Claim Missing Document
Check
Articles

Found 10 Documents
Search
Journal : eProceedings of Applied Science

Aplikasi Berbasis Web Untuk Penyusunan Laporan Laba Rugi (Studi Kasus: UMKM Kopra, Marathana Jaya) Andini Maharani Puspita Anggun Biduri; Sukawati, Renny; Hariman, Irman
eProceedings of Applied Science Vol. 10 No. 6 (2024): Desember 2024
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

UMKM Kopra merupakan kegiatan bisnis yang bergerak di bidang perdagangan, kegiatan transaksi yang dilakukan adalah membeli dan menjual bahan mentah kelapa dari petani setempat dan akan di jual ke distributor. UMKM ini berada di Desa Marathana Jaya, Kabupaten Halmahera Timur Maluku Utara. Masalah yang dihadapi oleh UMKM ini adalah pencatatan semua kegiatan transaksi masih secara manual , sehingga data atau laporan transaksi yang dilakukan sering tercecer atau hilang, yang menyebabkan sulitnya untuk melakukan pengecekan profit atau keuntungan yang di dapati. Pembuatan aplikasi berbasis web untuk penyusunan laporan laba rugi ini merupakan sebuah teknologi informasi yang bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dan cepat dalam pengolahan data keuangan. Aplikasi ini dirancang untuk membantu bisnis UMKM Kopra dalam pengolahan data transaksi dan pemantauan keluar masuknya keuangan yang terpakai selama proses bisnis berjalan. Pembuatan aplikasi ini menjadi solusi yang efektif dalam mengatasi permasalahan terkait pengolahan data transaksi penjualan dan pembelian yang manual. Dengan menggunakan aplikasi tersebut, UMKM ini dapat meningkatkan produktivitas profit Kata kunci— Pembelian, Penjualan, Laba Rugi, Kopra
Aplikasi Berbasis Web Untuk Transaksi Penjualan Dan Grafik Batang (Studi Kasus: Umkm Central Beku, Garut) Nazrien Meisya; Sukawati, Renny; Hariman, Irman
eProceedings of Applied Science Vol. 10 No. 6 (2024): Desember 2024
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Central Beku merupakan suatu UMKM yang bergerak dalam bidang perdagangan. Central beku yang menjual beberapa makanan beku olahan atau dikenal dengan frozen food. Central beku yang berada di Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Provinsi Jawa Barat. Masalah yang dihadapi oleh central beku ini adalah mencatat transaksi penjualan yang masih menggunakan cara manual. Berdasarkan masalah tersebut maka akan dibangunlah sebuah aplikasi berbasis web yang dapat menangani masalah tersebut. Aplikasi yang dibangun menggunakan metode waterfall. Pembuatan aplikasi berbasis web untuk transaksi penjualan dan grafik batang merupakan sebuah teknologi informasi yang bertujuan meningkatkan efisiensi dalam mengelola data keuangan. Aplikasi ini dirancang untuk membantu bisnis di umkm dalam memantau dan mengelola transaksi penjualan. Dalam proses pembuatannya, dilakukan analisis kebutuhan yang mendalam. Pembuatan aplikasi ini menjadi solusi yang efektif dalam mengatasi permasalahan terkait transaksi penjualan yang manual. Dengan menggunakan aplikasi tersebut, umkm ini dapat meningkatkan produktivitas, dan mengurangi kesalahan terhadap kinerja keuangan. Kata Kunci: Central Beku, Waterfall, Frozen food
Aplikasi Berbasis Web Untuk Laporan Kas Masuk dan Kas Keluar Pada Koperasi Usaha Barokah (UB) (Studi Kasus : Koperasi Usaha Barokah, Palembang) Divani Ata Ardillah; Sukawati, Renny; Hariman, Irman
eProceedings of Applied Science Vol. 10 No. 6 (2024): Desember 2024
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Koperasi Usaha Barokah (UB) merupakan usaha kecil menengah yang bergerak dalam bidang penjualan barang-barang kebutuhan rumah tangga seperti beras, minyak dan gula. Berdiri sejak tahun 2005 di Desa Keban Agung, Tanjung Enim, Kabupaten Muara Enim, Palembang, koperasi ini diinisiasi dengan modal dari warga komplek setempat. Fenomena yang menjadi objek masalah dalam penelitian ini adalah ketiadaan sistem pencatatan keuangan digital pada Koperasi Usaha Barokah (UB). Di era digital saat ini, hal tersebut menjadi kendala signifikan dalam efisiensi operasional dan profesionalitas dalam citra koperasi. Pencatatan manual yang masih dilakukan berpotensi menimbulkan kesalahan, ketidakakuratan data, dan kesulitan dalam analisis keuangan. