Claim Missing Document
Check
Articles

Found 12 Documents
Search

Webinar & Workshop Optimizing Digital Information: Data Analyst & Web Developer Synergy Ikhsan Adi Prayogo; Abri Okta Alriyanto; Rifqi Baihaqi Sabhan; Elsa Ananda Hanjfah FJ; Muhamad Thirafi Qaedi S; Nurvelly Rosanti; Rully Mujiastuti; Mirza Sutrisno; Yana Adharani
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 2 (2024)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam era digital, sinergi antara Data Analyst dan Web Developer sangat penting untuk mengoptimalkan informasi digital. Workshop ini memperkenalkan konsep dasar dan teknik dalam kedua bidang serta menunjukkan bagaimana kolaborasi mereka menghasilkan solusi yang lebih efektif dan efisien. Survei yang diisi 28 peserta webinar dan workshop, mayoritas dari Teknik Informatika Universitas Muhammadiyah Jakarta. Sebanyak 100% peserta menjawab benar tentang tugas Data Analyst, pentingnya data, dan front-end development. Namun, pada pertanyaan tentang fungsi HTML, 92,6% (25 dari 27) menjawab benar, dan pada pertanyaan tentang tujuan visualisasi data, 96,4% (27 dari 28) menjawab dengan tepat. Hal ini menunjukkan pemahaman yang baik secara umum, meskipun masih terdapat sedikit ruang untuk peningkatan pada beberapa aspek.
Basic Introduction to NLP: Text and Language Analysis with Python El Faath Sadam; Ananda Radhiyya Annafi; Iqlal Wira Prasetio; Muhamad Sultonan Nashiro; Reihan Septyawan; Mirza Sutrisno; Rita Dewi Risanty; Sitti Nurbaya Ambo; Yana Adharani; Rully Mujiastuti
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 2 (2024)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Natural Language Processing (NLP) telah menjadi bidang penting dalam komputasi modern, dengan fokus pada interaksi antara bahasa manusia dan komputer. Webinar dan workshop "Pengenalan Dasar NLP: Analisis Teks dan Bahasa dengan Python" dilaksanakan pada 18 Juli 2024 secara daring, dihadiri oleh 35 peserta. Kegiatan ini meliputi pengenalan tentang NLP, demonstrasi penggunaan Python untuk analisis teks, dan sesi praktik dengan Google Colab. Hasil pre-test menunjukkan bahwa 70,4% peserta memiliki pengetahuan awal yang benar, meningkat menjadi 81,8% pada post-test. Feedback dari 44 peserta menunjukkan tingkat kepuasan yang tinggi, 100% peserta setuju bahwa materi yang disampaikan sesuai dan terstruktur dengan baik, narasumber kompeten, dan kualitas teknis kegiatan baik. Workshop ini berhasil meningkatkan pemahaman peserta tentang NLP, teknik pra-pemrosesan data teks, dan penggunaan Python dalam analisis teks bahasa. Kesimpulannya, kegiatan ini efektif dalam memperkenalkan NLP dan meningkatkan keterampilan analisis teks peserta menggunakan Python.