Penelitian ini dilkasanakan di sekolah SMAU BP Amanatul Ummah yang terletak di kecamatan Pacet, sekolah ini memiliki letak geografis yang baik dan memiliki akses yang mendukung. Jenis penelitian yang digunakan oleh penelitik yaitu penelitik kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Subjek yang dilakukan dalam penelitian ini adalah kepala sekolah, waka kurikulum, dan guru. Peneliti melakukan pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi, analisis data yang digunakan dengan cara triangulasi. Peneliti memiliki tujuan untuk mengetahui peran dan strategis yang dilakukan oleh kepala sekolah di SMAU BP Amanatul Ummah Pacet Mojokerto sehingga kinerja guru meningkat. Manfaat dari penelitian yaitu untuk menjadi referensi bagi pembaca dan pelaksana pendidik sehingga akan menjadi gambaran dalam melaksanakan proses Pendidikan dengan baik dan berkualitas. Hasil dari penelitian yang dilakukan yaitu: peran kepala sekolah sebagai motivator dalam yaitu dengan memberikan panutan pada bawahannya dan menjadi orang yang dibutuhkan oleh bawahannya. Kepala sekolah menginginkan bagaimana semua kegiatan yang ada disekolah berjalan semaksimal mungkin dan dalam segi prestasi harus bagus. Kemudian strategi yang dilakukan kepala sekolah untuk meningkatkan kinerja guru yang pertama adalah pembinaan disiplin, kedisplinan menjadi faktor utama dalam suatu kesuksesan, kedua pengawasan dan evaluasi, untuk menilai dengan mengklasifikasi antara fakta dan data berdasarkan indicator kompetensi guru, ketiga pemberi motivasi, memberikan stimulus dan pengarahan supaya tetap bekerja dengan penuh semangat , keempat pemberian penghargaan, sebagai bentuk dukungan dan perhatian terhadap guru yang memiliki tingkat kerja yang baik, kelima membuat program mingguan bulanan dan tahunan.