Claim Missing Document
Check
Articles

Found 19 Documents
Search

Proses Perencanaan, Pengadaan dan Perawatan di Masjid Roudhotul Musyaawaroh Kemayoran Surabaya Qisom, Shobikhul; Azhari, Azhari; Muiz, Ahmad Habibul
Masjiduna : Junal Ilmiah Stidki Ar-Rahmah Vol 3 No 1 (2020): Juni
Publisher : Sekolah Ilmu Dakwah dan Komunikasi Islam (STIDKI) Ar Rahmah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52833/masjiduna.v3i1.63

Abstract

The ideal mosque in modern times is one of which is the mosque has sufficient facilities, each mosque certainly has different facilities according to the strata of the mosque. National mosques certainly have more complete facilities compared to other types of mosques. Mosque facilities can generally be classified into the main facilities and supporting facilities. One of the facilities that can be created in a mosque is the existence of a park, the existence of a park in the mosque environment will provide beauty and has a special attraction for a mosque. The Kemayoran Indrapura Surabaya Mosque is a mosque that has a very unique garden, the uniqueness of the park in Kemayoran Surabaya Mosque is because the park is inside the mosque. So with this study it is intended to find out how the garden management process in Surabaya Kemayoran mosque, the purpose to be achieved in this study is to know how garden management in the Kemayoran Surabaya mosque is related to how to plan the Kemayoran Mosque Surabaya, how to provide garden facilities at Kemayoran Mosque Surabaya and how about gardening at the Kemayoran Mosque in Surabaya. To understand the problem, this research uses descriptive qualitative methods to determine garden management in Surabaya Kemayoran mosque, using data collection techniques, namely interviews, observation and documentation. Then the data is analyzed by describing or describing which compares the theory with the data obtained in the field. In general, it can be concluded that garden management in the Surabaya Kemayoran mosque runs in accordance with the landscape management theory.Masjid ideal di zaman modern saat ini ialah masjid yang memiliki fasilitas, masing-masing masjid tentunya memilki fasilitas yang berbeda sesuai dengan strata masjid. Masjid Negara atau masjid Nasional tentunya mempuyai fasilitas yang lebih lengkap dibandingkan dengan jenis masjid yang lainnya. Fasilitas masjid pada umumnya dapat digolongkan dengan fasilitas utama dan fasilitas pendukung.Salah satu fasilitas yang dapat diciptakan di lingkungan masjid ialah dengan adanya taman, keberadaan taman dilingkungan masjid akan memberikan keindahan dan memiliki daya tarik tersendiri bagi sebuah masjid.Masjid Kemayoran Indrapura Surabaya merupakan masjid yang memiliki taman yang sangat unik, keunikan taman yang ada di Masjid Kemayoran Surabaya ialah dikarenakan taman ini berada di dalam masjid. Maka dengan penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui bagaimana proses manajemen pertamanan di masjid kemayoran Surabaya, tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah mengetahui bagaimanan manajemen pertamanan di masjid kemayoran Surabaya yaitu yang berkaitan dengan bagaimana perencanaan pertamanan Masjid Kemayoran Surabaya, bagaimana pengadaan fasilitas pertamanan di Masjid Kemayoran Surabaya dan bagaimana perawatan pertamanan di Masjid Kemayoran Surabaya. Untuk mengukap maslah tersebut penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif untuk mengetahui manajemen pertamanan di masjid kemayoran Surabaya, dengan menggunakan teknik pengumpulan data yaitu wawancara, observasi dan dokumentasi. Kemudian data-data tersebut dianalisis dengan cara menggambarkan atau mendeskripsikan yang membandingkan teori dengan data yang diperoleh di lapangan. Secara umum dapat disimpulkan bahwa manajemen pertamanan di masjid kemayoran Surabaya berjalan sesuai dengan teori manajemen pertamanan.
Manajemen Fasilitas Multimedia Masjid Ar-Rahmah Perak Surabaya Qisom, Shobikhul
Masjiduna : Junal Ilmiah Stidki Ar-Rahmah Vol 3 No 2 (2020): Desember
Publisher : Sekolah Ilmu Dakwah dan Komunikasi Islam (STIDKI) Ar Rahmah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52833/masjiduna.v3i2.64

