Claim Missing Document
Check
Articles

Found 16 Documents
Search
Journal : Seminar Nasional Produk Terapan Unggulan Vokasi

Implementasi Beton Pracetak dengan Metode RISHA pada Pembangunan Kafe Polimdo serta Perbandingan Waktu dan Biayanya dengan Beton Konvesional Hia, Pasrah Berkat; Ratuwongo, Valentino; Rumbayan, Rilya; Nicolaas, Seska
Prosiding Seminar Nasional Produk Terapan Unggulan Vokasi Vol 1 No 1 (2024): Prosiding Seminar Nasional Produk Terapan Unggulan Vokasi Politeknik Negeri Manad
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Politeknik Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penggunaan beton pracetak dengan metode RISHA (Rumah Instan Sederhana Sehat), dalam pembangunan kafe POLIMDO telah menjadi fokus utama penelitian ini. Metode ini menawarkan kemungkinan untuk mempercepat proses konstruksi dengan mengurangi waktu dan biaya secara signifikan. Penelitian ini bertujuan untuk mendesain kafe POLIMDO dengan menggunakan metode RISHA menghitung waktu dan biaya konstruksi untuk pembangunan kafe serta menghitung efesiensi waktu dan biaya konstruksi terhadap beton konvesional. Hasil penelitian yang telah terlaksanakan/dilakukan menunjukkan bahwa implementasi beton pracetak dengan metode Risha mampu mengurangi waktu konstruksi hingga 21% dan biaya hingga 71% dibandingkan dengan beton konvensional. Temuan ini memberikan kontribusi signifikan bagi industri konstruksi, terutama dalam mempertimbangkan efisiensi waktu dan biaya dalam proyek pembangunan seperti kafe POLIMDO. Implementasi beton pracetak dengan metode RiISHA menawarkan solusi yang lebih cepat, efisien, dan ekonomis, yang dapat menjadi alternatif yang menarik bagi praktisi konstruksi dalam meningkatkan produktivitas dan efektivitas proyek Pembangunan.
Desain Sekolah Bagi yang Terdampak Gempa Menggunakan Beton Pracetak dengan Metode RISHA Jonah, Juan D'arch; Manitik, Alfa Androsi; Powa, Kanjelo Gerry; Ondang, Agnes Virgilinia; Rumbayan, Rilya
Prosiding Seminar Nasional Produk Terapan Unggulan Vokasi Vol 1 No 1 (2024): Prosiding Seminar Nasional Produk Terapan Unggulan Vokasi Politeknik Negeri Manad
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Politeknik Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Gempa bumi merupakan salah satu bencana alam yang dapat mengancam infrastruktur dunia pendidikan. Penelitian ini dilakukan untuk mendesain sekolah tahan gempa menggunakan beton precast dengan metode Rumah Instan Sederhana Sehat (RISHA). Latar belakang mencermati tingginya risiko bencana gempa bumi di Manado dan dampaknya pada ketahanan sekolah. Tujuan penelitian ini adalah mendesain bangunan sekolah menggunakan beton pracetak dengan metode RISHA, beserta menghitung estimasi biaya pembangunan dan menghitung waktu pengerjaan konstruksinya. Metode penelitian mencakup pendekatan kualitatif dan kuantitatif, studi literatur beton precast, mendesain bangunan sekolah di Lab Komputer Teknik Sipil menggunakan AutoCAD 2018, serta menghitung rencana anggaran biaya dan waktu pelaksanaan pembangunannya menggunakan Microsoft Excel. Hasil dari penelitian yang di dapat yaitu desain dua unit gedung sekolah untuk tingkat SD dengan menggunakan komponen RISHA. Sekolah tersebut memiliki luas lahan sebesar 1625 m2, dengan luas bangunan gedung sekolah unit ke-1 sebesar 132 m2 dengan anggaran biaya sebanyak Rp 63.550.000,00 dan waktu pengerjaannya selama 23 hari. Sedangkan unit ke-2 seluas 108 m2 dan sebanyak Rp 53.550.000,00 dengan waktu pengerjaan selama 20 hari.
