Holisah, Siti
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Pemanfaatan afiliasi tiktok sebagai strategi digitalisasi bisnis untuk peningkatan ekonomi lokal Ramadhanti, Galuh Aulia; Idris, Indriyani; Holisah, Siti
Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS) Vol 8 No 2 (2025): Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS)
Publisher : University of Islam Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33474/jipemas.v8i2.23306

Abstract

Digitalisasi menjadi bagian penting dalam dunia bisnis di masyarakat, arah perubahan teknologi kini mengharuskan para pelaku bisnis untuk lebih kreatif menggunakan teknologi agar bisnis mereka tetap mampu berkompetisi di pasaran. Beberapa tantangan yang ditemukan pada Pokdarwis, yaitu akses terhadap teknologi, keterbatasan sumber daya manusia dan finansial, kesulitan dalam membangun jejaring dengan konten kreator. Kegiatan abdimas ini bertujuan untuk pemberdayaan masyarakat guna menambah kesejahteraan ekonomi melalui usaha ekonomi kreatif menerapkan program afiliasi. Hasil penelitian melalui pendekatan PAR (Participatory Action Research) yang meliputi: to know, to understand, to plan, to action, to reflection, dan evaluation menunjukkan bahwa integrasi TikTok Afiliasi mampu memperluas jangkauan pasar, meningkatkan daya tarik produk lokal, serta mendorong peningkatan pendapatan anggota Pokdarwis. Pelatihan dan pendampingan dalam produksi konten kreatif, optimalisasi algoritma TikTok, serta strategi kolaborasi dengan kreator lokal menjadi faktor kunci keberhasilan. Selain itu, adanya peningkatan literasi digital dalam komunitas Pokdarwis berkontribusi pada keberlanjutan model bisnis digital yang lebih mandiri dan adaptif terhadap tren pasar. Salah satu aspek penting dari program ini, optimalisasi algoritma TikTok, yang mencakup penggunaan kata kunci yang relevan, pemilihan tren yang sesuai, serta teknik interaksi yang dapat meningkatkan visibilitas konten. Pendekatan ini dirancang agar lebih mudah diterapkan oleh pelaku usaha yang sebelumnya belum terbiasa dengan strategi digital.
Penerapan Model Pembelajaran Role Playing dengan Media Gambar Meningkatkan Keaktifan dan Hasil Belajar Siswa Kelas VII MTs At-Taqwa Materi Ekosistem Holisah, Siti; Sukamto, Dwi Sucianingtyas; Sugianto, Ferdy
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 10 No. 3 (2025): Agustus
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jipp.v10i3.3528

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh perlunya dilakukan penerapan model pembelajaran yang menyenangkan dan bermakna dalam menyampaikan suatu konsep pada kegiatan pembelajaran. Tujuaan penelitian ini untuk mengetahui peningkatan keaktifan dan hasil belajar siswa kelas VII MTs At-Taqwa yang diajarkan menggunakan model pembelajaran Role Playing dengan media gambar. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan dengan empat tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Teknik yang digunakan untuk pengumpulan data yaitu observasi dan testertulis. Penelitian ini dilaksanakan sebanyak dua siklus, setiap siklus dilaksanakan dua kali pertemuan.  Keaktifan belajar siswa pada siklus I rata-rata presentase keaktifannya 57,63 % yang dikategorikan aktif, mengalami peningkatan pada siklus II dengan rata-rata presentase 82,07 % yang dikategorikan sangat aktif, yang menunjukkan bahwa presentase yang diperoleh mencapai indikator ketuntasan yang ditentukan peneliti yaitu 51 %. Hasil belajar siswa pada siklus I memperoleh rata-rata 68,6 dengan presentase ketuntasan 55 %, sedangkan pada siklus II rata-rata yang diperoleh 84,8 dengan presentase 85 % yang menunjukkan hasil belajar siswa pada siklus II mencapai indikator keberhasilan yang sudah ditentukan peneliti yaitu ketuntasan diatas 80 %. Dengan demikian penelitian tindakan kelas (PTK) dengan model pembelajaran Role Playing dengan media gambar terbukti dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa dikelas.