Abstract

One of the roles of the mosque is to prepare for being the facilitator of the Muslim community in all aspects of life problems. Therefore, the mosques must be able to facilitate the Muslim community by adjusting their need level and enthusiasm in a particular field. One thing that is really crucial to be concerned is the rapid of technological development as the technology sector will become a very dominant sector in the future. Thus, the technology that can be used as a tool by the mosques in order to be able to facilitate Muslims community to reach more information is multimedia. In this study, there are three focuses of problem formulations, namely: 1) Multimedia planning process, 2) Procurement Process of multimedia and 3) Process of maintaining multimedia facilities. The aim that wants to be achieved in this research is to know the process of the multimedia planning at the Ar Rahmah Mosque in Surabaya and to find out how the procurement and the maintenance processes of the multimedia facilities itself. The method used in this study is a qualitative method. The type of research used is a descriptive qualitative study where the techniques of collecting the data were carried out by using interviews, observation, and documentation. The data is then processed by using data triangulation which aims to test the validity of the data obtained. Furthermore, the data will be analyzed by presenting the whole of data then the researcher will draw conclusions from the data acquired.Salah satu tugas masjid adalah menyiapkan diri sebagai fasilitator umat dalam segala aspek persoalan kehidupan. Oleh karena itu, masjid harus bisa memfasilitasi umat dengan menyesuaikan tingkat kebutuhan dan antusiasme mereka terhadap suatu bidang tertentu. Salah satu yang sangat perlu diperhatikan ialah perkembangan teknologi yang begitu pesat. Karena sektor teknologi akan menjadi sektor yang sangat dominan di masa mendatang.Maka,teknologi yang dapat digunakan masjid sebagai alat atau sarana agar mempermudah Jama’ah menjangkau informasi lebih banyak adalah multimedia.Dalam penelitian ini terdapat tiga fokus rumusan masalah, yaitu: 1) Proses perencanaan multimedia, 2) Proses pengadaan fasilitas multimedia dan 3) Proses perawatan fasilitas multimedia. Tujuan yang ingin dicapai dalam peneltian ini adalah mengetahui bagaimana proses perencanaan multimedia di Masjid Ar Rahmah Surabaya dan mengetahui bagaimana proses pengadaan serta perawatan daripada fasilitas multimedia itu sendiri.Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah kualitatif. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif di mana teknik pengumpalan data yang dilakukan adalah dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Data kemudian diolah menggunakan triangulasi data dengan tujuan untuk menguji kevalidan atau keabsahan data yang diperoleh. Selanjutnya, data akan dianalisis dengan cara menyajikan data secara keseluruhan kemudian peneliti akan menarik kesimpulan dari data yang diperoleh.
Analisis Program Go House Dalam Membentuk Keluarga Qur'ani (Studi Kasus Masjid Ar-Rahmah Surabaya) Qisom, Shobikhul; Dwisona, Abdurrahman; Ifansyah, M. Syukur
Masjiduna : Junal Ilmiah Stidki Ar-Rahmah Vol 4 No 1 (2021): Juni
Publisher : Sekolah Ilmu Dakwah dan Komunikasi Islam (STIDKI) Ar Rahmah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52833/masjiduna.v4i1.78

