Claim Missing Document
Check
Articles

Web-based Administrative Information System at the Sei Sikambing B Village Office Prayoga, J.; Hasugian, Buyung Solihin; Rusydi, Ibnu
Dharmawangsa: International Journal of the Social Sciences, Education and Humanitis Vol 6, No 2 (2025): Social Sciences, Education and Humanities
Publisher : Universitas Dharmawangsa Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46576/ijsseh.v6i2.7091

Abstract

Administrative services at the sub-district office play an important role in supporting the effectiveness of public services. However, the manual systems that are still widely used often cause problems such as delays in processing, recording errors, and a lack of data transparency. This study aims to design and implement a web-based Administrative Information System at the Sei Sikambing B Sub-district Office to improve the efficiency and accuracy of administrative services. The system development method used is the Waterfall model, starting from needs analysis, system design, implementation, to testing. This system provides digital services for managing correspondence, population data, and document archives, featuring user login, notifications, and automatic document printing. Testing results indicate that this web-based system can accelerate administrative processes, reduce recording errors, and simplify data tracking for both staff and the public. With the implementation of this system, it is hoped that public services at the Sei Sikambing B Village Office will become more effective, transparent, and responsive to residents' needs.
Studi Literatur: Audit Sistem Informasi Menggunakan Kerangka Kerja Cobit 5 As’ari, Nabila Pramudita; Ramadani, Cut Niaa; Saragi, Mutiara Gladies; Prayoga, J
Journal of Citizen Research and Development Vol 2, No 1 (2025): Mei 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jcrd.v2i1.5030

Abstract

Audit sistem informasi mencakup tinjauan yang cermat terhadap risiko yang berkaitan dengan sistem dan proses informasi dalam organisasi. Selain itu, audit ini juga mengevaluasi apakah kontrol yang ada cukup untuk menjamin efisiensi, efektivitas, integritas, serta keamanan data dan aset sistem informasi organisasi. Secara umum, audit membantu organisasi dalam memantau dan mengevaluasi kinerja bisnis, serta melindungi kepentingan manajer, karyawan, pelanggan, dan investor. COBIT 5 menawarkan praktik terbaik di berbagai area dan kerangka kerja proses dalam struktur yang mudah dikelola, membantu mengoptimalkan investasi. Dalam penelitian ini, ditemukan beberapa makalah mengenai audit TI/SI dengan pendekatan COBIT 5 yang memiliki perspektif berbeda. Dari 7 artikel yang diperoleh secara acak, terdapat tiga artikel yang berjudul audit sistem informasi dan membahas proses audit, sedangkan 4 artikel lainnya juga berjudul audit sistem informasi tetapi lebih fokus pada tingkat kematangan tanpa membahas proses audit. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan baru bahwa audit sistem informasi dan tingkat kematangan adalah dua hal yang berbeda, yang juga dianalisis dalam kerangka COBIT 5.
PEMANFAATAN DOMPET DIGITAL SEBAGAI SOLUSI PEMBAYARAN PRAKTIS BAGI SISWA Apridonal, Yori; Latiffani, Chitra; Siddik, Mohd.; Sa’adah, Nur; Prayoga, J.
Jurnal Warta Dharmawangsa Vol 19, No 4 (2025)
Publisher : Universitas Dharmawangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46576/wdw.v19i4.7524

Abstract

Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) ini bertujuan untuk meningkatkan literasi keuangan digital siswa MA Al-Washliyah Kisaran melalui pemanfaatan dompet digital sebagai solusi pembayaran praktis. Permasalahan yang dihadapi adalah masih rendahnya pemahaman siswa terhadap layanan keuangan berbasis teknologi serta kebiasaan yang cenderung bergantung pada transaksi tunai. Metode pelaksanaan menggunakan pendekatan deskriptif dengan strategi ceramah, diskusi interaktif, dan simulasi. Sebanyak 27 siswa terlibat secara aktif dalam kegiatan ini. Ceramah digunakan untuk memberikan penjelasan konsep dasar dan manfaat dompet digital, diskusi untuk mendorong keterlibatan siswa, dan simulasi praktik untuk melatih keterampilan menggunakan aplikasi dompet digital. Evaluasi dilakukan melalui observasi, tanya jawab, serta refleksi siswa setelah kegiatan. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan signifikan pada pemahaman siswa terkait konsep, manfaat, fitur, hingga aspek keamanan dompet digital. Sebelum kegiatan sebagian besar siswa belum memahami dan menggunakan dompet digital, namun setelah kegiatan mereka mampu memahami serta mempraktikkan penggunaannya secara mandiri. Simpulan dari kegiatan ini adalah bahwa metode PKM yang diterapkan efektif dalam meningkatkan literasi keuangan digital siswa. Kegiatan ini berkontribusi pada pembentukan kebiasaan bertransaksi non-tunai, sekaligus mendukung program pemerintah dalam memperluas inklusi keuangan di masyarakat