Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Majalah Kedokteran Andalas

Gambaran Ukuran Antropometri Bayi Baru Lahir di Kota Padang Adela Resa Putri; Yusrawati Yusrawati; Ariadi Ariadi; Miranie Safaringga
Majalah Kedokteran Andalas Vol 46, No 1 (2023): Online Januari 2023
Publisher : Faculty of Medicine, Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/mka.v46.i1.p150-158.2023

Abstract

Latar Belakang : Ukuran antropometri bayi baru lahir digunakan sebagai dasar untuk menilai pertumbuhan bayi intrauterin. Ukuran antropometri yang abnormal dianggap sebagai tanda janin yang gagal mencapai pertumbuhan dan perkembangan yang optimal. Tujuan: penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran ukuran antropometri bayi baru lahir di Kota Padang. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan observasional. Penelitian ini dilaksanakan di Kota Padang pada bulan November 2021 – Agustus 2022. Populasi dalam penelitian ini adalah semua ibu hamil trimester III (aterm) dengan besaran sampel sebanyak 97 orang. Pemilihan sampel dilakukan secara proporsional stratified random sampling. Data dikumpulkan secara observasional, data kemudian diolah secara komputerisasi menggunakan aplikasi SPSS dan dianalisa dengan analisis univariat dalam bentuk tabel rerata dan median. Hasil: hasil penelitian menyatakan bahwa median berat badan, panjang badan, dan lingkar kepala bayi baru lahir di Kota Padang masing-masing adalah 3.000 gram, 48 cm, dan 34 cm. Rata-rata lingkar perut bayi baru lahir di Kota Padang adalah 33.404 cm dengan standar deviasi 2.1710 cm. Kesimpulan: Parameter antropometri bayi baru lahir di Kota Padang ini dapat memberikan referensi yang berguna dan membantu diagnosis hambatan pertumbuhan janin pada Etnis Minangkabau. 
Konsumsi Junk Food, Kadar Superoxide Dismutase dan Estradiol Mahasiswi Obesitas dan Status Gizi Normal (Studi di FK Unand) Sari Surahmi; Desmawati Desmawati; Ariadi Ariadi
Majalah Kedokteran Andalas Vol 46, No 2 (2023): Online April 2023
Publisher : Faculty of Medicine, Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/mka.v46.i2.p405-414.2023

Abstract

Tujuan: Menganalisis perbedaan frekuensi konsumsi junk food, kadar superoxide dismutase dan estradiol pada mahasiswi obesitas dan status gizi normal di Fakultas Kedokteran Universitas Andalas. Metode: Pengambilan sampel dengan cara systematic random sampling degan desain cross sectional comparative, observasi dilakukan di Fakultas Kedokteran Universitas Andalas pada 32 mahasiswi obesitas dan 32 mahasiswi normal. Pemeriksaan kadar superoxide dismutase dengan kadar estradiol menggunakan metode ELISA.  Hasil: Hasil penelitian didapatkan frekuensi mengkonsumsi junk food antara obesitas dan status gizi normal dengan nilai p = 0,451. Pada pemeriksaan kadar superoxide dismutase antara obesitas dan status gizi normal ditemukan nilai p = 0,236, dan pada kadar estradiol nilai p = 0,392. Kesimpulan: Tidak terdapat perbedaan yang signifikan frekuensi konsumsi junk food, kadar superoxide dismutase dan estradiol antara mahasiswi obesitas dengan status gizi normal. Kelemahan dari penelitian ini tidak adanya penilaian terhadap faktor lain yang lebih mendalam, peneliti selanjutnya diharapkan melakukan pengkajian mengenai tingkat aktivitas fisik, presentase lemak, dan waktu fase siklus menstruasi responden dengan menanyakan siklus menstruasi.