Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

Peningkatan Kemampuan Laju Pemakanan Dan Penurunan Tingkat Keausan Relatif Elektroda Pada Electric Discharge Machine Di Laboratorium Pemesinan Politeknik Negeri Semarang Dengan Menggunakan Elektroda Komposit Matriks Logam Cu-Fe Grafit Satito, Aryo; Hariyanto, Hariyanto
Jurnal Rekayasa Mesin Vol 8, No 1 (2013): Volume 8, Nomor 1, April 2013
Publisher : Mechanical Engineering Department - Semarang State Polytechnic

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (489.223 KB) | DOI: 10.32497/rm.v8i1.392

Abstract

Penelitian ini mempelajari pengaruh penambahan partikel grafit sebagai penguat terhadap kemampuan material removal rate( MRR) dan electrode relative wear (ERW) dari komposit Cu-Fe sebagai elektroda EDM yang dibuat dengan metode metalurgi serbuk. Grafit sebesar 0 wt%, 2,5 wt%, 5,0 wt%, dan7,5 wt% ditambahkan pada Cu-1wt% Fe. Tiap komposisi serbuk dicampur dengan menggunakan mixing rotator kemudian dikompaksi menjadi green body menggunakan uniaxial pressing single action, kemudian disinter dengan horizontal tube furnace dalam lingkungan gas argon. Pengujian MRR dan ERW dilakukan pada mesin EDM Genspark 50P dengan polaritas normal dan besar arus 10 A. Untuk menentukan komposisi komposit paling optimum dan ekonomis, digunakan metode kuota dan hasil kemampuan MRR terbaik sebesar 0.037g/menit dan ERW terkecil 29,12 % dicapai oleh komposit dengan komposisi 5 wt% grafit yang dikompaksi pada tekanan 650 MPa dan disinter pada temperatur 870 ÂșC.
Rancang Bangun Mesin Pemberi Pupuk Cair Otomatis Hemat Daya Berbasis Iot untuk Budidaya Tanaman Organik Shofa, Diana; Dewi, Deandra Tavania; Faris, Ikhwan Muhammad; Baharudin, Ihda Fuad; Mitasari, Herlina; Satito, Aryo
Jurnal Rekayasa Mesin Vol 16, No 1 (2021): Volume 16, Nomor 1, April 2021
Publisher : Mechanical Engineering Department - Semarang State Polytechnic

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32497/jrm.v16i1.2062

Abstract

Pemupukan menjadi proses penting dalam budidaya tanaman organik. Proses pemupukan yang tidak merata, tidak terjadwal, dan kurang terukur berpeluang menurunkan hasil panen. Rancang bangun alat pemberi pupuk cair otomatis untuk budidaya tanaman organik diperlukan agar proses pemupukan menjadi lebih efektif dan efisien, sehingga mampu memperbesar peluang peningkatan hasil panen. Penelitian ini dilakukan untuk membuat rancang bangun mesin pemberi pupuk cair otomatis hemat daya berbasis IoT untuk budidaya tanaman organik. Dalam penelitian ini dilakukan perancangan sistem alat yang dapat mengintegrasikan fungsi Arduino, sistem IoT dan panel surya untuk lebih hemat daya. Kebutuhan pembuatan alat meliputi dosis pupuk cair, jumlah water sprinkler, kebutuhan pipa, alat ukur kelembaban tanah dan kapasitas solar cell. Hasil penelitian ini menghasilkan keluaran debit air 600 L/hektar dengan jangkauan keluaran pupuk cair yang disemprotkan 50 m2 tiap water springkler membentuk lingkaran. Waktu penyemprotan yang lebih singkat, jangkauan yang lebih luas, kemudahan mengontrol alat, dan hemat daya menjadikan alat ini menarik untuk diterapkan dalam budidaya tanaman organik agar mampu menghasilkan panen yang lebih baik. Hasil ini dapat digunakan sebagai referensi dalam merancang mesin pemberi pupuk cair otomatis hemat daya berbasis IoT untuk budidaya tanaman organik.
RANCANG BANGUN ALAT CETAK PLASTIK VAKUM UNTUK MENURUNKAN PROSENTASE CACAT PRODUK DI LABORATORIUM METROLOGI DAN CETAK PLASTIK Nailul Ulum, Muhammad Showi; Harmanto, Sri; Satito, Aryo; Yanuar, Padang; Hamid, Abdul; Iyadul, Fatih
Journal of Mechanical Engineering and Applied Technology Vol 2, No 3 (2024): VOLUME 2 ISSUE 3 YEAR 2024 (NOVEMBER 2024)
Publisher : Politeknik Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32497/jmeat.v2i3.6074

