Claim Missing Document
Check
Articles

Found 12 Documents
Search

Pengaruh Habitat dan Cara Pengendalian Hama terhadap Populasi dan Intensitas Serangan Tungau Karat Jeruk (Phyllocoptruta oleivora) Rudi Cahyo Wicaksono; Gatot Mudjiono; Akhmad Rizali; nFN Harwanto
Jurnal Hortikultura Vol 31, No 2 (2021): Desember 2021
Publisher : Indonesian Center for Horticulture Research and Development

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21082/jhort.v31n2.2021.p177-184

Abstract

[The Effect of Habitat and Pest Control Methods on the Population and Intensity of Attacks of Citrus Rust Mite (Phyllocoptruta oleivora)]Habitat di sekitar lahan dan cara pengendalian hama dapat berpengaruh terhadap populasi dan intensitas serangan hama tungau karat jeruk Phyllopcoptruta oleivora (Ashmead). Tujuan penelitian adalah mempelajari kepadatan populasi dan intensitas serangan hama tungau karat jeruk pada kondisi habitat di sekitar lahan dan cara pengendalian hama tanaman jeruk berbeda. Penelitian dilakukan pada 16 lahan jeruk milik petani yang tersebar pada tiga Kecamatan di Kabupaten Malang, Jawa Timur. Di setiap lahan ditentukan plot pengamatan berukuran 1.200 m2 dan setiap plot dipilih 10 tanaman jeruk secara purposive sampling untuk diamati kepadatan populasi dan intensitas serangan hama. Hasil penelitian diperoleh kepadatan populasi dan intensitas serangan tungau P. oleivora yang berbeda pada kondisi habitat berbeda. Kepadatan populasi dan intensitas serangan hama tungau pada habitat sekitar kebun jeruk (7,53 ekor dan 8,76 % per buah) lebih rendah dibanding pada habitat lain. Kondisi habitat sekitar lahan dapat merespon kemampuan hama untuk mempertahankan hidup dan bereproduksi. Pengendalian hama berdasarkan monitoring memengaruhi kepadatan populasi dan intensitas serangan hama tungau karat jeruk (4,82 ekor dan 5,45 % per buah). Manajemen habitat sekitar lahan pertanian dan cara pengendalian hama merupakan hal yang penting untuk dilakukan sebagai upaya strategi preventif dalam pencegahan serangan hama tungau P. oleivora.KeywordsJeruk; Habitat; Monitoring; Phyllopcoptruta oleivoraAbstractHabitat of the land and pest control methods can affect the population and intensity of attack by the citrus rust mite Phyllopcoptruta oleivora (Ashmead). The purpose of the study was to study was to know the population density and intensity of citrus rust mite attacks in habitat conditions around the land and different methods of controlling citrus pests. The study was conducted on 16 citrus farms owned by farmers spread over three Subdistricts in Malang Regency, East Java. Each plot of land was determined with a size of 1,200 m2 and 10 citrus plants were selected by purposive sampling for each plot to observe population density and pest attack intensity. The results showed that the population density and intensity of attack of P. oleivora mites were different in different habitat conditions. Population density and intensity of mite infestation in habitats around citrus gardens (7.53 individuals and 8.76% per fruit) were lower than in other habitats. Habitat conditions around the land can respond to the ability of pests to survive and reproduce. Pest control based on monitoring affects population density and intensity of attack of citrus rust mites (4.82 individuals and 5.45% per fruit). Habitat management around agricultural land and pest control methods are important things to do as a preventive strategy in preventing P. oleivora mite attacks. 
The Influence of Colour Trap to The Community Structure on Apple Plant in Junggo, Tulungrejo Village, Bumiaji District, Batu City (Preliminary Study About Armoured Scale (Diaspididae family)) Sama' Iradat Tito; Gatot Mudjiono; Abdul Latief Abadi; Toto Himawan
Indonesian Journal of Environment and Sustainable Development Vol 10, No 1 (2019)
Publisher : Graduate Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jpal.2019.010.01.11

