Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran

PENGGUNAAN MEDIA HOLOGRAM PADA MATERI INDONESIAKU KAYA BUDAYA TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK DI KELAS IV SD Syifa Nabila; Drs. M. Husin, M.Pd; Mislinawati, S.Pdi., M.Pd
Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran Vol. 2 No. 3 (2024): Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran
Publisher : Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.572349/cendikia.v2i3.1141

Abstract

IPAS atau Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial adalah sebuah mata pelajaran yang di dalamnya memuat pembelajaran sains dan sosial, yang meliputi kajian tentang alam, teknologi, lingkungan, geografi, sejarah dan kebudayaan. Pada saat melakukan proses pembelajaran IPAS guru belum optimal dalam mengintegrasikan teknologi dan menginovasikan media pembelajaran. Ketika proses pembelajaran berlangsung guru hanya menggunakan buku tanpa adanya media yang bisa menarik perhatian peserta didik. Salah satu media pembelajaran yang tepat untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah dengan menggunakan media hologram dalam pembelajaran. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penggunaan media hologram pada materi Indonesiaku kaya budaya terhadap hasil belajar peserta didik. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Subjek penelitian adalah 26 orang peserta didik di kelas IV. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi dan tes. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan model miles dan huberman yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini adalah menunjukkan bahwa melalui penggunaan media hologram pada materi Indonesiaku kaya budaya, terlihat hasil belajar peserta didik sangat memuaskan dengan ketuntasan klasikal peserta didik yaitu 96,1 %, jumlah peserta didik yang tuntas secara individual adalah 25 orang dan jumlah peserta didik yang tidak tuntas secara individual adalah 1 orang. Penggunakan media hologram dapat membantu peserta didik lebih antusias dan cepat dalam memahami materi Indonesiaku kaya budaya, sehingga pembelajaran menjadi lebih aktif, efektif, menyenangkan dan menjadi lebih bermakna.