Claim Missing Document
Check
Articles

Found 17 Documents
Search

RANCANG BANGUN ROBOT NAVIGASI PENGANTAR SURAT DENGAN MENGGUNAKAN MAGNETIC COMPASS Hengki Zulputra; Zaini Zaini; Tati Erlina
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2016
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam  penelitian  ini,  dirancang  dan dibangun  sebuah  robot  berbasis Arduino  yang dapat mengantarkan  surat  dari  satu  ruangan  ke ruangan yang lain. Robot ini menggunakan  sebuah magnetic compass sebagai alat navigasi yang akan mengenali arah dan lokasi setiap ruangan. Sebuah rotary encoder digunakan untuk menghitung jarak tempuh dari satu titik tertentu ke titik lain. Sedangkan untuk mendeteksi adanya halangan ketika robot berjalan digunakan sebuah sensor ultrasonic. Selain itu, sebuah sensor berat juga digunakan untuk mendeteksi keberadaan surat pada kotak surat yang akan diantar robot ke tujuan, dimana perintah  tersebut diberikan pada robot melalui sebuah tombol. Untuk mengetahui performa robot ini, dalam pengujian digunakan empat  buah ruangan yang dikenali oleh robot ini melalui pemetaan yang menggunakan derajat ruangan terhadap kutub utara. Perintah yang diberikan pada pengujian merupakan kombinasi dua ruangan, yaitu ruangan pemanggil dan ruangan tujuan. Tingkat keberhasilan pengujian robot dalam mencapai ruang tujuan, waktu tempuh dan besarnya deviasi dalam mencapai titik tujuan, disajikan dalam bentuk tabel dan grafik. Persentase keberhasilan dalam mencapai ruang tujuan adalah 100%, dengan waktu tempuh rata-rata 110 detik dan rata-rata deviasi 27 cm dan 220 ke kiri dari posisi semula.    kata kunci: robot, arduino, magnetic compass, rotary encoder, sensor berat, sensor ultrasonik
RANCANG BANGUN ALAT DETEKSI UANG KERTAS PALSU DENGAN METODE TEMPLATE MATCHING MENGGUNAKAN RASPBERRY PI Mentari Adhatil Putri; Hendrick Hendrick; Tati Erlina; Derisma Derisma
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2015
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Cara manual yang digunakan untuk mendeteksi keaslian uang kertas memiliki banyak kelemahan. Oleh karena itu, pada penelitian ini dirancang sebuah alat yang dapat mengidentifikasi keaslian uang kertas tanpa mengandalkan penglihatan manusia. Sistem pada alat ini menggunakan mini PC Raspberry Pi, lampu ultraviolet, kamera dan metode Template Matching. Template Matching adalah sebuah teknik pada pengolahan citra digital untuk menemukan bagian-bagian kecil dari gambar yang cocok dengan gambar template. Lampu ultraviolet digunakan untuk memunculkan gambar Invisible Ink dari objek uang kertas pecahan 50.000. Kamera digunakan untuk menangkap gambar uang kertas setelah disinari lampu ultraviolet. Gambar tersebut kemudian diproses di Raspberry Pi menggunakan library OpenCV untuk mendapatkan nilai hasil kemiripan dengan gambar. Keluaran dari sistem ini berupa suara yang memberikan informasi tentang asli atau tidaknya uang kertas tersebut. Dari 16 kali percobaan dengan posisi kamera tetap dan berjarak + 8 cm dari uang, terdapat 2 kali kegagalan yang disebabkan tipisnya perbedaan warna dasar uang dengan gambar template, sehingga didapatkan tingkat keberhasilan sebesar 87,5%. Sedangkan pada jarak + 7 cm dan +6 cm dari uang kertas sistem tidak dapat mendeteksi keaslian uang kertas tersebut. Dari 25 kali percobaan berdasarkan posisi/kemiringan uang kertas didapatkan tingkat 36%. Oleh karena itu Template Matching sangat dipengaruhi oleh template, tresholding, posisi objek, serta posisi/jarak kamera. 
RANCANG BANGUN ALAT MUSIK DRUM AIR BERBASIS MIKROKONTROLLER Rahmon Sandika Rahmat; Firdaus Firdaus; Tati Erlina; Ratna Aisuwarya
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2015
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada penelitian ini dibuat sebuah alat music drum berbasis mikrokontroller. Drum ini menggunakan empat buah sensor yaitu dua buah sensor ultrasonik yang difungsikan sebagai pedal drum  dan dua buah sensor accelerometer yang difungsikan sebagai stik drum.  Sensor ultrasonik pada pedal drum mengirimkan data untuk diproses oleh mikrokontroller. Jika didapatkan data yang sesuai dengan nilai yang sudah ditetapkan yaitu 4 cm, maka mikrokontroller akan mengirim perintah untuk mengambil bunyi bass drum yang disimpan pada SDcard. Sama halnya dengan sensor accelerometer, data dari sensor tersebut juga dikirimkan pada mikrokontroller. Apabila data tersebut sesuai dengan tetapan yaitu sebesar -500 maka mikrokontroller mengirimkan perintah untuk mengambil bunyi snare, open hi-hat dan close hi hat yang juga disimpan pada SDCard. Dari hasil pengujian terhadap kemampuan drum dalam mengiri lagu dengan jenis aliran musik yang berbeda, didapatkan data persentase yaitu jenis aliran musik slow-rock persentasenya yaitu sebesar 75%, reggae 80% dan pop 85%.
RANCANG BANGUN SISTEM PENDETEKSI PRINT-OUT BERWARNA MENGGUNAKAN MINI-PC Darussalam Darussalam; Firdaus Firdaus; Tati Erlina
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2017
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada penelitian ini dibangun sebuah sistem yang dapat menghitung secara otomatis jumlah cetakan hitam putih serta jumlah dan presentase cetakan berwarna yang dihasilkan oleh sebuah printer. Alat ini dapat digunakan sebagai alat bantu pada tempat penyewaan komputer atau usaha yang menyediakan jasa pencetakan dokumen sehingga tagihan pada setiap pengguna jasa dapat langsung ditampilkan tanpa melakukan perhitungan jumlah dan jenis cetakan serta tagihan secara manual terlebih dahulu. Dari pengujian diketahui bahwa sistem dapat membedakan dengan baik hasil cetakan hitam putih dan berwarna dengan baik terlepas dari pengaruh cahaya lingkungan. Resolusi gambar yang digunakan mempengaruhi jumlah waktu yang dibutuhkan untuk pencetakan. Sistem ini dapat menampilkan total tagihan secara otomatis berdasarkan persentase warna dengan tingkat keakurasian dalam menentukan persentase warna sebesar 97,28%. Kata kunci: raspberry pi, pengolahan citra, perhitungan otomatis
VISUALISASI PENGARUH ELEMEN PERANCANGAN CACHE PADA SYMMETRIC MULTIPROCESSORS Tati Erlina
Jurnal Ilmiah Teknologi Infomasi Terapan Vol. 3 No. 1 (2016)
Publisher : Universitas Widyatama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (337.76 KB) | DOI: 10.33197/jitter.vol3.iss1.2016.117