Penerapan Teknologi Beton Pracetak pada Pembangunan Apartemen Berarsitektur Spiral dengan Konsep Green Building Palupi, Muhamad Rafly; Lumbu, Neil; Rumbayan, Rilya
Prosiding Seminar Nasional Produk Terapan Unggulan Vokasi Vol 1 No 1 (2024): Prosiding Seminar Nasional Produk Terapan Unggulan Vokasi Politeknik Negeri Manad
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Politeknik Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pembangunan apartemen menjadi pilihan yang populer sebagai jawaban atas meningkatnya kebutuhan akan tempat tinggal di perkotaan. Namun, tantangan terkait efisiensi penggunaan lahan dan integrasi praktik konstruksi semakin mendesak. Dalam konteks ini, penerapan beton pracetak telah muncul sebagai solusi yang menarik untuk mempercepat proses konstruksi dan meminimalkan dampak lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk merancang bangunan apartemen dengan menggunakan teknologi beton precast, menganalisa struktur bangunan apartemen dengan menggunakan beton precast serta menghitung biaya. Penelitian ini akan membahas metode dan teknik penerapan beton pracetak yang sesuai untuk pembangunan apartemen berbentuk spiral. Aspek - aspek seperti efisiensi energi, penggunaan material daur ulang, dan pengelolaan limbah akan mendapat perhatian khusus. Penelitian ini juga akan membahas konsep green building yang diterapkan dalam pembangunan apartemen. Melalui penggunaan teknologi dan material yang ramah lingkungan, serta desain yang memaksimalkan penggunaan cahaya dan sirkulasi udara alami, apartemen ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan hunian yang sehat dan nyaman bagi penghuninya dan juga diharapkan hasil penelitian ini dapat memberikan kontribusi positif dalam upaya menciptakan lingkungan perumahan perkotaan yang lebih hijau dan berkelanjutan.
Implementasi Beton Precast pada Bangunan Laboratorium Komputer dan Gambar di Jurusan Teknik Sipil Menggunakan Konsep Eko-Kompatibel dan Pendekatan Pragmatis Tompodung, Christiano Topan; Kopalit, Prayse Theodora; Atmaja, Aprilia Dwi Putri; Rumbayan, Rilya
Prosiding Seminar Nasional Produk Terapan Unggulan Vokasi Vol 1 No 1 (2024): Prosiding Seminar Nasional Produk Terapan Unggulan Vokasi Politeknik Negeri Manad
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Politeknik Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pembangunan laboratorium komputer dan gambar di Jurusan Teknik Sipil memperkuat infrastruktur pendidikan dan penelitian di bidang teknik, menjadi tonggak penting dalam penyediaan fasilitas yang mendukung pengembangan keterampilan mahasiswa dalam penggunaan perangkat lunak teknis. Dalam konteks ini, kebutuhan akan ruang yang luas, pencahayaan optimal, dan kualitas udara yang baik menjadi hal yang sangat penting. Dengan mengadopsi penggunaan beton pracetak untuk struktur kolom dan balok, muncul kemungkinan untuk merancang sistem modular dimana pendekatan ini memberikan keuntungan dalam hal waktu, biaya, dan kualitas, sambil memungkinkan tingkat fleksibilitas yang lebih besar dalam desain dan adaptasi bangunan. Penelitian ini bertujuan untuk mendesain bangunan laboratorium komputer dan gambar dengan memanfaatkan beton pracetak, mengintegrasikan prinsip-prinsip eko-kompatibel dan pendekatan pragmatis dimana pendekatan ini bertujuan untuk menciptakan infrastruktur yang tidak hanya ramah lingkungan, tetapi juga efisien dari segi teknis dan ekonomi dalam jangka panjang. Metode penelitian didasari oleh kajian literatur dari segala sumber dan melibatkan penggunaan laboratorium komputer untuk pembuatan gambar desain bangunan menggunakan software Autocad, Sketchup, dan Microsoft Excel untuk perhitungan biaya. Hasil dari penelitian ini memuat Denah Perencanaan lokasi, gambar desain 3D, gambar beton pracetak kolom dan balok, dan perhitungan anggaran biaya dari Bangunan Laboratorium Komputer dan Gambar.
