Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search
Journal : eProceedings of Management

Analisis Earnings Manipulation Shenanigans Dan F-Score Dalam Mendeteksi Kecurangan Laporan Keuangan (Studi Kasus pada Perusahaan Sektor Infrastruktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2019-2023) Munthasir, Farros Rhamzi; Dinata, Ruri Octari
eProceedings of Management Vol. 12 No. 1 (2025): Februari 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kecurangan laporan keuangan yakni tindakan yang dijalankan oleh individu ataupun kelompok dengan sengaja gunamenyembunyikan kebenaran dan informasi penting dalam laporan keuangan, sehingga pemangku kepentingan,investor dan pengguna laporan keuangan tidak mengetahui kondisi perusahaan dengan benar. Penelitian ini bertujuanuntuk mengetahui analisis earnings manipulation shenanigans dan F-score. Adapun obyek studi ini yakni perusahaansector infrastruktur yang ada pada Bursa Efek Indonesia (BEI) 2019-2023. Teknik yang dipergunakan pada studi iniyakni purposive sampling serta menciptakan 160 data yang dipergunakan. Peneliti mempergunakan uji beda untukmengetahui rata-rata dari earnings manipulation shenanigans dan F-score dengan mempergunakan IBM SPSSStatistic 23. Uji beda mempergunakan wilcoxon signed rank test. Dari uji beda rata-rata dari earnings manipulationshenanigans dan F-score memiliki selisih rata-rata berbeda atau tidak identik. Metode earnings manipulationshenanigans dapat mencari kecuranganya pada pelaporan keuangan dan F-score tidak dapat mencari kecurangannyapada pelaporan keuangan. Berdasarkan temuan studi ini, berharap kedepannya bagi penulis untuk memperbanyakvariable independent, mempergunakan proksi yang berbeda, serta objek penelitian yang berbeda, mungkinmemberikan hasil terhadap kecurangan laporan keuangan. Bagi perusahaan disarankan menyajikan laporan keuangandengan jujur, relevan, dan keterbukaan informasi untuk menjadi bahan pertimbangan investor. Perusahaan diharapkanuntuk mempergunakan earnings manipulation shenanigans dan F-score untuk mendeteksi kecurangan pelaporankeuangan. Kata Kunci-cash flow shenanigans, earnings manipulation shenanigans, financial shenanigans, kecurangan laporankeuagan
Pengaruh ESG Disclosure, Leverage, Dan Women Directors Terhadap Manajemen Laba Pada Perusahaan Yang Konsisten Terdaftar Dalam Indeks IDX80 Periode 2020-2023 Putri, Devany Shafira; Dinata, Ruri Octari
eProceedings of Management Vol. 12 No. 3 (2025): Juni 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini mengkaji bagaimana praktik manajemen laba dipengaruhi oleh elemen Lingkungan, Sosial, dan TataKelola (ESG), Tingkat Hutang (Leverage), dan jumlah direktur wanita dalam suatu perusahaan. Selama periode 2020–2023, subjek penelitian adalah perusahaan yang secara konsisten terdaftar dalam indeks IDX80. Metode kuantitatifdigunakan untuk menganalisis data dari dua puluh empat perusahaan selama periode empat tahun tersebut. VariabelESG dan leverage berdampak pada manajemen laba, yang diukur melalui analisis regresi berganda. Hasilnyamenunjukkan bahwa kedua variabel tersebut memiliki pengaruh yang signifikan, dengan nilai p-value di bawah 0,05.Namun, nilai p-value 0,6575 lebih besar dari 0,05, yang menunjukkan bahwa pengaruh ESG, Leverage, dan WomenDirectors terhadap manajemen laba tidak signifikan. Uji determinasi (R2) menunjukkan bahwa variabel ESG, Leverage,dan Women Directors memengaruhi manajemen laba sebesar 80.57%, sedangkan variabel lain memengaruhi yang lain.Uji simultan (F) menunjukkan bahwa ketiga variabel independen memengaruhi manajemen laba secara bersamaan. Kata Kunci- ESG Disclosure, Leverage, Woman Direct, Manajemen Laba.
