Claim Missing Document
Check
Articles

Found 19 Documents
Search

ENTREPRENEURIAL PASSION, ENTREPRENEURIAL ALERTNESS AND ISLAMIC ENTREPRENEURIAL ORIENTATION: ITS APPLICATION TO THE MUSLIMAH ENTREPRENEUR Roza, Suswita; Sriayudha, Yayuk; Octavia, Ade
Dinasti International Journal of Education Management And Social Science Vol. 2 No. 2 (2020): Dinasti International Journal of Education Management and Social Science (Decem
Publisher : Dinasti Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31933/dijemss.v2i2.654

Abstract

The success of an entrepreneur orientation from an Islamic perspective is not only measured in material success but also in a growing business. Muslimah entrepreneur needs passion and alertness in entrepreneurship to help to shape an entrepreneurial optimism and make decisions as well as business development efforts. The aims of the research are (1). Analyzing the influence of entrepreneurial passion on entrepreneurial alertness (2). Analyzing the influence of entrepreneurial alertness on Islamic entrepreneurial orientation (3). Analyzing the influence of entrepreneurial passion on Islamic entrepreneurial orientation. Data were collected from a sample of 86 Muslimah entrepreneurs from the Association of Muslimah Entrepreneurs in Jambi Province. Data collection is carried out using a questionnaire as the instrument research. Moreover, path analysis is used to analyze the influence of each variable studied. The results showed that there is a positive and significant influence between: entrepreneurial passion on entrepreneurial alertness, entrepreneurial alertness on Islamic entrepreneurial orientation, and entrepreneurial passion on the Islamic entrepreneurial orientation of Muslimah entrepreneurs. Research implementation will enhance the passion and alertness of Muslimah entrepreneurs and it suggests further studies to strengthen the model of research particularly in terms of Islamic entrepreneurship perspective.
PENGARUH PROMOSI PENJUALAN DAN MODEL PERHIASAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PERHIASAN PADA PT. PEGADAIAN GALERI 24 DISTRO JAMBI Rahmad Fadillah; Suswita Roza; Husni Hasbullah
Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi Vol. 2 No. 9 (2025): Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi (Edisi September 2025)
Publisher : PT. Hasba Edukasi Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71282/jurmie.v2i9.957

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh promosi penjualan dan model perhiasan terhadap keputusan pembelian perhiasan pada PT. Pegadaian Galeri 24 Distro Jambi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik analisis regresi linear berganda melalui bantuan program SPSS versi 27. Sampel penelitian berjumlah 97 responden yang dipilih dengan metode purposive sampling, yaitu konsumen yang pernah melakukan pembelian perhiasan di Galeri 24. Data dikumpulkan melalui kuesioner dengan skala Likert, kemudian diuji validitas, reliabilitas, serta asumsi klasik sebelum dilakukan uji regresi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa promosi penjualan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian dengan nilai signifikansi < 0,05. Hal ini berarti semakin intensif promosi dilakukan, semakin tinggi kecenderungan konsumen untuk membeli. Selanjutnya, model perhiasan juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian dengan nilai signifikansi < 0,05. Hal ini menunjukkan bahwa variasi dan desain perhiasan yang menarik dapat meningkatkan minat beli konsumen. Hasil uji simultan (uji F) membuktikan bahwa promosi penjualan dan model perhiasan secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian, dengan kontribusi variabel independen yang ditunjukkan oleh nilai koefisien determinasi (R²) sebesar  40 %. Implikasi dari penelitian ini menegaskan bahwa PT. Pegadaian Galeri 24 perlu mengoptimalkan strategi promosi penjualan yang kreatif dan tepat sasaran serta terus menghadirkan model perhiasan yang inovatif agar mampu meningkatkan daya tarik konsumen, memperkuat keputusan pembelian, dan menjaga daya saing perusahaan di industri perhiasan yang semakin kompetitif.
PENGARUH SOCIAL MEDIA MARKETING DAN INFLUENCER MARKETING TERHADAP MINAT BELI JINISO Alda Sepiani; Suswita Roza; Husni Hasbullah
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 10 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Oktober
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/5j64nz87