Abstract

Scales have attacked 9 hectares of apple land spread in 8 villages of Bumiaji sub-district such as Giripurno village, Tulungrejo village, Pandanrejo village, Sumbergondo village, Bulukerto village, Punten village, Gunungsari village, and Bumiaji village. This pest is a perennial pest on apple crops and difficult to control. The current way of control has not been able to overcome this pest problem. Therefore, research is needed to get effective control technology and easy to implement. The use of colour traps in addition to control needs, and also expected to needs of monitoring and identification of existing problems that make this pest difficult to control. This research was conducted to find out the effect of colour trap to community structure at Junggo, Tulungrejo Village, Bumiaji Sub-district, Batu City. Colour traps are fitted with 10 types of treatment colour with 3 replication. The observational data were analyzed by using community test. The results showed that the community analysis on the colour trap indicating that the index of diversity (H') and the dominance index (C) all treatments and families were small but the uniformity index (E) belonged to the stable community was owned by treatment B8 white colour with height 1.5m) and B9 (clear colour with height 1m). The largest dominant index (C) data of Diaspididae family (scales) is owned by B7 treatment (white colour with height 1m) of 0.18. The natural enemy species of scales found on apple plants is Encarsia strenua (silvestri) : Famili Aphelinidae.Key Words: Apple, Colour trap, Scales
Arthropods Diversity and Population Dynamic of Helopeltis antonii Sign. (Hemiptera: Miridae) on Various Cocoa Agroecosystems Management Mochamad Syarief; Gatot Mudjiono; A. Latief Abadi; Toto Himawan
AGRIVITA, Journal of Agricultural Science Vol 40, No 2 (2018): JUNE
Publisher : Faculty of Agriculture University of Brawijaya in collaboration with PERAGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17503/agrivita.v39i2.1038

Abstract

As an important pest, Helopeltis Antonii reduces cocoa yields ca. 32-44 %. Related to H. antonii, this research aimed to identify the arthropods diversity, population and attack intensity of H. antonii in three different managements of cocoa plantations i.e. Kedaton, Banjarsari and Nogosari, Jember district, East Java, Indonesia from February 2014 to February 2015. The arthropod collection was done by visually, sweep net, yellow pan, malaise and pitfall traps. Arthropods diversity and similarity were analyzed by Margalef species richness index (R), Shannon-Wiener diversity index (H’), Evenness index (E), Simpson dominance index (C) and Sorensen Similarity index (SS). The different number of arthropod, population and attack intensity of H. antonii between plantations were examined by Wilcoxon test. The research showed that the highest species richness, diversity and evenness index values was in Nogosari and it was in a stable condition. About 10 orders, 35 families and 41 species of arthropods in Nogosari, it was higher than two other cocoa plantations. Nogosari was different from Kedaton and Banjarsari based on Sorensen Similarity Index with 78.26 and 77.78 % respectively. In addition, population dynamic and attack intensity of H. antonii in the three cocoa plantations were different in a year.
MORFOLOGI DAN UKURAN LIANG GEREK LARVA PBK Conopomorpha cramerella Snellen (LEPIDOPTERA:GRACILLARIIDAE) PADA BUAH KAKAO Moh. Hibban Toana; Gatot Mudjiono; S. Karindah; Abdul Latief Abadi
Agroland: Jurnal Ilmu-ilmu Pertanian Vol 21, No 2 (2014)
Publisher : Universitas Tadulako

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (256.366 KB)