Abstract

AbstrakVacum Forming is process packaging in industrial, wich one deformation of plastic and formed on mold with difference preassure. In food and drinking industrial show positive progress and make bigger contribution for economic grow in Indonesia. At this moment Vacum Forming industrial in Indonesia is just owned big industrial wich have good purchasing power tools in range hundreds of million to billions of rupiah. Metrologi dan Cetak Plastik laboratory in Teknik Mesin Politeknik Negeri Semarang one of the topics is Vacum Forming. Equipment Used is very simple, manny time try and erors needed for have good product without any defects by way temperature varible, pressure, warm-up time and forging. The most difficult is warm-up process where must tu set the hight temperature waring and gap between the material and the heater. The purpose of the research is to know the influence of warming temperatures, time of warming, thick of plastic and pressure on the quality, The result of this research the best variable is time for warm-up 135 second, time of forging 40 second. Ticknes variable is 0,5 mm, 0,3 mm and 0,25mm, the best ticknes of plastic is 0,25 mm.
SOSIALISASI DAN PEMETAAN POTENSI BIOGAS BERBAHAN DASAR LIMBAH KOTORAN SAPI DI KELOMPOK TANI SUMBER REJEKI KOTA SEMARANG Apriandi, Nanang; Kristiawan, Timotius Anggit; Yanuar, Padang; Satito, Aryo; Setiyawan, Trio; Raharjanti, Rani
Jurnal Hilirisasi Technology kepada Masyarakat (SITECHMAS) Vol. 4 No. 2 (2023): Vol. 4 No. 2 Oktober 2023
Publisher : Politeknik Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32497/sitechmas.v4i2.4986

Abstract

Kegiatan sosialisasi dan pemetaan potensi pemanfaatan kembali limbah kotoran sapi yang dikonversi menjadi biogas pada Kelompok Tani Sumber Rejeki, Kota Semarang, selaku mitra kegiatan, sudah dilakukan. Metode kegiatan yang digunanakan adalah pendekatan Focus Group Discussion (FGD) dan Participatory Rural Appraisal (PRA) dengan menitikberatkan pada keterlibatan mitra. Hasilnya, potensi limbah dari kegiatan peternakan pada kelompok mitra dengan rata-rata jumlah ternak yang dimiliki sebanyak 14 ekor sapi dewasa, dapat menghasilkan 406 kg kotoran per hari dengan potensi slurry sebagai bahan baku utama pembuatan biogas sebesar 812 kg/hari. Kapasitas digester yang dibutuhkan untuk memaksimalkan potensi slurry tersebut adalah sebesar 15 m3 dengan potensi biogas yang dihasilkan sebesar 12,789 m3/hari. Desain digester yang ditawarkan kepada mitra yaitu sistem pengolahan yang terintegrasi yang mengadopsi dari Program Biogas Rumah (BIRU) dengan beberapa modifikasi yang mengintegrasikan proses pembuatan biogas dengan pembuatan puouk kompos.
PENERAPAN TEKNOLOGI SISTEM INFORMASI UNTUK MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS PACKING LIST PADA GUDANG LOGISTIK CV KAROSERI LAKSANA Khoryanton, Ampala; Anggit, Timotius; Alfauzi, Abdul Syukur; Satito, Aryo; Tristidjanto, Hery; Sriharmanto, Sriharmanto; Abidin, Zaenal; Yanuar, Padang; Putri, Farika Tono; Nugroho, Wahyu Isti; Ayu S, Friska; Supandi, Supandi; Andreyanto W, Mirda
Jurnal Hilirisasi Technology kepada Masyarakat (SITECHMAS) Vol. 6 No. 1 (2025): Vol. 6 No. 1 April 2025
Publisher : Politeknik Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32497/sitechmas.v6i1.5167

Abstract

CV Karoseri Laksana merupakan perusahaan karoseri bus. Konsumennya meliputi Operator lokal bus kota, Operator bus antarkota lokal, Operator bus wisatawan, dan perusahaan asing. Berdasarkan hasil observasi yang dilakukan ditemukan beberapa permasalahan yang dihadapi oleh Mitra CV Karoseri Laksana, yaitu: (1) Proses pengarsipan dan pencarian barang di gudang Logistik masih dilakukan secara manual sehingga terjadinya Down Time yang berakibat tidak tercapainya target produksi Packing List, (2) karyawan belum mengetahui pentingnya penerapan Internet of Thinks (IoT) dan Artificial Intelegent (AI) (3) Mitra masih melakukan pengarsipan pada buku catatan yang berpotensi hilang maupun rusak dan menumpuk karena keterbatasan lembar halaman pada buku. Metode yang digunakan adalah: (1) Membuat alat bantu sistem informasi berbasis IoT sebagai alat bantu pengarsipan dan pencarian barang pada gudang yang memiliki banyak barang, (2) Pelatihan pengoperasian alat bantu sistem informasi kepada operator gudang, (3) Pelatihan dalam bidang manajemen pengarsipan, pencarian dan pendataan.