Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search

Peran Mahasiswa dalam Pendidikan Karakter Masyarakat Melalui Inovasi Pengembangan Wisata Berkelanjutan di Air Terjun Sarambu Tulaktondok, Linerda; Kabangga', Theresyam; Ri’pian Parida, Febrianty
TONGKONAN: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol 3 No 2 (2024): Tongkonan: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : FKIP UKI TORAJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47178/b9kngf22

Abstract

Pengabdian ini dilakukan untuk meningkatkan pendidikan karakter masyarakat melalui keterlibatan mahasiswa dalam pengembangan wisata berkelanjutan di Air Terjun Sarambu, Toraja Utara. Topik ini dipilih karena pentingnya menanamkan nilai gotong royong, tanggung jawab, dan pelestarian lingkungan kepada masyarakat secara nonformal. Metode yang digunakan adalah pendekatan partisipatif melalui observasi, pelatihan, diskusi, dan pembangunan fasilitas wisata seperti tempat sampah, petunjuk arah, dan spot foto. Hasil menunjukkan peningkatan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam menjaga kebersihan dan mengelola potensi lokal. Kegiatan ini membuktikan bahwa pendidikan karakter dapat diintegrasikan secara efektif dalam program pengabdian berbasis wisata. Kesimpulannya, pendekatan edukatif dalam pengembangan wisata berperan penting dalam membentuk masyarakat yang sadar lingkungan dan berdaya.
Penerapan Reflective Journaling dalam Pembelajaran Bahasa Inggris: Dampak terhadap Keterlibatan dan Motivasi Mahasiswa Tulaktondok, Linerda; Siumarlata, Viktor; Jackson, Jannet
Jurnal Onoma: Pendidikan, Bahasa, dan Sastra Vol. 11 No. 3 (2025)
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/onoma.v11i3.6034

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh reflective journaling terhadap keterlibatan dan motivasi belajar mahasiswa dalam pembelajaran Bahasa Inggris di tingkat perguruan tinggi. Reflective journaling merupakan strategi pedagogis yang mendorong peserta didik untuk secara sadar merefleksikan pengalaman belajarnya, mengidentifikasi tantangan, serta merumuskan strategi perbaikan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif dan korelasional dengan melibatkan 21 mahasiswa program sarjana yang mengikuti mata kuliah Bahasa Inggris. Data dikumpulkan melalui kuesioner skala Likert yang mengukur tiga dimensi utama: keterlibatan mahasiswa, motivasi belajar, dan persepsi manfaat reflective journaling. Hasil deskriptif menunjukkan bahwa mahasiswa memiliki tingkat keterlibatan yang tinggi serta motivasi dan apresiasi yang cukup tinggi terhadap reflective journaling. Analisis korelasi Pearson menunjukkan tidak adanya hubungan yang signifikan antara persepsi manfaat reflective journaling dan keterlibatan mahasiswa (r = 0,158; p = 0,495), namun terdapat hubungan yang kuat dan signifikan dengan motivasi belajar (r = 0,629; p = 0,002). Analisis regresi linier memperkuat temuan ini, di mana persepsi manfaat reflective journaling secara signifikan memprediksi motivasi belajar (β = 0,466; p = 0,002), dengan kontribusi sebesar 39,6% terhadap variabel motivasi. Sementara itu, uji t dua sampel independen menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan yang signifikan dalam motivasi antara mahasiswa dengan persepsi manfaat tinggi dan rendah (p = 0,083). Temuan ini menunjukkan bahwa reflective journaling merupakan strategi yang efektif dalam meningkatkan motivasi belajar, khususnya dalam membangun regulasi diri dan motivasi intrinsik. Namun, pengaruhnya terhadap keterlibatan mahasiswa masih terbatas, kecuali jika dikombinasikan dengan metode pembelajaran yang partisipatif dan interaktif. Oleh karena itu, disarankan agar reflective journaling diintegrasikan ke dalam kerangka pembelajaran aktif untuk mengoptimalkan hasil belajar secara afektif maupun perilaku.
Identifikasi Pendidikan Karakter Pada Era New Normal Berbasis Nilai Filosofi Tongkonan di SDN 2 Rantepao Hakpantria Hakpantria; Shilfani Shilfani; Linerda Tulaktondok
Edumaspul: Jurnal Pendidikan Vol 6 No 1 (2022): Edumaspul: Jurnal Pendidikan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Enrekang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini yaitu untuk mengidentifikasi pendidikan karakter berbasis nilai filosofi tongkonan yang terdapat di SDN 2 Rantepao yang terletak di Toraja Utara. Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara serta dokumentasi. Teknik yang digunakan untuk menganalisis data menggunakan model Miles and Huberman yaitu Pengumpulan data data reduction, data display, dan conclusion drawing/verification. Lokasi penelitian yang dipilih yaitu SDN 2 Rantepao yang terletak di Toraja Utara. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini adalah pendidikan karakter di SDN 2 Rantepao dilaksanakan secara tatap muka persesi maupun secara online. nilai Karapasan (Perdamaian dan kerukunan) dalam pembelajaran pada era new normal yaitu yang berkaitan dengan perdamaian dan kerukunan yang selalu dilakukan oleh siswa. nilai Kasianggaran seperti mengucapkan kata tabe’ yang merupakan ciri khas di SDN 2 Rantepao yang dilakukan oleh siswa maupun guru. Nilai kasiuluran dilaksanakan melalui kegiatan yang dinamakan pa’wai mata, kegiatan Tongkon maupun kegiatan ma’ karamman. Penanaman pendidikan karakter dapat dikaitkan dengan nilai-nilai budaya lokal. Sehingga pentingnya karakter berbasis budaya lokal seperti nilai-nilai yang terdapat dalam Tongkonan.