Pengaruh Pengungkapan Environmental, Social, and Governance (ESG), Biaya Corporate Social Responsibility (CSR), Komite Audit terhadap Manajemen Laba (Studi Kasus Perusahaan Sektor Pertambangan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2021-2023) Putri, Alvira Dwi; Dinata, Ruri Octari
eProceedings of Management Vol. 12 No. 3 (2025): Juni 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Manajemen laba adalah praktik di mana perusahaan mengelola laporan keuangan mereka untuk mencapaitujuan tertentu, seperti meningkatkan harga saham atau memenuhi ekspektasi kinerja. Manajemen laba sering kalimelibatkan manipulasi laporan keuangan untuk keuntungan jangka pendek, yang merusak kredibilitas dankepercayaan investor. Dalam sektor pertambangan, perusahaan sering menghadapi insentif untuk melakukanmanajemen laba karena fluktuasi harga komoditas, tekanan regulasi, dan tuntutan pemangku kepentingan.Penelitian ini tujuan untuk mengidentifikasi beberapa faktor yang memengaruhi manajemen laba sepertipengungkapan Environmental, Social, and Governance (ESG), biaya Corporate Social Responsibility (CSR) dankomite audit pada perusahaan pertambangan yang terindeks di BEI pada periode 2021-2023.Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Data yang diteliti yaitu data sekunder yang diambildari laporan keuangan pada website idx.co.id dan laporan tahunan yang dipublikasi perusahaan pada websiteperusahaan yang bersangkutan. Penelitian ini menerapkan cara observasi sebagai metode pengumpulan data denganmencari informasi terkait judul dimanfaatkan pada penelitian. artikel, buku, serta penelitian sebelumnya. Teknikmengambil sampel untuk dianalisis yaitu purposive sampling.Temuan analisis membuktikan ESG, CSR, dan komite audit memengaruhi manajemen laba. Namun CSRsecara parsial tidak memiliki pengaruh terhadap manajemen laba pada perusahaan pertambangan yang terindeks diBEI periode 2021-2023.Dengan adanya analisis ini, diharapkan dapat menjadi sumber referensi menganai faktor yang menjadipengaruh manajemen laba pada perusahaan bagi peneliti selanjutnya. Juga temuan ini diharapkan bisa dijadikanpertimbangan bagi investor yang ingin melakukan penanaman modal bidang pertambangan yang ada di Indonesia. Kata Kunci- Manajemen Laba, Environmental, Social, and Governance (ESG), biaya Corporate Social Responsibility (CSR), komite audit
Pengaruh Assets Growth, Free Cash Flow, Dan Leverage Terhadap Dividend Policy (Studi Kasus Perusahaan Sektor Energi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2016 - 2020) Rosydah, Leila Hasnah; Hapsari, Dini Wahjoe; Dinata, Ruri Octari
eProceedings of Management Vol. 10 No. 2 (2023): April 2023
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kebijakan dividen merupakan keputusan dari pemegang saham maupun manajemen perusahaan untukmembagikan dividen kepada pemegang saham. Penelitian ini bertujuan untuk menguji faktor-faktor yangmempengaruhi kebijakan dividen, dimana dalam penelitian ini variabel bebas yang digunakan adalah asset growth,free cash flow, dan leverage. Populasi dalam penelitian ini adalah Perusahaan Sektor Energi yang terdaftar di BursaEfek Indonesia Periode Tahun 2016-2020 dengan jumlah 73 Perusahaan. Metode pemilihan sampel yaitu purposivesampling yang menghasilkan 10 perusahaan sektor energi. Metode analisis yang digunakan adalah analisis deskriptifdan analisis regresi data panel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh simultan variabel assetgrowth, free cash flow, dan leverage terhadap dividend policy pada perusahaan sektor energi yang terdaftar di BursaEfek Indonesia periode 2016-2020. Pengujian secara parsial menunjukkan bahwa asset growth berpengaruh negatifterhadap dividend policy, sedangkan free cash flow dan leverage tidak berpengaruh terhadap dividend policy.Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, diharapkan peneliti selanjutnya untuk menggunakan proksi lain untukpengukuran leverage maupun dividend policy atau menggunakan variabel lain yang tidak terdapat dalam penelitian.Untuk perusahaan disarankan untuk memperhatikan pengelolaan aset perusahaan sehingga pembagian dividen untukpemegang saham bisa lebih optimal dan untuk investor melihat asset growth perusahaan dalam berinvestasi agardapat memperoleh dividen yang lebih baik.Kata Kunci-asset growth, dividend policy, free cash flow, dan leverage