Abstract

[Id]Cache memory merupakan salah satu pokok pembahasan penting dalam matakuliah organisasi dan arsitektur komputer. Akan tetapi, cache tidak dapat diakses dalam proses pembelajaran. Oleh karena itu, mahasiswa menghadapi kesulitan dalam memahami topik ini secara komprehensif. Makalah ini membahas tentang penggunaan simulator SMPCache dalam pembelajaran cache memory. Beberapa contoh digunakan untuk mendemostrasikan bagaimana simulator SMPCache mendukung berbagai latihan terkait dengan elemen-elemen yang menjadi pertimbangan dalam perancangan cache dan berpengaruh terhadap kinerja keseluruhan sebuah cache memory. Penilaian pedagogi dilakukan terhadap visualisasi yang disediakan oleh simulator SMPCache dalam mendukung pembelajaran cache memory pada symmetric multiprocessing. Selain itu, untuk mengetahui respon mahasiswa terhadap peranan SMPCache dalam membantu proses pembelajaran, evaluasi berupa survey pendahuluan juga dilakukan terhadap simulator tersebut. Kata kunci:Cache, SMPCache, Simulator, Organisasi dan Arsitektur Komputer[en]Cache memory is one of the important subject matter in the course of computer organization and architecture. However, the cache cannot be accessed in the learning process. Therefore, students of have difficulties in understanding this topic comprehensively. This paper focuses on the use of SMPCache simulator in learning cache memory. Some examples are used to demonstrate how SMPCache simulator supports various exercises associated with elements of cache design which affect the overall performance of a cache memory. Pedagogy assessment is conducted on the visualization provided by the simulators SMPCache in supporting the learning cache memory on a symmetric multiprocessing. In addition, to evaluate the response of students to SMPCache role in helping the learning process, an evaluation form preliminary surveys were also conducted on the simulator.Keywords:Cache, SMPCache, Simulator, Computer Organization and Architecture
EVALUASI PENGARUH FUNGSI PEMETAAN TERHADAP KINERJA DAN KONSUMSI DAYA CACHE MEMORY Tati Erlina; Rahmi Eka Putri
Jurnal Ilmiah Teknologi Infomasi Terapan Vol. 4 No. 1 (2017)
Publisher : Universitas Widyatama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (360.862 KB) | DOI: 10.33197/jitter.vol4.iss1.2017.146

