasiswa semester I Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia STKIP PGRI Lubuklinggau. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah metode kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah karangan eksposisi mahasiswa semester I Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia STKIP PGRI Lubuklinggau sebanyak 36 karangan. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik dokumentasi, teknik catat dan teknik pustaka. Teknik analisis data yang digunakan (1) membaca tulisan teks eksposisi mahasiswa guna memperoleh pemahaman secara umum tentang kaidah penulisan teks eksposisi; (2) mengidentifikasi kaidah penulisan teks eksposisi berdasarkan tulisan mahasiswa; (3) mendskripsikan dan menjelaskan hasil temuan dari langkah sebelumnya; (4) membuat sebuah kesimpulan tentang kaidah penulisan teks eksposisi mahasiswa. Selanjutnya hasil penelitian menjelaskan bahwa struktur karangan terdiri dari thesis sebanyak 36 karangan dengan pesentase 100%, argumentasi sebanyak 36 karangan dengan persentase 100% dan reiteration sebanyak 28 karangan dengan persentase 77%.
TINJAUAN PSIKOANALISIS SIGMUND FREUD TERHADAP CERITA RAKYAT ETNIK LEMBAK Maharani, TriSela; Nugroho, Agung; Lazuardi, Dian Ramadan
Kajian Sastra Nusantara Linggau Vol. 3 No. 2 (2023): Jurnal Kastral
Publisher : LP3MKIL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55526/-.v3i2.443

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mendeskripsikan tentang nilai psikoanalisis berupa nilai id, ego, dan superego. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Dengan menggunakan Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan Teknik membaca, mencermati, memahami sampel sebagai sebuah objek penelitian, memberi kode, dan menyusun hasil analisis. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menjelaskan tentang kepribadian tokoh-tokoh yang ada dalam cerita rakyat Etnik Lembak. Objek pada penelitian ini adalah Cerita Rakyat Etnik Lembak. Hasil dalam penelitian ini menunjukan adanya gambaran tentang 1) Adanya gambaran kepribadian Id dalam tokoh cerita rakyat etnik Lembak, bentuk id menunjukan berupa nilai yang mementingkan diri sendiri, rasa kepuasan yang harus segera terpenuhi serta rasa ketidaksenangan pada pristiwa penundaan. (2) Ego tokoh dalam cerita rakyat etnik Lembang di dominankan oleh kepribadian tokoh yang selalau sabar namun tetap dalam penguasaan diri yang tidak terkontrol hal ini dikarenakan masih adanya dorongan dari sebuah id. (3) Superego merupakan bentuk kepribadian yang dipengaruhi secara sadar maupun tak sadar oleh tokoh-tokoh yang ada dalam cerita rakyat Etnik Lembak bentuk kepribadian superego yang ada dalam setiap penokohan di dominankan oleh nilai yang sabar, rela berkorban serta mampu membedakan baik buruknya atas sebuah tindakan yang akan dilakukakan.
ANALISIS STRUKTUR TEKS PADA KARANGAN EKSPOSISI MAHASISWA SEMESTER I STKIP PGRI LUBUKLINGGAU Sri Murti; Lazuardi, Dian Ramadan
Kajian Sastra Nusantara Linggau ( KASTRAL) Vol. 2 No. 2 (2022): Jurnal Kastral
Publisher : LP3MKIL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55526/kastral.v2i2.312

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui struktur dan kaidah kebahasaan teks eksposisi pada karangan Mahasiswa semester I Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia STKIP PGRI Lubuklinggau. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah metode kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah karangan eksposisi mahasiswa semester I Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia STKIP PGRI Lubuklinggau sebanyak 36 karangan. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik dokumentasi, teknik catat dan teknik pustaka. Teknik analisis data yang digunakan (1) membaca tulisan teks eksposisi mahasiswa guna memperoleh pemahaman secara umum tentang kaidah penulisan teks eksposisi; (2) mengidentifikasi kaidah penulisan teks eksposisi berdasarkan tulisan mahasiswa; (3) mendskripsikan dan menjelaskan hasil temuan dari langkah sebelumnya; (4) membuat sebuah kesimpulan tentang kaidah penulisan teks eksposisi mahasiswa. Selanjutnya hasil penelitian menjelaskan bahwa struktur karangan terdiri dari thesis sebanyak 36 karangan dengan pesentase 100%, argumentasi sebanyak 36 karangan dengan persentase 100% dan reiteration sebanyak 28 karangan dengan persentase 77%.