Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search

PENGENALAN BAHASA INGGRIS MELALUI LEARNING BY GAMES PADA ANAK SD Rifni Nikmat Syarifuddin; Suleha Suleha; Haeruddin Syarifuddin; Ahmad Mustanir; Muhammad Rais Rahmat Razak; Nuraini K; Jumiati Jumiati
Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 6, No 11 (2023): Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jpm.v6i11.3920-3926

Abstract

Pengenalan bahasa inggris melalui learning by games pada anak anak tingkat sekolah dasar bertujuan untuk mengenalkan bahasa inggris kepada anak-anak SD dengan metode yang menyenangkan dan dilaksanakan di lingkungan yang terbuka sehingga diharapkan dapat memotivasi anak-anak untuk belajar bahasa inggris. Kegiatan pendampingan dilaksanakan pada bulan Agustus dan September di Desa Aka-Akae, Kabupaten Sidenreng Rappang. Terdapat beberapa tahap pada pengabdian ini yaitu analisis kebutuhan melalui Participatory Rural Appraisal (PRA), persiapan kegiatan pengenalan bahasa inggris dengan mempertimbangkan tempat dan metode pelaksanaan, serta materi yang difokuskan dengan melakukan pendekatan Focus Grup Discussion (FGD) dan pelaksanaan program dilakukan di ruang terbuka dan menggunakan metode learning by games. Pendampingan yang dilakukan memberikan hasil yang signifikan dengan adanya peningkatan pengetahuan baik pada pengenalan abjad dan angka, ucapan salam, perkenalan diri, dan pengenalan bagian-bagian tubuh, selain itu anak-anak yang merupakan objek kegiatan dapat bermain dengan sangat menyenangkan pada ruang terbuka.
PENDAMPINGAN PROSES PRODUK HALAL PROGRAM SEHATI PELAKU USAHA MIKRO DAN KECIL DESA CARAWALI Syahrir L; Muh Rais Rahmat Razak; Rustam Efendy Rasyid; Haeruddin Syarifuddin; Andi Astinah; Suleha Suleha; Jamaluddin Ahmad
BUDIMAS : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol 5, No 2 (2023): BUDIMAS : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : LPPM ITB AAS Indonesia Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29040/budimas.v5i2.11000

Abstract

Sertifikasi halal telah menjadi isu penting dalam industri makanan dan minuman global, terutama di negara-negara dengan populasi muslim yang besar. Kepercayaan konsumen terhadap produk halal menuntut produsen untuk memastikan bahwa produk mereka memenuhi standar halal yang ketat. Oleh karena itu, pendampingan sertifikasi halal menjadi esensial untuk membantu produsen memahami, menerapkan, dan mematuhi regulasi halal yang berlaku. Jurnal ini mengeksplorasi peran pendampingan dalam proses sertifikasi halal dan dampaknya terhadap industri makanan dan minuman. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa pendampingan sertifikasi halal memberikan banyak manfaat. Pertama, pendampingan membantu produsen memahami persyaratan sertifikasi halal dan memastikan bahwa produk mereka sesuai dengan standar yang berlaku. Kedua, pendampingan membantu mempercepat proses sertifikasi, mengurangi biaya, dan mencegah kesalahan yang dapat menghambat proses tersebut. Ketiga, pendampingan juga meningkatkan kepercayaan konsumen terhadap produk halal
Analisis Gaya Kepemimpinan Kepala Desa dalam Meningkatkan Disiplin Kerja: Kasus Desa Taulan Menggunakan Nvivo Yuliyani Syafitri; Herman Dema; Haeruddin Syarifuddin
PAMARENDA : Public Administration and Government Journal Vol. 4 No. 1 (2024): Edisi Juli
Publisher : Program Studi Ilmu Pemerintahan, FISIP - Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52423/pamarenda.v4i1.12

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan menganalisis gaya kepemimpinan yang diterapkan oleh kepala desa Taulan serta dampaknya terhadap peningkatan disiplin kerja di lingkungan pemerintahan desa. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam dengan kepala desa, anggota pemerintahan desa, dan staf administrasi desa. Data yang di telah di peroleh kemudian diolah menggunakan aplikasi Nvivo 12 plus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan kepala desa memiliki pengaruh dalam meningkatkan disiplin kerja aparatur desa di Desa Taulan Kecamatan Cendana Kabupaten Enrekang. Kepala desa Taulan menerapkan gaya kepemimpinan demokratis dengan fokus pada motivasi intrinsik dan pengembangan individu. Adapun faktor yang mempengaruhi disiplin kerja yaitu gaji, hubungan antar manusia, ketegasan, dan keteladanan pemimpin dalam hal ini keteladanan pemimpin menjadi faktor yang memiliki persentase tinggi dari ke 3 faktor lainnya.