Claim Missing Document
Check
Articles

Found 23 Documents
Search

Analisis Strategi Pemasaran Dalam Meningkatkan Jumlah Kepesertaan Bukan Penerima Upah (BPU) Studi Kasus BPJS Ketenagakerjaan Cabang Padangsidempuan Sovia Harahap; Zuhrinal M. Nawawi; Nurul Inayah
Jurnal Manajemen Akuntansi (JUMSI) Vol 3, No 3: 2023
Publisher : Universitas Labuhanbatu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36987/jumsi.v3i3.4273

Abstract

Membership of Non-Wage Recipients in BPJS Ketenagakerjaan at the Padangsidempuan Branch office has decreased in 2019. Many branch offices have not been able to achieve the participation target, especially Non-Wage Recipient membership. The lack of knowledge of these self-employed workers regarding BPJS Employment considers that BPJS Employment is only for formal workers only those who work with agencies or companies and interactions and information related to membership of non-wage earners are limited, making it difficult for workers. The type of research used by researchers is field research using a qualitative approach. Data collection techniques used by researchers are interviews and observation. The results of this study are that Employment BPJS implements a marketing strategy that is able to change employment conditions by taking advantage of existing opportunities and minimizing threats from outside the company. The strategies used are extensification, intensification, and retensification strategies. And other efforts made by Employment BPJS to expand membership are taken through the private sector in providing protection for workers. Conduct intensive educational and outreach activities to business actors and workers to increase awareness. Regarding improving the quality of services, BPJS Employment has optimized the simplification and standardization of claims processes and services that are safe and very easy through the JMO (Jamsostek Mobile) application, and Bukalapak Asik (service without physical contact), as well as increasing engagement and retention with participants.
Pengaruh Uang Saku, Literasi Keuangan, Inklusi Keuangan Dan Teman Sebaya Terhadap Tingkat Konsumsi Mahasiswa UIN Sumatera Utara Medan Saidah Ulfah Pohan; Nurlaila; Nurul Inayah
ADL ISLAMIC ECONOMIC : Jurnal Kajian Ekonomi Islam Vol 4 No 1 (2023): Adl Islamic Economic: Jurnal Kajian Ekonomi Islam - Mei 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Ekonomi Islam Al-Furqon Prabumulih

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56644/adl.v4i1.59

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh uang saku, literasi keuangan, inklusi keuangan dan teman sebaya terhadap tingkat konsumsi mahasiswa UIN Sumatera Utara Medan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan angket/koesioner serta populasi dan sampel dalam penelitian ini 100 orang mahasiswa UIN Sumatera Utara Medan. Data dianalisis menggunakan metode regresi linier berganda dengan bantuan SPSS IBM 26. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa uang saku berpengaruh terhadap tingkat konsumsi mahasiswa UIN Sumatera Utara Medan, literasi keuangan tidak berpengaruh terhadap tingkat konsumsi mahasiswa UIN Sumatera Utara Medan, inklusi keuangan berpengaruh terhadap tingkat konsumsi mahasiswa UIN Sumatera Utara Medan, dan teman sebaya berpengaruh terhadap tingkat konsumsi mahasiswa UIN Sumatera Utara Medan. Serta dari hasil uji F (simultan) menunjukkan bahwa uang saku, literasi keuangan, inklusi keuangan dan teman sebaya berpengaruh secara simultan terhadap tingkat konsumsi mahasiswa UIN Sumatera Utara Medan.
Analisis Penerapan Sistem Informasi Akuntansi Pada Akuntabilitas Pengelolaan Alokasi Dana Desa (ADD) Di Desa Tanjung Selamat Kec. Percut Sei Tuan Morina Sari Simamora; Nurlaila Nurlaila; Nurul Inayah
Manajemen Kreatif Jurnal Vol 1 No 4 (2023): November: Manajemen Kreatif Jurnal
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Trianandra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/makreju.v1i4.2141

Abstract

The aim of this research is to find out how accounting recording techniques are used in Tanjung Selamat Village, Kec. Percut Sei Tuan, and how it impacts the accountability of village allocation control (ADD). Qualitative descriptive is a type of research methodology used in this research. using data collection techniques, document analysis, and interviews. To speak for the village secretary and treasurer and collect documents related to budget realization records, this research uses a data collection strategy. Based on research findings, Tanjung Selamat Village in Kec. Percut Sei Tuan has created an accounting record system as a consequence of using village financial techniques (siskeudes). The application of accounting record techniques to the general control of accountability for village capital allocation proves that the implementation of village equity allocation is transparent, accountable and accountable. There are only a few obstacles, such as submitting the budget to the village head, which sometimes causes delays. But overall the practice of village financial control is very good and in line with PERMENDAGRI number 20 of 2018.
Analisis Potensi Ekonomi Kebun Plasma Dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat Ditinjau Dari Maqasyid Syariah: Studi Kasus di di Desa Kub. Tompek Kec. Batahan Kabupaten Mandailing Natal Heldia Fitri; Maryam Batubara; Nurul Inayah
VISA: Journal of Vision and Ideas Vol 3 No 3 (2023): VISA: Journal of Vision and Ideas
Publisher : LPPM IAI Nasional Laa Roiba Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47467/visa.v3i3.3991

