Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Warta Desa (JWD)

PENERAPAN METODE EKSPERIMEN BERBASIS LABORATORIUM VIRTUAL UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENGAJAR GURU FISIKA SMA SE-KABUPATEN LOMBOK UTARA Lily Maysari Angraini; Rahadi Wirawan; Nurul Qomariyah
Jurnal Warta Desa (JWD) Vol. 1 No. 2 (2019): Jurnal Warta Desa (JWD)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (839.423 KB) | DOI: 10.29303/jwd.v1i2.59

Abstract

Tujuan kegiatan pengabdian ini adalah memperkuat konsep metode pembelajaran eksperimen dengan mengembangkan laboratorium virtual sebagai solusi ketidaktersediaannya alat praktikum dan sekaligus untuk meningkatkan keterampilan mengajar guru fisika SMA se-kabupaten Lombok Utara. Kegiatan ini dilaksanakan di SMA Negeri 1 Tanjung Kabupaten Lombok Utara, dengan peserta guru-guru fisika yang tergabung dalam MGMP mata pelajaran fisika SMA kabupaten Lombok Utaran. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah metode FGD dan Direct Instruction, metode demonstrasi dan metode Problem Based Learning (PBL). Adapun perancangan laboratorium virtual pada kegiatan ini menggunakan software LabVIEW 8.5 dan Arduino Uno. Hasil kegiatan ini tersusunnya perencanaan pembelajaran fisika menggunakan metode eksperimen berbasis laboratorium virtual, terinstalasinya program LabVIEW dan Arduino Uno di laptop masing-masing peserta, terbangunnya sebuah prototype system pengukuran jarak menggunakan sensor ultrasonic BMP05 dari kerja masing-masing kelompok, dan meningkatnya keterampilan guru mengajar fisika dengan metode eksperimen berbasis LabVIEW.
GERAKAN ZERO WASTE SEBAGAI PENDIDIKAN LINGKUNGAN BERSIH I Gusti Ngurah Yudi Handayana; Lily Maysari Angraini; I Wayan Sudiarta; Nurul Qomariyah; Siti Alaa'
Jurnal Warta Desa (JWD) Vol. 1 No. 3 (2019): Jurnal Warta Desa (JWD)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (978.411 KB) | DOI: 10.29303/jwd.v1i3.70

Abstract

Zero waste merupakan pandangan baru dalam manajemen sampah, yang mengedepankan prinsip 3R (Reuse, Reduce, dan Recycle). Prinsip ini dianggap mampu dalam menanggulangi dampak sampah pada lingkungan. Tujuan dari kegiatan ini adalah menggalakkan gerakan lingkungan bersih berdasarkan prinsip 3R. Gerakan ini diterapkan kepada siswa SMPN 2 Sekotong, Lombok Barat sebagai mitra kegiatan. Berdasarkan analisis permasalahan dengan 4 tinjauan  (Surrounding, Skills, Systems, dan Supplier), permasalahan mitra adalah siswa belum memahami penanganan sampah secara mandiri di lingkungan sekolah karena belum memiliki literatur tentang penangan sampah zero waste, belum optimalnya fasilitas yang dapat digunakan dalam pengelolaan sampah secara zero waste, teknis pengelolaan sampah yang belum berjalan, serta keterampilan dalam pengelolaan sampah secara mandiri belum terlatih. Solusi yang ditawarkan menyelesaiakan permasalahan mitra terdiri dari 2 tahap, yaitu tahap direct instruction dan tahap aksi nyata gerakan bersih lingkungan. Hasil kegiatan ini adalah terbentuknya pemahaman siswa-siwa mitra dalam melaksanakan gerakan zero waste, mulai dari proses pemilahan, pengumpulan, dan pemanfaatan sampah sebagai barang yang berguna dan bernilai tambah. Hasil lainnya adalah terciptanya lingkungan yang bersih mulai dari diri mitra untuk mengurangi sampah dan memanfaatkan sampah menjadi barang ekonomis seperti pengolahan sampah plastik menjadi paving blok.