Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Jurnal Abdi: Media Pengabdian Kepada Masyarakat

PELATIHAN PENYUSUNAN RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN BERDASARKAN KURIKULUM 2013 DI SD NEGERI 3 SIDOKUMPUL GRESIK KABUPATEN GRESIK Susanah Susanah; Ismail Ismail; Budi P. Prawoto
Jurnal ABDI: Media Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2015)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/ja.v1n1.p67-70

Abstract

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini mengangkat tema mengenai penyusunan rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) sesuai kurikulum 2013. Kenapa tema ini kami pandang perlu untuk diangkat, karena banyak guru yang belum bisa menyusun RPP kurikulum 2013. Padahal RPP sangat diperlukan sebagai panduan guru dalam melaksanaan pembelajaran hingga penilaian yang disesuaikan dengan kurikulum 2013. Kegiatan ini dilaksanakan di SD Negeri 3 Sidokumpul Gresik. Peserta yang hadir sebanyak 24 orang, dan terkumpul 4 RPP. Pelaksanaan kegiatan pengabdian ini dilaksanakan pada tanggal 29 Nopember 2014 dengan agenda kegiatan pemaparan materi mengenai penyusunan RPP kurikulum 2013 dan workshop penyusunan RPP kurikulum 2013 secara kelompok berdasarkan kelas yang diajar. Rata-rata nilai RPP yang dihasilkan adalah 82,5 dan termasuk dalam kategori sangat baik.
PELATIHAN PEMBUATAN ALAT PERAGA PEMBELAJARAN MATEMATIKA DI SDN PAKIS V SURABAYA Susanah Susanah; Ismail Ismail; Yuliani Puji Astuti
Jurnal ABDI: Media Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 1 No. 2 (2016)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/ja.v1n2.p156-161

Abstract

Kurikulum sebagaimana ditegaskan dalam Pasal 1 Ayat (19) Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 adalah seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi, dan bahan pelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu. Dalam kurikulum 2013 dalam pembelajaran diamanahkan guru hendaknya menggunakan pendekatan saintifik atau pendekatan tematik terpadu. Untuk mewujudkan tujuan pendidikan, salah satunya guru harus mampu mempersiapkan dan mengimplementasikan proses pembelajaran sesuai kurikulum tersebut dengan menggunakan sarana dan prasarana semaksimal mungkin, sehingga guru-guru dituntut untuk sekreatif mungkin dalam mempersiapkan dan melaksanakan pembelajaran. Salah satu kreativitas yang harus dimiliki guru termasuk guru-guru SDN Pakis V Surabaya adalah bagaimana dan alat peraga apa yang dapat digunakan dalam pembelajaran. Tim PKM melaksanakan kegiatan pelatihan pembuatan alat peraga serta simulasi cara penggunaannya dalam pembelajaran Matematika secara kelompok berdasarkan kelas yang diajar. Dari kegiatan tersebut menunjukkan bahwa (1) Semangat peserta PKM sangat antusias dalam mengikuti kegiatan pelatihan pembuatan alat peraga dan penggunaannya dalam pembelajaran, peserta menyatakan kegiatan PKM cukup menggembirakan dan ditunjukkan dengan alat peraga yang dibuat peserta serta mengsimulasikan penggunaannya dalam pembelajaran matematika, (2) Peserta PKM dapat membuat alat peraga pembelajaran matematika sesuai dengan kelompok kelas yang diajar, (3) Terdapat 87% dari 23 peserta menyatakan bahwa kegiatan PKM ini sangat bermanfaat untuk membantu proses pembelajaran matematika di kelas, dan dan (4) Sebanyak 100% peserta menyatakan kegiatan PKM ini merupakan kegiatan yang positif dan menambah wawasan bagi peserta pelatihan.
PELATIHAN PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN MATEMATIKA DI SD KARAH I SURABAYA Susanah Susanah Susanah; Evangelista Lus Windyana Palupi; Dini Kinati Fardah
Jurnal ABDI: Media Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 5 No. 2 (2020)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/ja.v5n2.p83-88

Abstract

Guru sebagai salah satu komponen penting dalam penyelenggaraan pendidikan dituntut untuk memiliki keterampilan pedagogik yang baik. Salah satu ketrampilan yang dimaksud adalah keterampilan guru untuk dapat membuat dan menggunakan media pembelajaran. Usia peserta didik sekolah dasar menurut teori perkembangan intelektual Piaget dikategorikan masih pada tahap operasional konkret. Hal ini menyebabkan penggunaan media pembelajaran untuk peserta didik sekolah dasar sangat diperlukan. Faktanya, dari hasil observasi awal di SDN Karah 1 Surabaya, belum semua guru (17,4%) pernah membuat media pembelajaran dan belum semua guru (86,9%) mendapatkan pelatihan tentang pembuatan media pembelajaran matematika. Oleh karena itu pelatihan pembuatan media pembelajaran matematika di SDN Karah I dilakukan. Dari hasil pelatihan, diperoleh tujuh desain media pembelajaran diantaranya: rumah penjumlahan rumah perkalian, kartu pecahan, koin bilangan + dan koin bilangan  -, macam-macam bangun datar, tangram, dan media berbasis powerpoint. Respon yang diberikan guru-guru dari pelatihan pembuatan media ini positip dan guru-guru menginginkan adanya pelatihan atau workshop lanjutan.