Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jaliye: Jurnal Abdimas, Loyalitas, dan Edukasi

PENYULUHAN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA ERGONOMI PADA PEKERJA PORTER DI BANDARA SILANGIT Ivana Wardani; Donna Nurhaida Masdiana Sirait; Muhammad Caesar Akbar
JALIYE: Jurnal Abdimas, Loyalitas, dan Edukasi Vol. 1 No. 2 (2022): JALIYE: Jurnal Abdimas, Loyalitas, dan Edukasi
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UNIVA Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47662/jaliye.v1i2.378

Abstract

Tugas seorang porter bandara mengangkut barang-barang dari penumpang pesawat yang mana barang tersebut bervariasi berat dan ukurannya, walaupun dari pihak maskapai telah menerapkan standar berat barang yang dapat diangkut maskapai, tetapi tetap saja para penumpang pesawat membawa barang melebihi standar yang ditetapkan oleh maskapai. Pemindahan barang melibatkan porter mengalami pembengkokan badan kedepan yang konstan dan berulang dari posisi berdiri, membungkuk kemudian berdiri lagi, yang menggunakan bahu, siku dan pergelangan tangan bahkan punggung untuk menarik, mendorong dan mengangkat beban yang berat. Tujuan dari pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk memberikan pengetahuan kepada porter pentingnya bekerja secara ergonomik agar terhindar dari terjadinya musculoskeletal disorder (MSDs) pada porter, mitra pengabdian adalah PT. Mitra Angkasa Silangit, metode yang digunakan pada kegiatan ini adalah memberikan pengetahuan melalui pemaparan materi sehingga peserta mengetahui gejala MSDs. Hasil dari kegiatan pengabdian ini, para porter memahami maksimal berat barang yang dapat diangkut oleh individu serta posisi ergonomi yang baik ketika bekerja. Kata Kunci : ergonomi, porter, musculoskeletal disorder.
WORKSHOP FUNDAMENTAL INTERNET of THINGS (IoT) Simanjuntak, Rossi Peter; Sirait, Donna Nurhaida Masdiana; Panjaitan, Albert
JALIYE: Jurnal Abdimas, Loyalitas, dan Edukasi Vol. 2 No. 2 (2023): JALIYE: Jurnal Abdimas, Loyalitas, dan Edukasi
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UNIVA Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47662/jaliye.v2i2.582

Abstract

Internet of things (IoT) merupakan sebuah konsep komputasi yang menghubungkan sebuah benda atau objek ke perangkat lain sehingga mampu berkomunikasi dan bertukar data yang terhubung dengan internet. Teknologi IoT banyak diterapkan dalam berbagai bidang khususnya dalam bidang kelistrikan. Saat ini sistem otomasi dalam bidang kelistrikan dengan menggunakan teknologi IoT sangat berkembang sehingga dibutuhkan sumber daya manusia yang mampu memahami teknologi IoT. Siswa SMK jurusan Teknik Intalasi Tenaga Listrik merupakan sumbar daya manusia yang bergerak di bidang kelistrikan. Dari hasil observasi dan interview di lapangan bahwa Siswa SMK jurusan Teknik Intalasi Tenaga Listrik masih minim pemahamannya terkait sistem otomasi dengan menggunakan teknologi IoT dan penerapannya di bidang kelistrikan. Untuk meningkatkan pemahaman dan pengetahuan siswa SMK terkait Teknologi IoT dan penerapannya dilaksanakan workshop. Workshop dilaksanakan selama dua hari dengan menyampaikan pengenalan teknologi IoT dan siswa mempraktekkan penerapan teknologi IoT. Siswa membuat rangkaian listrik dengan menghubungkan berupa sensor suhu, relay dan mikrokontroler berbasis Arduino. Setelah siswa mengikuti kegiatan workshop dilakukan evaluasi. Dari hasil evaluasi diperoleh bahwa 93,33% siswa paham dengan teknologi IoT dan penerapannya dibidang kelistrikan.