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah pengembangan perangkat lunak dengan metode waterfall. Tahapan penelitian meliputi analisis kebutuhan, perancangan sistem, implementasi, pengujian dan pemeliharaan. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara dengan pengurus koperasi. Hasil penelitian ini adalah sebuah aplikasi pencatatan keuangan yang dirancang khusus untuk Koperasi Usaha Barokah (UB). Aplikasi ini memungkinkan pencatatan digital untuk transaksi kas masuk dan kas keluar. Kata kunci : Koperasi Usaha Barokah (UB), pencatatan digital, waterfall Koperasi Usaha Barokah (UB) merupakan usaha kecil menengah yang bergerak dalam bidang penjualan barang-barang kebutuhan rumah tangga seperti beras, minyak dan gula. Berdiri sejak tahun 2005 di Desa Keban Agung, Tanjung Enim, Kabupaten Muara Enim, Palembang, koperasi ini diinisiasi dengan modal dari warga komplek setempat. Fenomena yang menjadi objek masalah dalam penelitian ini adalah ketiadaan sistem pencatatan keuangan digital pada Koperasi Usaha Barokah (UB). Di era digital saat ini, hal tersebut menjadi kendala signifikan dalam efisiensi operasional dan profesionalitas dalam citra koperasi. Pencatatan manual yang masih dilakukan berpotensi menimbulkan kesalahan, ketidakakuratan data, dan kesulitan dalam analisis keuangan. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah pengembangan perangkat lunak dengan metode waterfall. Tahapan penelitian meliputi analisis kebutuhan, perancangan sistem, implementasi, pengujian dan pemeliharaan. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara dengan pengurus koperasi. Hasil penelitian ini adalah sebuah aplikasi pencatatan keuangan yang dirancang khusus untuk Koperasi Usaha Barokah (UB). Aplikasi ini memungkinkan pencatatan digital untuk transaksi kas masuk dan kas keluar. Kata kunci : Koperasi Usaha Barokah (UB), pencatatan digital, waterfall
Aplikasi Berbasis Web untuk Menangani Penjualan dan Pembelian pada Mini Market (Studi Kasus : Mini Market Almahbub, Garut) Agun Raya Rabbani; Sukawati, Renny; Hariman, Irman
eProceedings of Applied Science Vol. 10 No. 6 (2024): Desember 2024
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Mini Market Almahbub, yang berlokasi di Kota Garut, menghadapi masalah pencatatan penjualan dan pembelian secara manual yang tidak efisien dan seringkali salah. Untuk mengatasi masalah ini, diperlukan sistem teknologi berbasis web yang dapat memberikan informasi yang tepat dan akurat. Aplikasi yang dibangun menggunakan framework Laravel dan database MySQL ini mengikuti metode System Development Life Cycle (SDLC) dengan model waterfall. Sistem ini bertujuan mempermudah pengolahan data transaksi serta pembuatan jurnal, sehingga meningkatkan akurasi dan ketepatan data untuk mendukung pengambilan keputusan. Pengembangan aplikasi dilakukan dengan pendekatan terstruktur dan menggunakan Unified Modeling Language (UML). Kata Kunci: Aplikasi, Web, Pembelian, Penjualan, UMKM
Aplikasi Berbasis Web Penyewaan Mobil (Studi Kasus CV.Mitra Garasindo Bandung, Jawa Barat) Nainggolan, Roynes Rico Nandanael; Widayanti, Asti; Hariman, R. Irman
eProceedings of Applied Science Vol. 9 No. 2 (2023): April 2023
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak - CV. Mitra Garasindo merupakan perusahaan jasa yang bergerak di bidang penyewaan mobilyang berlokasi di Bandung, Jawa Barat. Penyewaan mobil ini berdiri sejak 2015 sampai sekarang. Proses penyewaan mobil dilakukan oleh customer dimana seorang customer melakukan pengisian data diri dan melakukan pemilihan jenis kendaraan dan tanggal pemakaian, dimana sebelum pengambilan kendaraan ke garasi customer wajib untuk melakukan pembayaran di awal sebagai bukti penyewaan kepada pihak CV. Mitra Garasindo. Pengembangan yang dilakukan menggunakan metode waterfall. Untuk pengujian yang dilakukan menggunakan metode Black Box Testing. Kata Kunci- penyewaan, beban gaji, framework CI, MySQL, waterfall.