Abstract

 Tujuan penelitian adalah untuk mempelajari dan mengetahui morfologi dan liang gerek larva instar satu dan instar akhir PBK C. cramerella pada buah kakao di desa Rahmat kecamatan Palolo kabupaten Sigi provinsi Sulawesi Tengah. Hasil penelitian rerata panjang liang gerek larva PBK C. cramerella  instar satu yang baru menetas masuk menggerek buah kakao 0,218±0,005mm, rerata lebar liang gerek larva PBK C. cramerella instar satu 0,148±0,004mm, rerata panjang liang gerek larva instar akhir keluar dari dalam buah kakao 1,481±0,017mm dan rerata lebar liang gerek larva instar akhir 1,239±0,030mm. Rerata panjang telur PBK C cramerella 0,480±0,027mm dan rerata lebar telur 0,288±0,014mm. Rerata panjang larva instar akhir PBK C. cramerella 9,725±0,174 mm, rerata panjang pupa PBK C. cramerella 7,828±0,107mm, rerata panjang imago PBK C. cramerella 6,690±0,125mm dan rerata lebar kapsul kepala larva PBK C. cramerella 0,935±0,040mm. Kata Kunci : C. cramerella, larva instrar akhir, larva instar satu.
PENAMBAHAN ASAM CUKA UNTUK MENINGKATKAN PRODUKSI KONIDIA, DAYA KECAMBAH DAN PATOGENISITAS JAMUR Beauveria bassiana Balsamo (Deuteromycetes: Moniliales) Dycka Dwi Saputra; Gatot Mudjiono; Aminudin Afandhi
Jurnal HPT (Hama Penyakit Tumbuhan) Vol. 1 No. 3 (2013)
Publisher : Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Beauveria bassiana (Bals.) (Vuill.) (Deuteromycetes : Moniliaceae) adalah salahsatu jamur entomopatogenik. Pemberian asam cuka pada medium merupakankegiatan manipulasi pH untuk meningkatkan pertumbuhan jamur. Tujuan daripenelitian untuk mengetahui pengaruh asam cuka yaitu 0,5 ml, 1 ml, 1,5 ml, 2 ml, 2,5 ml/100 ml aquades dalam 20 gram medium beras jagung terhadap produksi konidia, daya kecambah, dan patogenisitas jamur B. bassiana. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) diulang sebanyak 4 kali dengan perlakuan konsentrasi asam cuka yaitu: 0 ml; 0,5 ml; 1 ml; 1,5 ml; 2 ml; 2,5 ml/100 ml aquades dalam 20 gram medium beras jagung. Uji patogenisitas menggunakan metode celup larva, inokulum B. bassiana yang digunakan berumur 21 hari dalam bentuk suspensi dengan konsentrasi 108 konidia/ml. Pengamatan kematian larva akibat terinfeksi B. bassiana dilakukan setiap 24 jam selama 20 hari. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dosis asam cuka 2 ml/100 ml aquades dalam 20 gram medium beras jagung mampu meningkatkan produksi konidia hingga 83.91%, daya kecambah 38.19% dan patogenisitas jamur B. bassiana 23.12%.Kata kunci: Beauveria bassiana, asam cuka, produksi konidia, daya kecambah,patogenisitas
Pengaruh Sistem Pengendalian Hama Terpadu (PHT) dan Non PHT terhadap Tingkat Populasi dan Intensitas Serangan Aphid (Homoptera: Aphididae) pada Tanaman Cabai Merah Yulianto Nugroho; Gatot Mudjiono; Retno Dyah Puspitarini
Jurnal HPT (Hama Penyakit Tumbuhan) Vol. 1 No. 3 (2013)
Publisher : Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat populasi dan intensitas serangan aphid pada tanaman cabai merah di lahan PHT dan non PHT. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Bayem Kecamatan Kasembon Kabupaten Malang mulai bulan Juli sampai November 2012. Pada perlakuan PHT digunakan agen hayati, pupuk kandang, mikoriza dan NPK 15:15:15. Pengendalian hama pada perlakuan PHT menggunakan pestisida nabati. Pada perlakuan non PHT tidak dilakukan penambahan agen hayati, sedangkan pemupukannya menggunakan NPK 16:16:16. Pengendalian hama menggunakan pestisida kimia dengan bahan aktif Lamda Sihalotrin 106 gr/l dan Tiametoksan 141 gr/l. Parameter pengamatan adalah populasi dan intensitas serangan aphid, pertumbuhan tanaman yaitu jumlah daun, tinggi tanaman dan jumlah buah, serta produksi. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa perlakuan PHT dan non PHT tidak berpengaruh secara nyata terhadap populasi aphid, pada perlakuan PHT 77 ekor/100 daun dan non PHT 71 ekor/100 daun. Intensitas serangan aphid pada perlakuan PHT lebih tinggi (0,47%) secara nyata dibandingkan dengan lahan non PHT (0,02%). Pada perlakuan PHT berpengaruh secara nyata terhadap pertumbuhan tanaman. Jumlah daun, tinggi tanaman dan jumlah buah pada perlakuan PHT lebih tinggi secara nyata dibandingkan non PHT (104,03 daun ; 85,26 daun) (39,56 cm; 33,19 cm) (25,72 buah ; 13,50 buah). Produksi buah cabai merah pada lahan PHT lebih tinggi (8,5 kg) secara nyata dibandingkan dengan lahan non PHT (4,6 kg).Kata kunci: pestisida, coccinellid, mikoriza, pupuk, hama, pertumbuhan
STUDI KELIMPAHAN POPULASI Thrips sp. PADA PERLAKUAN PENGELOLAAN HAMA TERPADU DAN KONVENSIONAL PADA TANAMAN CABAI (Capsicum annuum L.) DI DESA BAYEM KECAMATAN KASEMBON KAPUBATEN MALANG Bachtiar Rachmad Sugiyono; Gatot Mudjiono; Rina Rachmawati
Jurnal HPT (Hama Penyakit Tumbuhan) Vol. 2 No. 2 (2014)
Publisher : Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelimpahan populasi hama Thrips sp. di perlakuan PHT dan konvensional pada cabai besar di Desa Bayem Kecamatan Kasembon Kabupaten Malang. Penelitian dilaksanakan pada tanaman cabai di Desa Bayem Kecamatan Kasembon Kabupaten Malang, Jawa Timur dan Laboratorium Entomologi Jurusan Hama dan Penyakit Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya Malang. Penelitian dilaksanakan mulai bulan Agustus sampai November 2012. Metode yang digunakan untuk mengetahui kelimpahan populasi Thrips sp. adalah metode kuadran, yaitu diambil 4 tanaman contoh dalam 1 gulud. Pengamatan dilakukan pada 16 tanaman contoh tanaman cabai, masing-masing pada perlakuan PHT dan konvensional. Hasil penelitian menunjukkan bahwa populasi nimfa Thrips sp. pada perlakuan PHT dan konvensional tidak berbeda nyata, sedangkan populasi imago pada perlakuan PHT lebih tinggi secara nyata dibandingkan perlakuan konvensional. Tinggi tanaman pada perlakuan PHT lebih tinggi secara nyata dibandingkan perlakuan konvensional. Hasil analisis statistik terhadap serangan Thrips sp. menunjukkan bahwa intensitas kerusakan pada perlakuan perlakuan PHT (0.16 %) dan perlakuan konvensional (0.14 %) tidak berbeda nyata. Produksi buah cabai  merah pada perlakuan PHT (8.5 kg) lebih tinggi secara nyata dibandingkan dengan perlakuan konvensional (4.5 kg). Biaya budidaya tanaman cabai pada perlakuan PHT lebih tinggi (Rp 38.550.000) daripada perlakuan konvensional (Rp 36.702.400), dalam praktek budidaya tanaman cabai per hektar pada perlakuan PHT mengalami keuntungan lebih tinggi (Rp 186.885.900/musim tanam) dibandingkan pada perlakuan konvensional (Rp 85.871.500/musim tanam). Sedangkan perhitungan BCR pada perlakuan PHT lebih tinggi (5.85 kali dari modal yang didapatkan) dibandingkan perlakuan konvensional (3.34 kali dari modal yang didapatkan).Kata kunci : Kelimpahan, Thrips sp., PHT, analisis usaha tani
PENERAPAN PHT BERBASIS REKAYASA EKOLOGI TERHADAP WERENG BATANG COKLAT Nilaparvata lugens Stal (HOMOPTERA: DELPHACIDAE) DAN MUSUH ALAMI PADA PERTANAMAN PADI Arif Hermanto; Gatot Mudjiono; Aminudin Afandhi
Jurnal HPT (Hama Penyakit Tumbuhan) Vol. 2 No. 2 (2014)
