Abstract: A mall is a type of shopping center that is architecturally a closed building with a regulated temperature and has a regular walking path so that it is between small shops facing each other. At this time often the construction of buildings or places of activity for public use, does not take into account the provision of sufficient or efficient parking area for its users. Efficient can be interpreted as a way to achieve an optimal goal (fast and precise) and as desired, by minimizing the resources expended. In the Sunrise Mall area, it will be well formed if the circulation and parking system is well organized, comfortable, and safe in this area, but there are various problems encountered including the malfunction of the motorcycle parking area and making visitors who use motorbikes park not on the road. appropriate place provided. The circulation system is a vital connecting infrastructure in connecting various activities and uses of a land over an area that considers functional, economic, flexibility and comfort aspects. The circulation pattern that is the focus of the research is the circulation of visitors' vehicles, especially in the circulation of the motorbike parking area, where the circulation pattern will be seen in detail so that it will be known a relationship between the circulation pattern and the flow of visitors where the distance between the motorcycle parking area and the Sunrise Mall shopping building is known. far enough apart to make it less efficient for visitors to enter the Sunrise Mall building area.Keyword: Efficiency, Circulation, Distance Abstrak: Mal adalah jenis dari pusat perbelanjaan yang secara arsitektur berupa bangunan tertutup dengan suhu yang diatur dan memiliki jalur untuk berjalan jalan yang teratur sehingga berada di antara antar toko-toko kecil yang saling berhadapan. Pada saat ini sering kali pembangunan gedung-gedung atau tempat kegiatan yang digunakan umum, tidak memperhitungkan penyediaan areal parkir yang cukup ataupun efisien untuk para penggunanya. Efisien dapat diartikan sebagai cara untuk mencapai suatu tujuan yang optimal (cepat dan tepat) serta sesuai keinginan, dengan meminimalkan sumber daya yang dikeluarkan. Pada kawasan Sunrise Mall akan terbentuk dengan baik apabila system sirkulasi dan parkir ditata dengan baik, nyaman, serta aman pada kawasan ini, akan tetapi ada berbagai permasalah yang ditemui diantaranya tidak berfungsinya pada lahan parkir sepeda motor dan menjadikan pengunjung yang mengunakan sepeda motor parkir tidak pada tempat semestinya yang disediakan. Sistem sirkulasi merupakan prasarana penghubung yang vital dalam menghubungkan berbagai kegiatan dan penggunaan suatu lahan di atas suatu area yang mempertimbangkan aspek fungsional, ekonomis, keluwesan dan kenyamanan. Pola sirkulasi yang menjadi fokus penelitian adalah sirkukasi kendaraan para pengunjung terutama pada sirkulasi lahan parkir motor, dimana pola sirkulasi tersebut akan dilihat secara detail sehingga akan diketahui suatu hubungan antara pola sirkulasi dengan alur pengunjung dimana jarak antara kawasan lahan parkir motor dengan gedung perbelanjaan Sunrise Mall yang terpisah cukup jauh menjadikan kurang efisien dalam jarak pengunjung saat memasuki kawasan gedung Sunrise Mall.Kata Kunci: Efisiensi, Sirkulasi, Jarak