Aplikasi Berbasis Web untuk Perhitungan Bonus dan PPh 21 Syalsadila Putri, Inda Arva; Wisna, Nelsi; Hariman, Irman
eProceedings of Applied Science Vol. 9 No. 5 (2023): Oktober 2023
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak — Perusahaan PT Indocipta Karya Pradana merupakan salah satu perusahaan dagang yang bergerak di bidang main-dealer. Perusahaan ini melakukan penjualan motor dan sparepart selain itu perusahaan ini juga memiliki bengkel. PT Indocipta Karya Pradana ini dalam perhitungan penggajian serta perhitungan PPh Pasal 21 masih menggunakan metode manual, yaitu dengan media excel. Hal ini memungkinkan untuk terjadinya kesalahan pencatatan maupun perhitungan. Berdasarkan masalah tersebut maka dibuatkanlah aplikasi berbasis web yang dapat menangani pencatatan dan perhitungan penggajian serta PPh Pasal 21. Aplikasi ini dibangun menggunakan Bahasa pemrograman PHP dan framework CodeIgniter, serta menggunakan media penyimpanan (database) MySwl. Proses pengembangan menggunakan Software Develpoment Life Cycle (SDLC). Pengujian untuk semua fungsionalitas menggunakan metode black-box testing, agar aplikasi yang dibuat dapat berjalan sesuai dengan yang diharapkan.Kata kunci — aplikasi berbasis web, perusahaan dagang, penggajian, PPh Pasal 21.
Aplikasi Berbasis Web Pembelian Bahan Baku Pembuatan Cokelat, Kerajinan Aksesori, Dan Pengelolaaan Persediaan Menggunakan Metode FIFO pada UMKM Chubby, Yogyakarta Marina, Rama; Rochmawati, Rochmawati; Hariman, Irman
eProceedings of Applied Science Vol. 9 No. 5 (2023): Oktober 2023
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak — UMKM Chubby merupakan toko yang bergerak di bidang perusahaan manufaktur dan perusahaan dagang, karena UMKM chubby memiliki 3 produk yaitu Chubby choco yang memproduksi coklat, Chubby aksesori memproduksi aksesori, dan chubby store yang menjual buku dengan mengambil buku dari reseller, UMKM Chubby yang berlokasi di Perumnas Condong Catur, Jl Tanjung No.312 Depok, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Masalah yang terjadi di UMKM Chubby adalah pencatatan transaksi dilakukan secara manual dengan memasukkan data pembelian ke dalam buku yang dibuat oleh pemilik toko dengan format yang sangat sederhana. Kesalahan dapat terjadi jika pemilik lupa mencatat transaksi atau toko melakukan kesalahan tentang jumlah uang yang dicatat yang sebenarnya dipakai oleh pemilik toko. Aplikasi berbasis web ini dibangun menggunakan metode prototype. Aplikasi ini menggunakan bahasa pemograman PHP, Framework Bootstrap Codeigniter, dan MySQL. Metode pengujian Black Box Testing (BBT) digunakan dalam pengujian aplikasi berbasi web ini. Hasil pengujian menunjukan aplikasi berhasil menampilkan fitur data utama bahan dan supplier, fitur transaksi pembelian, retur pembelian,laporan akuntansi yaitu jurnal, buku besar, kartu stok, laporan pembelian, dan laporan retur pembelian.Kata kunci — aplikasi pembelian, persediaan, PHP
Aplikasi Berbasis Web Untuk Pencatatan Penjualan Konsinyasi, Pemesanan Produk, Dan Penyusunan Laporan Laba Rugi Pada UMKM Chubby,Yogyakarta Anisha, Luthfi; Rochmawati, Rochmawati; Hariman, Irman
eProceedings of Applied Science Vol. 9 No. 5 (2023): Oktober 2023