Abstract

Menciptakan komputer yang berkinerja tinggi dan mengkonsumsi daya minimal merupakan salah satu fokus yang menjadi tren penelitian dalam bidang arsitektur komputer belakangan ini. Diketahui bahwa sejumlah faktor berpengaruh dalam menentukan kinerja dan konsumsi daya dari setiap elemen pembangun komputer dan pada akhirnya mempengaruhi kinerja dan konsumsi daya sebuah komputer secara keseluruhan. Fokus penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh dari fungsi pemetaan (mapping techniques) sebagai salah satu jenis elemen perancangan yang diterapkan pada sebuah cache memory terhadap kinerja dan konsumsi daya dari cache memory dengan mensimulasikannya pada SMPCache dengan berbagai macam benchmark dan CACTI.[En]Creating high performance computers which consume minimal power is one of the focus and has become the trend of research in the field of computer architecture lately. It has been known that a number of factors influence the determination of the performance and power consumption of each of the building elements of the computer and ultimately affect the performance and overall power consumption of a computer. The focus of this research is to find out how much mapping functions as one of the type of design elements applied to a cache memory influence the performance and power consumption of the cache memory by simulating various configuration elements of the design in SMPCache with various benchmarks and CACTI.
Sistem Monitoring Suhu, Kelembaban dan Gas Amonia pada Kandang Sapi Perah Berbasis Teknologi Internet of Things (IOT) Tati Erlina
JITCE (Journal of Information Technology and Computer Engineering) Vol 1 No 01 (2017): Journal of Information Technology and Computer Engineering
Publisher : Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (905.643 KB) | DOI: 10.25077/jitce.1.01.1-7.2017

Abstract

In this study, a monitoring system was generated to send data about temperature, humidity, and ammonia gas from a dairy cow cage. This system also provides notifications and recommendation to the owner to carry out certain actions based on data obtained from the dairy cow cage. This system consists of three main components, namely the web server monitoring devices and an application on mobile device. Furthermore, monitoring devices consist of a microcontroller, DHT22 sensor, MQ-135, and ESP266. The microcontroller sends data to the web server and the device moves continuously to notify the state of the dairy cage. From the test results, it is known that the system can send data correctly to mobile devices and web servers. Notification of abnormal conditions is given in an average of 39 seconds.
METODE ALTERNATIF PENETAPAN TIME QUANTUM DINAMIS UNTUK PERBAIKAN KINERJA PENJADWALAN ROUND ROBIN PADA PROSESSOR TUNGGAL Tati Erlina
Jurnal Teknoif Teknik Informatika Institut Teknologi Padang Vol 2 No 2 (2014): JURNAL TEKNOIF ITP
Publisher : ITP Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (173.484 KB) | DOI: 10.21063/jtif.2014.V2.2.1-6