Publisher : Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penerapan Pengelolaan Hama Terpadu (PHT) berbasis rekayasa ekologi terhadap populasi Wereng Batang Coklat (WBC) dan musuh alami WBC. Penelitian dilaksanakan di Dusun Pilang, Desa Tejoasri, Kecamatan Laren, Lamongan mulai  bulan Juni sampai September 2013. Dalam penelitian ini terdapat dua perlakuan yaitu PHT berbasis rekayasa ekologi (PHT-RE) dan PHT konvensional (PHT-K). Pada PHT-RE pematang ditanami tanaman wijen (Sesamum indicum), bunga matahari (Helianthus annuus), kenikir (Cosmos caudatus) serta terdapat penambahan Azolla. Kami menemukan bahwa perlakuan PHT-RE tidak secara nyata meningkatkan populasi musuh alami WBC yang ditunjukkan dengan jumlah spesies musuh alami pada perlakuan PHT-RE dan PHT-K adalah 199 ekor/petak dan 203 ekor/petak. Secara umum, dibandingkan dengan dengan PHT-K, PHT-RE tidak secara nyata menurunkan populasi WBC. Rata-rata  populasi WBC pada lahan PHT-RE dan PHT-K adalah 3,22 ekor/rumpun dan 2,99 ekor/rumpun. Kata kunci : Nilaparvata lugens, musuh alami, rekayasa ekologi, PHT
UJI PATOGENISITAS JAMUR ENTOMOPATOGEN Metarhizium anisopliae (MONILIALES: MONILIACEAE) TERHADAP HAMA URET Lepidiota stigma F. (COLEOPTERA: SCARABAEIDAE) Lia Ni’matul Ulya; Toto Himawan; Gatot Mudjiono
Jurnal HPT (Hama Penyakit Tumbuhan) Vol. 4 No. 1 (2016)
Publisher : Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Metarhizium anisopliae (Moniliales: Moniliaceae) merupakan salah satu jenis jamur entomopatogen yang dapat digunakan untuk mengendalikan hama Lepidiota stigma F. (Coleoptera: Scarabaeidae). Tujuan dari penelitan ini adalah untuk menguji patogenesitas jamur M. anisopliae terhadap larva L. stigma instar 2 dan 3 dan mengetahui LT50 dan LC50 M. anisopliae terhadap L. stigma.  Isolat M. anisopliae diperoleh dari BBPPTP Surabaya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata mortalitas L. stigma instar 2 lebih tinggi dibandingkan dengan rata-rata mortalitas L. stigma instar 3. Persentase mortalitas L. stigma instar 2 tertinggi sebesar 68,86 % pada perlakuan konsentrasi M. anisopliae 1010 konidia/ml. Persentase mortalitas L. stigma instar 3 tertinggi sebesar 54,75 % pada perlakuan konsentrasi M. anisopliae 1010 konidia/ml. Nilai LC50 uji patogenesitas M. anisopliae terhadap L. stigma instar 2 sebesar 2,9 x 109 konidia/ml dan LT50 mencapai 5,8 hari. Nilai LC50 uji patogenesitas M. anisopliae terhadap L. stigma instar 3 sebesar 8,2 x 108 konidia/ml dan LT50 mencapai 7,7 hari.
UJI BIOAKTIVITAS EKSTRAK DAUN SERAI WANGI (Cymbopogon nardus L. Rendle) TERHADAP Plutella xylostella Linnaeus Frelyta Ainuz Zahro; Toto Himawan; Gatot Mudjiono
Jurnal HPT (Hama Penyakit Tumbuhan) Vol. 4 No. 2 (2016)
Publisher : Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji toksisitas ekstrak daun serai wangi terhadap Plutella xylostella(pengaruhnya terhadap penurunan aktivitas makan larva, pembentukan pupa maupun imago, peletakan telur, dan penetasan telur), sehingga dapat dimanfaatkan untuk pengendalian hama yang tepat.Penelitian dilaksanakan di Sub Laboratorium Toksikologi dan ruang Rearing. Jurusan Hama dan Penyakit Tumbuhan Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya Malang. Perlakuan yang dipakai yaitu 6 konsentrasi yang terdiri atas 0 ppm (control), 3000 ppm, 4000 ppm, 5000 ppm, 6000 ppm, dan 7000 pm dengan 4 ulangan setiap perlakuan dan setiap perlakuan menggunakan 20 larva P. xylostella. Data yang diperoleh dianalisis dengan ANOVA dan uji lanjut dengan menggunakan uji Duncan. Sementara itu nilai LC50 dan LT50 analisis dihitung dengan analisis probit menggunakan perangkat lunak Hsin Chi.Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak daun sereh wangi mampu menyebabkan mortalitas larva P. xylstella hingga 57,50%, menyebabkan penurunan aktivitas makan larva mencapai 79,25%, menghambat pembentukan pupa dan imago, serta mengganggu sistem reproduksi melalui penghambatan jumlah peletakan telur dan tingkat penetasan telur P. xylostella. Konsentrasi mematikan 50% larva P. xylostella (LC50) terdapat pada konsentrasi ekstrak daun sereh wangi 6262,447 ppm, dengan waktu mematikan 50% (LT50) yaitu pada 60,00 jam setelah aplikasi.