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak — UMKM Chubby merupakan perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur dan dagang yang berlokasi di Perumnas Condong Catur, Jalan Tanjung No.312 Depok, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. UMKM Chubby memiliki 3 nama produk yaitu, Chubby choco yang memproduksi makanan cokelat, Chubby aksesoris yang memproduksi aksesoris, dan Chubby store yang menjual buku dengan mengambil dari reseller. Kendala yang dihadapi UMKM Chubby adalah proses perhitungan biaya penjualan konsinyasi dan laba rugi yang masih manual dan tidak sesuai dengan standar akuntansi, Ketidakakuratan ini menyebabkan pembukuan penjualan tidak tercatat dengan baik. Maka solusi yang diperlukan oleh UMKM Chubby adalah membuat aplikasi yang bisa menangani perhitungan biaya penjualan sampai ke pencatatan dan penyusunan laba rugi. Dalam pembuatan aplikasi ini menggunakan model prototype dan bahasa pemrograman PHP. Untuk database web menggunakan framework codeigniter di menu MYSQL database. Pengujian aplikasi menggunakan metode Black Box testing. Hasil pengujian menunjukkan aplikasi berhasil menampilkan fitur data utama produk dan pelanggan, fitur transaksi pemesanan, penjualan konsinyasi, retur penjualan, laporan akuntansi yaitu jurnal, buku besar, laporan penjualan konsinyasi, laporan retur penjualan, dan laba rugi.Kata kunci — penjualan, konsinyasi, PHP, MYSQl, laba rugi, sistem informasi
Aplikasi Berbasis Web Untuk Pencatatan Penerimaan Kas di Kedai Kopi (Studi Kasus: Lokale Kopi, Jakarta Timur) Syahrina, Laily; Widayanti, Asti; Hariman, Irman
eProceedings of Applied Science Vol. 10 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak - Lokale Kopi merupakan salah satu unit usaha dagang yang terletak di Cijantung, Jakarta Timur. Banyaknya varian minuman yang dijual, perbedaan persentase penjualan pada media partner seperti Gofood dan Gojek, mengakibatkan kesulitan dalam melakukan rekap data penjualan. Lokale Kopi belum memiliki sistem yang memadai untuk mengelola pencatatan penerimaan kas. Hal tersebut mengakibatkan kebutuhan informasi mengenai penerimaan kas Lokale Kopi diperoleh kurang optimal. Tujuan dari aplikasi ini yaitu menangani pengelolaan menu, pengelolaan transaksi penjualan minuman, pengelolaan penerimaan kas, dan menghasilkan jurnal umum, buku besar, laporan arus kas, dan laporan perubahan modal. Aplikasi dibangun menggunakan bahasa pemprograman PHP dengan framework CodeIgniter dan MySQL untuk pengelolaan data. Proyek akhir ini berhasil mengelola master data COA, master data menu, transaksi penjualan, transaksi penerimaan. Aplikasi ini juga menghasilkan pencatatan keuangan seperti jurnal umum, buku besar, laporan arus kas, dan laporan perubahan modal.Kata Kunci: kedai kopi, penerimaan kas, penjualan, mysql.
Aplikasi Berbasis Web Untuk Pencatatan Pengeluaran Kas (Studi Kasus: Lokale Kopi, Jakarta Timur) Aziz, Daniella Nazhira; Widayanti, Asti; Hariman, Irman
eProceedings of Applied Science Vol. 10 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak - Lokale Kopi merupakan sebuah usaha yang bergerak dibidang Kuliner yang terdapat di daerah Jakarta Timur. Lokale kopi memiliki menu kopi yang sangat banyak diminati pelanggan salah satunya salted caramel macchiato. Proses pembelian bahan di toko ini merupakan proses yang sangat penting terutama dalam pemilihan bahan baku dan bahan baku penolong yang di beli lewat pemasok.Tujuan dari aplikasi ini yaitu menangani pengeluaran kas seperti pembelian bahan baku,pengeluaran beban, Transaksi pembelian bahan baku dan pengeluaran beban serta laporan jurnal umum dengan metode periodik, Buku besar ,laporan pengeluaran beban, serta laporan laba rugi. Aplikasi Ini dibangun dengan Bahasa pemograman PHP dengan Framework CodeIgniter dan MySQL untuk mengelola data. Proyek akhir ini berhasil mengelola master data coa, bahan baku, transaksi pembelian bahan baku dan pengeluaran beban. Aplikasi Ini juga menghasilkan pencatatan keuangan seperti jurnal umum dengan metode periodik, buku besar,laporan pengeluaran kas dan laba rugi.Kata Kunci: bahan baku, pengeluaran kas, framework ci, mysql, waterfall