Abstract

Round Robin (RR) merupakan algoritma penjadwalan CPU yang populer digunakan dalam interactive dan multiprogramming systems. Algoritma ini banyak digunakan karena dapat meminimalkan besarnya waiting time pada proses pendek yang merupakan masalah utama pada algoritma First Come First Serve (FCFS). Perbaikan terhadap kinerja algoritma Round Robin yang diusulkan pada paper ini dilakukan dengan mengkombinasikan konsep Shortest Job First (SJF) scheduling yang dilakukan dengan mengurutkan semua proses yang sudah berada pada ready queue dan Round Robin scheduling yang penentuan time quantum-nya dilakukan secara dinamis dengan memanfaatkan rumus desil ke-8 (D8). Pada analisa hasil percobaan yang dilakukan, terlihat bahwa terjadi perbaikan kinerja algoritma ini dalam jumlah context switch yang diperlukan, average waiting time, dan average turnaround time. Round Robin is a popular CPU scheduling algorithm in interactive and multiprogramming systems. This is the result of the ability of Round Robin algorithm to minimize the amount of waiting time in short processes which becomes a main problem in First Come First Serve (FCFS) algorithm. Performance improvement proposed in this algorithm is done by combining Shortest Job First (SJF) scheduling concept by sorting all processes in ready queue and Round Robin scheduling where it’s time quantum determined dynamically by utilizing the eighth decile (D8) formula. Experimental analysis result shows preformance improvement in terms of context switch needed, average waiting time and turnaround time.
YOLO Algorithm-based Visitor Detection System for Small Retail Stores using Single Board Computer Tati Erlina; Muhammad Fikri
Journal of Applied Engineering and Technological Science (JAETS) Vol. 4 No. 2 (2023): Journal of Applied Engineering and Technological Science (JAETS)
Publisher : Yayasan Riset dan Pengembangan Intelektual (YRPI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37385/jaets.v4i2.1872

Abstract

In Indonesia, assistance for small enterprises has grown in recent years. However, a monitoring system is required to support these enterprises and ensure their expansion and survival. Using a single-board computer and the YOLO algorithm, we construct a visitor tracking system in this study to meet this demand. To capture objects and categorize them as human or non-human, we employ the YOLOv4-tiny model, which has a mAP of 89.21%. Human visitors are welcomed with the use of a speaker. A telegraph bot that notifies the owner of the retail establishment of the visitor's presence also makes the presumption as to whether the visitor is a potential customer or an intruder. Our research demonstrates that the created monitoring system effectively recognizes and categorizes visits, enabling retail store owners to make defensible choices regarding visitor interaction and security precautions. Small business owners can save personnel costs while still maintaining high levels of client engagement and security. The theoretical application of this research is the creation of a visitor monitoring system that is affordable and may be used in small enterprises, particularly in Indonesia. The practical ramifications of our research include the possibility for small retail business owners to boost profits by lowering labor expenses while raising customer satisfaction and security. The importance of our study lies in its role in creating a monitoring system that will support small enterprises and increase their sustainability.
A MICROCONTROLLER-DRIVEN ENTRANCE GATE TO COMBAT RESPIRATORY VIRUS SPREAD Tati Erlina; Muhammad Wafa Alhanif; Desta Yolanda
JITK (Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Komputer) Vol. 9 No. 1 (2023): JITK Issue August 2023
Publisher : LPPM Nusa Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33480/jitk.v9i1.4155

Abstract

Respiratory illnesses, including COVID-19, continue to be a significant public health concern worldwide. In this regard, public health organizations provide preventative measures, such as wearing masks, and practicing good hand hygiene, to help control the spread of respiratory illnesses. However, existing preventive measures may not be fully effective in ensuring compliance, especially in dispersed economic conditions, leading to continued risks of respiratory virus spread in public spaces. To address this challenge, this study proposes a microcontroller-driven system designed to monitor and regulate entry into public spaces, aiming to reduce the transmission of respiratory illnesses. The system employs a camera, a temperature sensor and an ultrasonic sensor to detect face mask usage, measure body temperature, and track the distance of hands from the sensor for automatic handwashing. Using deep learning method to measure accuracy rates of 0.90, 0.89, 0.89, and 0.89 for detecting face masks, precision, recall, and F1 score, respectively, and an accuracy of 99.18% in measuring body temperature. The system has the potential to enhance public safety significantly. The automatic door opening feature, triggered only when a person is wearing a mask, has an average body temperature, and has washed their hands automatically, adds to the system's efficacy. The system's ability to detect and respond to non-compliance with safety measures can help promote adherence to public health guidelines and reduce the risk of infection. This study's findings demonstrate the developed system's high potential to contribute to public safety in the era of respiratory viruses.