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Social Media Marketing dan Influencer Marketing terhadap minat beli produk Jiniso di kalangan pengguna TikTok berusia 15–30 tahun. Dengan menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif melalui penyebaran kuesioner terstruktur kepada responden yang aktif menggunakan TikTok, hasil penelitian menunjukkan bahwa kedua strategi pemasaran ini memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap minat serta keputusan pembelian konsumen. Social Media Marketing terbukti mampu meningkatkan keterlibatan konsumen melalui aktivitas interaktif seperti live streaming, kolom komentar, serta konten buatan pengguna yang mendorong partisipasi, interaksi, dan kesadaran merek secara lebih luas. Sementara itu, Influencer Marketing berperan dalam membangun kepercayaan dan hubungan emosional dengan konsumen melalui figur yang kredibel, autentik, dan relevan dengan gaya hidup target pasar. Integrasi antara kedua strategi tersebut menciptakan efek sinergis yang memperkuat citra merek serta meningkatkan minat beli. Temuan penelitian ini menegaskan pentingnya penerapan strategi pemasaran digital yang terpadu dan terencana dalam menghadapi persaingan bisnis di era media sosial saat ini.
PENGARUH SOCIAL MEDIA MARKETING DAN POTONGAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA USAHA LIA VIRZIA FLORIST Wanda Gusnita; Suswita Roza; Garry Yuesa Rosyid
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 10 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Oktober
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/x8fxq143

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pengaruh pemasaran media sosial dan potongan harga terhadap keputusan pembelian konsumen di Lia Virzia Florist. Pendekatan kuantitatif digunakan dalam penelitian ini, dengan teknik purposive sampling untuk memilih 100 responden yang berusia antara 17 hingga 35 tahun, yang merupakan pengguna aktif media sosial dan pernah terlibat dalam promosi yang ditawarkan oleh bisnis tersebut. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner dengan skala Likert untuk mengukur respons konsumen, dan analisis regresi berganda diterapkan untuk menguji hipotesis penelitian. Hasil analisis menunjukkan bahwa baik pemasaran media sosial maupun potongan harga memiliki pengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen, di mana kedua variabel ini memberikan dampak positif dan substansial. Temuan ini sesuai dengan Theory of Planned Behavior, yang menyatakan bahwa keputusan pembelian konsumen dipengaruhi oleh sikap mereka, norma subjektif, dan persepsi kontrol perilaku. Penelitian ini memberikan wawasan penting mengenai bagaimana strategi pemasaran yang terintegrasi, termasuk pemasaran melalui media sosial dan penggunaan potongan harga, dapat meningkatkan penjualan dan keterlibatan konsumen, yang sangat penting dalam konteks persaingan bisnis yang semakin ketat.
PERAN BRAND AWARENESS DALAM MEMEDIASI PENGARUH VIRAL MARKETING TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN Fensha Waya Shyrli; Suswita Roza; Novita Sari
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 10 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Oktober
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/t2t9fs07