Abstract

This study aims to find out what are the economic potentials of Plasma plantations and the level of community welfare in Kungan Tompek Village. The method used in this study is a qualitative approach, the data used are primary and secondary data. Data collection is done by interview, observation and documentation. And the research data was analyzed using analytical techniques consisting of data reduction, data display and verification. The results of this study are that there are three economic potentials of plasma plantations: Increasing income, Creating jobs, and Reducing unemployment. The economic potential of plasma plantations has been able to improve the welfare of the members of the plasma plantation community. Except for one informant whose welfare has not increased, that can be seen from the informant's inability to fulfill one of the five criteria for community welfare and also has not been able to improve the welfare of his community when viewed from the criteria for guarding religion and protecting the soul. Keywords: economic potential, community welfare, maqasyid sharia
Pengaruh Penerapan Corporate Social Responsibility Dan Corporate Image Terhadap Persepsi Nasabah BSI Andri Wibowo; Rahmi Syahriza; Nurul Inayah
Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ) Vol. 4 No. 5 (2023): Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)
Publisher : Yayasan Pendidikan Riset dan Pengembangan Intelektual (YRPI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37385/msej.v4i5.2835

Abstract

Pelrulsahaan haruls melmiliki hulbulngan yang baik delngan masyarakat dan lingkulngan telmpat melrelka belropelrasi, melnulrult telori corporatel social relsponsibility (CSR). CSR dapat selcara teloritis didelfinisikan selbagai tanggulng jawab moral sulatul pelrulsahaan telrhadap para stakelholdelr, telrultama masyarakat ataul komulnitas di selkitar lokasi bisnisnya. Selbulah pelrulsahaan haruls melmpelrtahankan eltika. Dalam suldult pandang CSR, prioritas prinsip moral dan eltis melrulpakan indikator kelbelrhasilan sulatul pelrulsahaan. Seltiap bisnis melmiliki idelntitas, julga dikelnal selbagai corporatel imagel, yang belrfulngsi selbagai tanda pelngelnal ataul idelntitas pelrulsahaan kelpada pulblik. Pelngulngkapan selselorang telntang pelngalaman yang tellah dihadapi selhulbulngan delngan pelrnyataan belnda ataul keljadian telrtelntul diselbult pelrselpsi. Prosels melnggabulngkan dan melngorganisir data indra (pelnglihatan) ulntulk melmbulat kita dapat mellihat dulnia kita di selkelliling kita dikelnal selbagai pelrselpsi. Pelnellitian ini melnggulnakan pelndelkatan assosiatif, yang belrtuljulan ulntulk mellihat bagaimana variabell-variabell telrtelntul belrhulbulngan satul sama lain. Pelnellitian ini mellibatkan 1.417 nasabah BSI KCP Rantaul Parapat, delngan 93 sampell. Hasil pelnellitian melnulnjulkkan bahwa pelrselpsi konsulmeln telntang tanggulng jawab sosial pelrulsahaan dan citra pelrulsahaan baik. Hasil pelrhitulngan melnulnjulkkan bahwa koelfisieln deltelrminasi selbelsar 0,513, yang melnulnjulkkan bahwa variabell indelpelndeln Corporatel Social Relsponsibility (X1) dan Corporatel Imagel (X2) melmbelntulk 51,3% variasi variabell Pelrselpsi Nasabah (Y). Variabell lain yang tidak ditelliti melmpelngarulhi bagian yang telrsisa.
ANALISIS PENANGANAN RESIKO KEUANGAN BANK BUKOPIN SYARI’AH KCP MEDAN PADA KASUS KARTU KREDIT Reny Tri Viola Sari; Nurul Inayah
Musytari : Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi Vol. 2 No. 1 (2023): Musytari : Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi
Publisher : CV SWA Anugrah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.8734/musytari.v2i1.820

