UKM Tahu Seroja merupakan industri yang bergerak di bidang pembuatan tahu dan bahan bakunya utamanya adalah kedelai. Dalam proses produksinya, terdapat permasalahan yang muncul pada UKM salah satunya adalah masih kurangnya penerapan keselamatan dan kesehatan kerja. Keselamatan dan kesehatan kerja merupakan hal yang harus dipenuhi sebagai upaya menciptakan lingkungan kerja yang aman, nyaman dan sehat. Pengaruh keselamatan dan kesehatan kerja terhadap kinerja sangat penting. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk membahas lingkungan kerja yang tidak memenuhi standar yang dapat mengancam keselamatan kinerja karyawan yang nantinya akan menimbulkan kerugian bagi pabrik itu sendiri. Tujuan penerapan keselamatan dan kesehatan kerja pada UKM dapat menunjang produktivitas perusahaan karena dapat meminimalisir kecelakaan kerja yang terjadi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Job Safety Analysis (JSA). Metode ini digunakan karena metode ini dapat mengidentifikasi dan menganalisis risiko secara lebih komprehensif dengan mengevaluasi tingkat keparahan dan kemungkinan bahayanya. Hasil analisis bertujuan untuk mengidentifikasi potensi bahaya di perusahaan untuk menilai kemungkinan terjadinya kecelakaan atau kerugian.