Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : Jurnal Intelek Insan Cendikia

PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT GAIA PRIMA PROTEKSINDO JAKARTA SELATAN Muhamad Rafi Alamsyah; Jaenudin Jaenudin
Jurnal Intelek Insan Cendikia Vol. 2 No. 3 (2025): MARET 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kompensasi dan motivasi terhadap kinerja karyawan pada PT Gaia Prima Proteksindo Jakarta Selatan baik secara parsial ataupun simultan. Metode yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengambilan sampel menggunakan slovin berjumlah 81 dari jumlah populasi 422. Analisis yang digunakan yaitu uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi, analisis koefesien korelasi, analisis koefesien determinasi dan uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompensasi memiliki nilai regresi sederhana Y = 3,914 + 0,906X1 dengan korelasi sebesar 0,605 dengan t hitung (6,761) > t tabel (1,990), sehingga berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Motivasi memiliki nilai regresi sederhana Y = 14,991 + 0,690 X2 dan nilai korelasi sebesar 0,701 dengan t hitung (8,730) > dari t tabel (1,990), sehingga juga berpengaruh signifikan. Secara simultan, kompensasi dan motivasi memiliki nilai regresi berganda Y = 8,130 – 0,292 X1 + 0,548 X2 dan nilai korelasi sebesar 0,713 dengan F hitung (40,337) > dari F tabel (2,772). Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa kompensasi dan motivasi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja karyawan di PT Gaia Prima Proteksindo
PENGARUH MOTIVASI DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KINERJA KARYAWAN PADA PT ADIS DIMENSION FOOTWEAR KABUPATEN TANGERANG Muhamad Fajri; Jaenudin Jaenudin
Jurnal Intelek Insan Cendikia Vol. 2 No. 3 (2025): MARET 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh motivasi dan disiplin kerja terhadap produktivitas kinerja karyawan PT Adis Dimension Footwear. Metodologi penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan deskriftif. Teknik pengambilan sampel menggunakan slovin yang berjumlah 99 dari jumlah populasi 8000. Metode analisis data menggunakan uji regresi linier sederhana, regresi linier berganda, koefisien korelasi, koefisien determinasi, uji t parsial dan uji F simultan. Hasil penelitian menunjukan bahwa regresi linier berganda Y= 18,086 + 0,794 X1 + 0,168 X2 dengan nilai korelasi 0,568 dengan f hitung 22,916 > Ftabel 3,09. Dengan demikian, dapat disimpulka bahwa motivasi dan disiplin kerja memiliki pengaruh yang signifikan terhadap produktivitas kinerja karyawan. Motivasi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap produktivitas kinerja. Hal tersebut dapat dibuktikan dari nilai t hitung 6,685 > t tabel 1,985. Disiplin kerja juga memiliki pengaruh yang signifikan terhadap produktivitas kinerja. Hal tersebut dapat dibuktikan dari nilai t hitung 4,269 >t tabel 1,985. Penelitian ini menegaskan bahwa motivasi dan disiplin kerja memiliki pengaruh yang signifikan terhadap produktivitas kinerja karyawan pada PT Adis Dimension Footwear, yang berarti    ditolak dan  diterima.
PENGARUH KOMPENSASI DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT ANUGRAH ENERGI ALAM DI JAKARTA SELATAN Muhamad Fahri Pratama; Jaenudin Jaenudin
Jurnal Intelek Insan Cendikia Vol. 2 No. 5 (2025): MEI 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Pengaruh Kompensasi Dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT Anugrah Energi Alam di Jakarta Selatan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif yang bersifat asosiatif. Populasi diambil dari seluruh karyawan PT Anugrah Energi Alam yaitu sebanyak 60 orang. Analisis data menggunakan uji instrumen data, uji asumsi klasik, analisis regresi, analisis koefisien korelasi, analisis koefisien determinasi dan uji hipotesis. Kompensasi dan disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan dengan persamaan regresi Y=20,857+0,237X1+0,459X2. Hasil ini menunjukkan bahwa koefisien korelasi sebesar 0,651. Dengan nilai f hitung > f tabel yaitu 20,974 > 3,160 dengan tingkat signifikan 0,000 < 0,05. Sedangkan kompensasi terhadap kinerja karyawan dengan nilai t hitung > t tabel yaitu 2,747 > 2,001 dengan nilai signifikan sebesar 0,000 < 0,005. Kemudian disiplin kerja terhadap kinerja karyawan dengan nilai t hitung > t tabel yaitu 5,408 > 2,001 dengan nilai signifikan sebesar 0,000 < 0,005. Sehingga dapat disimpulkan bahwa kompensasi dan disiplin kerja memiliki pengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan
Pengaruh Disiplin Dan Kepuasan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada Sekolah Menengah Kejuruan Swasta Pusat Keunggulan Yayasan Arridho Jatimulya (Smks Pk Yaj) Depok Muhamad Dimas Agung Saputro; Jaenudin Jaenudin
Jurnal Intelek Insan Cendikia Vol. 2 No. 6 (2025): JUNI 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini ditujukkan untuk mengetahui pengaruh disiplin kerja dan kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan pada sekolah menengah kejuruan swasta pusat keunggulan Yayasan arridho jatimulya atau biasa disingkat SMKS PK YAJ Depok baik secara parsial maupun simultan. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu metode analisis deskriptif kuantitatif. Hasil dari penelitian ini menyatatkan bahwa disiplin kerja memiliki pengaruh positif terhadap kinerja karyawan dengan persamaan regresi Y= 8,052 + 0,791 X1. Nilai koefisien korelasi disiplin kerja sebesar 0,749 artinya kedua variabel memiliki hubungan yang kuat. Nilai koefisien determinasi sebesar 0,561 (56,1%). Uji hipotesis disiplin kerja berada di angka 7,993 artinya Thitung  > Ttabel  (7,993 > 1,676) dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,050. Kepuasan kerja memiliki pengaruh positif terhadap kinerja karyawan dengan persamaan regresi Y= 21,077 + 0,545 X2. Nilai koefisien kepuasan kerja 0,663 artinya kedua variabel memiliki hubungan yang kuat. Nilai koefisien determinasi sebesar 0,440 (44%). Uji hipotesis kepuasan kerja berada di angka 6,264 artinya Thitung  > Ttabel  (6,264 > 1,676) dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,050. Disiplin dan kepuasan kerja secara simultan memiliki pengaruh positif terhadap kinerja karyawan dengan persamaan regresi Y = 7,677 + 0,587 X1 + 0,230 X2. Nilai koefisien korelasi sebesar 0,776 artinya disiplin kerja dan kepuasan kerja memiliki hubungan yang kuat. Nilai koefisien determinasi secara simultan sebesar 0,586 (58,6%). Uji hipotesis secara simultan berada di angka 37,059 artinya Fhitung  > Ftabel  (37,059 > 2,793) dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,050