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah : 1. Memeriksa sejauh mana pelaporan keuangan Bank Bukopin Syariah terkait dengan produk kartu kredit akurat dan sesuai dengan standar akuntansi yang berlaku. Ini mencakup pemantauan laporan keuangan, pencatatan transaksi kartu kredit, dan pemenuhan regulasi keuangan, 2. Menganalisis praktik manajemen risiko yang diterapkan oleh Bank Bukopin Syariah dalam mengelola risiko keuangan terkait dengan kartu kredit dan mengevaluasi kebijakan yang ada. Untuk mengetahui secara menyeluruh dan komprehensif menemukan dan menyelidiki masalah tersebut, peneliti menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan teknik observasi dan wawancara, dalam penelitian ini yang menjadi responden adalah karyawan Bank Bukopin Syari’ah KCP Medan yaitu bagian pembiayaan dan customer service. Risiko dapat dikaitkan dengan kemungkinan kejadian atau keadaan yang dapat mengancam pencapaian tujuan dan sasaran organisasi tersebut. Dari fakta yang telah dipaparkan diatas maka saya dapat menyimpulkan bahwa PT Bank Bukopin Syariah telah melakukan pelanggaran kasus mengenai laporan keuangan pada kartu kredit, dimana terjadi kesalahan dalam melakukan pencatatan dan hasilnya tidak sesuai dengan kenyataan. Sehingga hal tersebut dapat berdampak buruk terhadap Bank Bukopin Syariah.
ANALISIS FAKTOR PENYEBAB PRODUK MUSYARAKAH TIDAK BERLAKU PADA BANK SUMUT SYARIAH CABANG PEMBANTU SYARIAH RANTAUPRAPAT Nurmaya Dewi Sahfitri Rambe; Nurul Inayah
Musytari : Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi Vol. 2 No. 1 (2023): Musytari : Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi
Publisher : CV SWA Anugrah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.8734/musytari.v2i1.821

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah : 1. Cari tahu mengapa Pembiayaan Musyarakah tidak berlaku lagi di Bank SUMUT Cabang Pembantu Syariah Rantauprapat, 2. Untuk mengetahui factor apa saja yang membuat pembiayaan Musyarakah tidak berlaku lagi di Bank Sumut cabang pembantu Syariah Rantauprapat. Untuk mengetahui secara menyeluruh dan komprehensif menemukan dan menyelidiki masalah tersebut, peneliti menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data observasi, wawancara dan dokumentasi, dalam penelitian ini yang menjadi responden adalah karyawan Bank Sumut cabang pembantu syariah rantauprapat yaitu bagian pembiayaan dan customer service. Teknik analisis data yang digunakan adalah triangulasi. Dari hasil penelitian diketahui bahwa pembiayaan musyarakah di bank SUMUT Cabang Pembantu Syariah Rantauprapat tidak lagi digunakan karena kurangnya pengawasan Bank Sumut cabang pembantu syariah Rantauprapat sehingga membuka peluang bagi nasabah untuk melakukan penipuan. Definisi pembiayaan bisnis yang tidak tepat dan jumlah nominal pembiayaan yang terbatas untuk tidak menjangkau perusahaan atau perkiraan yang lebih besar.
Perbandingan Produk Tabungan Wadi'ah Yad Dhamanah dan Mudharabah Mutlaqah Pada PT. Bank Syariah Capem Simpang IV Upah Aceh Tamiang Asiah Husnul Khatimah; Nurul Inayah
eCo-Fin Vol. 6 No. 1 (2024): eCo-Fin
Publisher : Komunitas Dosen Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32877/ef.v6i1.1152