Digital Minimarket Design using the Building Information Modeling Method and Comparison of RISHA and Conventional Time and Costs Rondonuwu, Yosua Gilberth Cristovel; Pribadi, Richmon A; Tutu, Trifena H; Rasjid, Irgi S; Peginusa, Stefani S; Rumbayan, Rilya
Prosiding Seminar Nasional Produk Terapan Unggulan Vokasi Vol 2 No 1 (2023): Prosiding Seminar Nasional Produk Terapan Unggulan Vokasi Politeknik Negeri Manad
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Politeknik Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This research aims to design a minimarket building using precast concrete and compare the costs and implementation time of precast concrete and conventional concrete. With precast concrete technology using RISHA (Simple Healthy Instant House) panels which are standardized and have been tested by the PUPR Ministry, this helps to simplify and save time on the process of building this minimarket. This advantage makes precast concrete an alternative for use as an alternative construction system. The research method used is experimental in the computer laboratory, Civil Engineering Department, Manado State Polytechnic where the design uses digital methods, namely BIM (Building Information Modeling) technology with Tekla software, and several other supporting applications such as Autocad and Sketchup. The output of this research is a precast concrete minimarket building design product, and it can be concluded that for minimarkets with a building area of 129 m2, the RISHA method can reduce costs, especially for carrying out concrete structural work, by 84% compared to using conventional concrete, with a price difference of IDR 238,411. 660.01. For time comparison, the RISHA method is superior with a difference of 5 days or 35 working hours.
Implementation of Precast Concrete in Hotel Building Design as a Manado State Polytechnic Housekeeping Laboratory Landeng, Kevin D; Mewo, Jesia Magdalena; Exan, Gabriella C; Paramata, Gusnirania; Rumbayan, Rilya; Peginusa, Stefani Switly
Prosiding Seminar Nasional Produk Terapan Unggulan Vokasi Vol 2 No 1 (2023): Prosiding Seminar Nasional Produk Terapan Unggulan Vokasi Politeknik Negeri Manad
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Politeknik Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Implementasi beton precast pada desain bangunan hotel 4 tingkat dengan luas bangunan 1920 m2 yang direncanakan akan digunakan sebagai fasilitas praktik laboratorium housekeeping di Politeknik Negeri Manado menunjang konsep pendekatan skema pembelajaran praktikum, desain bangunan ini dapat menjadi referensi desain terkait untuk memberikan kemudahan akses bagi pengguna maupun pengelola. Selaras dengan hal tersebut, metode kerja konstruksi precast yang dalam realisasinya mendapat banyak hasil evaluasi yang mendukung implementasi aspek efisiensi. Adapun metode penelitian didasari oleh kajian literatur, perhitungan kekuatan struktur, desain tampilan 3D bangunan, dan perhitungan biaya serta asumsi waktu penyelesaian pekerjaan. Hasil yang diperoleh yakni, 1). Perencanaan struktur dilakukan melalui pendekatan analisis struktur dengan Software ETABS V9.6.0, 2). Prinsip kinerja struktur yang direpresentasikan melalui detail komponen sambungan komponen pracetak mendeskripsikan bentuk komponen struktur yang solid, bersifat daktail, serta mendukung konsep Struktur Rangka Pemikul Momen Khusus (SRPMK), 3). Desain bangunan mengutamakan konsep minimalis, diikuti dengan bentuk pembagian ruangan yang mudah diakses. 4). Hasil penelitian serta analisis konstruksi precast (pracetak) didapati biaya sebesar Rp.8.561.107.000 untuk kurun waktu penyelesaian pekerjaan selama 12 minggu atau 3 bulan. Urgensi penelitian berkenaan dengan keseragaman mutu yang didapat, hal ini menunjang optimalisasi umur layan bangunan. Terutama untuk pemanfaatannya sebagai laboratorium.