Abstract

Program one house one ustadz (Go House) yang di kembangkan oleh Masjid Ar-Rahmah Surabaya merupakan program pengiriman ustadz ke beberapa rumah masyarakat untuk mengajarkan Al-Qur’an. Keunggulan dari program ini adalah peserta bebas menentukan jadwal untuk belajar sesuai dengan kesepakatan dengan pengurus masjid. Selain itu, program ini juga tidak dikenakan tarif atau biaya sedikitpun, dengan harapan mampu memudahkan masyarakat sekitar dalam belajar Al-Qur’an, meskipun dengan keterbatasan ekonomi dan juga waktu. Penelitian ini mencoba untuk mengurai manajemen yang diterapkan dalam program Go House guna membentuk keluarga qur’ani. Penelitian ini menggunakan metode dengan pendekatan study kasus yang dilaksanakan di masjid Ar-Rahmah Jl Teluk Buli 1 Nomor 3/5/7 Kota Surabaya. Hasil dari penelitian ini mengungkapkan bahwa dengan adanya program go house jumlah jama’ah Masjid Ar Rahmah meningkat di setiap kegiatannya. Sehingga dapat disimpulkan bahwa program go house berhasil dalam membentuk keluarga qur’ani. Harapan peneliti kedepannya program Go House ini semakin banyak di kloning oleh masjid-masjid lainnya, karena kebangkitan islam hanya akan diraih dengan membentuk keluarga-keluarga qur’ani.
Optimalisasi Masjid Perumahan Sebagai Ruang Publik dan Poros Kegiatan Masyarakat Thoha, Ahmad Faiz Khudlari; Qisom, Shobikhul; Al-Qarni, Fatih
Masjiduna : Junal Ilmiah Stidki Ar-Rahmah Vol 4 No 1 (2021): Juni
Publisher : Sekolah Ilmu Dakwah dan Komunikasi Islam (STIDKI) Ar Rahmah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52833/masjiduna.v4i1.79

Abstract

Di tengah semakin minimnya ketersediaan ruang publik di Indonesia, jumlah masjid yang begitu tinggi diharapkan dapat teroptimalkan sebagai ruang publik dan pusat interaksi masyarakat. Intensitas yang tinggi dalam pemanfaatan masjid untuk pelaksanaan ibadah maupun aktivitas sosial dapat meningkatkan interaksi sosial dan kerukunan masyarakat. Potensi peran sosial yang lebih besar dimiliki oleh masjid-masjid perumahan yang sejak awal memang didirikan sebagai fasilitas sosial bagi warganya. Kajian ini bertujuan untuk menggali secara mendalam tentang bagaimanakah strategi mengoptimalkan masjid perumahan sebagai ruang publik dan poros kegiatan masyarakat. Penelitian dilakukan di Masjid Nurul Iman Perumahan The Taman Dhika Sidoarjo dengan metode kualitatif dan pendekatan studi kasus. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara semi terstruktur, observasi, dan studi dokumen. Data yang terkumpul dianalisis secara deskriptif dengan pendekatan content analysis. Temuan penting yang dihasilkan berupa empat strategi optimalisasi masjid perumahan sebagai ruang publik dan pusat kegiatan masyarakat, yakni: masjid memiliki aksesabilitas yang mudah dan fasilitas yang menarik, pengurus masjid hadir di tengah-tengah masyarakat, program masjid didesain kreatif dan menarik, serta masjid memilki peran dalam peningkatan kualitas hidup masyarakat. Penelitian ini memilki kontribusi penting dalam memperbesar peran sosial masjid di masyarakat menuju tercapainya target pembangunan berkelanjutan (SDGs) di Indonesia.
Faktor Kepuasan Jamaah Shalat Jumat Masjid Babussalam Probolinggo Qisom, Shobikhul; Iman, Andik Khoirul
Masjiduna : Junal Ilmiah Stidki Ar-Rahmah Vol 4 No 2 (2021): Desember
Publisher : Sekolah Ilmu Dakwah dan Komunikasi Islam (STIDKI) Ar Rahmah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52833/masjiduna.v4i2.95