Abstract

Penelitian ini miliki tujuan untuk menganalisis peran brand awareness dalam memediasi pengaruh viral marketing terhadap keputusan pembelian produk hijab Lafiye. Latar belakang penelitian ini didasarkan pada fenomena tren hijab pashmina “meleyot” yang viral di media sosial dan keberhasilan brand Lafiye dalam memanfaatkan tren tersebut menjadikannya sebagai brand dengan penjualan tertinggi  dalam kategori produk tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan deskriptif dan teknik analisis Partial Least Square-Structural Equation Modeling (PLS-SEM). Data dikumpulkan melalui kuesioner terhadap 100 responden pengguna aktif TikTok yang pernah membeli produk hijab Lafiye. Hasil penelitian menunjukkan bahwa viral marketing memiliki pengaruh positif namun tidak signifikan terhadap keputusan pembelian, sementara brand awareness memiliki pengaruh positif signifikan terhadap keputusan pembelian, dan viral marketing juga berpengaruh signifikan terhadap brand awareness. Namun, brand awareness tidak terbukti secara signifikan memediasi pengaruh viral marketing terhadap keputusan pembelian. Temuan ini menunjukkan bahwa kekuatan viral marketing lebih efektif dalam membangun kesadaran merek dibandingkan mendorong keputusan pembelian langsung.
PENGARUH LIVE STREAMING DAN PRICE DISCOUNT TERHADAP MINAT BELI PRODUK MADAME GIE PADA GENERASI Z PENGGUNA E-COMMERCE SHOPEE DI KOTA Yayuk Ernawati; Suswita Roza; Novita Sari
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 5 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Mei
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v3i5.1821

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh live streaming dan price discount secara parsial maupun simultan terhadap minat beli produk Madame Gie pada Generasi Z pengguna e-commerce Shopee di Kota Jambi serta untuk mengetahui variabel mana yang paling dominan dalam mempengaruhi minat beli produk tersebut. Sampel pada penelitian ini sebanyak 96 responden yang ditentukan menggunakan teknik purposive sampling dengan data penelitian diperoleh dari angket yang dibagikan kepada Generasi Z Kota Jambi melalui Google Form. Setelah angket dibagikan, data dianalisis secara kuantitatif dengan menggunakan aplikasi SPSS 26.0. Berdasarkan hasil penelitian, uji F menunjukkan bahwa secara simultan live streaming dan price discount berpengaruh signifikan terhadap minat beli di mana nilai F hitung > F tabel, yaitu 53,299 > 3,094. Hasil uji T menunjukkan bahwa variabel live streaming (X₁) memiliki nilai signifikansi 0.000 < 0.05, begitu juga dengan variabel price discount (X₂) yang memiliki nilai signifikansi 0.005 < 0.05, sehingga dapat disimpulkan bahwa kedua variabel berpengaruh signifikan terhadap minat beli produk Madame Gie pada Generasi Z pengguna e-commerce Shopee. Namun, live streaming memiliki pengaruh paling dominan terhadap minat beli produk Madame Gie di e-commerce Shopee. Diperoleh nilai R² sebesar 0.534, yang berarti variabel independent (live streaming dan price discount) dapat menjelaskan variabel dependen (minat beli produk Madame Gie pada Generasi Z pengguna e-commerce Shopee) sebesar 53,4%, sedangkan 46,6% dipengaruhi oleh variabel lain di luar penelitian.
PENGARUH LIVE STREAMING DAN GAYA HIDUP TERHADAP PERILAKU PEMBELIAN IMPULSIVE BUYING PADA PENGGUNA TIKTOK SHOP DI KALANGAN GENERASI Z KOTA JAMBI Mouza Maqvira.P; Musnaini; Suswita Roza
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 11 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi November
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/2drpex57

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh live streaming dan gaya hidup terhadap perilaku pembelian impulsif pada pengguna TikTok Shop di kalangan Generasi Z Kota Jambi. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Data dikumpulkan melalui kuesioner berbasis skala Likert yang disebarkan kepada 96 responden yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Analisis data dilakukan melalui regresi linier berganda menggunakan program SPSS versi 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial maupun simultan, variabel live streaming dan gaya hidup berpengaruh positif serta signifikan terhadap perilaku pembelian impulsif. Temuan ini mengindikasikan bahwa interaksi real-time melalui fitur live streaming mampu memberikan daya tarik visual dan emosional bagi konsumen, sementara gaya hidup konsumtif Generasi Z turut memperkuat kecenderungan melakukan pembelian tanpa perencanaan. Dengan demikian, strategi pemasaran melalui live streaming TikTok Shop yang disusun secara persuasif dan selaras dengan preferensi gaya hidup konsumen terbukti dapat meningkatkan perilaku pembelian impulsif di kalangan Generasi Z Kota Jambi.
PENGARUH PROMOSI MEDIA SOSIAL DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK FACETOLOGY Audry Kaulansyah; Suswita Roza; Ade Pradana Siregar
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 12 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Desember
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/kkgw6e42

