Claim Missing Document
Check
Articles

Found 11 Documents
Search

SISTEM DELIVERY ORDER MAKANAN MENGGUNAKAN GOOGLE MAPS APPLICATION PROGRAMING INTERFACE (API) PADA CV. SLCORP BERBASIS ANDROID Imam Subekti; Endang Setyawati
Jotika Journal In Management and Entrepreneurship Vol. 4 No. 1 (2024): Agustus
Publisher : Jotika English and Education Center

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56445/jme.v4i1.158

Abstract

CV. SLCORP adalah sebuah perusahaan yang fokus pada bidang kuliner, yang menghasilkan berbagai jenis olahan masakan seperti ayam, ikan, paruh dll. CV. SLCORP berlokasi di Jl. Suwatio No. 25, Kel. Teluk, Rt. 07 RW. 03 Kec. Purwokerto Selatan, Kab. Banyumas. No. Telp. / Fax 08122846185. Berdasarkan observasi yang telah dilakukan, diketahui bahwa CV. SLCORP membutuhkan sebuah sistem informasi yang akan digunakan sebagai media penjualan dan pemasaran produk yang efisiens dan efektif. Adapun permasalahan yang terjadi pada saat ini dikarenakan dalam proses transaksi masih terlalu memakan banyak biaya seperti media pemasaran hanya mengandalkan karyawan saja dan karyawan juga mempunyai beban gaji wajib yang dibayarkan. Tujuan Dengan diterapkannya sistem ini, dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas dan bermanfaat pada transaksi penjualan dan pemasaran serta pencetakan laporan transaksi produk di CV. SLCORP. Dengan metode metode prototype dengan tahapan pengumpulan data dalam mengidentifikasi kebutuhan system, desain cepat, membangun prototype, evaluasi prototype, perbaikan prototype, dan membangun dan mengimplementasikan sistem. Berdasarkan hasil dari penelitian Sistem Informasi Delivery Order Makanan Menggunakan Google Maps Application Programing Pada pengujian hipotesis, terdapat perbedaan waktu yang signifikan antara sebelum dan sesudah menggunakan Sistem Informasi Delivery Order Makanan Menggunakan Google Maps Application Programing Interface Pada CV. SLCORP dan berdasarkan uji manfaat yang telah dilakukan, yaitu dengan pengisian kuesioner oleh responden, hasilnya adalah sebelum menggunakan sistem membutuhkan waktu rata-rata 10.8137 menit dan setelah menggunakan sistem hanya membutuhkan waktu rata-rata 6.9050 menit. Serta laporan penjualan menjadi lebih akurat dari sebelumnya sehingga mempercepat proses transaksi maupun pembuatan transaksi penjualan. Tingkat kecepatan pengguna dalam pembuatan transaksi penjualan lebih cepat dari sebelum menggunakan Sistem Informasi Delivery Order Makanan Menggunakan Google Maps Application Programing Interface Pada CV. SLCORP Berbasis Android, dikarenakan pengguna langsung memesan pesanan di dalam 1 kota yang teradapat beberapa outlet yang siap menerima pesanan tersebut.