Abstract

 Dalam penguatan kelembagaan masjid, perlu diterapkan praktik manajemen yang tepat. Itu akan berkontribusi pada peningkatan kinerja masjid. Diantaranya adalah penyiapan fasilitas mulai dari kebersihan tempat ibadah hingga tempat parkir, kesiapan sound system, pemilihan khatib dan imam yang profesional, serta pelayanan untuk kebutuhan jemaah lainnya. Memperhatikan kepentingan jamaah dengan melihat tingkat kepuasan mereka menjadi kunci keberhasilan dakwah masjid di era persaingan saat ini. Karena tidak sedikit masyarakat yang datang ke masjid untuk sholat berjamaah hanya pada saat sholat jum'at saja, masjid perlu memberikan kesan yang baik dan pelayanan yang memuaskan terutama dalam hal pelaksanaan sholat jum’at. Penelitian bertujuan untuk mengukur pengaruh kualitas pelayanan, fasilitas, dan lokasi masjid terhadap tingkat kepuasan jamaah shalat Jum’at. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode survei dilakukan pada Bulan November-Desember 2020 di Masjid Babussalam Probolinggo. Data diperoleh dengan pengisian angket survey kepada 88 orang responden jamaah shalat Jumat Masjid Babussalam Probolinggo. Hasil penelitian dengan menggunakan uji t untuk pengaruh independen setiap variabel dan uji anova serta R2 untuk uji pengaruh simultan, memberikan kesimpulan bahwa: pertama, masing-masing faktor kualitas pelayanan dan fasilitas secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kepuasan jamaah shalat Jum’at di Masjid Babussalam Probolinggo, sedangkan lokasi tidak berpengaruh signifikan. Kedua, kualitas pelayanan, fasilitas, dan lokasi secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan shalat Jum’at berjamaah di Masjid Babussalam Probolinggo. Implikasi hasil penelitian ini dapat menjadi masukan bagi pengurus masjid agar kualitas pelayanan dan fasilitas selalu diperhatikan dalam pengelolaannya untuk memuaskan jamaah masjid. 
Kualitas Pelayanan Biro Konsultasi Keluarga Sakinah Masjid Alfalah Surabaya Musyanto, Moch Herma; Qisom, Shobikhul; Alfath, Abdullah Azzam
Masjiduna : Junal Ilmiah Stidki Ar-Rahmah Vol 5 No 1 (2022): Juni
Publisher : Sekolah Ilmu Dakwah dan Komunikasi Islam (STIDKI) Ar Rahmah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52833/masjiduna.v5i1.100

Abstract

Kualitas pelayanan di sebuah lembaga penting dilakukan dalam meningkatkan kualitas pelayanan, sehingga dapat menimbulkan rasa puas serta kepercayaan terhadap lembaga. Terutama pada organisasi nirlaba kualitas pelayanan bermanfaat untuk memuaskan pelanggan dalam jangka waktu yang panjang. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan tentang Kualitas Pelayanan Biro Konsultasi dan Konseling Keluarga Sakinah di Masjid Al-Falah Surabaya. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan menggunakan pendekatan studi kasus yang dilaksanakan di Masjid Al-Falah Surabaya. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa berdasarkan aspek Tangible (Bukti fisik), Reliability (Keandalan), Responsiviness (Ketanggapan), Assurance (Jaminan), Emphaty (Empati) pada Konsultasi Keluarga Sakinah di Masjid Al-Falah Surabaya secara keseluruhan sudah sesuai dengan ekspetasi pelanggan dalam pelayanannya. Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai pertimbangan bagi segenap pengurus Masjid Al-Falah Surabaya untuk mempertahankan serta meningkatkan kualitas pelayanan pada Biro Konsultasi Keluarga Sakinah, sehingga program masjid akan menjadi lebih baik lagi.Kata kunci : Kualitas pelayanan, Manajemen, Masjid
Kepemimpinan Spiritual Dalam Meningkatkan Motivasi Kerja Rifki Zaidan, Muhammad; Qisom, Shobikhul; Taufikkurrohman, Diki
Tadbir: Jurnal Manajemen Dakwah FDIK IAIN Padangsidimpuan Vol 7, No 2 (2025): TADBIR: JURNAL MANAJEMEN DAKWAH FDIK IAIN PADANGSIDIMPUAN
Publisher : FDIK IAIN Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24952/tadbir.v7i2.17444