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui mekanisme tabungan Wadi'ah Yad Dhamanah dan Mudharabah Mutlaqah pada Bank Syariah Capem Simpang IV Upah Aceh Tamiang. Dan untuk mengetahui perbandingan dari produk tabungan Wadi'ah Yad Dhamanah dengan Mudharabah Mutlaqah pada Bank Syariah Capem Simpang IV Upah Aceh Tamiang. Metode penelitian ini adalah menggunakan penelitian kualitatif. Lokasi Penelitian ini dilakukan di PT. Bank Aceh Capem Simpang IV Upah Aceh Tamiang. Waktu penelitian dilakukan dari Bulan November 2021 sampai dengan selesai. Dalam penelitian ini, sumber data diperoleh langsung melalui wawancara terstruktur menggunakan metode bertanya wawancara dengan narasumber yaitu Pimpinan dan karyawan Bank Daerah Upah Aceh Tamiang. Teknik pengumpulan data dengan melakukan observasi, wawancara dan dokumentasi. Selanjutnya teknik analisis data yaitu dengan Reduksi data, Penyajian Data dan Verfikasi. Hasil penelitian adalah 1.Mekanisme tabungan Wadi’ah Yad Dhamanah dan Mudharabah Mutlaqah pada Bank Syariah Capem. Simpang IV Upah adalah pada akad Wadiah Yad Dhamanah ini harta nasabah boleh dimanfaatkan oleh pihak Bank dan pihak bank harus bertanggung jawab penuh atas keuntungan harta milik nasabah. Dan pada akad Wadiah ini diterapkan pada produk tabungan rekening giro. Nasabah dibolehkan mengambil uang kapanpun nasabah kehendaki dan pihak bank harus siap memberikannya secara utuh. Akad Wadiah. Pada akad Mudharabah Muthlaqah harta nasabah dapat digunakan untuk pembiayaan bagi pihak Bank yang mana nasabah sebagai penyedia modal, dan pihak Bank sebagai pengelola modal lalu bila mendapatkan keuntungan akan dibagi dua. Akad Mudharabah Muthlaqah salah satu akad yang dimana pemilih usaha (Mudharib) diberikan hak yang tidak terbatas untuk melakukan investasi oleh pemilik modal (Shahibul Mal). 2. Perbandingan dari produk tabungan Wadiah Yad Dhamanah dengan Mudharabah Muthlaqah pada Bank Syariah Capem Simpang IV Upah. Perbandingan dari dua akad tersebut adalah: Bagi hasil pada akad Wadiah Yad Dhamanah nasabah tidak mendapatkan bagi hasil namun nasabah hanya mendapatkan bonus secara sukarela dari pihak Bank. Sedangkan pada akad Mudharabah nasabah mendapatkan Nisbah (bagi hasil). Peran nasabah pada akad Wadiah nasabah sebagai Muwadi (penitip uang), sedangkan pada akad Mudharabah nasabah sebagai Sahibul mal (pemilik modal).
Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Penggunaan Mobile Banking Syariah Dengan Pendekatan Theory Of Planned Behavior Pada Mahasiswa Perbankan Syariah UIN Sumatera Utara Safa Maisyarah Siregar; Maryam Batubara; Nurul Inayah
Ecobankers : Journal of Economy and Banking Vol 4 No 2 (2023): Ecobankers : Journal of Economy and Banking
Publisher : Prodi Perbankan Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Bunga Bangsa Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dengan pendekatan Theory of Planned Behaviour yang mempertimbangkan ciri-ciri sikap, norma subyektif, dan persepsi kontrol perilaku, riset ini bermaksud untuk menyelidiki variabel-variabel yang mempengaruhi minat konsumen dalam memilih untuk menggunakan Mobile Banking Bank Syariah. Teknik kuantitatif digunakan dalam studi semacam ini. Mahasiswa UIN Sumatera Utara Angkatan 2018 yang mengambil jurusan Perbankan Syariah menjadi populasi dan sampel riset ini. Sikap, norma subyektif, persepsi kontrol perilaku, dan keinginan dalam memanfaatkan mobile banking syariah merupakan faktor-faktor yang dipakai dalam riset ini. Data sekunder digunakan sebagai sumber data. teknik pengumpulan data melalui kuesioner. Sampel yang dipakai yakni 45 responden yang menggunakan mobile banking syariah. Dengan bantuan program SPSS versi 25 digunakan teknik analisis data sebagai berikut: analisis deskriptif, uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, uji hipotesis, dan uji regresi linier berganda. Temuan riset memperlihatkan bahwa (1) minat memanfaatkan mobile banking syariah secara signifikan dipengaruhi oleh variabel sikap. (2) Niat menggunakan mobile banking syariah tidak dipengaruhi secara signifikan oleh variabel norma subyektif. (3) Keinginan mengadopsi mobile banking syariah dipengaruhi secara signifikan oleh variabel perceived behavioral control. (4) Faktor sikap, standar subjektif, dan persepsi kontrol perilaku berpengaruh terhadap keinginan pengguna dalam memanfaatkan mobile banking syariah.
Pengaruh Tagline Dan Metode Pembayaran Terhadap Keputusan Berbelanja Online Rahma Syafitri; Rahmi Syahriza; Nurul Inayah
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 1 No. 2: Juni 2022
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v1i2.320

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh tagline “gratis ongkir” terhadap keputusan berbelanja online, untuk mengetahui pengaruh metode pembayaran shopeepay terhadap keputusan berbelanja online serta pengaruh tagline “gratis ongkir” dan metode pembayaran shopeepay shopee terhadap keputusan berbelanja online dikalangan mahasiswa UINSU. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan, hal ini disebabkan karena dalam memperoleh data dari hasil pengamatan langsung kepada mahasiswa ekonomi islam uin sumatera utara dengan menggunakan kuesioner dengan pendekatan kuantitatif dan kemudian data tersebut diolah menggunakan aplikasi SPSS versi 26. Berdasarkan hasil penelitian hipotesis menunjukkan bahwa (1)Tagline “gratis ongkir” (X1) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan (Y)berbelanja online. (2)Metode pembayaran “shopeepay”(X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap variable keputusan (Y)berbelanja online. (3)Tagline “gratis ongkir”(X1) dan metode pembayaran “shopeepay”(X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan(Y) berbelanja online di kalangan mahasiswa UINSU. Kata Kunci : Tagline, Metode Pembayaran, Keputusan