Indikator Kualitas Audit Menurut Persepsi Auditor (Studi Kasus Pada KAP Di Wilayah Bandung) Meideni, Sherin Nadya; Dinata, Ruri Octari
eProceedings of Management Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Audit yang berkualitas tinggi dapat diketahui melalui ketepatan informasi yang disampaikan auditor sesuai standar audit yang berlaku, termasuk mendeteksi kesalahan tertentu yang mungkin terdapat dalam laporan keuangan perusahaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh berbagai variabel seperti independensi, kompetensi, audit fee, spesialisasi auditor, dan integritas terhadap kualitas audit. Penelitian ini melibatkan sampel sebanyak 54 responden yang bekerja pada KAP di Bandung. Pendekatan analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan SPSS 26. Kesimpulan penelitian menunjukkan kualitas audit dipengaruhi secara signifikan oleh independensi, kompetensi, dan spesialisasi auditor, namun tidak dipengaruhi oleh audit fee dan integritas. Kata Kunci- independensi, kompetensi, audit fee, spesialisasi auditor, integritas, kualitas audit
Pengaruh Fraud Diamond Terhadap Financial Statement Fraud (Studi Pada Perusahaan Sektor Energi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2017-2021) Putri, Deyya Ananda; Pratomo, Dudi; Dinata, Ruri Octari
eProceedings of Management Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kecurangan laporan keuangan atau financial statement fraud merupakan suatu usaha yang dilakukan secara sengaja dalam memanipulasi laporan keuangan. Hal tersebut bertujuan untuk mengecoh dan menyesatkan pengguna laporan keuangan, terutama investor dan kreditor. Hal ini mengakibatkan informasi yang disajikan dalam laporan keuangan tidak relevan dan akan mempengaruhi pengambilan keputusan hingga merugikan banyak pihak. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh financial stability, ineffective monitoring, change in auditor, dan change in director terhadap financial statement fraud. Penelitian ini dilakukan pada perusahaan sektor energi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2017-2021. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dan metode pengumpulan datanya menggunakan teknik purposive sampling. Data yang digunakan ialah data sekunder berupa laporan keuangan tahunan milik perusahaan sektor energi. Penelitian ini memiliki 246 data observasi yang didapat dari 50 perusahaan. Metode analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis regresi logistik dengan menggunakan SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa financial stability, ineffective monitoring, change in auditor dan change in director berpengaruh secara simultan terhadap financial statement fraud. Secara parsial financial stability berpengaruh dengan arah positif, sedangkan ineffective monitoring, change in auditor dan change in director tidak berpengaruh terhadap financial statement fraud. Bagi peneliti selanjutnya disarankan untuk menambah dan memperluas variabel lain selain financial stability, ineffective monitoring, change in auditor, dan change in director serta melakukan penelitian dengan objek selain perusahaan sektor energi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Selanjutnya, bagi para investor diharapkan untuk melakukan perhitungan atau analisa laporan keuangan terlebih dahulu agar dapat mengetahui stabilitas keuangan suatu perusahaan. Kata Kunci-change in auditor. change in director, financial stability, financial statement fraud, ineffective monitoring