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengukur pengaruh kepemimpinan spiritual terhadap motivasi kerja di lingkungan masjid. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan menggunakan data dari karyawan dan volunteer di masjid. Pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner yang diberikan kepada responden yang dipilih secara purposive sampling. Analisis data dilakukan dengan metode Partial Least Squares (PLS) menggunakan perangkat lunak Smart PLS 4. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepemimpinan spiritual memiliki pengaruh signifikan dan positif terhadap motivasi kerja di masjid. Pemimpin yang menerapkan kepemimpinan spiritual dengan konsisten dapat menciptakan lingkungan kerja yang positif dan memotivasi karyawan untuk bekerja dengan lebih baik. Pemilihan sampel dilakukan secara teliti untuk memastikan keterwakilan populasi untuk hasil yang baik. Penelitian ini tidak sepenuhnya sempurna, namun studi ini telah memberikan kontribusi berharga dan hasil yang dapat dipertanggungjawabkan. Implikasi dari penelitian ini antara lain untuk praktik pengelolaan masjid, di mana pemimpin dapat menerapkan kepemimpinan spiritual untuk meningkatkan motivasi kerja karyawan dan volunteer.Kata Kunci: Kepemimpinan Spiritual, Motivasi Kerja, Masjid Al falah
KEADILAN SOSIAL: KONSEP KEADILAN DAN PERAN MANUSIA DALAM MEWUJUDKAN KEADILAN PERSPEKTIF AL-QUR'AN Ihsanniati, Nurlina Sari; Ramadhan, M. Nur Gema; Thobroni, Ahmad Yusam; Yaqin, Achmad Ainul; Qisom, Shobikhul
Al - Tadabbur: Jurnal Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir Vol 9 No 01 (2024): Al-Tadabbur: Jurnal Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Al Hidayah Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30868/at.v9i01.6661

Abstract

Keadilan sosial adalah konsep yang mendasar dalam masyarakat yang adil dan seimbang. Konsep ini menekankan penghapusan disparitas sosial, ekonomi, dan politik serta pemberian hak yang sama kepada semua individu. Keadilan sosial merupakan aspek penting dalam pembangunan masyarakat yang adil dan harmonis.  pemahaman tentang keadilan dalam Islam dan bagaimana manusia dapat berperan aktif dalam memperjuangkannya dalam konteks sosial. Fokus penelitian ini adalah pada bagaimana Al-Qur'an memandang konsep keadilan dan peran individu dalam memperjuangkan keadilan dalam  konteks kehidupan sehari-hari. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pandangan Al-Qur'an tentang keadilan serta untuk menyoroti pentingnya peran manusia dalam mewujudkannya. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis teks Al-Qur'an dengan pendekatan kualitatif. Hasil analisis penelitian menunjukkan bahwa Al-Qur'an  menggarisbawahi  pentingnya  keadilan sosial  dan  menegaskan   bahwa  setiap  individu  memiliki  tanggung  jawab untukberkontribusi dalam menciptakan keadilan atau masyarakat yang adil. Pemahaman yang mendalam tentang konsep keadilan dalam Al-Qur'an dapat membimbing individu dan masyarakat untuk berperan aktif dalam menciptakan lingkungan yang adil, inklusif, dan berkelanjutan, sesuai dengan ajaran agama Islam. Temuan ini memiliki implikasi yang signifikan untuk pengembangan pemikiran dan praktik yang berorientasi pada keadilan sosial dalam masyarakat yang beragam.
Manajemen Program Unggulan melalui Service Excellence di Masjid Raya Al-Falah Sragen Qisom, Shobikhul; Sidik Ibrahim, Muh Syahril; Mu'minin, Ahmad Mawla; Al Hafidz, Ahmad Jundillah
Idarotuna Vol 6, No 1 (2024): April 2024
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/idarotuna.v6i1.25379

Abstract

Service excellence di sebuah organisasi penting dilakukan untuk meningkatkan kualitas layanan dalam upaya memuaskan pelanggan sehingga menumbuhkan kepedulian, rasa puas dan kepercayaan dalam diri pelanggan terhadap organisasi. Penerapan service excellence pada organisasi nirlaba bermanfaat untuk menyenangkan pelanggan, meningkatkan loyalitas pelanggan yang dapat membangun hubungan pelanggan jangka panjang. Masjid Raya Al-Falah Sragen merupakan salah satu masjid di Indonesia yang menerapkan sistem service excellence dalam kepengurusannya dengan mengembangkan berbagai layanan dan fasilitas. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan menggunakan metode studi kasus yang dilaksanakan di Masjid Raya Al-Falah Sragen. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan, bahwa di antara temuan yang penting dari penelitian ini adalah bahwa Masjid Raya Al-Falah Sragen dalam melayani jemaah melakukan pendekatan personal secara khusus dan kesetaraan hak dalam memberikan layanan yang menghasilkan loyalitas jemaah terhadap masjid. Hasil penelitian ini berimplikasi memperluas peran sosial masjid di masyarakat terhadap kesejahteraan masyarakat di Indonesia.