Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Abdimas Galuh: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

PROGRAM KEMITRAAN MASYARAKAT INSTITUSI HILIRISASI DAN INOVASI (PKaMI-HILIRISASI DAN INOVASI) Diah Krisnaningsih; Uce Indahyanti; Aisha Hanif
Abdimas Galuh Vol 4, No 2 (2022): September 2022
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/ag.v4i2.8177

Abstract

Isu utama pengabdian masyarakat saat ini adalah kurangnya ketrampilan guru dan siswa jurusan perbankan dalam aplikasi manajemen pembiayaan yaitu analisis pembiayaan murabahah baik daalam segi pengetahuan manajemen pembiayaan maupun instrument analisis pembiayaan dan perangkat lunak dalam analisis pembiayaan nasabah untuk mengukur kelayakan calon nasabah secara lebih tepat,terstruktur, kompleks,objektif dan real sesuai kondisi calon nasabah sehingga mampu menghasilkan rekomendasi pembiayaan murabah yang tepat. Program aplikasi dan instrumen analisis pembiayaaan murabahah ini membantu guru dan siswa belajar menganalisa dengan tepat, terukur, kompleks,objektif,real dan terstruktur memberikan hasil rekomendasi yang efektif, dan efisien sesuai kebutuhan pembiayaan, jangka waktu pembiayaan dan margin murabahah yang diberikan pada calon nasabah. Nasabah yang layak mendapatkan pembiayaan akan mendapat nilai yang tinggi. Semakin tinggi nilai semakin baik kualitas dan kelayakan dari segi 5 C untuk menerima pembiayaan. Hasil pengabdian kepada masyarakat dengan program pendampingan ini diharapkan berkontribusi positif bagi peningkatan kompetensi siswa SMK Antartika 2 Sidoarjo dalam menganalisa dengan tepat, terstruktur, terukur, kompleks, objectif dan real dan menghasilkan rekomendasi kebutuhan pembiayaan murabahah calon nasabah dengan efektif dan efisien seperti nominal pembiayaan, jangka waktu pembiayaan dan margin murabahah yang disepakati sesuai dengan kemampuan calon nasabah