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh promosi melalui media sosial dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian konsumen pada merek skincare Facetology. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan metode survei, di mana data dikumpulkan melalui kuesioner yang diberikan kepada responden yang telah menggunakan produk tersebut. Analisis data dilakukan menggunakan regresi linear berganda untuk menilai pengaruh parsial maupun simultan dari kedua variabel independen terhadap variabel dependen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa promosi media sosial memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, yang tercermin dari efektivitas konten interaktif, daya tarik visual, dan keterlibatan emosional konsumen. Kualitas produk juga terbukti berpengaruh positif dan signifikan serta menjadi faktor yang paling dominan dalam memengaruhi keputusan pembelian, terutama melalui persepsi konsumen terhadap keamanan bahan, efektivitas penggunaan, dan keandalan produk. Secara simultan, kedua variabel tersebut berperan penting dalam membentuk keputusan pembelian konsumen dan memperkuat posisi merek di tengah persaingan industri skincare. Temuan ini menekankan pentingnya integrasi antara strategi komunikasi pemasaran digital dan mutu produk dalam meningkatkan keyakinan dan minat beli konsumen.
PPM Berdampak Bagi Startup Mahasiswa: Pendampingan Komunikasi Merek dan Produksi Pada Usaha J.A Seafood Jambi Yayuk Sriayudha; Ade Octavia; Suswita Roza; Ade Perdana Siregar; Garry Yuesa Rosyid
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Vol. 4 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 4 Nomor 2 (October 202
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jerkin.v4i2.3787

Abstract

Sebagai implementasi dari Program Pendanaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW), Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis mendirikan usaha (startup) yang diberi nama J.A Seafood yang bergerak dalam bidang kuliner makanan laut (mollusca). Kekuatan pemasaran J.A Seafood terletak pada penggunaan bahan baku lokal yang segar dan berkualitas tinggi. Namun, J.A Seafood juga memiliki beberapa kelemahan dalam pemasaran (komunikasi merek) dan proses produksi. Saat ini mitra masih dalam tahap pengenalan produk, dan daya jangkauan pasarnya masih belum luas. Hal ini menyulitkan usaha mitra untuk membangun brand awareness yang kuat dalam waktu singkat. Urgensi pengabdian masyarakat ini adalah perlu upaya mendukung Visi dan Misi Universitas Jambi menjadi “A World Class Entrepreneurship University” dengan sinergi tim peneliti sehingga menjadikan hasil riset yang akan diterapkan dalam bentuk kegiatan PPM kepada startup mahasiswa Universitas Jambi. Urgensi lebih lanjut, kegiatan ini akan membantu mitra untuk mengembangkan usahanya lebih efektif dan efisien pada dua aspek yaitu pemasaran (komunikasi merek) dan proses produksi. Tujuan kegiatan ini adalah untuk memberikan pendampingan strategi komunikasi merek dan produksi bagi usaha startup mahasiswa agar bisa meningkatkan pemasarannya. . Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pemahaman mitra terhadap pentingnya strategi komunikasi merek serta kemampuan dalam memproduksi produk dengan kualitas yang lebih terstandar. Dengan demikian, kegiatan PPM ini tidak hanya memberikan dampak nyata terhadap peningkatan daya saing usaha J.A Seafood Jambi, tetapi juga menjadi sarana pembelajaran aplikatif bagi mahasiswa dalam mengimplementasikan ilmu kewirausahaan dan komunikasi pemasaran di dunia nyata.