Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Reaktor

KOEFISIEN TRANSFER MASSA PADA PROES EKSTRAKSI KAYU MANIS (CINNAMOMUM BURMANNI ) Faleh Setia Budi; Setia Budi Sasongko
Reaktor Volume 12, Nomor 4, Desember 2009
Publisher : Dept. of Chemical Engineering, Diponegoro University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (272.372 KB) | DOI: 10.14710/reaktor.12.4.232 – 238

Abstract

Tanaman kayu manis mengandung minyak atsiri yang mempunyai banyak manfaat seperti bahan antiseptis, pewangi/peningkatan cita rasa untuk menyegarkan bau sabun, deterjen, lotion, parfum, dan cream. Pengambilan minyak atsiri kayu manis pada penelitian ini dilakukan dengan cara ekstraksi dengan pelarut n-heksana teknis. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan konstanta kesetimbangan ekstraksi kulit kayu manis serta mempelajari pengaruh diameter pengaduk dan kecepatan putar pengaduk terhadap nilai koefisien transfer massa dan juga nilai difusivitas efektifnya. Setiap 40 gram kayu manis yang telah dihaluskan dan diayak dengan ukuran tertentu diekstraksi dengan 200 ml n-heksana teknis pada labu leher tiga dengan pengaduk magnetik selama 150 menit pada suhu 55°C. Setiap 25 menit diambil cuplikan untuk dianalisa kadar minyaknya dengan cara penimbangan. Data-data konsentrasi solut dalam solven dari penelitian diolah lebih lanjut untuk mendapatkan nilai Kc dan De dengan menyelesaikan persamaan diferensial parsial menggunakan metode Finite Difference Approximation cara implisit dan optimasi 2 peubah menggunakan minimasi Hooke-Jeeves. Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah harga Kc naik sebanding  dengan kenaikan  kecepatan  putar pengaduk dan diameter pengaduk, sedangkan harga De yang diperoleh relatif tetap, sehingga dapat diperoleh hubungan persamaan kelompok tak berdimensi Sh =  4,8136 x 10-3 .Re 0,6716  dengan kesalahan relatif rara-rata 2,620%.
ALGORITMA MODULAR UNTUK SISTEM PROSES DENGAN RECYCLE - KEADAAN TUNAK PADA PERANGKAT LUNAK BEBAS BIAYA LISENSI Setia Budi Sasongko
Reaktor Volume 12, Nomor 2, Desember 2008
Publisher : Dept. of Chemical Engineering, Diponegoro University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (256.152 KB) | DOI: 10.14710/reaktor.12.2.117-122

Abstract

Computer simulasion can be developed to comprehend a system process characteristic and can be used to train the operator of process. The first problem of programming is high price of the licence. Using the FOC (free of charge) software solve of the previous problem such as Scilab and Open Office which comparable with Matlab and Excel. The objectives of this article develop process system programming which has recycle system and user friendly programming. Modular algorithm programming is introduced to solve recycle process system. Graphical User Interface (GUI) also introduces to make user friendly programming. Execution of the program performs stable and correct results.
MIGRASI KE SCILAB UNTUK VISUALISASI SERTA PENYELESAIAN MODEL MATEMATIS Setia Budi Sasongko
Reaktor Volume 12, Nomor 1, Juni 2008
Publisher : Dept. of Chemical Engineering, Diponegoro University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (164.134 KB) | DOI: 10.14710/reaktor.12.1.1-6

Abstract

Perangkat lunak merupakan salah satu komponen yang mutlak diperlukan dalam simulasi komputer. Permasalahan harga menjadi salah satu kendala dalam pengembangan sistem tersebut. Akan tetapi problema tersebut dapat diatasi dengan menggunakan Scilab sebagai “Open Source Software”. Scilab merupakan perangkat lunak berbasis matrik dalam menyelesaian permasalahan matematis dan visualisasi hasilnya.Penyusunan program didasarkan pada model matematis untuk bioreaktor. Validasi hasil dari Scilab dilakukan melalui komparasi hasil visualisasi dengan perangkat lunak Polymath 5 versi pendidikan. Hasil yang diperoleh dari Scilab tidak menunjukkan perbedaan yang signifikan dengan hasil yang diperoleh dengan Polymath 5. Berdasarkan hasil tersebut, perlu dikembangkan lebih lanjut simulasi komputasi dengan menggunakan Scilab.